Anda di halaman 1dari 3

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Keamanan dan kenyaman pengunjung merupakan faktor yang sangat penting
yang harus diperhatikan. Segala komponen yang ada pada pusat perbelanjaan harus
aman atau tidak membahayakan saat digunakan pengunjung. Hal ini harus
diperhatikan oleh pengelola gedung untuk menciptakan pusat perbelanjaan yang
aman, nyaman dan sesuai dengan konsep K3.
Mall Dinoyo City merupakan salah satu Mall di kota Malang yang terletak di
kawasan ramai penduduk dan dekat dengan pusat studi. MDC mulai ramai
pengunjung di waktu istirahat dan weekend. Dari hasil observasi dan tanya jawab
kepada pengunjung, ada beberapa fasilitas Mall yang berisiko menyebabkan
kecelakaan pengunjung seperti terdapat ubin penghubung yang licin sehingga
mengakibatkan pengendara motor terjatuh, pengunjung pingsan di lift, seorang
anak terjatuh dari tangga area parkir, dan rok pengunjung tersangkut di eskalator.
Berdasarkan uraian di atas, untuk mengidentifikasi terjadinya kecelakaan
pengunjung maka diperlukan metode Human Factor Analysis Classification
Systems (HFACS) merupakan metode yang digunakan untuk mengetahui penyebab
terjadinya kecelakaan. Faktor yang dapat menyebabkan kecelakaan dapat berupa
Unsafe Act, Precondition for Unsafe Acts, Unsafe Supervision, dan Organizational
Influences (Fahd, Puspitasari, & Rumita, 2015). Untuk mengurangi atau
mentiadakan kecelakaan pengunjung yaitu salah satu cara dengan mengurangi
kemungkinan terjadinya kecelakaan yang disebabkan oleh keselahan manusia.
Penyebab kecelakaan pengunjung juga dapat digambarkan melalui pohon risiko
dengan menggunakan metode Management Oversight and Risk Tree (MORT),
namun fokus bergeser dari pengendalian risiko kecelakaan, yaitu kontrol dari
tingkat manajemen, yang ingin meningkatkan program keselamatan mereka dalam
rangka untuk mengurangi kerugian akibat kecelakaan(Pratiwi, 2014).Berdasarkan
permasalahan yang telah dijelaskan tersebut, penulis menggunakan metode MORT
dan HFACS untuk menentukan penyebab, faktor-faktor utama yang berkontribusi

1
2

kecelakaan. Hal ini dapat berfungsi sebagai sarana untuk mengevaluasi kualitas dari
sistem yang ada dan dapat melakukan perbaikan.
1.2 Perumusan Masalah
Dari latar belakang diatas maka diperoleh sebuah permasalahan yaitu
bagaimana mengurangi risiko kecelakaan pengunjung pada fasilitas Mall Dinoyo
City
1.3 Tujuan Penelitian
Adapun tujuan penelitian dari skripsi ini yaitu :
1. Mengidentifikasi faktor yang berhubungan dengan kecelakaan pengunjung
2. Mengetahui risiko kecelakaan pengunjung dengan menggunakan MORT dan
HFACS
3. Memberikan usulan perbaikan pada fasilitas Mall Dinoyo City yang
menyebabkan kecelakaan pengunjung.
1.4 Manfaat Penelitian
Manfaat penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat untuk berbagai pihak,
antara lain :
1. Bagi Penyedia Jasa
Mendapatkan solusi yang optimal, sehingga diharapkan dapat memberikan
saran dan masukan yang bermanfaat bagi penyedia jasa yang bersangkutan
mengenai keselamatan dan keamanan pengunjung.
2. Bagi peneliti
Mengembangkan pengetahuan, pengalaman belajar dan menambah wawasan
mengenai penilaian resiko lingkungan fisik mall.
1.5 Batasan Masalah
Batasan Masalah dalam penelitian ini yaitu sebagai berikut:
1. Objek penilitian yang diamati adalah pengunjung, lingkungan fisik di area dalam
Mall, tangga menuju Mall, petunjuk keselamatan Mall Dinoyo City pada
eskalator, ubin penghubung Ramayana.
2. Melakukan perbaikan di area dalam Mall Dinoyo City, tangga menuju Mall,
petunjuk keselamatan pada eskalator, ubin penghubng Ramayana.
3

3. Upaya Managemen Mall Dinoyo untuk mengantisipasi keselamatan pengunjung


jika terjadi bahaya.
4. Menggunakan metode MORT untuk menentukan penyebab dan faktor-faktor
utama yang berkontribusi kecelakaan dan risiko bahaya sebagai alat untuk
mengevaluasi kualitas dari sistem yang ada.
5. Menggunakan metode HFACS unuk menentukan penyebab kecelakaan
pengunjung yang berasasal dari human factor

Anda mungkin juga menyukai