Anda di halaman 1dari 6

1.

Pengumpulan data

Pengumpulan data penelitian tidak boleh dilakukan secara sembarangan. Terdapat langkah pengumpulan data dan
teknik pengumpulan data yang harus diikuti.  Tujuan dari langkah pengumpulan data dan teknik pengumpulan data
ini adalah demi mendapatkan data yang valid, sehingga hasil dan kesimpulan penelitian pun tidak akan diragukan
kebenarannya. Teknik pengumpulan data menurut para ahli Secara umum, pengumpulan data adalah langkah yang
strategis dalam penelitian yang disebabkan karena tujuan utama dari penelitian adalah untuk mendapatkan data
untuk memenuhi standar yang sudah ditetapkan dalam menjawab rumusan permasalahan yang diungkapkan di
dalam penelitian.  Tidak hanya memiliki pengertian secara umum, para ahli juga memiliki pandangannya masing-
masing mengenai apa itu pengertian dan teknik pengumpulan data. Berikut adalah pengertian dari teknik
pengumpulan data menurut para ahli.

1. Djaman Satori dan Aan Komariah (2011: 103) Pengertian teknik pengumpulan data menurut Djaman Satori
dan Aan Komariah merupakan pengumpulan data dalam penelitian ilmiah adalah prosedur sistematis untuk
memperoleh data yang diperlukan.
2. Ridwan (2010: 51) Ridwan menyatakan pengertian dari teknik pengumpulan data sebagai teknik atau cara-
cara yang dapat digunakan oleh peneliti untuk mengumpulkan data.

Statistik adalah salah satu cabang dalam ilmu matematika. Statistik merupakan ilmu yang berisi tentang
pengumpulan, pemrosesan, dan penyajian data. Untuk menampilkan data tersedia beberapa cara yang salah satunya
adalah dengan menggunakan diagram batang. Pengertian Diagram batang menjadi salah satu teknik penyajian data
yang sering sekali digunakan. Diagram ini sering digunakan untuk beberapa hal seperti menampilkan data penjualan
produk, hasil panen, data pasien rumah sakit dan lain-lain.

Dalam diagram batang menampilkan diagram persegi panjang yang mewakili frekuensi nilai data tertentu. Semakin
tinggi frekuensi maka semakin panjang persegi panjang yang diwakili dalam diagram batang tersebut. Selain itu,
diagram batang juga digunakan untuk mewakili data tunggal atau kelompok yang berguna dalam menentukan
tingkat fluktuasi data.

Pengertian

Pengertian Diagram batang didefinisikan sebagai suatu visualisasi dan teknik penyajian baik dalam bentuk data,
petunjuk maupun dalam bentuk informasi tertentu. Data, petunjuk dan informasi yang disajikan dalam bentuk
diagram bertujuan agar hasil data dapat dengan mudah dipahami oleh pembaca.
Diagram seringkali kita jumpai dalam kehidupan sehari-hari. Biasanya, diagram digunakan dalam berbagai bidang
seperti statistika dan informatika. Dengan diagram, maka penyampaian informasi atau data dapat dengan mudah
dipahami oleh pembaca. Selain itu, diagram juga digunakan untuk menyajikan suatu prosedur atau algoritme
tertentu dalam pemrograman atau informatika.

Jadi, Pengertian Diagram batang adalah suatu diagram yang menampilkan batang-batang persegi atau balok yang
digunakn untuk menampilkan suatu data. Diagram ini juga menggambarkan sebuah perubahan nilai-nilai objek atau
data penelitian dalam periode tertentu.
Diagram batang digunakan untuk menyajikan data dalam kepentingan perbandingan, untuk membandingkan lebih
dari satu kegiatan. Selain itu, diagram batang digunakan untuk menampilkan perubahan data peneliian dalam
periode tertentu.

Jenis Diagram Batang

Diagram batang terdiri dari beberapa jenis yakni diagram batang vertikal, diagram batang horizontal, diagram
batang majemuk, dan diagram batang bertingkat. Adapun penjelasannya sebagai berikut:

Diagram Batang Vertikal

Diagram batang vertikal yaitu diagram batang yang menampilkan hasil kegiatan pengumpulan data secara vertikal.
Dalam diagram batang vertikal, nama kategori diagram ditulis pada sumbu horizontal dan frekuensi datanya
digambarkan secara vertikal. Berikut merupakan contoh gambar diagram vertikal:

Diagram Batang Horizontal

Diagram batang horizontal yaitu diagram batang yang menampilkan hasil kegiatan pengumpulan data secara
horizontal. Dalam diagram batang horizontal, kategori dicantumkan pada sumbu vertikal dan frekuensi datanya
digambarkan secara horizontal. Berikut merupakan contoh diagram batang horizontal:
Diagram Batang Majemuk

Diagram batang majemuk yaitu diagram batang yang menyajikan lebih dari satu kegaitan pengumpulan data. Dalam
diagram batang majemuk, ada dua jenis data yang dimasukkan dalam satu kategori. Diagram batang akan
digambarkan secara bersebelahan dan berbeda warna agar mudah untuk membandingkannya. Berikut merupakan
contoh diagram batang majemuk:

Diagram Batang Bertingkat

Diagram batang bertingkat yaitu diagram batang yang menampilkan kegiatan dalam satu batang pada setiap
datanya. Dalam diagram batang bertingkat, terdapat dua jenis data yang digambarkan dalam satu batang namun
dengan warna yang berbeda sehingga dapat memuat dua jenis data dalam satu batang. Berikut merupakan contoh
diagram batang bertingkat:
Fungsi
Diagram batang berfungsi untuk mempermudah pembaca dalam mencari atau melihat data dalam periode waktu
tertentu. Hal ini dikarenakan dalam diagram batang akan mudah dalam mencatat sebuah data yang dimasukkan
dalam waktu tertentu sehingga memudahkan dalam melihat data tertinggi dan data terendah.

Tujuan
Pembuatan diagram batang bukanlah tanpa tujuan, adapun tujuan dari diagram batang adalah untuk memudahkan
pembaca dalam melihat data dengan cara yang mudah dan sederhana. Diagram batang juga bertujuan untuk
menggambarkan kinerja objek penelitian selama periode waktu tertentu.
2. VOLUME BANGUN RUANG
3. SATUAN WAKTU

Anda mungkin juga menyukai