Anda di halaman 1dari 6

PEMERINTAH KABUPATEN ENDE

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS ACHMAD YANI
Jalan Lintas Pulau Ende - Desa Rendotaerua
Hotline: 082268311001, Email: pkmachmadyani@gmail.com

KERANGKA ACUAN KEGIATAN


PENGAWASAN DAN PEMBINAAN KESEHATAN LINGKUNGAN
SARANA AIR MINUM

I. Pendahuluan

Air merupakan salah satu kebutuhan vital kehidupan manusia. Air diperlukan oleh tubuh
manusia untuk menunjang kehidupan karena + 70 % tubuh manusia mengandung air. Peranan
air yang penting bagi tubuh manusia utamanya adalah membantu proses metabolisme,
melarutkan berbagai jenis zat yang diperlukan tubuh, menjaga keseimbangan tubuh, menunjang
pengeluaran ekskreta tubuh ( keringat, air mata, air seni, tinja, dan uap pernafasan), melarutkan
dan mengolah sumber makanan agar mudah dicerna oleh tubuh. Karena itu air minum tersebut
harus aman bagi kesehatan. Ukuran keamanan air minum ditentukan berdasarkan syarat kualitas
fisik, kimia, mikrobiologi dan radioaktif. Karena air merupakan zat pelarut dan media yang
baik, sehingga dapat membawa berbagai zat pencemar yang tergantung pada faktor
lingkungannya. Sumber air banyak jenisnya, seperti air angkasa, air permukaan, air tanah dan
mata air sehingga kualitasnya pun berbeda satu dengan yang lain. Pembangunan kesehatan
bertujuan untuk meningkatkan kesadaran, kemauan dan kemampuan hidup sehat bagi setiap
orang agar terwujud derajat kesehatan masyarakat yang optimal (Undang-Undang Kesehatan
Nomor 36 Tahun 2009). Untuk mencapai tujuan tersebut, berbagai program/kegiatan telah dan
akan dilaksanakan/dikembangkan baik oleh pemerintah, swasta maupun masyarakat. Sesuai
dengan penjelasan Undang-Undang Kesehatan Nomor 36 Tahun 2009 yang dimaksud
Penyehatan Air meliputi pengamanan dan penetapan kualitas air untuk berbagai kebutuhan dan
kehidupan manusia. Dalam kaitan dengan hal tersebut, maka seharusnya air bersih yang
digunakan selain harus mencukupi dalam arti kuantitas untuk kebutuhan sehari-hari dan juga
harus memenuhi persyaratan kualitas fisik, bekteriologis, maupun kimia. Syarat-syarat kualitas
air yang digunakan oleh masyarakat telah ditetapkan dan diatur dengan Peraturan Menteri
Kesehatan RI Nomor 492/Menkes/PER/IV/2010 tentang Persyaratan Kualitas Air Minum dan
Peraturan Menteri Kesehatan RI No 736/Menkes/PER/VI/2010 tentang Tata Laksana
Pengawasan Kualitas Air Minum. Berdasarkan kondisi dan permasalahan di atas, telah
diupayakan suatu pendekatan penyehatan air. Pendekatan penyehatan air diawali dengan
kegiatan pengawasan kualitas air yang ditindaklanjuti dengan kegiatan perbaikan kualitas air
dengan melibatkan peran serta masyarakat. Untuk melindungi masyarakat dari gangguan
kesehatan akibat menggunakan air yang tidak sehat, maka Dinas Kesehatan Kabuapten Ende
secara intensif melakukan kegiatan pengawasan kualitas air melalui petugas sanitarian
puskesmas. Petugas Kesling puskesmas yang tersebar di seluruh kecamatan menjadi ujung
tombak bagi Dinas Kesehatan Kabupaten Ende untuk memantau secara langsung di lapangan
terhadap kualitas air yang dimanfaatkan oleh masyarakat baik dari aspek sarana fisik sumber air
maupun dari aspek kualitas air itu sendiri. Sarana penunjang lain yang menjadi perhatian Dinas
Kesehatan Kabupaten Ende saat ini adalah peningkatan sarana dan prasarana Laboratorium
Kesehatan Daerah dalam mendukung program pengawasan kualitas air.

II. Latar Belakang


Puskesmas Achmad Yani yang mewilayahi 9 Desa pada tahun 2022 tercatat sebanyak
1598 sarana air minum yang meliputi sumur gali dan penampung air hujan (PAH). Masih
banyak sarana air bersih yang belum memunuhi syarat untuk itu diperlukan kegiatan pembinaan
dan pengawasan secara berkesinambungan agar akses masyarakat terhadap air minum yang
berkualitas semakin meningkat dan penyakit yang bersumber dari air minum bisa diminimalisir.

