Anda di halaman 1dari 9

Latihan Soal 

1. Pernyataan di bawah ini yang merupakan pengertian


dari teks biografi adalah…
a. Teks yang berisi ulasan atau evaluasi terhadap
suatu karya, baik sastra maupun nonsastra.
b. Teks yang menginformasikan suatu fenomena ataupun
peristiwa alam, sosial, ekonomi, dll. secara kronologis maupun kausalitas dan apa adanya
tanpa diikuti opini penulis.
c. Teks yang mengulas riwayat hidup seseorang yang ditulis oleh orang lain.
d. Teks yang berisi informasi secara faktual dan aktual atas suatu peristiwa yang terjadi.
 

2. Di bawah ini merupakan penjelasan dari salah satu


bagian struktur teks biografi, yakni reorientasi adalah…
a. Isinya biasanya berupa informasi mengenai latar
belakang kisah atau peristiwa yang akan diceritakan selanjutnya biasanya menjawab ihwal
siapa, kapan, dimana, dan mengapa.
b. Isinya adalah peristiwa yang dilalui tokoh yang
memiliki nilai penting dan diceritakan dalam kerangka kronologis, misalnya mulai dari masa
kecil, remaja, dewasa, hingga tua.
c. Isinya
berupa komentar atau kesimpulan yang bersifat penilaian; dapat berupa komentar penulis
atau komentar orang lain terhadap sosok yang dituliskan oleh penulis dalam biografi.
d. Isinya berupa simpulan atas berbagai rangkaian
informasi yang sebelumnya sudah disajikan di awal dan bagian tengah tulisan.
 

3. Penjelasan di bawah ini yang merupakan pengertian


dari salah satu bagian struktur teks biografi, yakni orientasi adalah…
a. Isinya biasanya berupa informasi mengenai latar belakang kisah atau peristiwa yang akan
diceritakan selanjutnya biasanya menjawab ihwal siapa, kapan, dimana, dan mengapa.
b. Isinya adalah peristiwa yang dilalui tokoh yang memiliki nilai penting dan diceritakan
dalam kerangka kronologis, misalnya mulai dari masa kecil, remaja, dewasa, hingga tua.
c. Isinya berupa komentar atau kesimpulan yang
bersifat penilaian; dapat berupa komentar penulis atau komentar orang lain terhadap sosok
yang dituliskan oleh penulis dalam biografi.
d. Isinya berupa simpulan atas berbagai rangkaian
informasi yang sebelumnya sudah disajikan di awal dan bagian tengah tulisan.
 

4. Pernytaan di bawah ini yang merupakan penjelasan


dari salah satu bagian struktur teks biografi, yakni kejadian penting adalah…
a. Isinya biasanya berupa informasi mengenai latar belakang kisah atau peristiwa yang akan
diceritakan selanjutnya biasanya menjawab ihwal siapa, kapan, dimana, dan mengapa.
b. Isinya
adalah peristiwa yang dilalui tokoh yang memiliki nilai penting dan diceritakan dalam
kerangka kronologis, misalnya mulai dari masa kecil, remaja, dewasa, hingga tua.
c. Isinya berupa komentar atau kesimpulan yang
bersifat penilaian; dapat berupa komentar penulis atau komentar orang lain terhadap sosok
yang dituliskan oleh penulis dalam biografi.
d. Isinya berupa simpulan atas berbagai rangkaian informasi yang sebelumnya sudah
disajikan di awal dan bagian tengah tulisan.
 

5. Pernyataan di bawah ini merupakan ciri-ciri teks


biografi, kecuali…
a. Teks biografi harus mampu menghibur pembaca
b. Teks biografi harus memuat fakta-fakta yang
memang hanya terjadi pada kehidupan tokoh/penulis atau dengan kata lain tidak ada hal fiktif
dan rekayasa
c. Teks biografi memuat pengalaman hidup dan hal-hal positif dari tokoh yang diulas yang
bisa dijadikan inspirasi bagi para pembacanya.
d. Teks biografi memuat struktur baku yang terdiri atas: orientasi, masalah, reoriantasi.
 
