Anda di halaman 1dari 12

LAPORAN TUGAS PKL

KOMUNIKASI DATA DALAM JARINGAN

DISUSUN

HERMAN NDRURU

XI TKJ 1

SMK MARISI MEDAN

Tahun Ajaran 2021/2022

1
KATA PENGATAR

Puji syukur saya ucapkan kepada TuhanYang Maha Esa karena atas segala
Berkat dan Rahmatnya, saya bisa menyelesaikan Tugas Akhir ini. Serta mengucapkan
terimakasi dan salam kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Tugas ini selesai dari dukungan Ibu Fitri ( PKK) dan dari beberapa sumber-
sumber internet dan bantuan dari teman teman. Serta dari doa orang tua. Dengan begitu
saya mengucapkan terima kasih atas bantuannya.

Tujuan Tugas Akhir ini adalah agar orang-orang paham tentang Komunikasi
Data Dalam Jaringan, Mulai dari pengertiannya, cara kerja, cara konfigurasi, dan contoh
Komunikasi Data Dalam Jaringan. Serta juga untuk menambah wawasan dan ilmu
pengetahuan.

Demikian kata pengantar dari saya. Semoga Tugas Akhir ini bermanfaat bagi
semua dan sebagai sumber ilmu pengetahuan

Sekian dari saya , Saya ucapkan Terima kasih.

Medan, 15 Maret 2022

Herman Ndruru

2
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Komunikasi data merupakan hal penting pada teknologi saat ini. Komunikasi
data berhubungan erat dengan pengiriman data dengan menggunakan sistem
transmisi elektronik dari satu terminal komputer ke terminal komputer yang lain
(Marselina, 2013). Komunikasi data berlangsung semakin cepat dengan kapasitas
yang semakin besar seiring berjalannya waktu. Hal di atas dapat diwujudkan
dengan unit proses dan media penyimpanan yang mumpuni. Di zaman sekarang ini,
smartphone merupakan perangkat mobile yang memiliki teknologi paling maju dan
paling banyak digunakan. Menurut GlobalWebIndex (2015), pada awal Januari
2015, 80% pengguna internet memiliki smartphone. Sementara itu, 54% dari
perangkat mobile menggunakan sistem operasi Android (GlobalWebIndex, 2015).
Dari data di atas dapat diambil kesimpulan bahwa smartphone berbasis Android
paling banyak dipakai sehingga diputuskan untuk menggunakan smarphone
berbasis Android sebagai target implementasi. Komunikasi data lewat smartphone
sudah menjadi hal yang biasa pada saat ini. Namun, kemampuan komunikasi data
smartphone masih kalah dengan komputer saat ini. Hal tersebut salah satunya
disebabkan karena media penyimpanan yang terbatas (Pande, 2013). Dibutuhkan
metode yang dapat mengecilkan data pada smartphone tetapi isi data tetap utuh.
Masalah tersebut Implementasi algoritma..., Darwin Chandra, FTI UMN, 2016 2
dapat dipecahkan dengan mengurangi ukuran data menggunakan teknik kompresi
data (Sayood, 2006). Menurut Sayood (2006), kompresi data adalah suatu teknik
mengurangi jumlah bits yang diperlukan untuk merepresentasikan informasi dalam
bentuk yang lebih padat. Data yang dikompresi dapat berupa karakter huruf,
gambar, suara ataupun urutan dari angka yang didapat dari suatu proses.
Smartphone juga menghadapi keterbatasan pada kemampuan komputasi data
dengan cepat (Pande, 2013). Algoritma kompresi LZ4 yang diciptakan oleh Yann

3
Collet (2011) mampu memecahkan permasalahan tersebut. LZ4 menawarkan
kecepatan kompresi yang sangat cepat jika dibandingkan dengan algoritma
kompresi saat ini. File di dalam smartphone umumnya berupa data pribadi seperti
foto, video, dan musik. Bila file-file tersebut tidak diberi lapisan keamanan, maka
tidak ada yang dapat mencegah orang yang bukan merupakan pemilik smartphone
untuk mengakses file-file tersebut (Dörflinger, 2010). Oleh karena itu, dibutuhkan
suatu metode pengamanan yang dapat memberi tambahan keamanan pada file-file
di dalam smartphone. Algoritma enkripsi AES-256 merupakan standar enkripsi
yang diadopsi oleh pemerintah Amerika Serikat (NIST, 2011). Biryukov dan
Khovratovich (2009) pada penelitian yang berjudul “Related Key Cryptanalysis of
the Full AES-192 and AES-256” menggunakan related-key boomerang attacks
untuk menguji keamanan algoritma AES-256. Hasil pengujian menyatakan bahwa
dari sekian Implementasi algoritma..., Darwin Chandra, FTI UMN, 2016 3 teknik
penyerangan yang dicoba tidak ditemukan adanya ancaman yang nyata pada
aplikasi yang menggunakan algoritma AES-256. Berdasarkan latar belakang yang
telah dikemukakan di atas, dibutuhkan sebuah aplikasi yang dapat digunakan untuk
melakukan kompresi file menggunakan algoritma LZ4 dan enkripsi file hasil
kompresi menggunakan algoritma AES-256 pada smartphone.

