Anda di halaman 1dari 10

AMERIKA SERIKAT: LEBIH AMAN JIKA

KEMBALI BERGABUNG DENGAN WHO


Eunike Gabriela Effendy – 6092001011
Pengantar Ilmu Hubungan Internasiona (PIHI)- A

‘Orang Amerika lebih aman ketika Amerika terlibat dalam Penanganan kesehatan global’

Pembukaan
Pada 6 Juli 2020 , Mantan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump memutuskan
hubungan Amerika Serikat dengan badan Perserikatan Bangsa-Bangsa yang bertanggung jawab
atas kesehatan masyarakat internasional yaitu WHO ( World Health Organization ) , dengan
alasan menuduh organisasi tersebut gagal mengawasi permulaan virus korona ketika mulai
menyebar di China.1 Sudah dipastikan mundur dari WHO akan membawa dampak negatif untuk
keamanan di Amerika , karna WHO memiliki jangkauan dan legitimasi global yang tak
tertandingi. Memiliki pendapat atau pandangan terhadap WHO berbeda dengan Trump , Joe
Biden Presiden Terpilih AS Justru ingin mengembalikan lagi hubungan Amerika Serikat dengan
WHO . “Orang Amerika akan lebih aman , ketika Amerika terlibat dalam memperkuat
kesehatan global. Pada hari pertama saya sebagai Presiden, saya akan bergabung kembali dengan
WHO dan memulihkan kepemimpinan kita di panggung dunia.” Ujar Biden .2 Lantas Mengapa
Amerika Serikat merasa peran WHO sangat penting untuk keamanan negara?.

Sistematika Pembahasan Essai

Essai ini terdiri dari 3 bagian yaitu pembukaan , isu , dan yang terakhir ada penutup.
Bagian Pembukaan berisi latar belakang isu yang dibahas dan sebagai pengantar topik yang
dibahas . Kemudian dibagian Isi akan menyajikan dan memaparkan seluruh data dan informasi
yang mengenai topik yang diangkat , berisi sudut pandang atau pikiran penulis dalam bentuk
ulasan mengenai fakta atau opini yang disajikan dan juga penalaran teori atau perspektif

1
“US withdrawal from WHO is unlawful and threatens global and US health and security” diakses pada tanggal 20
Januari 2021. https://www.thelancet.com/journals/lancet/article/PIIS0140-6736(20)31527-0/fulltext
2
“Trump abandoned the WHO. Biden will rejoin the agency on day one in office.” Diakses pada tanggal 20 Januari
2021 . https://www.vox.com/2020/11/9/21556172/trump-biden-transition-team-covid-19-who-join
mengenai isu yang paparkan. Dan yang terakhir ada bagian penutup yang akan menjelaskan tipe
analisa yang dipakai dalam menganalisis isu , kemudian ada bagian kesimpulan , dan juga ada
bagian refrensi kemudian lampiran. Sekian penjelasan mengenai sistematika pembahasan essai
ini.

Perspektif
Perspektif atau sudut pandang yang dapat digunakan dalam menganalisis kasus Amerika
Serikat bergabung dengan WHO ini yaitu Liberalisme Institusional dan Realisme Defensif .
Liberalisme Institusional berasumsi bahwa pembentukan lembaga internasional dapat
menyelesaikan masalah dengan cara bernegosiasi atau mediasi bukan dengan berperang .
Argumentasi mengenai isi ini jika ditinjau dari perspektif Liberalisme Institusional , Amerika
Serikat bergabung kembali demi kepentingan Internasional bukan hanya untuk kepentingan
internal Negara Amerika Serikat sendiri. Kemudian dari perspektif Realisme Defensif ,
Perspektif ini merupakan pendekatan yang mengemukakan “negara seharusnya memaksimalkan
keamanan” . Dengan Argumentasi Bergabung Dengan WHO dapat Amerika Serikat dapat
menjaminkan kesehatan dan keamanan warga Negara.

