Anda di halaman 1dari 12

FINALIS PUTERA & PUTERI

BAHARI JAWA BARAT


2023
0858-6148-6897 ikatanputeraputeribaharijabar@gmail.com
PEMILIHAN TINGKAT PROVINSI
PUTERA PUTERI BAHARI JAWA BARAT 2023
I. NAMA KEGIATAN :
PEMILIHAN PUTERA PUTERI BAHARI JAWA BARAT 2023
II. TEMA KEGIATAN :
Tema yang diusung untuk Pemilihan Putera Puteri Bahari Jawa Barat bertajuk “The Beauty of West
Java Marine Tourism”. Diharapkan dengan tema tersebut, para finalis dapat menjadi duta bahari yang
peduli terhadap keindahan wisata bahari dan dapat menjaga wisata bahari yang berkualitas, dapat lebih
gencar lagi mempromosikan wisata bahari Jawa Barat ke mancanegara lewat perangkat digital.

Foto Grand Final Pemilihan Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2022 bersama Bapak. Hermasnyah (Ketua Dislutkan Prov Jabar), Ibu. Herni
(Dewan Pembina Putera Puteri Bahari Jawa Barat)

III. LATAR BELAKANG KEGIATAN :


Pariwisata menjadi salah satu penyumbang devisa terbesar bagi negara, oleh karena itu pemerintah
saat ini sedang berupaya untuk mengembangkan pariwisata di indonesia. Dengan pariwisata yang maju
dan berkembang, maka pendapatan negara akan semakin bertambah, disamping itu pariwisata yang
maju, akan memunculkan citra dan dampak positif bagi masyarakatnya, Serta menjadi pendorong untuk
pembangunan nasional. Pemerintah telah berupaya untuk meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan
ke indonesia, salah satunya adalah dengan memperkenalkan destinasi-destinasi unggulan yang ada di
indonesia, seperti Bali, Lombok, Bandung, dan Jakarta. Merupakan sebuah terobosan baru bagi
pemerintah dalam memperkenalkan pariwisata ke mancanegara, salah satunya lewat promosi di
berbagai media, baik media cetak maupun elektronik.
PEMILIHAN TINGKAT PROVINSI
PUTERA PUTERI BAHARI JAWA BARAT 2023

Foto Kegiatan City Tour ke Museum Asia Afrika Pemilihan Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2022 bersama Pengurus Museum Asia Afrika
Kota Bandung Provinsi Jawa Barat

Terbentang dari pesisir Indramayu di bagian utara hingga Pangandaran di bagian selatan, dari
Sukabumi di bagian barat sampai Kuningan di ujung timur, Jawa Barat merupakan salah satu provinsi
dengan populasi terpadat di Indonesia. Jawa Barat memiliki keindahan alam yang jarang dimiliki oleh
daerah lain di Indonesia. Jawa Barat juga memiliki udara yang sejuk karena dikelilingi oleh pegunungan,
membuat Kawasan ini menjadi elok dan menawan. Pada wilayah ini, tidak hanya wisata alam, namun
terdapat daya Tarik wisata budaya, kuliner serta wisata bahari yang indah dan berkonsep unik. Berbagai
upaya dilakukan oleh pemerintah Jawa Barat untuk memperkenalkan pariwisata yang ada di Jawa Barat,
melalui berbagai promosi cetak maupun elektronik. Bahkan mengikuti event-event pariwisata yang
diadakan oleh pemerintah pusat. Salah satu upaya dalam memperkenalkan pariwisata khususnya wisata
bahari di jawa barat adalah melalui pemilihan Putera Puteri Bahari Jawa Barat.
Pemilihan Putera Puteri Jawa Barat adalah event tahunan yang dilaksanakan oleh Ikatan Putera Puteri
Bahari jawa Barat bekerjasama Dinas Kelautan dan Perikanan Jawa Barat serta Dinas Pariwisata dan
Kebudayaan Jawa Barat sebagai upaya untuk memperkenalkan pariwisata Bahari kepada masyarakat
umum.
PEMILIHAN TINGKAT PROVINSI
PUTERA PUTERI BAHARI JAWA BARAT 2023
IV. TUJUAN KEGIATAN :
Tujuan dilaksanakannya kegiatan “Pemilihan Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2023” adalah:
1. Mengembangkan karakter Pemuda Pemudi yang peduli pada sektor Bahari, Pariwisata dan siap
menjadi Duta/Ambassador/Role Model bagi Pemuda Pemudi Jawa Barat.
2. Mempromosikan Bahari dan Pariwisata yang ada di Indonesia, khususnya Provinsi Jawa Barat.
3. Memberdayakan talenta generasi muda Jawa Barat pada sektor Bahari dan Pariwisata.
4. Sebagai delegasi daerah yang membawa misi memperkenalkan akan Bahari, Pariwisata, Seni dan
Budaya serta Ekonomi Kreatif baik secara Nyata maupun Maya.
5. Membina Putera Puteri terbaik yang memiliki Behaviour, Beauty dan Brain yang unggul.
6. Hasil yang didapatkan dan kontribusi yang dilakukan oleh Finalis setelah mengikuti pemilihan Putera
Puteri Bahari Jawa Barat.
7. Merealisasikan program kerja Ikatan Putera Puteri Bahari Jawa Barat yaitu mengadakan Pemilihan
Putera Puteri Bahari Provinsi Jawa Barat edisi ke-3.