1.2 Batasan Masalah

 Smartphone yang digunakan pada penelitian adalah smartphone dengan sistem


operasi Android API Level 21 atau lebih. Implementasi algoritma..., Darwin
Chandra, FTI UMN, 2016 4.
 File yang digunakan dalam penelitian adalah file dari Silesia corpus (Deorowicz,
2003) berjumlah 12 file dengan ukuran file 6–51 MB.
 Aplikasi hasil implementasi dibandingkan dengan aplikasi RAR yang menggunakan
algoritma berbasis LZSS (Salomon, 2007).
 Aplikasi hanya dapat melakukan proses kompresi dan enkripsi pada satu file dalam
satu waktu.
 Aplikasi hanya dapat melakukan proses dekripsi dan dekompresi pada satu file
dalam satu waktu.

4
 File yang dapat digunakan dalam proses dekripsi dan dekompresi adalah file hasil
keluaran proses kompresi dan enkripsi aplikasi.
 Aplikasi digerakkan menggunakan layar sentuh pada layar Android.

1.3 Tujuan

 Memungkinkan pengiriman data dalam jumlah besar efesien, tanpa kesalahan dan
ekonomis darisuatu tempat.
 Memungkinkan penggunaan sistem komputer dan peralatan pendukung dari jarak
jauh (remotecomputer use).
 Memungkinkan penggunaan komputer secara terpusat maupun secara tersebar
sehingga mendukung manajemen dalam hal kontrol, baik desentralisasi maupun
sentralisasi.
 Mempermudah kemungkinan pengelolaan dan pengaturan data yang ada dalam
berbagaimacam sistem komputer.
 Mengurangi waktu untuk pengolahan data.
 Mendapatkan data langsung dari sumbernya (mempertinggi kehandalan.
 Mempercepat penyebarluasan informasi

5
BAB II
LANDASAN TEORI

2.1 Pengertian Komunikasi Data Dalam Jaringan

Komunikasi data adalah proses pengiriman dan penerimaan data/informasi dari dua


atau lebih alat (bahasa Inggris: device) (seperti komputer / laptop / telepon genggam /
printer / dan alat komunikasi lain) yang terhubung dalam sebuah jaringan. Baik lokal
maupun yang luas, sepeti internet. Pada dasarnya komunikasi data merupakan proses
pengiriman informasi di antara dua titik menggunakan kode biner melewati saluran
transmisi dan peralatan switching, bisa antara komputer dan komputer, komputer
dengan terminal, atau komputer dengan peralatan, atau peralatan dengan peralatan.

2.2 Keuntungan
 . Memungkin kan kita untuk mengirim data dalam jumlah yang besar tanpa ada
kesalahan dan ekonomis dari suatu tempat tempat yang lain.
 Memungkinkan penggunaan komputer secara terpusat maupun secara tersebar
sehingga mendukung manajemen dalam hal kontrol, baik dari desentralisasi maupun
sentralisasi.
 Mempermudah kemungkinan pengelolaan dan pengaturan data yang ada dalam
berbagai macam sistem komputer.
 Mendapatkan data langsung dari sumbernya
 Mengurangi waktu untuk pengolahan data.

2.3 Kerugian

 Kecepatan data terbatas tergantung pada besar data yang dikirimkan.


 Call setup memperlukan beberapa detik.
 Keterbatasan bandwith dapat di atasi dengan penambahan bandwith.
 Tidak cocok untuk trafik besar, jika pengiriman data dilakukan ada trafik yang
sedang pada maka akan dibutuhkan waktu yang lebih lama.

6
 Adanya delay propagasi untuk akses via satelit, membangun insfrastruktur terestrial
jika mungkin.
 Throughput, merupakan beban dari sistem yaitu persentase waktu yang diberikan
untuk pengiriman data dengan melewati media transimis tertentu.
 Faktor manusia, manusia (brainware) merupaka perancang, pencipta sekaligus
pengguna sistem. Faktor manusia merupakan faktor yang sangat dominan dan
menentukan  lancar atau tidaknya sistem.

7
BAB III
PEMBAHASAN

3.1 Gambar dan penjelasan

Gambar 3.1 Komunikasi Data Dalam Jaringan

3.2 Cara Kerja

Gambar 3.2 komunikasi data dalam jaringan

8
Komunikasi data adalah transmisi  atau  pemindahan  data  dan  informasi yang
disajikan oleh isyarat digital diantara  komputer  dan  piranti elektronika  yang  lain 
dalam  bentuk  digital  yang dikirimkan melalui media komunikasi data dalam berbagai
jenis dan bentuk. Komunikasi data tanpa disadari telah menjadi bagian penting dalam
kehidupan masyarakat ditandai dengan tingginya ketergantungan masyarakat terhadap
perangkat elektronik untuk komunikasi data, voice dan video. Fungsi antara antara data
processing (komputer) dan komunikasi data (perangkat transmisi dan pengalihan)
semakin kabur, termasuk perbedaan antara jaringan lokal, metropolitan dan internet.

