Anda di halaman 1dari 2

Nama : Dewi Nurhalisa

Kelas : HKI 2B

Tugas : Resume Penegakan Hukum Di Indonesia

PENEGAKAN HUKUM

Keadilan mempunyai banyak dimensi, dalam berbagai bidang, misalnya ekonomi


maupun hukum. Berbicara mengenai keadilan merupakan hal yang senantiasa
dijadikan topik utama dalam setiap penyelesaian masalah yang berhubungan dengan
penegakan hukum. Banyak kasus hukum yang tidak terselesaikan karena ditarik ke
masalah politik. Kebenaran hukum dan keadilan dimanipulasi dengan cara yang
sistematik sehingga peradilan tidak menemukan keadaan yang sebenarnya.
Kebijaksanaan pemerintah tidak mampu membawa hukum menjadi panglima dalam
menentukan keadilan, sebab hukum dikebiri oleh sekelompok orang yang mampu
membelinya atau orang yang memiliki kekuasaan yang lebih tinggi.

Dalam menegakkan hukum ada tiga unsur yang selalu harus diperhatikan, yaitu :
kepastian hukum (RECHTSSICHERHEIT), kemanfaatan (ZWECKMASSIGKEIT) dan
keadilan (GERECHTIGKEIT).

Dalam penegakan hukum ketiga unsur tersebut harus berimbang dan sesuai dengan
proporsinya masing-masing. Menurut tatanan undang- undang dasar 1945, untuk
menjamin penegakan hukum yang berkeadilan, terdapat berbagai sendi konstitusional,
yaitu :

1). Sendi negara berdasarkan konstitusi (KONSTITUSI (sistem konstitusional) dan


negara berdasarkan atas hukum (DE RECHTSSTAAT).
2). Sendi kerakyatan atau demokrasi.
3). Sendi kesejahteraan umum dan keadilan sosial bagi seluruh rakyat indonesia.
4). Sendi penyelenggaraan pemerintahan menurut asas-asas penyelenggaraan
pemerintah yang baik.
Keberadaan lembaga peradilan sebagai salah satu pendistribusi keadilan tidak dapat
dilepaskan dari penerimaan dan penggunaan hukum modern di Indonesia. Hukum
modern di Indonesia diterima dan dijalankan sebagai suatu institusi baru yang
didatangkan atau dipaksakan (imposed) dari luar. Padahal secara jujur, dilihat dari optik
sosio kultural, hukum moderen yang kita pakai tetap merupakan semacam benda asing
dalam tubuh kita. Oleh sebab itu, untuk menanggulangi kesulitan yang dialami bangsa
Indonesia disebabkan menggunakan hukum moderen, adalah menjadikan hukum
moderen sebagai kaidah positif menjadi kaidah cultural.

Sistem penegakan hukum yang mempunyai nilai-nilai yang baik adalah yang dapat
menjamin kehidupan sosial masyarakat yang lebih berkesejahteraan, berkepastian dan
berkeadilan.
Dari segi pendekatan akademik, dapat dikemukakan tiga konsep penegakan hukum
yaitu :
1).   Penegakan hukum bersifat total.
2).   Penegakan hukum bersifat full.
3).   Penegakan hukum bersifat actual.

Anda mungkin juga menyukai