Anda di halaman 1dari 1

Humas (Tapteng).

Pelatihan Implementasi Kurikulum Merdeka Berbasis Komunitas di Wilayah Kerja


Kemenag Tapteng yang diadakan oleh Balai Diklat Keagamaan (BDK) Medan dibuka oleh PLH
Kakankemenag Tapteng Deristan Malau mewakili Kakankemenag Tapteng H. Julsukri M. Limbong, S.
Ag, MM yang bertempat di Aula KUA Kec. Pandan, Senin 12 Juni 2023.

Dalam laporannya, Panitia Pelaksana Pelatihan ini Susilawati, S. PdI menyampaikan bahwa Pelatihan
ini berlangsung selama 6 hari mulai tanggal 12 Juni sampai dengan 17 Juni 2023 dengan jumlah
peserta 30 orang yang terdiri dari guru, Kepala Seksi, Pengawas dan dosen.

PLH Kakankemenag Tapteng Deristan Malau dalam sambutanya mengucapkan ucapan selamat
melaksanakan kepada seluruh peserta pelatihan yang mengikuti pelatihan ini, semoga dgn pelatihan
ini dapat meningkatkan kualitas SDM Bapak/Ibu di wilayah kerja masing-masing.

"Bapak/Ibu harus serius dalam mengikuti kegiatan pelatihan ini hingga hari akhir, Bapak/Ibu lah yang
menjadi Media dan menjadi perantara untuk mengajari kawan-kawan kita yang lain mengenai
kurikulum merdeka ini dan bisa diimplementasikan diwilayah kerja masing-masing", ucap PLH
Kakankemenag.

Turut hadir dalam pembukaan kegiatan pelatihan ini Ka KUA Kec. Pandan Liberny, S. HI dab staf KUA
Kec. Pandan.

Anda mungkin juga menyukai