Komputer melaksanakan tugasnya berdasarkan program dan data yang diolahnya. Data
adalah sebuah informasi, sedangkan program berfungsi untuk mengolah data yang
tersimpan di dalam RAM dan Harddisk pada komputer, menjadi sesuatu yang
diinginkan dan dimengerti oleh manusia. American Standard Code for Information
Interchange (ASCII) merupakan kode yang dipakai pada komputer. Tabel ASCII terdiri
dari 256 karakter dari 0 desimal sampai 255 desimal. Misalnya, karakter A memiliki
kode decimal 65 atau dalam kode binernya 01000001. Jika di layar monitor tampil
karakter A, komputer hanya mengetahui bahwa ada data biner 01000001 yang terdiri
atas 8 bit. Setelah komputer menerima semua bit, program akan menerjemahkan data
01000001 tadi sesuai dengan kode ASCII, yaitu karakter A.

Pada gambar 3.2 diatas terdapat :

1. Sistem sumber, merupakan komponen yang bertugas mengirimkan informasi,


misalnya  pesawat telepon dan PC (Personal Computer) yang terhubung dengan
jaringan. Tugas sistem sumber adalah membangkitkan data atau informasi dan
menempatkannya pada media transmisi.
2. Transmitter, berfungsi untuk mengubah informasi yang akan dikirim menjadi
bentuk yang sesuai dengan media transmisi yang akan digunakan misalnya pulsa
listrik, gelombang elektromagnetik, dan sebagainya. Sebagai contoh, sebuah modem
bertugas menyalurkan suatu digital bit stream dari PC, dan mentransformasikan
aliran bit tersebut sebagai sinyal analog yang dapat melintasi jaringan telepon.

9
3. Sistem transmisi, merupakan jalur transmisi tunggal atau jaringan transmisi
kompleks yang menghubungkan sistem sumber dengan sistem tujuan. Sistem
transmisi ini bisa juga berupa kabel, gelombang elektromagnetik atau yang lain.
4. Sistem tujuan, merupakan sistem yang sama dengan sistem sumber tetapi berfungsi
untuk menerima sinyal dari sistem transmisi dan menggabungkannya ke dalam
bentuk tertentu yang dapat ditangkap pleh sistem tujuan. Contoh modem berfungsi
sebagai pesawat penerima akan menerima sinyal analog yang datang dan
mengubahnya menjadi aliran bit digital agar dapat diterjemahkan oleh komputer.
5. Protokol yang berupa aturan atau tata cara yang telah disepakati bersama yang
diikuti oleh sistem sumber dan tujuan serta transmisi agar terjadi komunikasi seperti
yang diharapkan.

10
BAB IV

SARAN DAN KESIMPULAN

4.1 Kesimpulan

Komunikasi data adalah proses pengiriman dan penerimaan data/informasi dari dua


atau lebih alat (bahasa Inggris: device) (seperti komputer / laptop / telepon genggam /
printer / dan alat komunikasi lain) yang terhubung dalam sebuah jaringan.

Komunikasi data merupakan hal penting pada teknologi saat ini. Komunikasi data
berhubungan erat dengan pengiriman data dengan menggunakan sistem transmisi
elektronik dari satu terminal komputer ke terminal komputer yang lain (Marselina,
2013).

Komunikasi data adalah transmisi  atau  pemindahan  data  dan  informasi yang
disajikan oleh isyarat digital diantara  komputer  dan  piranti elektronika  yang  lain 
dalam  bentuk  digital  yang dikirimkan melalui media komunikasi data dalam berbagai
jenis dan bentuk.

4.2 Saran

Komunikasi data sangatlah penting bagi manusia di zaman sekarang. Jadi kita harus
bisa menahami dan mempelarinnya dengan baik dan memanfaatkannya dengan baik agar
kita tidak salah dalam menggunakannya.

11
DAFTAR PUSTAKA

 https://kc.umn.ac.id/1251/2/BAB%20I.pdf
 https://id.scribd.com/doc/81908488/Tujuan-Komunikasi-Data
 https://id.wikipedia.org/wiki/Komunikasi_data
https://catatanshand.blogspot.com/2017/12/kelebihan-dan-kekurangan-komunikasi-
data.html
 https://brightsmilesite.wordpress.com/2018/10/14/essay-perkembangan-teknologi-
indonesia-efek-media-di-bidang-politik/
 https://www.forumkoding.com/2020/04/sistem-jaringan-komputer-komunikasi.html
 https://tekopii.blogspot.com/2018/09/cara-kerja-komunikasi-data-dalam.html

12

Anda mungkin juga menyukai