APA ITU WHO DAN APA YANG MEREKA LAKUKAN?

pada tahun 1948 Organisasi Kesehatan Dunia didirikan untuk "pencapaian tingkat
kesehatan setinggi mungkin oleh semua orang." Sebagai badan khusus PBB, World Health
Organization (WHO) memiliki arahan "untuk bertindak sebagai otoritas pengarah dan
koordinator pada pekerjaan kesehatan internasional," menurut konstitusi badan tersebut. Selama
11 tahun terakhir, WHO telah menyelia respons global terhadap enam darurat kesehatan global,
termasuk wabah Ebola di Afrika Barat tahun 2014, wabah Zika tahun 2016 dan kini pandemi
Covid-19. WHO dimulai dengan 55 negara anggota dan kini telah berkembang menjadi 194
negara anggota dan dua anggota asosiasi (Puerto Rico dan Tokelau). Misi umum dari organisasi
ini adalah: "Mandat yang kami miliki adalah untuk menetapkan standar global dan memberikan
nasehat yang kuat
kepada negara-negara mengenai tindakan kesehatan masyarakat yang rasional." simpulan dari
Michael Ryan, direktur program Darurat Kesehatan WHO.3

Salah satu peran utama WHO adalah memberi negara-negara rekomendasi kebijakan kesehatan
berbasis sains, yang sering dipublikasikan di situs webnya. Dengan kantor pusat administratif di
Jenewa, tata kelola WHO beroperasi melalui Majelis Kesehatan Dunia, yang bertemu setiap
tahun sebagai badan pembuat kebijakan umum, dan melalui Dewan Eksekutif spesialis kesehatan

yang dipilih untuk masa tiga tahun oleh majelis.

PERAN AMERIKA DI ORGANISASI KESEHATAN DUNIA


Amerika Serikat sudah banyak membantu kegiatan WHO dengan berkomitmen menjadi
mitra ysng berkomitmen dalam kesehatan global. WHO sangat berterimakasih kepada Amerika
Serikat karna telah banyak membantu dalam kepemimpinannya dalam kesehatan global,
termasuk keamanan kesehatan polio, perawatan kesehatan primer, dan kesehatan anak ibu.
Dengan menjadi mitra WHO dan berfokus pada penyakit seperti TB, Malaria dan HIV, Amerika
Serikat dapat .melindungi dunia. Berikut beberapa sumbangan Amerika Serikat yang sudah
berikan untuk global sehingga bisa menjadi pemimpin dalam kesehatan global , Rakyat Amerika
dengan murah hati menginvestasikan lebih dari US $ 945,6 juta di WHO untuk periode 2016-
2017. Kontribusi dari Amerika Serikat terdiri dari lebih dari 76% pendanaan sukarela.4

Ditambah dengan bantuan Amerika Serikat terhadap program kesehatan darurat WHO di
seluruh dunia , mulai dari proses pencegahan , hingga proses pemulihan. Operasi dalam
pecengahan wabah penyakit global tidak akan mungkin terjadi tanpa dukungan AS di banyak
negara termasuk Afghanistan, Guinea, Irak, Republik Demokratik Rakyat Laos, Liberia, Nepal,
Nigeria, Sierra Leone, Sudan Selatan, Sudan, Republik Arab Suriah, Turki, Vietnam, dan
Yaman5. Kemudian pada saat Virus Ebola menyerang dunia , Amerika juga turut memberikan
bantuan melalui sumbangan sehingga sekitar 30.000 orang telah divaksinasi dan ribuan kontak
dilacak dalam upaya untuk mengatasi penyakit tersebut.
3
‘Explainer: What Does The World Health Organization Do?’ diakses pada 21 Januari 2021 .
https://www.npr.org/sections/goatsandsoda/2020/04/28/847453237/what-is-who-and-what-does-it-do
4
‘United States of America : Partner Of Global Health’ diakses pada tanggal 21 Januari 2021
https://www.who.int/about/funding/contributors/usa
5
Ibid
AMERIKA UNDUR DIRI DARI WHO

Jika dilihat kembali memang banyak peran organisasi kesehatan global seperti WHO
untuk memberikan bantuan kesehatan untuk Negara-negara yang memang belum maju ataupun
negara berkembang. Tetapi Amerika Serikat (AS) di bawah pemerintahan Mantan Presiden
Trump , masih bisa beranggapan bahwa sistem kerja WHO yang kurang baik pada masa pandemi
, pada awal pandemi, WHO, yang beroperasi sebagai badan khusus Perserikatan Bangsa-Bangsa,
tampaknya tertinggal jauh.. Tampaknya juga terlalu bergantung pada informasi bias yang
diberikan oleh pemerintah China. Oleh karna itu sempat membuat Amerika Serikat berhenti
untuk berdonasi dengan WHO , dan sejak Amerika Serikat mengundurkan diri WHO juga
ditumpahi dengan berbagai kritik .

