Anda di halaman 1dari 2

TUGAS TDPLK

SELASA, 2 MEI 2023

MATERI TITRASI ASAM BASA

PETUNJUK PENGERJAAN :

i. Kerjakan tugas dibawah ini di buku tulis catatan masing-masing !


ii. Kerjakan dengan langkah-langkah perhitungan !

1. Larutan HCl yang belum diketahui konsentrasinya, dititrasi dengan larutan NaOH 0,1 M
menggunakan indicator PP. Berdasarkan hasil titrasi, diperoleh data sebagai berikut :
Percobaan Volume HCl Volume NaOH
ke- (mL) (mL)
1 25,00 10,30
2 25,00 10,20
3 25,00 10,10
Konsentrasi larutan HCl adalah … .
2. Sebanyak 18,00 g cuplikan NaOH (Mr = 40 gram/mol) dilarutkan dalam 500,0 mL air. Kemudian
10,0 mL dari larutan tersebut dititrasi dengan larutan HCl 0,1 M, diperoleh data sebagai berikut :
Percobaan ke- Volume HCl (mL)
1 20,25
2 20,35
3 20,45
Kadar (massa/massa ) atau % (b/b) NaOH dalam cuplikan tersebut adalah … .
3. Seorang siswa melakukan percobaan titrasi untuk menghitung massa CH3COOH yang terdapat
dalam cuka dapur. Data yang diperoleh dari hasil percobaan adalah sebagai berikut:
Percobaan ke- Volume cuka (mL) Volume NaOH (mL)
1 10,00 5,20
2 10,00 5,00
3 10,00 4,80
Massa CH3COOH (Mr = 60 gram/mol) yang terdapat dalam 10,0 mL cuka daput tersebut adalah….
4. Sebanyak 5,0 mL larutan NH4OH diambil dan diencerkan hingga volumenya 500,0 mL.
Selanjutnya, sebanyak 25,0 mL larutan encer NH4OH dititrasi dengan HCl 0,03 M dengan
menggunakan indikator fenolftalein dengan reaksi sebagai berikut :
NH4OH(aq) + HCl(aq) → NH4Cl(aq) + H2O(l).
Warna merah muda hilang setelah penambahan titran sebanyak 15,0 mL. Konsentrasi larutan
NH4OH adalah … .

PENGENCERAN :
Pengenceran Larutan adalah proses penurunan Konsentrasi larutan dengan penambahan zat
pelarut seperti air ke dalam Larutan yang pekat untuk menurunkan Konsentrasi Larutan dari yang
semula pekat menjadi lebih encer
guna keperluan didalam Laboratorium. Pengenceran pada prinsipnya hanya menambahkan
pelarut saja, sehingga jumlah mol zat terlarut sebelum pengenceran sama dengan jumlah mol zat
terlarut sesudah pengenceran.
Dengan kata lain jumlah mmol zat terlarut sebelum pengenceran sama dengan jumlah mmol zat
terlarut sesudah penegenceran atau jumlah gr zat terlarut sebelum pengenceran sama dengan
jumlah gr zat terlarut sesudah pengenceran.
Apabila konsentrasi larutan dinyatakan dalam skala volumetrik, jumlah solute yang terdapat
dalam larutan pada volume tertentu akan setara dengan hasil kali volume dan konsentrasi.
Jumlah solute = volume X konsentrasi
Rumus Pengenceran :
V1 x K1 = V2 x K2
Dimana :
V1 = volume larutan asal yang akan diencerkan (mL);
K1 = konsentrasi larutan asal;
V2 = volume larutan yang akan dibuat (mL);
K2 = konsentrasi larutan yang akan dibuat.
Contoh Soal :
Jika kita akan membuat 500 ml HCl 2 M menggunakan HCl 4 M maka berapa volume larutan HCl
4 M yang harus diambil untuk diencerkan?
Penyelesaian:
Diketahui:
V2 = 500 mL, K2 = 2 M, K1 = 4 M. V2 = ?
V1 x K1 = V2 x K2 V1 = (V2 x K2)/ K1
V1 = (2 M x 500 ml)/ 4M
V1 = 250 mL
Dengan demikian, volume larutan HCl 4 M (V1) yang harus diambil untuk diencerkan volume
larutan asal = 250 mL. Selanjutnya 250 mL larutan tersebut diencerkan dengan menambahkan air
sebanyak 250 mL (yaitu sebanyak V2
V1) sampai volume menjadi 500 mL, sehingga dihasilkan larutan HCl 2 M.

5. Perhatikan data titrasi asam basa berikut!


Percobaan ke- Volume H2SO4 xM (mL) Volume NaOH 0,4M (mL)
1 20,00 24,0
2 20,00 23,8
3 20,00 24,2
Kadar (%) massa H2SO4 (Mr = 98 g.mol−1) yang terdapat dalam 20 mL larutan asam sulfat
tersebut jika massa jenisnya 1,8 gram/mL adalah … .
6. Untuk menentukan kandungan KOH dalam 500 mL larutannya, sebanyak 10 mL larutan KOH
tersebut dititrasi dengan HCl 0,115 M. Ternyata HCl yang dibutuhkan adalah 18,72 mL. Maka
jumlah mol KOH yang terdapat dalam 500 mL larutan KOH adalah ….
7. Suatu sampel Ba(OH)2 sebanyak 25 mL tepat dititrasi oleh 100 mL HCl 0,1 M, maka konsentrasi
Ba(OH)2 adalah … .
8. Sejumlah x gram padatan NaOH (Mr = 40 gram/mol) dilarutkan dalam air sehingga volume
larutan 500 mL. Diperlukan sejumlah 25 mL larutan HCl 0,1 M untuk menetralkan 20 mL larutan
NaOH tersebut. Maka nilai x adalah … .
9. Sebanyak 0,5 gr cuplikan KOH ( Mr KOH = 56 ) dilarutkan ke dalam air dan memerlukan 25 ml
larutan H2SO4 0,1 M untuk menetralkanya. Kadar KOH dalam cuplikan tersebut adalah ... .
10. Sebanyak 0,58 gram L(OH)2 tepat habis bereaksi dengan 100 mL H2SO4 0,1 M menurut
persamaan reaksi berikut :
L(OH)2 + H2SO4  LSO4 + 2H2O
Maka massa atom relatif logam L adalah … . (Ar O = 16, H = 1)

Anda mungkin juga menyukai