Foto Sashing Ceremony dan Galla Dinner Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2022 bersama Kang.Ilman Hidayatullah (Regional Direktur Putera
Puteri Bahari Jawa Barat), Ibu. Herni (Dewan Pembina Putera Puteri Bahari Jawa Barat), dan Grand Winner Putera Puteri Bahari Jawa Barat
2021

V. DESKRIPSI KEGIATAN :
Pemilihan Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2023 mengangkat tema “The Beauty of West Java Marine
Tourism” dengan tujuannya yakni sebagai wadah untuk memperkenalkan wisata bahari di kalangan
pemuda serta untuk mencari duta yang nantinya akan menyebarkan misi kemanusiaan dalam bidang
bahari (potensi wisata alam) jawa barat dan nusantara sekaligus sebagai wadah dalam pelestariannya.
Pemilihan Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2023 ini merupakan kontes pageant tingkat provinsi yang
fokus utamanya adalah mencari generasi muda yang unggul dalam intelektual, mandiri dalam
kepribadian, dan memiliki jiwa loyalitas tinggi dalam melestarikan potensi bahari daerahnya. Pemilihan
ini dilaksanakan melalui beberapa tahap yakni sebagai berikut.
PEMILIHAN TINGKAT PROVINSI
PUTERA PUTERI BAHARI JAWA BARAT 2023

Foto Grand Finalis Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2022 bersama Kang. Ilman Hidayatullah (Regional Direktur PP Bahari Jabar), dalam
kegiatan registasi dan daftar ulang

TAHAP I : TAHAP SELEKSI ADMINISTRASI


Tahap ini merupakan tahap awal pelaksanaan seleksi calon peserta. Adapun hal yang dijadikan dasar
penilaian pada tahap ini adalah kelengkapan berkas dan persyaratan peserta. Adapun persyaratan peserta
yang dimaksud adalah sebagai berikut:
1. Pria Dan Wanita
2. Usia Minimal 16-28 Tahun
3. Memiliki Garis Keturunan/Bekerja/Berkuliah & Studi/ Berdomisili di Provinsi Jawa Barat
4. Tinggi Minimal Pria 165 dan Wanita 160
5. Memiliki komitmen tinggi
6. Sehat jasmani dan Rohani
7. Mampu Berbahasa Indonesia, Berbahasa Asing manjadi Nilai tambah
8. Belum Menikah dan Bebas Narkoba
9. Tidak Pernah Terlibat Dalam Masalah Hukum
10. Berpenampilan Menarik dan Berkepribadian Baik
11. Bersedia Menjadi Wakil Jawa Barat di Ajang Nasional
12. Pantau terus informasi mengenai Pemilihan Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2023 melalui official
account
13. Instagram kami di @officialputeraputeribaharijabar
PEMILIHAN TINGKAT PROVINSI
PUTERA PUTERI BAHARI JAWA BARAT 2023

Foto Kegiatan Close Door Interview Finalis Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2022 bersama Kang. Ilman Hidayatullah (Regional Direktur Putera
Puteri Bahari Jawa Barat), Ibu. Diah, Ibu Anisa (Kepala Bagian Kelautan DKP Jabar), dan Grand Winner Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2021