Sebagai organisasi perserikatan bangsa-bangsa , sudah seharusnya WHO dapat menjamin


kesehatan dan keamanan Negara-negara yang ada . Jika dilihat kembali memang Amerika
Serikat merupakan donator terbesar untuk WHO , namun jika Amerika memundurkan diri dari
WHO bukan berarti juga Amerika Serikat akan lebih tertib ataupun aman. Mundur dari WHO
akan menimbulkan konsekuensi yang mengerikan bagi keamanan, diplomasi, dan pengaruh AS.
Berbagai institusi AS bekerja sama dengan WHO dalam pekerjaan penting yang akan dirugikan
jika hubungannya diputuskan. Ada 21 pusat kerjasama WHO di Centers for Disease Control and
Prevention (CDC) Amerika Serikat dan tiga di National Institute of Health (NIH) , yang
berfokus pada prioritas Amerika Serikat , termasuk pemberantasan polio, pencegahan kanker,
dan keamanan kesehatan global6. Dan ditambah Posisi Amerika Serikat akan tergantikan dengan
Tiongkok , Pengaruh Tiongkok terhadap dunia akan lebih bertumbuh daripada Amerika Serikat.
Sebagai perbandingan , program Amerika Serikat yang berdiri sendiri tidak akan pernah
menggantikan organisasi yang benar-benar multinasional , dimata masyarakat global. Dan juga
tidak akan ada jaminan bahwa negara-negara akan bekerja sama dengan Amerika Serikat. AS
tidak dapat memutuskan hubungan dengan WHO tanpa menimbulkan gangguan dan kerusakan
besar, membuat orang Amerika jauh lebih tidak aman

KEMBALI MASUK WHO , KEAMANAN AS TERJAMIN?


6
‘US withdrawal from WHO is unlawful and threatens global and US health and security’ diakses pada tanggal 21
Januari 2021 . https://www.thelancet.com/journals/lancet/article/PIIS0140-6736(20)31527-0/fulltext
Baru-baru ini Amerika Serikat melakukan Pemilihan Umum untuk pergantian presiden
baru . Pemilu 2021 AS terdiri dari dua kandidat yaitu Donald Trump dan juga Joe Biden ,
kemudian kemarin pada tanggal 20 Januari 2021 telah dilantik presiden baru Amerika Serikat
yaitu Joe Biden. Pada kampanye-kampanye Joe Biden sebelumnya , Beliau banyak
mengutarakan hal pergantian kebijakan dan perihal lain dibawah pemerintahan Trump , yang
menurut Biden terlalu ketat dan juga membuat Amerika Serikat kurang sejahtera , seperti
meringankan kebijakan yang ketat untuk para imigran dan Biden juga memutuskan agar Amerika
Serikat bergabung kembali dengan World Health Organization (WHO) .

Pada hari pertama di Gedung Putih , Joe Biden sudah membalikkan penarikan Amerika
Serikat dari World Trade Organization (WHO) , mengeluarkan diri dari WHO akan banyak
membawa dampak buruk untuk keamanan dan ketertiban di Amerika . Ditambah lagi dengan
kondisi dunia yang semakin darurat dikarnakan kasus COVID-19 , Administrasi Biden
menggambarkan WHO tersebut sebagai "entitas yang penting untuk mengoordinasikan
tanggapan internasional terhadap Covid-19, meningkatkan kesiapsiagaan untuk epidemi dan
pandemi di masa depan, dan meningkatkan kesehatan semua orang" , dan dengan mengikuti
organisasi yang dapat menjamin kesehatan global , keamanan Amerika juga pasti akan tetap
terjaga.” Jika Biden berkomitmen untuk bergabung kembali dengan WHO adalah indikasi
bagaimana pemerintahannya akan memandang multilateralisme, maka itu adalah langkah yang
sangat positif untuk masa depan Amerika Serikat. ” Ujar Dr Mark Eccleston-Turner, seorang ahli
hukum kesehatan global di Universitas Keele. 7

Mengambil keputusan untuk bergabung kembali di WHO merupakan salah satu tindakan Biden
dalam upaya meningkatkan keamanan Negara dari keadaan dunia yang memang sekarang sedang
lagi di landa kasus COVID-19 ini . Biden menunjukkan, pertama, bahwa dia benar-benar
percaya pada persatuan dan kolaborasi , kedua, bahwa ia sangat menghargai ilmu ketiga, bahwa
dia memahami bahwa kesehatan dan keamanan nasional itu sebuah hal yang penting.

