Anda di halaman 1dari 6

PEMERINTAH KABUPATEN BONDOWOSO

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS WONOSARI
Jl. KHR. As’ad Syamsul Arifin No.02
0332-423105 Wonosari
Website: http://puskesmaswonosari.blogspot.com,
Email: puskesmaswonosari@gmail.com
BONDOWOSO

KERANGKA ACUAN KERJA VALIDASI DATA KIA, KB, GIZI


PUSKESMAS WONOSARI

                                                                 
I. Pendahuluan

Salah satu tujuan Sustinable Development Goals (SDGs) diantaranya adalah


menurunkan angka kematian ibu dan angka kematian bayi. Dua tujuan ini juga
merupakan tujuan utama pembangunan di bidang kesehatan di Indonesia.
Penurunan angka kematian ibu diperkirakan tidak memenuhi target yang ditetapkan,
namun pencapaian tujuan SDGs lainnya menunjukkan adanya perbaikan yang
berarti. Untuk membantu tercapainya tujuan SDGs tentunya dibutuhkan dukungan
serta kerjasama dari berbagai pihak dan stake holder yang terkait, baik dari
perencanaan strategi, pelaksanaan, hingga evaluasi dan monitor.

Kesehatan Ibu dan Anak (KIA) dan Gizi masyarakat di tanah air selalu
menjadi masalah pelik yang keadaannya tak kunjung membaik, begitu pula dengan
masalah kesehatan reproduksi dan Keluarga Berencana (KB). Peningkatan kualitas
pelayanan kesehatan ibu dan anak, kesehatan keluarga berencana dan gizi tersebut
diyakini memerlukan kondisi sosial politik, hukum dan budaya yang kondusif.
Berdasarkan data kabupaten Bondowoso, jumlah kematian Ibu tahun 2022 sebanyak
17 kasus, sedangkan untuk kematian Bayi di Kabupaten Bondowoso sejumlah 131
kasus dan di Kecamatan Wonosari jumlah kematian bayi masih tinggi yaitu
sejumlah 5 kasus, kematian balita tidak ada. Pencapaian K1 sebesar 109,5%,
Pencapaian K4 97,2%,Pencapaian K6 77,7%, Pencapaian Deteksi dini ibu hamil
risti oleh masyarakat 18,0%, Deteksi dini ibu hamil risti oleh tenaga kesehatan
sebesar 33,2%, Persalinan nakes 105%, Persalinan di fasilitas kesehatan 104,3%,
Pelayanan nifas 105%, KN1 97,6%, KN lengkap 93,3%, Neonatal komplikasi di
tangani 108,8%, Bayi paripurna 110,6%, Balita paripurna 98,9%, dan Apras
paripurna 92,4%, cakupan KB aktif 84,67% sedangkan cakupan akseptor KB baru
mencapai 10,22%, efek samping 1,71%, DO 11,6%, dan KB pasca salin 113,01%.
Cakupan Balita Ditimbang (D) dibandingkan dengan jumlah seluruh balita yang ada
(S), D/S 50,3%, cakupan balita gizi buruk rata-rata setahun = 36, cakupan balita gizi
kurang rata-rata setahun = 87, jumlah balita pendek = 222, jumlah balita sangat
pendek = 96.

Dari data di atas masih ada beberapa pencapaian kegiatan yang perlu di
tingkatkan. Oleh karena itu berbagai upaya perbaikan serta penanganan telah
dilakukan, namun disadari masih diperlukan berbagai dukungan dari semua pihak.
Program KIA dan KB dan Gizi bertujuan untuk meningkatkan derajat kesehatan
khususnya kesehatan ibu dan anak secara optimal. Salah satu unsur penting untuk
mendukung tujuan tersebut adalah ketersediaan data dan informasi yang sangat
berguna dalam perencanaan, implementasi, monitoring, serta evaluasi hasil
pelayanan kesehatan. Sebagian besar Program kesehatan ibu dan anak di institusi
kesehatan belum didukung oleh sistem informasi yang memadai baik dari sisi
pencatatan, pengolahan, dan analisis serta interpretasi dan pelaporan.

II. Tujuan

a. TujuanUmum :
Terpantaunya data cakupan pelayanan KIA, KB dan Gizi secara terus menerus serta
untuk mengetahui kesenjangan data di setiap desa.
b. TujuanKhusus : 
1. Mendapatkan gambaran proses pelaksanaan pelayanan kesehatan yang ada di
puskesmas khususnya KIA, KB dan Gizi
2. Terukurnya status kesehatan maternal dengan mengidentifikasi validitas data
yang dilaporkan.
3. Teridentifikasinya kemampuan sistem pencatatan program KIA, KB dan Gizi
4. Teridentifikasinya pemanfaatan data/informasi kesehatan untuk pengambilan
keputusan program.
5. Teridentifikasinya faktor pendukung dan penghambat dalam pelaksanan
pelayanan KIA, KB dan Gizi.
III. RENCANA KEGIATAN
1. KegiatanPokokdanRincianKegiatan
i. Memilihmateri yang dibutuhkan serta persiapan pencatatan dan pelaporan
ii. Persiapan pertemuan
iii. Membentuktim
iv. Persiapan
v. Pelaksanaan Validasi
vi. Monitoring
vii. Evaluasi