Pendaftaran Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2023 dilaksanakan mulai dari tanggal 3 Januari s/d 12
Februari 2023. Adapun rincian kegiatan yang akan dilaksanakan mulai tahap awal seleksi sampai Grand
Final adalah sebagai berikut.
Pendaftaran peserta dapat dilakukan melalui dua gelombang, yakni sebagai berikut.
Gelombang I : mulai dari tanggal 3-15 Januari 2023
Gelombang II : mulai dari tanggal 18 Januari-12 Februari 2023
Seleksi peserta dilakukan secara online oleh Ikatan Putera Puteri Bahari Jawa Barat. Seleksi terdiri
dari test interview yang meliputi penilaian dari Brain, Beauty dan Behavior (3B) . Kegiatan seleksi
dilaksanakan melalui dua gelombang, yakni sebagai berikut :
Gelombang I :
Tanggal : 15 Januari 2023
Waktu : 09.00 wib – selesai
Tempat : Online (Whatsapp/Zoom/G-meet)
Gelombang II :
Tanggal : 10 Februari 2023
Waktu : 09.00 wib – selesai
Tempat : Online (Whatsapp/Zoom/G-meet)
Setelah melalui proses seleksi online, maka peserta kan melalui tahap seleksi kelengkapan administrasi
sesuai dengan peraturan yang ditetapkan oleh panitia penyelenggara pemilihan Putera Puteri Bahari
Jawa Barat 2023.
Pengumuman peserta yang berhasil terpilih sebagai finalis Putera Puteri Jawa Barat 2023 akan
dilaksankan melalui Official Akun Instagram @officialppbaharijabar.
PEMILIHAN TINGKAT PROVINSI
PUTERA PUTERI BAHARI JAWA BARAT 2023
Finalis yang lolos ketahap selanjutnya akan membuat mengikuti serangkaian penugasan yang
berhubungan dengan seleksi guna sebagai penilaian saat karantina pemilihan Putera Puteri Bahari
Jawa Barat 2023.
Technical Meeting
Tanggal : 19 Februari 2023
Waktu : 08.00 Wita – selesai
Tempat : Online (Google Meet)
Pra-Karantina Daring (Online) finalis Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2023 akan dilaksanakan pada :
Tanggal : 18,19 Maret, 8,9,15,16, April 2023
Waktu : 09.00 Wib – selesai
Tempat : Online (Google Meet)
Karantina Luring (Offline) finalis Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2023 akan dilaksanakan pada :
Tanggal : 12-14 mei 2023
Waktu : 08.00 Wib – selesai
Tempat : Dalam Tahapan Survey (TBA)
(Grand Final) Pemilihan Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2023 akan dilaksanakan pada :
Tanggal : 13 Mei 2023
Waktu : 14.00 Wib – selesai
Tempat : Dalam Tahapan Survey (TBA)
City Tour & Fotoshoot Top 5 Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2023 akan dilaksanakan pada :
Tanggal : 14 Mei 2023
Waktu : 08.00 Wib – selesai
Tempat : Dalam Tahapan Survey (TBA)
TAHAP II : TAHAP PENILAIAN (KOMPETISI)
Seluruh finalis Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2023 membuat video profil dan advokasi yang berada
di daerah daerahnya masing-masing.
Seluruh finalis diwajibkan untuk mempersiapkan projek advokasi yakni 1 buah presentasi PPT untuk
mengedepankan aspek ekonomi dari potensi wisata bahari.
Seluruh finalis diharapkan membuat foto sesuai dengan ketentuan yang telah dibuat oleh panitia.
Para finalis diharapkan mempersiapkan 1 buah bakat yang akan di pertunjukan.
Finalis akan mengikuti tahap wawancara mendalam dengan dewan juri untuk mengetahui
kepribadian, wawasan dan kualitas para finalis itu sendiri.
Seluruh finalis akan mengikuti tahap penilaian akhir yang dilaksanakan pada malam Grand Final.
Pada tahap ini akan diketahui siapa yang akan menjadi Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2023.
PEMILIHAN TINGKAT PROVINSI
PUTERA PUTERI BAHARI JAWA BARAT 2023
VI. AGENDA KARANTINA
Jum'at, 12 Mei 2023
Registrasi Finalis & Perkenalan seluruh Finalis & panitia (Kantor DKP Jabar)
Opening Ceremony & Sashing Ceremony
Presesntasi & Closed Door Interview Finalis “Potensi Advokasi Finalis”
Menuju ke lokasi Hotel Karantina Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2023
Pembagian Kamar Finalis
Beauty and Handsome Class
Resort Wear Competation
Galla Dinner/Makan malam
Talent Show
Latihan koreografi untuk Grand Final
Istirahat Malam
Sabtu, 13 Mei 2023
Sarapan Pagi Finalis Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2023
Menuju lokasi Grand Final Finalis Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2023
Rehearsal Grand Final Finalis Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2023
Makeup Finalis persiapan Grand Final
Grand Final Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2023
Istirahat Malam
Minggu, 14 Mei 2023
Sarapan Pagi Finalis Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2023
City Tour Finalis Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2023
Penukaran Souvenir dan cendramata
Penutupan Acara
Fotoshoot Top 5 Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2023
PEMILIHAN TINGKAT PROVINSI
PUTERA PUTERI BAHARI JAWA BARAT 2023