6. Berdasarkan isinya, teks biografi terbagi menjadi
beberapa jenis, yaitu…
a. Biografi perjalanan hidup, biografi perjalanan karier, biografi jenaka, biografi misteri
b. Biografi perjalanan hidup, biografi perjalanan politik,
biografi jenaka, biografi intelektual
c. Biografi perjalanan hidup, biografi perjalanan karier,
biografi politik, biografi intelektual
d. Biografi perjalanan hidup, biografi perjalanan karier, biografi politik, biografi intelektual,
biografi jurnalistik
 

7. Simaklah kutipan teks berikut!


Setiap tanggal 2 Oktober, dunia memperingati
kelahiran Mahatma Gandhi, pengacara India yang memimpin gerakan kemerdekaan
India tanpa kekerasan dan berhasil membebaskan negaranya dari kekuasaan
Inggris. Ia lahir tahun 1869 di Porbandar, Kathiawar (sekarang dikenal sebagai
negara bagian Gujarat). Ayahnya adalah seorang menteri utama negara bagian
Porbandar, sedangkan ibunya adalah orang yang amat religius. Seiring
berjalannya waktu, Gandhi tertarik menjadi dokter. Namun, ayahnya menginginkan
dirinya menjadi menteri utama. Perjalanannya menjadi pengacara dan akhirnya
menjadi seorang Buddha rupanya diwarnai berbagai rintangan.
Pernyataan yang benar mengenai jenis teks di atas
adalah …
a. Kutipan di atas termasuk teks biografi karena mengisahkan tokoh yang telah meninggal.
b. Kutipan di atas termasuk teks biografi karena mengisahkan kehidupan tokoh dan
keluarganya.
c. Kutipan di
atas termasuk teks biografi karena berisi riwayat hidup seorang tokoh yang ditulis oleh orang
lain.
d. Kutipan di atas tidak tergolong teks biografi karena menceritakan tokoh dengan sudut
pandang orang ketiga.
 

8. Buya Hamka mampu memberikan semangat juang pada


kaum muda Indonesia.
Kalimat pasif yang tepat berdasarkan kalimat aktif
di atas adalah …
a. Buya Hamka mampu diberikan semangat juang pada kaum muda Indonesia.
b. Buya Hamka diberikan semangat juang pada kaum muda Indonesia.
c. Kaum muda Indonesia mampu diberikan semangat juang oleh Buya Hamka.
d. Semangat juang pada kaum muda Indonesia mampu diberikan Buya Hamka.
 

9.  Berikut ini adalah unsur-unsur yang tiak perlu dimuat dalam sebuah buku biografi
adalah…

a. Prestasi-prestasi yang pernah dicapai oleh tokoh

b. Biografi tokoh

c. Rekayasa fakta penting tentang tokoh untuk memanipulasi public

d. Sikap teladan dari tokoh yang patut dicontoh oleh pemabaca

10. Perhatikan kutipan berikut!


Perkenalan Muhammad Ayyas dengan dunia sastra sudah
dimulainya sejak duduk di bangku sekolah tingkat menengah pertama (SMP). Ia
sangat rajin membaca karya-karya roman dan sastra melayu yang dijumpainya di
perpustakaan sekolah. Pada masa mudanya yang masih belia kala itu ia pun sudah
menghasilkan sebuah cerpen.
Pernyataan yang tepat mengenai kutipan biografi di
atas adalah ….
a. memuat informasi yang cukup lengkap
b. menyajikan kalimat yang memuat ambiguitas
c. menggunakan
sudut pandang orang ketiga
d. menggunakan kata ganti orang ketiga jamak

11. Biografi memuat informasi berupa fakta serta disajikan dalam bentuk….

a. Deskripsi
b. Argumentasi

c. Eksplanasi

d. Narasi

e. Cerita

Bacalah dengan saksama!

Ahmad Tohari lahir tanggal 13 Juni 1948 di Tinggar Jaya, Kecamatan Jatilawang, Banyumas,
Jawa Tengah dari keluarga santri. Ayahnya seorang kiai dan ibunya seorang pedagang kain.
Kehidupan keluarganya tidak kekurangan dari segi ekonomi. Ahmad Tohari menikah pada
tahun 1970. Dari pernikahannya itu beliau dikaruniai lima orang anak. Ahmad Tohari sangat
menyayangi keluarganya. Tahun 1981, ketika bekerja di Jakarta Ahmad Tohari
mengundurkan diri dari jabatan redaktur harian Merdeka. Hal itu terjadi karena beliau ingin
berkumpul dengan keluarganya di desa.

