Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KABUPATEN BOLAANG MONGONDOW

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS DOLODUO
Jalan. Lorong Inpres, Desa Doloduo, Kecamatan Dumoga Barat
e-mail. pkmdoloduo@yahoo.com. Kode Pos. 95772

KERANGKA ACUAN KERJA


PENDATAAN E-PPGBM
A. Pendahuluan

Pemantauan pertumbuhan balita merupakan bagian dari standar pelayanan minimal yang harus
dilakukan di daerah. Status gizi masyarakat pada umumnya, menjadi kebutuhan data di daerah untuk
mengetahui seberapa besar masalah gizi yang ada diwilayahnya sebagai dasar perencanaan kegiatan dan
evaluasi kinerja serta intervensi apa yang akan dilakukan para pemangku kepentingan. Mengingat
pentingnya data tersebut, dibutuhkan sistem pencatatan dan pelaporan yang akurat dan menggambarkan
tiap individu.

B. Latar Belakang

Sistem informasi gizi terpadu (Sigizi Terpadu) merupakan bagian besar dari sistem yang
digunakan untuk mencatat dan melaporkan data gizi baik data sasaran tiap individu, status gizi, cakupan
kinerja dan juga data PMT yang bersumber dari APBN maupun dari APBD. Aplikasi Pencatatan dan
Pelaporan Gizi Berbasis Masyarakat atau yang disebut e-PPGBM merupakan bagian dari Sigizi Terpadu
yang dapat digunakan untuk mencatat data sasaran individu dan penimbangan atau pengukurannya yang
dapat memberikan feedback secara langsung status gizi sasaran tersebut.

C. Tujuan Umum dan Tujuan Khusus


1. Tujuan Umum

Tujuan dari e-PPGBM adalah untuk memperoleh informasi status gizi individu baik balita maupun ibu
hamil secara cepat, akurat, teratur dan berkelanjutan untuk penyusunan perencanaan dan perumusan
kebijakan gizi.

2. Tujuan Khusus
a. Memperoleh data sasaran individu
b. Mengetahui status gizi individu secara cepat dan akurat
c. Mengetahui secara cepat balita gizi buruk yang harus dirujuk atau dilakukan tindakan;

d. .Mengetahui pertumbuhan balita.


e. Memantau pemberian makanan tambahan (PMT)
D . Kegiatan pokok dan rincian kegiatan
NO Kegiatan Pokok Rincian Kegiatan
1 Pencatatan dan Pelaporan Gizi 1. Input data antropometri di posyandu
Berbasis Masyarakat atau yang 2. Validasi dan Konfirmasi
disebut e-PPGBM. 3. Intervensi

E. Cara Melaksanakan Kegiatan Pokok


No Kegiatan Pokok Pelaksana Program Lintas Lintas Ket
Program Sektor
Terkait Terkait
Pencatatan dan 1. TPG Membagikan form Bidan Kader Sumber
Pelaporan Gizi pendataan E-PPGBM Desa posyandu pembiayaan
Berbasis Masyarakat ke Bidan Desa Mendamping BOK
atau yang disebut e- 2. Bidan Desa bersama i petugas
PPGBM. Kader Posyandu untuk survey
melakukan pendataan
bayi dan balita di
Posyandu masing-
masing desa.
3. Bidan Desa
melaporkan hasil
pendataan ke TPG.
4. TPG dan Bidan Desa
melakukan Entri data
ke Aplikasi E-PPGBM
5. TPG melakukan
validasi antropometri
apabila ditemukan
Balita Pendek, Gizi
Kurang dan Gizi Buruk
F. Sasaran
a. Balita dan Ibu Hamil
b. Pemegang Program terkait
c. Kader-kader terkait

G. Jadwal Pelaksanaan Kegiatan

N Kegiatan
o Bulan
Jan Feb Mart April Mei Juni Juli Agust Sep Okt Nov Des
1 Pendataan √ √ √ √
Antropometri
E-PPGBM

H. Evaluasi pelaksanaan kegiatan dan pelaporan


a. Pelaksanaan kegiatan adalah pengelola program Gizi dan Bidan Desa
b. Pelaporan dibuat setelah kegiatan selesai dilaksanakan dan laporan ditunjukkan kepada kepala
puskesmas.
I. Pencatatan, Pelaporan dan evaluasi kegiatan

Pencatatan dibuat dengan menggunakan format laporan yang telah ditetapkan dan dilaporkan ke dinas
Kesehatan Kabupaten Bolaang Mongondow setiap tanggal 5 bulan berikutnya, evaluasi kegiatan
dilakukan setiap 6(enam) bulan sekali sesuai dengan jadwal monitoring dan evaluasi Puskesmas Doloduo.

Doloduo,
Penanggung Jawab Program

Anak Agung A.Suwati Amd.Gz


NIP. 198205282008012021
PEDOMAN PEMBERIAN PMT PADA BALITA DAN
IBU HAMIL KEK

Anda mungkin juga menyukai