Anda di halaman 1dari 1

RESUME FUNGSI SABHARA

ANGGOTA : 1. BAYU NOVALIMA CALTER


2. PIRMANSYAH
3. MUHAMMAD AFLAH WAHYUDI
4. MUHAMMAD MALIK PRAWIBOWO
5. MUHAMMAD AGUNG FAHLEVI

 PELAYANAN MASYARAKAT

Hari Selasa, 30 Mei 2023. Para siswa melaksanakan pelayanan kepada masyarakat selama
1x12 jam polsek sako siswa mendapatkan laporan dari masyarakat terkait kehilangan
kendaraan R2 dan pengrusakan salon, Setelah mendapatkan Laporan tersebut petugas SPKT
membuat Laporan Model B mengenai Kehilangan Kendaraan R2 dan membuat laporan
Model C mengenai pengerusakan salon, Dalam melaksanakan tugas pelayanan SPKT Siswa
secara bergantian melaksanakan pelayanan SPKT 1 jam sekali, dari hal tersebut siswa diberi
tugas untuk Mengisi “Buku Induk Register Laporan Polisi Mengenai Laporan Dan
Pengaduan Masyarakat”. dan Siswa diarahkan bagaimana cara mengisi buku tersebut.

 PATROLI

Hari rabu, 31 Mei 2023. Para siswa melakukan patroli bersama PAPING menggunakan
kendaraan R4 di BEAT Jln sematang boring 9-13, Sako Baru , Kec sako. Selama patroli siswa
melaksanakan patroli ke Indomaret dan Bank BNI, selama kegiatan patroli tidak ditemukan
gangguan Kamtibmas disekitar Indomaret dan Kondisi aman terkendali. Kemudian siswa
melakukan pengecekan di sebuah Bank untuk melaksanakan patroli dan hasilnya Aman
Terkendali. Setelah melaksanakan patroli di Bank. Siswa dan mentor mendapat laporan untuk
melakukan pengawalan ambulan menuju ke TPU Sako. Setelah melaksanakan pengawalan
siswa dan mentor kembali Ke Polsek Sako.

 PENJAGAAN TAHANAN

Hari Rabu, 1 Juni 2023, Para siswa melakukan Penjagaan Tahanan di Polsek Sako Selama
1x12 Jam mulai dari Pukul 08.00–20.00 WIB. Didalam tahanan terdapat 7 orang tahanan
berjenis kelamin laki-laki Semua dengan Kasus yang berbeda-beda. Selama dalam penjagaan
tugas penjagaan siswa melaksanakan pengecekan tahanan selama 1 jam sekali secara
bergantian dan siswa mengisi buku mutasi penjagaan tahanan. Siswa juga melakukan
Pembagian Makan Pagi, Siang dan Malam kepada para tahanan.

Anda mungkin juga menyukai