Anda di halaman 1dari 2

SEKRETARIAT DAERAH

Jalan Imam Bonjol No. 33 Tarempa Kode Pos : 29791 Telp. (0772) 31001

Tarempa, 6 Februari 2018


Kepada
Yth. Kepala Dinas Pekerjaan Umum
Kepada
dan Penataan Ruang, Perumahan
Nomor : Rakyat dan Kawasan Permukiman
Sifat : Biasa Kabupaten Kepulauan Anambas
Lampiran : 1 (Satu) Lembar di –
Hal : Rekomendasi Pemanfaatan TEMPAT
Ruang

Menindaklanjuti surat Saudara Nomor : 16/DPU.PR.PR.KP


Tanggal 5 Februari 2018, tentang Permohonan rekomendasi
Pemanfaatan Ruang terkait Rencana Pembangunan Rumah
Khusus, bersama ini disampaikan hal sebagai berikut:
1. Berdasarkan data koordinat, lokasi termohon terletak di Desa
Tarempa Selatan Kecamatan Siantan.
2. Mengacu pada Undang-undang Republik Indonesia Nomor 26
tahun 2007 tentang Penataan Ruang, dan Peraturan Daerah
Nomor 3 Tahun 2013 Tentang Rencana Tata Ruang Wilayah
Kabupaten Kepulauan Anambas, lokasi dimaksud berada dalam
Kawasan Perkebunan seluas + 1728 Ha (peta terlampir)
3. Berkenaan dengan hal diatas, maka Rekomendasi
Pemanfaatan ruang dapat diberikan hanya pada Kawasan
Permukiman dengan ketentuan:
a. Diwajibkan menyediakan ruang terbuka hijau minimal
seluas 25% dari wilayah permohonan dengan menyertakan
surat pernyataan penyediaan lahan tersebut pada saat
pengurusan izin.
b. Diwajibkan memenuhi ketentuan garis sepadan bangunan
sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
c. Dilarang melaksanakan aktivitas di lapangan sebelum
mendapat izin dari Badan Penanaman Modal Kabupaten
Kepulauan Anambas.
4. Pemengang Rekomendasi Pemanfaatan Ruang diminta
melanjutkan proses perizinan selanjutnya dan memenuhi
persyaratan/rekomendasi teknis Bidang Lingkungan Hidup
Kabupaten Kepulauan Anambas dan Dinas Pertanian dan
Kehutanan Kabupaten Kepulauan Anambas setelah
Rekomendasi Pemanfaatan Ruang diterbitkan.
5. Pemegang Rekomendasi Pemanfaatan Ruang Wajib memenuhi
ketentuan yang disyaratkan dalam surat ini dan tidak dapat
memindahtangankan rekomendasi ini kepada pihak manapun.
6. Rekomendasi ini hanya berlaku selama 3 bulan sejak
dikeluarkan surat ini, apabila dalam jangka waktu tersebut
tidak dilakukan pengurusan perizinan selanjutnya maka
rekomendasi pemanfaatan ruang ini dicabut/batal.
Demikian disampaikan untuk dimaklumi, atas perhatiannya
diucapkan terima kasih.

a.n BUPATI KEPULAUAN ANAMBAS


SEKRETARIS DAERAH

SAHTIAR, SH.MM
Pembina Utama Muda (IV/c)
Nip. 19740311 200212 1 005

Tembusan kepada :
1. Bupati Kepulauan Anambas sebagai laporan;
2. Kepala Bidang Lingkungan Hidup Kepulauan Anambas sebagai laporan;
3. Kepala Dinas Pertanian dan Kehutanan Kepulauan Anambas sebagai
laporan;
4. Camat Siantan.

Anda mungkin juga menyukai