TIPE ANALISA

Menurut penulis terdapat satu tipe analisa untuk menganalisa isu ini , yaitu tipe
reduksionis yang dimanan unit eksplanasi berada pada tingkat yang lebih rendah daripada unit
7
‘US will rejoin WHO in one of first acts of Biden presidency’ diakses pada tanggal 21 Januari 2021.
https://www.telegraph.co.uk/global-health/science-and-disease/us-will-rejoin-one-first-acts-biden-presidency/
analisa. Mengapa demikian ? karna sudah terlihat dengan jelas dibagian unit analisa lebih
membahas atau menjawab pertanyaan analisis berdasarkan tingkat sistem Internasional atau
pengelompokan secara Global yang di gambarkan oleh organisasi Internasional WHO . Di unit
analisa lebih membahas bagaimana pembentukan World Health Organization (WHO) dan apa
saja tugas mereka , kemudian di unit analisa juga dibahas bagaimana bantuan-bantuan Amerika
terhadap WHO. Sedangkan Unit Eksplanasi lebih terfokus untuk menjawab berdasarkan tingkat
Negara yaitu Amerika Serikat. Yang dimana unit eksplanasi lebih banyak memperjelas
bagaimana proses pengunduran diri Amerika Serikat dari WHO dan dampak-dampak negatif
yang akan di dapat Amerika Serikat apabila tetap mundur dari WHO.

Unit eksplanasi juga membahas bagaimana keadaan Amerika Serikat jika masih tetap
mengundurkan diri dari WHO , dan di unit eksplanasi juga menjabarkan bagaimana Amerika
akhirnya memutuskan kembali bergabung dalam WHO dan akan memberika jaminan maksimal
kembali untuk Amerika Serikat sendiri. Kemudian unit eksplanasi yang paling tepat untuk
menjawab pertanyaan analisis adalah unit eksplanasi kedua yang berdasarkan perspektif realism
defensif . Dikarnakan dengan pertanyaan analisis ‘Mengapa Amerika Serikat merasa peran WHO
sangat penting untuk keamanan negara?’ unit ekplanasi kedua , menjawab mengapa Amerika
Serikat sangat membutuhkan WHO dalam menjaga keamanan Negara dan juga menjelaskan
dampak buruk yang akan terjadi apabila Amerika Serikat tetap memutuskan hubungan kerjasama
dengan WHO.

KESIMPULAN

Kondisi Negara yang kondusif akan sangat membawa banyak pekembangan baik untuk Negara
itu sendiri , dan memang sudah menjadi tanggung jawab pemimpin Negara untuk dapat
menjamin keamanan dan kesejahteraan Negara dan warga Negara. Dengan keputusan bergabung
kembali dengan World Health Organization ( WHO ) , merupakan awal yang baik untuk
memulai masa jabatan Presiden Amerika Serikat (AS) 2021 , Joe Biden. Selama empat tahun
terakhir dari kebijakan luar negeri "America First" pemerintahan Trump, banyak memberikan
dampak yang kurang baik untuk Amerika Serikat sendiri8 , Pemerintahan Trump banyak sekali
mengundurkan diri dari beberapa organisasi Internasional dan itu akan mengundang Negara-
negara lain untuk merebut posisi AS sebagai Negara terkuat sepanjang masa contohnya
Tiongkok dengan kepemilikian vaksin COVID-19 dan Tiongkok juga bergabung dengan
COVAX salah satu program pencegahan COVID-19 oleh WHO , kemungkinan besar Tiongkok
akan merebut posisi AS sebagai ‘Leaders of Global Health ‘.

