Anda di halaman 1dari 5

1.

Kancing berfungsi sebagai hiasan pada busana, selain itu juga sebagai penutup dalam belahan,
kecuali…

a.Kancing kait besar

b.Kancing kait kecil

c.Kancing tindis

d.Retsluiting YKK

e.Kancing berkaki

2.Kancing hias dari bahan tanduk atau kayu digunakan pada busana dari bahan…

a.Sutra

b.Katun tipis

c.Wol

d.Polyester

e.Nylon

3.Ukuran elastik yang cocok untuk piyama…

a.Ukuran 1 cm

b.Ukuran 2 ½ cm

c.Elastik 1 cm bulat

d.Ukuran 4 cm

e.Ukuran 5 cm

4.Bebe anak terbuat dari katun bercorak, sebaiknya dihias dengan…

a.Renda air polos

b.Renda bordir polos


c.Pita hias

d.Pita satin

e.Mote-mote

5.Baju tidur terbuat dari bahan tricot cocok dihias dengan renda…

a.Renda air

b.Renda bordir

c.Pita hias

d.Pita satin

e.Mote-mote

6.Hiasan renda yang diselesaikan dengan tangan antara lain…

a.Renda bordir

b.Provolite

c.Renda tengah

d.Renda pinggir

e.Mote-mote

7.Tutup tarik yang cocok untuk model jaket adalah…

a.Tutup tarik satu arah

b.Tutup tarik plastik tanpa gigi

c.Tutup tarik yang bagian bawah terpisah

d.Tutup tarik dengan gigi kasar

e.Tutup tarik dengan gigi kecil


8.Perlengkapan busana yang berfungsi membentuk payudara adalah…

a.Pading

b.Bahu

c.Kom

d.Busa

e.Dakron

9.Pelengkap busana yang berfungsi mengisi dan menegakkan badan yaitu…

a.Pading

b.Bahu

c.Kom

d.Busa

e.dakkron

10.Kancing yang terbuat dari sejenis tali, dengan teknik simpul dan buhul, sehingga menghasilkan
bentuk-bentuk tertentu adalah…

a.Kancing jas

b.Kancing bungkus

c.Kancing paku

d.Kancing plastik

e.Kancing cina

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan singkat dan jelas!

1.Apakah yang dimaksud dengan pelengkap busana?

2.Jelaskan apa yang dimaksud dengan:

a.Balein
b.Mungkum/kom

3.Sebut dan jelaskan 3 macam padding yang engkau ketahui!

4.Apa kegunaan elastik pada celana piyama?

5.Jelaskan perbedaan fungsi pelengkap busana sebagai hiasan dengan pelengkap busana fungsional!

6.Jelaskan syarat-syarat waktu membeli bahan pelengkap!

7.Jelaskan cara memilih pelengkap busana agar sesuai yang diharapkan!

KUNCI JAWABAN

A. Tes Tertulis

1.D 6.B

2.B 7.C

3.B 8.C

4.B 9.B

5.D 10.D

1.Detail detail yang dipasang pada permukaan busana, bisa dipasang pada permukaan busana sebelum
bahan dipotong atau setelah busana selesai dijahit.

2.

a. Balein berfungsi membentuk dan menegakkan garis badan.

b. Mungkum berfungsi membentuk payudara yang kurang sempurna agar kelihatan berisi.

3.

a.Bantalan bahu yang khusus dipasangkan pada pembuatan jas


Bantalan bahu ini terbuat campuran serabut wol dan serabut kapas yang beberapa lapis. Dipergunakan
di bawah lapisan vuring, sehingga tidak nampak dari luar.

b.Bantalan bahu yang khusus dipasangkan pada blus, gaun yang berlengan. Bantalan bahu ini terbuat
dari busa dengan beberapa ukuran ketebalan yaitu tebal 1 cm, 1½ cm, 2 cm, 3 cm, 5 cm.

c.Bantalan bahu khusus untuk busana berlengan setali atau lengan reglan sering disebut peding
mangkok.

4.Kegunaan elastik yaitu memudahkan mengenakan dan menanggalkan suatu busana, sebagai hiasan
serta memberi bentuk tertentu, kelonggaran pada busana.

5.Garnitur (Trimmings), bisa sebagai unsur dekoratif (hiasan) atau unsur fungsional (kegunaan), ataupun
keduanya. Segala yang dapat dipindahkan tanpa menganggu struktur dasar busana, seperti memasang
monte, aplikasi dan bordir, adalah unsur dekoratif dan menambah nilai penampilan diri desainnya.
Sedangkan kancing-kancing dan tutup tarik adalah unsur fungsional, sebab mereka penting untuk
memudahkan mengenakan dan melepas busana, serta juga bisa menambah perhatian pada desainnya.

6.Waktu berbelanja paling baik yaitu siang hari. Terang dari cahaya matahari akan memberikan warna
yang sesuai dengan aslinya.

Waktu berbelanja bahan pelengkap sebaiknya dibawa serta bahan utama dan bahan pelapisnya.

7.Cara memilih bahan pelengkap busana biasanya disesuaikan dengan:

a)Jenis busana (pria, wanita)

b)Macam busana (gaun, rok, celana, rompi, jas)

c)Warna bahan, kecuali warna emas, perak, metal

d)Jenis bahan busana (tebal, tipis, licin, mengkilap, berbulu)

e)Asal bahan busana (kapas, poliester, sutra, nylon, wol)

Anda mungkin juga menyukai