Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH PROVINSI KEPULAUAN RIAU

DINAS PENDIDIKAN
SMK NEGERI 4 TANJUNGPINANG
Jalan Nusantara Km. 14 Telepon (0771) 4440844 Tanjungpinang – Kode Pos 29157
Website: www.smkn4-tpi.sch.id E-mail: smkntpi4@gmail.com
NSS : 401316102010 NPSN : 11002495

PROGRAM KEGIATAN EKSTRAKURIKULER ITNSA

I. LATAR BELAKANG

Dalam rangka mempersiapkan Lomba Kompetensi Siswa ( LKS ) khususnya Bidang keahlian
Teknik Komputer Jaringan khususnya dibidang lomba IT NSA (Network System
Administration) bermaksud  mempersiapkan siswa yang memiliki potensi untuk memperoleh
siswa yang siap mewakili dalam mengikuti lomba tersebut.

II. DASAR PELAKSANAAN

1. Visi misi SMK NEGERI 4 Tanjungpinang

2. Program Bidang Kesiswaan SMK NEGERI 4 Tanjungpinang Tahun pelajaran 2022/2023

III. TUJUAN DAN MANFAAT

a. Tujuan diselenggarakannya ektrakurikuler ITNSA ini adalah sebagai berikut :

1) Menjalankan Program Bidang Kesiswaan SMK NEGERI 4 SMK NEGERI 4


Tanjungpinang tahun pelajaran 2022/2023.

2) Mengembangkan minat siswa terhadap bidang keahlian Teknik Komputer Jaringan


khususnya Administrasi sistem jaringan

3) Mempelajari lebih dalam mengenai bidang keahlian TKJ khususnya Administrasi sistem
jaringan

4) Tempat menampung aspirasi dan inspirasi siswa.

b. Manfaat yang dapat diambil dari kegiatan ini adalah sebagai berikut :

1) Berkembangnya minat siswa terhadap bidang keahlian TKJ khususnya Administrasi


sistem jaringan

2) Bertambah ilmu siswa mengenai bidang TKJ khususnya Administrasi sistem jaringan
3) Dapat digunakan sebagai tempat untuk menampung aspirasi dan inspirasi siswa melalui
program kerja yang akan dilaksanakan.

4) Memajukan sekolah dengan menghasilkan prestasi terbaik di bidang TKJ

5) Tercapainya visi dan misi sekolah.

IV. SASARAN

Kegiatan ekstrakurikuler ini di ikuti oleh :

Siswa –siswi program keahlian Teknik Jaringan Komputer dan Telekomunikasi

Kegiatan Ektrakurikuler TKJ ini diharapkan mendapat apresiasi aktif dari :

a. Kepala Sekolah SMK Negeri 4 Tanjungpinang.

b. Guru, Staf TU dan karyawan SMK Negeri 4 Tanjungpinang.

c. Siswa-siswi SMK Negeri 4 Tanjungpinang.

d. Masyarakat umum.

V. WAKTU DAN TEMPAT KEGIATAN

a) Waktu kegiatan

Kegiatan Mingguan TKJ SMK Negeri 4 Tanjungpinang, berlangsung satu minggu sekali
yaitu setiap hari Kamis, pukul 16.00 WIB – selesai. Jika hari kamis jatuh pada tanggal
merah atau cuti bersama maka latihan di lakukan pada hari lain.

b) Tempat Kegiatan

Kegiatan mingguan dilaksanakan di Labor TKJ 2 SMK NEGERI 4 Tanjungpinang.

VI. MATERI EKSTRAKURIKULER TKJ ITNSA

a. FTP Server
FTP atau File Transfer Protocol merupakan protokol yang bertugas untuk menjembatani
pertukaran informasi di dalam suatu komputer melalui suatu jaringan dengan koneksi
TCP (Transmission Control Protocol).
b. File Server
File server adalah computer yang terhubung pada suatu jaringan. Dimana jaringan
tersebut berisi berbagai file yang terisi dalam suatu disk. Dimana, penggunaan file server
ini bersifat lokal dan membutuhkan koneksi seperti Local Access Network (LAN).
c. Web Server
Web server adalah sebuah software (perangkat lunak) yang memberikan layanan berupa
data. Berfungsi untuk menerima permintaan HTTP atau HTTPS dari klien atau kita kenal
dengan web browser (Chrome, Firefox). Selanjutnya ia akan mengirimkan respon atas
permintaan tersebut kepada client dalam bentuk halaman web.

VIII. PEMATERI

PEMBIMBING : FARIS ANDIKA, S.T

IX. PENUTUP

Ekstrakurikuler ITNSA merupakan salah satu kegiatan ekstrakurikuler yang bergerak di


bidang keahlian TKJ yang berupaya untuk mengembangkan minat dan bakat siswa TKJ
dibidang keahliannya dan sebagai pembelajaran tambahan siswa diluar jam efektif tapi hanya
kepada siswa yang memiliki daya minat yang lebih besar. Ekskul ITNSA ini juga bertujuan
untuk langkah awal menyaring dan menyeleksi siswa untuk pesiapan Lomba Kompetensi
Siswa (LKS), sehingga siswa dipersiapkan jauh hari sebelum lomba berlangsung agar bisa
menghasilkan prestasi yang terbaik untuk sekolah SMK Negeri 4 .Kami berharap kegiatan
berdasarkan program kerja ini dapat terlaksana dan terlenggara dengan baik sesuai dengan
apa yang kami harapkan. Demikian program kerja Ekskul ITNSA ini, atas perhatian dan
dukungan serta kerjasama dari semua pihak terkait kami ucapkan terimakasih

Tanjungpinang, November 2022


Waka Kesiswaan, Pembina,

RAFMAINIS, M.Pd FARIS ANDIKA, S.T


NIP. 19650526 199303 2 004 NHRS. 2022.01.03

Mengetahui,
Kepala SMK Negeri 4 Tanjungpinang,

SULASMI, S.Pd, MM
NIP. 19690812 199412 2 008

Anda mungkin juga menyukai