Pada masa awal pemerintahan Biden , justru Beliau banyak mengalami tekanan seperti krisis
kesehatan dan juga ekonomi rakyat , dikarnakan kurang legitimasi masyarkat di AS baru-baru
ini. Dikarnakan Kasus COVID-19 yang terus bertambah di Amerika Serikat , sekitar
42,473,014 Jiwa di AS sudah terkonfirmasi terkena virus korona ini , dan AS menjadi Negara
terbesar di dunia yang banyak memakan korban jiwa akibat virus COVID-19. 9 “ Kita bisa
melawan serangan ini (COVID-19) apabila kita melawan bersama-sama” Ujar Biden saat pidato
nya di hari pertama Beliau di lantik . Dan Amerika Serikat akan bekerjasama secara multilateral
untuk proses pemulihan COVID-19 di Amerika Serikat sendiri dan tentunya untuk Negara-
negara lain nya dengan cara bergabung di salah satu program vaksin COVID-19 yaitu COVAX.
Apapun tujuan Amerika untuk tergabung ke dalam COVAX, kondisi genting dunia saat ini
sedang sangat membutuhkan peran besar dari banyak Negara maju untuk dapat serta merta turut
berperan dalam pengukuhan solusi global. Dan tentunya Warga Negara Amerika Serikat
memberi harapan besar kepada Presiden Baru AS Joe Biden , berharap bahwa pemerintahan
Biden akan lebih memiliki kinerja yang lebih baik dari pemerintahan sebelumnya . Pemerintahan
yang membawa kesejahteraan dan keadilan untuk rakyat dan dan juga pemerintahan yang dapat
membuat nama Amerika Serikat semakin dikenal baik oleh dunia , sehingga Amerika Serikat
dapat menjadi Negara yang bukan hanya menjami keamanan dan kesejahteraan internal Negara
namun juga bisa menjadi Negara yang bisa membawa perdamaian untuk Dunia.

8
‘President Biden’s international restoration project has begun’ diakses pada tanggal 22 Januari 2021 .
https://www.vox.com/2021/1/20/22238609/biden-inauguration-paris-climate-deal-world-health-organization

9
‘WHO Coronavirus Disease (COVID-19) Dashboard’ diakses pada tanggal 22 Januari 2021 .
https://covid19.who.int/?
gclid=Cj0KCQiAjKqABhDLARIsABbJrGnHSTw3oDot8r39G9rFDJRxKcBRq8p2QgeZQlXO2wDRNIjM9-
2EMrgaAkS1EALw_wcB
Daftar Pustaka
Belluz, J. (2020). Trump abandoned the WHO. Biden will rejoin the agency on day one in office.

Vox, https://www.vox.com/2020/11/9/21556172/trump-biden-transition-team-covid-19-

who-join.
et.al, W. H. (2020). US withdrawal from WHO is unlawful and threatens global and US health

and security. The Lancet , https://www.thelancet.com/journals/lancet/article/PIIS0140-

6736(20)31527-0/fulltext.

Huang, P. (2020). Explainer: What Does The World Health Organization Do? npr ,

https://www.npr.org/sections/goatsandsoda/2020/04/28/847453237/what-is-who-and-

what-does-it-do.

KIrby, J. (2021). President Biden’s international restoration project has begun. Vox,

https://www.vox.com/2021/1/20/22238609/biden-inauguration-paris-climate-deal-world-

health-organization.

Newey, S. (2021). US will rejoin WHO in one of first acts of Biden presidency. The Telegraph,

https://www.telegraph.co.uk/global-health/science-and-disease/us-will-rejoin-one-first-

acts-biden-presidency/.

World Health Organizatiion. (2021). WHO Coronavirus Disease (COVID-19) Dashboard. World

Health Organization, https://covid19.who.int/?

gclid=Cj0KCQiAjKqABhDLARIsABbJrGnHSTw3oDot8r39G9rFDJRxKcBRq8p2QgeZ

QlXO2wDRNIjM9-2EMrgaAkS1EALw_wcB.

World Health Organization. (n.d.). United States of America , Partner of Global health. World

Health Organization, https://www.who.int/about/funding/contributors/usa.

LAMPIRAN

Sosialisasi perspektik teori di lakukan melalui video berisi informasi teori , yang dimana teori
yang kelompok penulis dapatkan adalah teori liberalism republikan . Video kelompok di
sosialisasi melalui fitur sosial media yaitu Instagram dengan Viewers sebanyak 1400 , dan ada
beberapa komen terkait di akun instagram sebanyak 11 komentar , dan puji syukur video ini
mendapatkan banyak komentar yang baik dan membantu kami anggota lebih senang belajar
mengenai teori-teori dan perspekti hubungan Internasional lain nya. Berikut link yang meliputi
video kelompok di akun instagram salah satu anggota kelompok . , Sekian bagian lampiran
meliputi laporan video kelompok , terimakasih.

https://www.instagram.com/tv/CI0DRQsHN7g/?utm_source=ig_web_copy_link

Anda mungkin juga menyukai