Anda di halaman 1dari 2

1.

Hal apa saja yang utama harus dirancang sebelum mendesain jaringan computer
Jawab :
 Fault Tolerance :
Fault Tolerance atau toleransi kesalahan adalah sebuah pemahaman dimana
didalam membangu sebuah jaringan, kita harus meminimalisir terjadinya sebuah
gangguan dan memastikan seluruh infrastruktur yang dibangun dapat terus
berjalan dengan baik dan sempurna. Fault Tolerance dilaukan dengan melakukan
redundancy terhadap jaringan yang akan kita bangun. Redundansi dapat dilakukan
dengan cara menduplikasi jalur yang digunakan untuk mentransmisikan informasi
baik secara physical maupun logical. Fault Tolerance juga berkaitan dengan
failover cluster dan load balancing. Secara sederhana, failover cluster merupakan
kumpulan dari device (misalnya server) yang saling terhubung dimana apabila ada
satu jaringan yang sedang rusak atau ada masalah diharapkan jaringan yang
lainnnya bisa menggantikan posisi yang rusak tersebut sehingga jarigan masih
bisa terus bekerja tanpa adanya sebuah kendala atau gangguan.
 Scalability :
Scalability adalah bagaimana menjaga performa dari aringan komputer agar tidak
berkuran ketika akan melakukan ekspansi jaringan (penambahan user dan
network). Hal ini yang sering dialami oleh service provider dimana walaupun
pengguna ISP bertambah banyak, ISP harus tetap dapat menjaga performa dari
jaringan yang dibangun.
 Quality Of Service :
Quality of service adalah bagaimana cara kita bisa membagi-bagi jatah resource
sesuai dengan kriteria yang ditentukan dalam suatu organisasi, misalnya pada
sebuah organisasi berdasarkan posisi abatan atau departemen.
 Security :
Keamanan dari jaringan yang akan kita buat harus selalu menjadi perhatian yang
dibilang cukup penting. Dalam membuat jaringan komputer intinya adalah
bagaimana membuat jaringan komputer yang kita bangun itu aman, baik dari
internal maupun eksternal.
2. Sebutkan salah satu macam topologi jaringan dan jelaskan susunan komponen-
komponennya
Jawab :
Topologi bus adalah suatu model, metode atau cara yang berfungsi untuk
mengkoneksikan atau menghubungkan satu komputer dengan komputer lainnya secara
serial dengan menggunakan satu kabel tunggal/utama sebagai jalan utama perpindahan
data.
Komponen Topologi Bus :

 Konektor T
 Konektor BNC (Bayonet Neill–Concelman)
 Kabel Coaxial

Anda mungkin juga menyukai