2. Cara Pelaksanaan
- Nara sumber : Bikor , Koordinator program KB dan Gizi
- Metode : Presentasi hasil capaian kegiatan, diskusi,tanya jawab,kroscek
data.
- Media : LCD,laporan bulanan, Kohort Ibu, Bayi, Anak , KB, dan Gizi.
- Materi : Evaluasi hasil pencapaian dalam semester 1 dan 2.
3. Pengorganisasian/PelaksanaKegiatan
Penanggung jawab : Bidan Koordinator
Pelaksana : Koordinator program KIA dan KB
i. Bidan Lombok Kulon : Sintami
ii. Bidan Lombok Wetan : Retno Sulistyowati
iii. Bidan Tumpeng : Nur Anisah
iv. Bidan Jumpong : Nuriski
v. Bidan Tangsil wetan : Feny Sabdaniah
vi. Bidan Pasarejo : Lucia Dinar N
vii. BidanBendoarum : Maria Susanti
viii. Bidan kapuran : Risca Oktaningsih
ix. Bidan Sumber kalong : Atika Febrin G
x. Bidan Traktakan : Citra Wilda Husada
xi. Bidan Wonosari : Ayu Narulita
xii. Bidan Pelalangan : Hatijah Kartini
4. Sasaran
Bidan Desa di semua desa baik PNS maupun PTT sejumlah 12 bidan
Bidan Puskesmas 5 orang.
5. Jadwal Pelaksanaan
November 2023 di Puskesmas Wonosari

6. Pembiayaan = Rp. 349.000,- (Dana BOK)


Konsumsi :
Kue : 20 kotak x Rp 17.000 = Rp 340.000
ATK (Penggandaan ) : 30 lbr x Rp 300 = Rp 9.000
Rp. 349.000,-
7. Output
i. Tercapainya data yang akurat
ii. Kelengkapan data dan pencatatan pelaporan
iii. Terukurnya pencapaian yang sudah di targetkan

IV. Penutup
1. Pencatatan dan pelaporan
a. Pencatatan
Kegiatan Evaluasi dan Validasi Data dicatat dalam notulen kegiatan

b. Pelaporan
Kegiatan Evaluasi dan Validasi Data dicatat dalam laporan kegiatan

c. Evaluasi oleh Koordinator program KIA, KB dan Gizi


- Evaluasi pelaksanaan kegiatan
Evaluasi pelaksanaan kegiatan dilaksanakan setelah kegiatan
diselesaikan, adapun evaluasinya melingkupi input, proses dan output
kegiatan. Pencatatan evaluasi dilaksanakan di buku evaluasi koordinator
program.Adapun evaluasinya sebagaiberikut:
1. Proses : di luar gedung
a. Identifikasi masalah dan hambatan
b. Mencari pemecahan masalah
c. Perkenalkan kemajuan yang ada

2. Dampak :
a. Tercapainya data yang akurat
b. Kelengkapan data dan pencatatan pelaporan
c. Terukurnya pencapaian yang sudah di targetkan
d. Yang dinilai :
 Capaian hasil program yang dilaporkan
 Kelengkapan data dukung (Kohort Ibu, Bayi,Anak, KB, Laporan
Gizi)
 Kroscek data antara laporan dan kohort
- Evaluasi tribulanan, yang dilaksanakan setiap tiga bulan sekali oleh tim
audit internal kepada koordinator program
- Penilaian PKP setiap tahun sekali dimana yang dinilai adalah
pelaksanaan program sudah mencapai target apa belum, bagaimana
pelaksanaannya dan sesuai sasaran apa tidak.
2. RencanaTindakLanjut
Rencana Tindak Lanjut dilakukan setelah dilakukan analisa dan dibahas pada
pertemuan minilokakarya bulanan.

Kepala Puskesmas Wonosari Pelaksana Kegiatan

drg. Andriana Ayudati Eny Rahman, S.Tr.Keb


NIP. 19830605 200902 2 007 NIP. 19820623 200801 2 009
FORMULIR PERSETUJUAN

PELAKSANA KEGIATAN BOK TAHUN 2023

Nama Kegiatan : Validasi Data KIA, KB dan Gizi


Nama Puskesmas : Wonosari
Bulan : November 2023

NO KEGIATAN SASARAN WAKTU TUJUAN KETERANGAN

1 Validasi Data Bidan Desa November Puskesmas


KIA, KB dan 2023 Wonosari
Gizi

Bondowoso, 2023

Administrator Kesehatan Ahli Muda Sub


Koordinator Kesehatan Keluarga dan
Gizi Masyarakat

TRI YUNI KUSWANDARI,SST.M Kes.


NIP. 19770430 200212 2 004

Anda mungkin juga menyukai