III. Tujuan
A. Tujuan Umum
Meningkatkan kesadaran, kemauan, dan kemampuan masyarakat dalam pengamanan
kualitas air minum untuk berbagai kebutuhan dan kehidupan manusia.

B. Tujuan Khusus
a. Mengetahui kualitas air minum yang memenuhi syarat kesehatan.
b. Mengetahui konstruksi sumber air minum penduduk tersebut telah memenuhi syarat
kesehatan.
c. Memantau sarana air minum yang digunakan oleh masyarakat
d. Memberikan saran perbaikan pada sarana air minum yang digunakan oleh masyarakat.

IV. Kegiatan Pokok Dan Rincian Kegiatan

No Kegiatan Pokok Rincian Kegiatan


A Pengawasan dan Pembinaan  Pendataan sarana
Kesehatan Lingkungan  Menyiapkan format penilaian
Sarana Air Minum  Melakukan pengawasan dan pembinaan
 Memberikan rekomendasi atau saran-saran
kepada pengelola/pemilik sarana
B Pencatatan dan Pelaporan  Rekapitulasi hasil kegiatan
 Analisa hasil kegiatan

V. Cara Melaksanakan Kegiatan

No Kegiatan Sasaran Rincian Kegiatan Sasaran Cara Peran lintas


Pokok Khusus Melaksanakan sektor/ lintas
Kegiatan program
1 Inspeksi PAM, Pengumpulan data sarana air 1. Petugas Lintas sektor : ,
sanitasi sarana sumur bor, sasaran minum menentu Desa/Lurah,
air minum sumur gali Menyusun jadwal kan Kadus/Kaling
dan air isi pembinaan Memberikan
lokasi
ulang Melakukan informasi data
sasaran
inspeksi sanitasi jumlah sarana
2. Petugas
Analisa hasil air minum,
menentu
inspeksi Lintas Program :
KIE
kan memberikan
jadwal penyuluhan
3. Petugas kesling oleh
menyiap promkes, PE
kan
penyakit
instrume
berbasis
n lingkungan oleh
pemeriks sueveilan
aan.
4. Petugas
melapork
an ke
kepala
desa
tentang
tujuan
kegiatan
dan
mengisi
buku
tamu di
desa.
5. Petugas
langsung
melakuka
n survey
ke sarana
air bersih
yang ada
di
masyarak
at
6. Petugas
mengisi
formulir
inspeksi
sanitasi
sarana air
bersih.
7. Petugas
melakuka
n
konseling
kepada
pemilik
sarana
bila
saranany
a belum
memenu
hi syarat
kesehata
n.
8. Petugas
membuat
laporan
kegiatan.

VI. Sasaran
Sarana Air Minum di Wilayah Kerja Puskesmas Achmad Yani

VII. Jadawal Pelaksanaan Kegiatan

Bulan Tahun 2023


Jenis Kegiatan
No 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12
1 Pendataan Sarana Air Minum x
2 Menyiapkan format penilaian x x x x x x x x x x x x
3 Pengawasan dan Pembinaan Kesehatan x x x x x x x x x x x x
Lingkungan Sarana Air Minum
4 Memberikan rekomendasi atau saran-saran x x x x x x x x x x x x
kepada pengelola
5 Rekapitulasi hasil kegiatan x x x x x x x x x x x x
6 Analisa hasil kegiatan x x x x x x x x x x x x

VIII. Evaluasi Pelaksanaan Kegiatan Dan Pelaporan


Evaluasi pelaksanaan kegiatan dilakukan setiap bulan sesuai dengan jadwal kegiatan dengan
pelaporan hasil-hasil yang dicapai pada bulan tersebut.

IX. Pencatatan, Pelaporan, Dan Evaluasi Kegiatan


1. Pencatatan hasil pengawasan dan pembinaan sarana air minum dilakukan setiap selesai
melaksanakan kegiatan.
2. Laporan Triwulan dikirim ke Dinas Kesehatan Kabupaten Ende
3. Laporan Tahunan hasil analisis penilaian kinerja pembinaan dan pengawasan sarana air
minum lainnya dilaporkan ke Kepala Puskesmas.

Mengetahui Pulau Ende, 03 Januari 2023

Kepala Puskesmas Achmad Yani Penanggung Jawab Program Kesling

Selfianus Eduardus Pegu, Amd. KL


Aminah D. S. S.Si
NIP : 19890430 201503 1 005 NIP. 19870810 101001 1 017

Anda mungkin juga menyukai