Anda di halaman 1dari 3

KERANGKA ACUAN KERJA PANITIA REUNI AKBAR

“SEKSI KESENIAN” 2023

Reuni Akbar Lamakera tahun 2023 yang dikemas dalam Silaturahim Keluarga Besar Lamakera
Seindonesia yang bertempat di Lamakera maka dibentuk kepanitian “REUNI AKBAR LAMAKERA 2023”.
Untuk menunjang kepeanitian maka dibentuklah bebrapa seksi yang bertanggung jawab terkait
terlaksannya kegiatan, sala satunya adalah “Seksi Kesenian”,hal ini akan digelar selain sebagai hiburan
juga sebagai wujud kerinduan tentang Seni dan Budaya masyarakat Lamakera juga sebagaii entitas
Lamakera..

A. Latar Belakang

Lamakera adalah sebuah perkampungan Muslim yang syarat dengan nilai dan kearifan, Lamakera
adalah embrio perubahan, Lamakera adalah corong dari masyarakat berkemajuan. Kata pelaut adalah
narasi baku yang melekat pada masyarakat Lamakera, sebab dari sana esetfet social dirintis.

Berdasar pada pendekatan identitas dan eintitas masyarakat berkerifan tentunya memiliki
konsistensi untuk berkembang dan bermodern, sejatinya sebuah perubahan sosiologis akan secara
signifikan terpolah dalam masyarakat, oleh karenanya, pentingnya suatu stimulasi yang mampu
membuka kesadaran tentang pentingnya identtitas kultur.

Presentasi ikan Paus yang dijadikan Maskot kegiatan reuni adalah dasar yang kuat dan tepat, ikon
yang menjadi figure utama dalam melaksanakan kegiatan ini yaitu Maskot Ikan Paus, ini tentunya nyata
membangun presepsi tentang identitas social masyarakat yang menjunjung tinggi nilai-nilai budaya,
selain itu mascot Ikan Paus juga sebagai figure utama dalam menyatukan presepsi tentang Lamakera
tanpa ada perbedaan dan juga sebagai Ikon yang mendukung Paledang sebagai Brand kegiatan sebagai
bentuk dari informasi, edukasi dan pengakuan, maka upaya konkrit yang akan digoalkan melalui event
penting ini yaitu menyajikan pertunjukan Seni dan Budaya Lamakera sebagai perwujudan untuk
“Merajut Cinta Menuju Lamakera Berkemajuan”

Maka melalui kepanitian ini, mengemas dan menyajian kreasi-kreasi menarik yang akan disuguhkan
pada momentum Reuni Akbar sebagai bentuk ajakan, hiburan, sosialisasi dan edukasi tentang kearifan
local masyarakat Lamakera.

B. Tujuan Kegiatan
1. Memperkenalkan Kearifan Local lamakera
2. Merefleksi tentang Budaya Masyarakat Lamakera
3. Mengembangkan Seni dan Budaya Lamakera sebagai Aset Daerah
4. Merangsang Kreatifitas pengelolan Local Visdom
5. Menjadikan ajang ini sebagai pengukuhan Identitas
6. Meningkatkan kesadaran masyarakat tentang Budaya.
7. Membuka kesedaran Masyarakat luar dan Pemerintah Daerah tentang Entitas dan Identitas
Lamakera sebenarnya.

C. Metode Pelaksanaan
Menyediakan Konsep event yang terorganisir dengan menghadirkan nuansa Budaya Lamakera
yang kental berupa, Pementasan Seni budaya, Tarian Kolosal, Parade Penombakan Ikan Pari dan
Kerajinan-kerajinan Nelayan.

D. Bentuk Kegiatan
1. Soundtrack Reuni, Adalah Ikon suatu kegiatan yang tervisualisakan dalam nada atau music
sebagai media penanda kegiatan yang dipublikasikan, adapun tahapan dalam membuat
soundtrack kegiatan ini yaitu, Arransemen music (Studio),Take Vidio, dan Take vocal yang
akan dilakukan oleh para penyanyi local, Abdur Arsyat, Ketua Panitia, Pemdes dan beberapa
tokoh Lamakera sebagai ajakan untuk memeriahkan Reuni Akbar Lamakera 2023.

2. Pementasan Seni dan Kreasi, adalah pergelaran seni dan budaya yang melibatkan
masyarakat umum Lamakera dan dan khusus pada tingkat usia pendidikan dari RA,
SDN,SDI,Min,MTS.N,MAN yang ada di Lamakera yang dibebaskan ruang berekspresi tanpa
meninggalkan identias Kebudayaan.

3. Pameran, suatu konsep yang digelar dalam rangka mengenang kembali fase-fase serta
gambar Lamakera. Dalam hal ini akan disediakannya kerajinan, miniature Peledang, alat
buru Hewan laut, Foto Situs, serta gambar/Foto Lamakera tempo doloe hingga saaat ini
yang akan di Pamerkan sebagai informasi dan refleksi tentang perkembangan Lamakera.

4. Tarian Kolosal, dalam hal ini akan dikemas dengan Tarkom yaitu paduan bebrepa jenis
tarian local dengan 200 penari yang dilatih dan akan dipadu menjadi satu dengan tetap
menampilkan kerakter, kostum dan gerakana yang disesuaikan dengan ciri tariannya.

5. Parade Budaya Perburuan Ikan Paus akan dilakukan oleh nelayan Lamakera yang
berpengelaman, sebuah demonstrasi dan aksi perburuan Ikan Paus yang akan dilakukan
secara terorganisir dan terpimpin tentunya melalui tahapan-tahapan seremonial sampai
pada perburuan Ikan Paus, pertunujukan perburuan Ikan Paus ini dilakukan diarea perairan
Lamakera dengan 20 penombak, 20 kapal pemburuh beserta crew pada tiap-tiap perahuya.

E. Peserta Kegiatan
1. 140 Nelayan Lamakera dengan rincian 20 perahu dan tiap perahu memiliki 7 Crew
2. 200 Peserta Penari Tarkom Kolosal yang terdiri dari pemuda pemudi dan anak usia sekolah
3. Seluruh masyarakat Lamakera tidak dibatasi jumlah

F. Tahapan Kegiatan
“Akan disesuakan dengan rangkaian Acara yang di setingan seksi Acara”

G. Penutup

Demikian Kerangka ini kami buat sebagai acuan dalam menentukan langkah-langkah taktis
mensukseskan kegiatan Reuni Akbar Lamakera 2023, atas perhatiannya kami ucapkan terimaksih.

Minggu, 26 Februari 2023

Kordiinator Kesenian

M.Idzharulhaq MH Songge

Anda mungkin juga menyukai