Anda di halaman 1dari 8

LATIHAN NAFAS DALAM DAN BATUK EFEKTIF

1. Prosedur latihan nafas dalam adalah . . . ? Kecuali…


A. Atur posisi yang nyaman.
B. Ekstensikan lutut klien untuk mengencangkan otot abdominal.
C. Letakkan 1 atau 2 tangan pada abdomen, tepat dibawah tulang iga.
D. Tarik nafas dalam melalui hidung, jaga mulut tetap tertutup, hitung sampai 3
selama inspirasi.
E. Hembusan udara lewat bibir seperti meniup (purse lips breathtig) secara
perlahan.
2. Tekhnik latihan nafas dalam adalah . . . ?
1) Tarik nafas melalui hidung secara maksimal kemudian tahan 1-2 detik.
2) Keluarkan secara perlahan dari mulut.
3) Lakukanlah 4-5 kali latihan,
4) Lakukanlah minimal 3 kali sehari (pagi, siang, sore).
3. Prosedur latihan batuk efektif adalah . . . ? Kecuali…
A. Tarik nafas dalam 3 – 5 kali
B. Pada tarikan selanjutnya nafas ditahan selama 1-2 detik
C. Angkat bahu dan dada dilonggarkan serta batukkan dengan kuat
D. Tampung sekret pada sputum pot
E. Usahakan penggunaan waktu yang lama selama batuk karena dapat
mengurangi hipoksia
4. Manfaat nafas dalam dan batuk efektif adalah . . . ?
1) Untuk mengeluarkan sekret yang menyumbat jalan nafas
2) Untuk meningkatkan metabolisme tubuh
3) Untuk memperingan keluhan saat terjadi sesak nafas pada penderita
jantung
4) Untuk meningkatkan siskulasi darah
5. Indikasi untuk melakukan latihan nafas dalam dan batuk efektif adalah . . . ?
A. Terdengarnya suara nafas bronkial pada auskultasi
B. Klien yang sulit mengeluarkan sputum
C. Adanya suara nafas bronkovesikuler pada auskultasi
D. Tidak terjadi demam dalam 48 jam
E. Adanya suara nafas vesikuler pada auskultasi.
6. Manfaat dari latihan nafas dalam dan batuk efektif dibawah ini adalah . . . ?
Kecuali…
A. Untuk mengeluarkan sekret yang menyumbat jalan nafas
B. Untuk memperingan keluhan saat terjadi sesak nafas pada penderita jantung
C. Pernafasan abdominal memungkinkan nafas dalam secara penuh dengan sedikit
usaha
D. Mengontrol pernafasan yang berlebihan
E. Menyebabkan sputum tertahan di saluran nafas dan dada menjadi sesak.
7. Saat perawat memandu pasien melakukan batuk efektif, pasien diminta tahan napas.
Menahan napas selama..
