Anda di halaman 1dari 1

Industri Olahraga Di Francis

Keuntungan di Piala Europa 2016

Francis memang gagal menjadi juara Piala Eropa 2016. Namun mereka meraup keuntungan yang
fantastis dari sisi ekonomi. Selama sebulan gelaran Piala Eropa di Prancis, negara tersebut
mendapatkan pemasukan mencapai, €1,2 miliar (sekitar Rp15 triliun).

Prancis telah menjadi tuan rumah bagi 24 negara yang berkompetisi di Piala Eropa tersebut.
Sayangnya, di final Prancis harus mengakui keunggulan Portugal 0-1 di Stade de France.

Dikutip dari Soccerway, berdasarkan laporan, Center for Sport Law and Econoy (CDES) dan
KENEO, Prancis saat itu mendapatkan kunjungan 613.000 wisatawan.

"Tidak diragukan, tuan rumah Piala Eropa membawa keuntungan finansial yang besar. Piala
Eropa juga menunjukkan fans rela berpergian jauh secara massal demi mendukung tim
kebanggaannya," kata Director Euro 2016, Martin Kallen.

Dalam laporan tersebut, setiap fans rata-rata menghabiskan 7 hingga 9 hari di Prancis. Dalam
sehari mereka rata-rata mengeluarkan €154 (sekitar Rp2,2 juta).

"Saat menggelar turnamen besar memang membutuhkan investasi mahal. Tapi mereka akan
langsung mendapatkan keuntungan yang luar biasa," kata Presiden UEFA Euro 2016, Jacques
Lambert.

Anda mungkin juga menyukai