12. Keteladanan Ahmad Tohari yang terdapat dalam kutipan biografi tersebut adalah . . . 

A. Ia memiliki istri yang bekerja sebagai guru.

B. Ahmad Tohari sangat menyayangi keluarganya.

C. Ahmad Tohari mengundurkan diri dari jabatan redaktur.

D. Ahmad Tohari tidak senang tinggal di Jakarta.

E. Ahmad Tohari lahir dari keluarga santri. 

13. Bukti yang menunjukkan bahwa Ahmad Tohari menyayangi keluarganya adalah . .. 

A. Beliau memiliki lima orang anak.

B. Beliau mengundurkan diri dari jabatan redaktur harian Merdeka.

C. Beliau bekerja di Jakarta pada tahun 1981.


D. Kehidupan keluarganya tidak kekurangan dari segi ekonomi.

E. Ayahnya seorang kiai dan ibunya seorang pedagang kain.

14. Kutipan biografi tersebut menonjolkan unsur . . . .

A. pekerjaan tokoh

B. pendidikan tokoh

C. keluarga tokoh

D. biodata tokoh

E. karya-karya tokoh

Cermati paragraf berikut ini!

Ramadhan, anak ketujuh dari sepuluh bersaudara dari pasangan Raden Edjeh

Kartahadimadja dan Sadiah. Sejak kecil sudah akrab dengan dunia sastra dan tulis menulis.
Dia sudah mulai produktif menulis sejak masih SMA. Hingga akhir hayatnya, sastrawan
angkatan 66 itu telah menulis lebih dari tiga puluh judul buku.

15. Berikut ini kata tanya yang tepat sesuai kutipan biografi tokoh di atas adalah . . . .

A. Apa, siapa

B. Apa, bagaimana

C. Siapa, kapan

D. Siapa, bagaimana

E. Kapan, siapa
Cermatilah paragraf berikut!

STA merupakan salah satu tokoh pembaharu Indonesia yang berpandangan liberal. Berkat
pemikirannya yang cenderung pro-modernisasi sekaligus pro-Barat, STA sempat berpolemik
dengan cendekiawan Indonesia lainnya. STA sangat gelisah dengan pemikiran cendekiawan
Indonesia yang antimaterialisme, antimodernisasi, dan anti-Barat. Menurutnya, bangsa
Indonesia haruslah mengejar ketertinggalannya dengan mencari materi, memodernisasi
pemikiran, dan belajar ilmu-ilmu Barat.

16. Sikap yang dapat diteladani dari STA menurut kutipan riwayat tokoh pada teks tersebut
adalah . . . .

A. berpikir maju

B. bertanggung jawab

C. materialistis

D. sabar

E. pekerja keras

Bacalah dengan saksama kutipan berikut!

Pada tahun 1961, sepulang dari Amerika Serikat, Rendra mendirikan grup teater di
Yogyakarta. Akan tetapi, grup ini terhenti karena ia pergi lagi ke Amerika Serikat. Ketika
kembali lagi ke Indonesia (1968), ia membentuk kembali grup teater yang bernama Bengkel
Teater. Bengkel Teater ini sangat terkenal di Indonesia dan memberi suasana baru dalam
kehidupan teater di tanah air. Sampai sekarang Bengkel Teater masih berdiri dan menjadi
basis bagi kegiatan keseniannya.

17. Pernyataan yang sesuai dengan kutipan biografi tersebut adalah . . .

A. Pada tahun 1961, sepulang dari Amerika Serikat Rendra mendirikan grup teater di
Yogyakarta yang terkenal di tanah air hingga sekarang.

B. Grup teater yang dibentuk Rendra sempat berkembang meskipun Rendra kembali ke
Amerika Serikat.
C. Setiap kali pulang ke Indonesia, Rendra selalu mendirikan grup teater yang memberikan
suasana baru dalam kehidupan teater Indonesia.

D. Sebelum berangkat ke Amerika Serikat, Rendra mendirikan bengkel teater pada tahun
1968.

E. Sampai sekarang Bengkel Teater bentukan Rendra masih berdiri dan menjadi basis bagi
kegiatan keseniannya.

18. Salah satu ciri dari biografi adalah….

a. Memiliki makna kata.

b. Memiliki struktur yang terdiri atas orientasi, peristiwa atau masalah, serta reorientasi.

c. Berkaitan antara satu dengan lainnya.

d. Kalimat yang disajikan akurat.

e. Memiliki struktur yang terdiri atas reorientasi, peristiwa atau masalah, serta orientasi

19. Sebuah teks biografi dikatakan faktual jika berdasarkan…

a. Pengalaman penulis

b. Keinginan penulis menuangkan ide.

c. Pengalaman hidup seseorang yang diceritakan dalam tokoh biografi tersebut.

d. Keutuhan teks bacaan

e. Keadaan nyata penulis

20. Catatan riwayat hidup yang ditulis oleh diri tokoh sendiri disebut….

a. Biografi
b. Autografi

c. Bibliografi

d. Phobiografi

e. Autobiografi

Anda mungkin juga menyukai