A. 3 hitungan
B. 5 hitungan
C. 7 hitungan
D. 8 hitungan
E. 9 hitungan
8. Batuk efektif dilakukan pada pasien yang menderita penyakit berikut ini, kecuali…
A. Emphysema
B. Fibrosis
C. Asma
D. Chest infection
E. Stroke
BULI-BULI PANAS
9. Buli-buli panas adalah.....
A. Botol karet yang berisi air es untuk kompres bagian yang sakit misalnya
disminore
B. Botol karet yang berisi air biasa untuk kompres bagian tubuh yang nyeri
C. Botol karet yang berisi air panas untuk kompres bagian yang sakit misalnya
pinggang, persendian Dan meringankan sakit bagi wanita yang mengalami
disminore
D. Botol karet untuk kompres demam
E. Botol karet yang bertujuan untuk meringankan nyeri
10. Tujuan pemasangan Buli-Buli panas kecuali.....
A. Memperlancar sirkulasi darah
B. Kompres luka terbuka
C. Merangsang peristaltic
D. Klien kedinginan
E. Spasme otoT
11. Persiapan alat Dan Bahan sebagai berikut:
A. Water Zack, sarung Buli-Buli Panas,air panas,lap kerja, Pengalas
B. Water Zack, thermometer, sarung Buli-Buli,perlak,lap kerja
C. Water Zack, sarung Buli-Buli,air es, lap kerja Dan pengalas
D. Eksrag, air panas, sarung buli-buli,perlak,lap kerja
E. Eksrag, air es,lap kerja,sarung buli- buli,perlak
12. Berapa air panas yang diisi ke Buli-Buli panas/WWZ
A. 1/2- Penuh dengan air panas
B. 1/2 -3/4 dengan air panas
C. 1/4 dengan air panas
D. Diisi Penuh dengan air panas
E. Tidak diisi air
13. Seorang pasien mengeluhkan sakit daerah perut, Kepala ruangan meminta anda untuk
memberikan buli-buli panas.Tindakan yang tidak tepat dalam memberikan buli-buli
panas adalah.....
A. Isi penuh buli-buli panas dengan air panas
B. Sebelum di berikan kepada pasien beri sarung tangan terlebih dahulu
C. Jaga privasi pasien
D. Jelaskan tujuan dari pemberian buli-buli panas
E. Mengecek adanya kebocoran dari buli-buli panas
14. Jelaskan hal apa saja yang tidak perlu diperhatikan dalam menyiapkan buli-buli
panas?
A. Cek buli-buli panas dengan mengisi air panas lalu tunggingkan kepala buli-buli
panas pastikan tidak terjadi kebocoran
B. Mengatur pasien dalam posisi senyaman mungkin
C. Mengisi WWZ dengan air panas: ½- ¾- (saat mengisi air, WWZ diletakan rata
dengan kepala, WWZ ditekuk sampai permukaan air kelihatan agar udara tidak
masuk)
D. Menutup dengan rapat dan membalikan WWz di bawah untuk menyakinkan
bahwa air tidak tumpah
E. Membasahi WWZ dengan lap kerja basah
15. Suhu yang dianjurkan untuk kompres dengan WWZ yaitu ...
A. 40-50 0 C
B. 50 - 60 0 C
C. 60-70 0 C
D. 70-80 0 C
E. 80- 90 0 C
16. Ny A demam 38 °C Dan mengeluh perut kembung, serta mual- mual tindakan yang
dapat mengurangi keluhan tersebut adalah ........
A. Memasang eksrag
B. Memasang buli- buli hangat
C. Memasang buli- buli hangat Dan kompres air es
D. Memasang eskrag Dan kompres air dingin
E. Memasang buli- buli hangat Dan kompres air hangat
KIRBAT ES
17. Terdapat memar dikaki sebelah kanan. Tindakan keperawatan yang tepat untuk
pasien dengan keluhan diatas adalah .......
A. Memberi kompres hangat
B. Memasang kirbat es
C. Memasang buli buli panas
D. Memberi kompres dingin
E. Memberi kompres hangat basah
18. Dalam tindakan memasang kirbat es,alat yang tidak diperlukan adalah .....
A. Es kap dalam sarungnya
B. Washlap
C. Es dalam tempatnya
D. Air dalam baskom
E. Lap kerja
19. Alat yang di butuhkan dalam tindakan memasang Kirbat Es adalah...
A. Sarung tangan steril
B. Kirbat es dengan sarungnya
C. Bantal guling
D. Sprei
E. Selimut
20. Prinsip kerja dari prosedur pemberian kirbat es adalah....
A. Kirbat es diberikan hanya pada pasien yang suhunya tinggi
B. Selama pemberian kirbat es, harus selalu dilakukan pemantau
hemodinamik
C. Perhatikan kondisi kulit selama pemberian kirbat es
D. Es dalam kirbat harus selalu diganti setiap 1 jam
E. Bila tida ada sarung kirbat es, jangan berikan kepada pasien
21. Dibawah ini bukan tentang prinsip kerja pada prosedur kirbat es?
A. Bila tidak ada kirbat es bisa diganti dengan menggunakan kantong plastic
B. Bila es dalam kirbat es sudah mencair, harus segera diganti (bila masih
diperlukan)