Foto Kegiatan Grand Winner Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2022 bersama Kang. Ilman Hidayatullah (Regional Direktur Putera Puteri Bahari
Jawa Barat), Ibu. Herni (Dewan Pembina PP Bahari Jabar), Bapak Hermansyah ( Kepala DKP Jabar) dan Tamu Undnagan.

VII. JAJARAN ANUGRAH KEJUARAAN


1. Top 5 Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2022
Pemenang (Grand Winner) Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2023
Juara II (1st Runner Up) Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2023
Juara III (2nd Runner Up) Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2023
Juara IV (3rd Runner Up) Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2023
Juara V (4th Runner Up) Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2023
2. Pemenang Attribut
Putera Puteri Bahari Berbakat Jawa Barat 2023
Putera Puteri Bahari Persahabatan Jawa Barat 2023
Putera Puteri Bahari Intelegensia Jawa Barat 2023
Putera Puteri Bahari Favorite Jawa Barat 2023
2. Pemenang Award
Award Best Advokasi
Award Best Video Profil dan Advokasi
Award Best Fotogenic
Award Best Perfomance
VIII. ANGGARAN KEGIATAN
Anggaran kegiatan pemilihan ini bersumber dari:
1. Kontribusi Peserta
2. Sponsor
PEMILIHAN TINGKAT PROVINSI
PUTERA PUTERI BAHARI JAWA BARAT 2023
VII. RENCANA ANGGARAN BIAYA
PEMILIHAN TINGKAT PROVINSI
PUTERA PUTERI BAHARI JAWA BARAT 2023

Foto Kegiatan Grand Winner Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2022 bersama Ikatan Putera Puteri Bahari Jawa Barat pada kegiatan Grand Final
Pemilihan Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2022

IX. PELAKSANAAN KEGIATAN


Kegiatan Pemilihan Putera Puteri Bahari Jawa Barat 2023 ini dilaksanakan oleh panitia pelaksana
yang dibentuk oleh Ikatan Putera Puteri Bahari Jawa Barat dan berasal dari anggota aktif Organisasi
Putera Puteri Bahari Jawa Barat
X. PESERTA KEGIATAN
Peserta dalam kegiatan pemilihan ini adalah seluruh remaja se-Jawa Barat yang telah terpilih
mewakili Kota/Kabupatenya masing-masing.
XI. PENUTUP
Demikian proposal ini kami ajukan, semoga kegiatan yang akan kami laksanakan ini memiliki banyak
manfaat bagi berbagai pihak dan acara ini dapat mengembangkan karakter yang unggul bagi pemuda
pemudi jawa barat. Semoga penjelasan yang kami sampaikan pada proposal ini dapat dipahami dan
dapat memberikan gambaran maksud dari kegiatan yang akan kami laksanakan. Terima kasih kepada
pimpinan dan semua pihak yang telah membantu dalam penyusunan program kerja ini.
PEMILIHAN TINGKAT PROVINSI
PUTERA PUTERI BAHARI JAWA BARAT 2023
XII. DOKUMENTASI KEGIATAN

Anda mungkin juga menyukai