C. Perhatikan respon adaptif klien/pasien
D. Catat respon klien/pasien pada dokumen klien/pasien
E. Bila klien kedinginan atau sianosis, kirbat es tetap diteruskan
22. Untuk menjaga suhu es maka dalam kirbat es ditambahkan..
A. Gula
B. Lada
C. Garam
D. Pewarna
E. Natrium benzoate
23. Kegunaan kirbat es adalah ..?
A. Untuk meringankan luka terbuka
B. Untuk klien dengan penyakit Raynaud
C. Untuk klien yang memiliki alergi dingin
D. Untuk Klien pasca operasi tonsilektomi
E. Untuk menurunkan suhu tubuh pada bayi baru lahir
24. Andra merupakan pasien Rs. Imelda yang baru saja mengalami operasi tonsilektomi
sehingga untuk membantu mengurangi nyeri pada leher. Sedangkan Melly, juga salah
satu teman Candra yang mengalami perdarahan akibat kecelakaan seperti terlihat
pada gambar. Terapi untuk kedua kasus di atas adalah pemberian kompres dingin dan
kirbat es, lalu dimanakah letak perbedaan yang dapat terlihat pada kedua kasus
kompres tersebut…
A. Kompres dingin menggunakan media air sedangkan kirbat es menggunakan es
batu
B. Kompres dingin menggunakan kain kassa sedangkan kirbat es menggunakan alat
yang diberi nama eskrag
C. Kompres dingin mengentikan perdarahan sedangkan kirbat es mengurangi nyeri
D. Kompres dingin menggunakan Waskom air sedangakn kirbat es menggunakan
air garam pada es batu
E. Kompres dingin diberikan di hidung sedangkan kirbat es di leher
KOMPRES HANGAT
25. Dalam memberikan kompres hangat alat yang diperlukan adalah sebagai berikut
kecuali....
A. Kain Kompres
B. Washlap
C. Baskom berisi air hangat
D. Pengalas
E. Handuk kecil kering
26. Berapa lama ketika memberikan kompres hangat pada pasien ...
A. 2 menit
B. 18 menit
C. 20 menit
D. 30 menit
E. 10 menit
27. Jika ditemukan adanya abses atau akibat penyuntikan maka dilakukan kompres......
A. Kompres panas basah
B. Kompres panas kering
C. Kompres dingin basah
D. Kompres dingin kering
E. Kompres buli buli panas
28. Membasahi kain kompres dengan air hangat, suhunya kira – kira ........
A. 300
B. 400
C. 500
D. 600
E. 700
29. Berikut adalah tindakan yang harus dihentikan saat dilakukan pemberian kompres
hangat, 1) Klien merasa nyaman 2) Adanya warna kemerahan pada permukaan kulit
3) Keluar pus secara terus menerus 4) Keluar darah secara terus menerus dari tempat
luka
Jawaban yang tepat untuk soal di atas adalah….
A. 1,2 dan 3 jawaban yang benar
B. 1 dan 3 jawaban yang benar
C. 2 dan 4 jawaban yang benar
D. 4 jawaban yang benar
E. 1,2,3 dan 4 jawaban yang benar
30. Berikut apa yang anda lakukan bila klien/pasien mengalami mentruasi saat
melakukan kompres hangat : 1) Hentikan pemberian kompres hangat 2) Melakutan
pencatatan 3) Melakukan pelaporan kepada perawat senior atau yang bertanggung
jawab 4) Melakukan penanganan untuk peningkatan perdarahannya
Jawaban yang tepat untuk soal di atas adaleh :
A. 1,2 dan 3 jawaban yang benar
B. 1 dan 3 jawaban yang benar
C. 2 dan 4 jawaban yang benar
D. 4 jawaban yang benar
E. 1,2,3 dan 4 jawaban yang benar
31. Di bawah ini merupakan Perubahan fisiologis yang terjadi saat melakukan kompres
hangat: 1) Menghasilkan perubahan fisiologis suhu jaringan 2) Ukuran pembuluh
darah 3) Tekanan darah kapiler 4) Area permukaan kapiler untuk pertukaran cairan
dan elektrolit
Jawaban yang tepat untuk soal di atas adalah :
A. 1,2 dan 3 jawaban yang benar
B. 1 dan 3 jawaban yang benar
C. 2 dan 4 jawabanyang benar
D. 4 jawaban yang benar
E. 1,2,3 dan 4 jawaban yang benar
32. Di bawah ini pasien yang memerlukan tindakan kompres hangat yaitu ...
A. Tn Ali paska kecelakaan lalu lintas
B. Kaki Danu yang terkilir saat bermain bola
C. An. Nadhira yang suhu tubuhnya 387 C
D. Tangan amira yang berdarah terkena pisau
E. Benar semua
KOMPRES DINGIN
33. Tindakan memberikan rasa dingin menggunakan waslap atau kain yang dicelupkan
ke dalam air dingin, disebut...
A. Kompres hangat
B. Kompres dingin
C. Buli-buli panas
D. Buli-buli dingin
E. Kompres
34. Di bawah. ini perbedaan efek fisiologis kompres dingin pada perdarahan, inflamasi,
dan meredakan nyeri adalah : 1) Mengkonstriksi pembuluh darah 2) Meredakan
inflamasi dengan vasokonstriksi 3) Meredahkan nyeri dengan me mperlamhat
kecepatan kondukli saraf 4) Menyebabkan mati rasa, dan bekeria sebagai
counterirritant
Jawaban yang tepat untuk soal di atas adalah :
A. 1,2 dan 3 jawaban yang benar
B. 1 dan 3 jawaban yang benar
C. 2 dan 4 jawaban yang benar
D. 4 jawaban yang benar
E. 1-,2,3 dan 4 jawaban yang benar
35. Suhu tubuh Anita 390, merasa pusing, dan badannya lemas. Zr Vathana menyarankan
ibu Risma untuk tidak melakukan kompres menggunakan air dingin. Mengapa Zr
Vathana tidak menganjurkan untuk melakukan kompres dengan air dingin ?
A. Pembuluh darah yang kontak dengan kompres hangat akan mengalami
vasokontriksi sehingga menyulitkan pengeluaran panas
B. Pembuluh darah yang tidak kontak dengan kompres dingin akan melebar
sehingga menyulitkan pengeluaran panas
C. Pembuluh darah yang kontak dengan kompres dingin akan menyempit
sehingga menyulitkan pengeluaran panas
D. Pembuluh darah yang kontak dengan kompres dingin akan menyempit sehingga
menyebabkan pengeluaran panas
E. Pembuluh darah yang kontak dengan kompres dingin akan meluas sehingga
menghantarkan panas
36. 1) Membereskan peralatan 2) Berpamitan pada pasien 3) Mendokumentasikan
kegiatan 4) Mencuci tangan.
Urutan yang benar dalam tahap terminasi adalah....
A. 1 – 2 – 3 – 4
B. 3 – 2 – 1 – 4
C. 1 – 2 – 4 – 3
D. 2 – 1 – 3 - 4
E. 4 – 3 – 2 - 1
37. Di bawah ini yang perlu anda sampaikan kepada pasien sebelum melakukan tindakan
adalah…
A. tujuan dan prosedur yang akan dilakukan
B. mengisi lnform Consent
C. memanggil keluarga klien/pasien
D. bercakap cakap
E. menanyakan nama anak
38. Yang bukan merupakan tujuan dari kompres dingin adalah ...
A. Mencegah peradangan meluas
B. Mengurangi kongesti
C. Mengurangi perdarahan
D. Mengurangi rasa sakit
E. Mengatasi demam
39. Berapa lama waktu yang digunakan untuk tindakan kompres dingin ?
A. 5 menit
B. 10 menit
C. 15 menit
D. 20 menit
E. 30 menit
40. Di bawah ini yang memerlukan tindakan kompres dingin adalah ...
A. Anita yang suhu tubuhnya 380C
B. Dina yang terkilir pada saat bermain basket
C. Liza yang sedang nyeri Haid
D. Sabrina yang perutnya terasa kembung
E. Dewi yang sakit kepala

Anda mungkin juga menyukai