Anda di halaman 1dari 22

LAPORAN PRAKTIKUM

PELUANG TERAPAN

Modul I

Analisis Karakteristik Jumlah Makan dalam Sehari Mahasiswa


Departemen Statistika Bisnis ITS Angkatan 2023 Menggunakan
Statistika Deskriptif

Oleh:

Muhammad Bintang Anugerah 2043231036


Faiz Muhammad Zuhdi 2043231074

Asisten Dosen
Azzam Pahlawan Ramadhan

Dosen :
Dra. Lucia Aridinanti, M.T.
Muhammad Alifian Nuriman, S.Stat., M.Stat.

Program Studi Sarjana Terapan


Departemen Statistika Bisnis
Fakultas Vokasi
Institut Teknologi Sepuluh Nopember
Surabaya
2023
ABSTRAK

Kuliah merupakan suatu kegiatan yang melelahkan dan menguras banyak energi.
Hari-hari yang dijalani Mahasiswa tentunya lebih melelahkan dari kebanyakan
orang yang tidak berkuliah. Makanan sangat dibutuhkan oleh mahasiswa untuk
menjalani aktivitasnya dengan lancar. Namun, ada berbagai faktor yang
memengaruhi kebutuhan makanan mahasiswa, seperti anggaran, jadwal yang
padat, dan selera dalam memilih makanan. Oleh karena itu, laporan praktikum ini
dirancang untuk mengumpulkan data kuantitatif dan kualitatif mengenai
kecukupan makan serta berapa kali makan dalam sehari yang mencakup sarapan,
makan siang, makan malam, dan makan selingan mahasiswa Departemen
Statistika Bisnis ITS 2023. 26 siswa dari 102 mahasiswa Departemen Statistika
Bisnis ITS angkatan 2023 adalah sampel data yang akan dianalisis menggunakan
metode statistika deskriptif. Frekuensi dan kecukupan makan adalah faktor yang
digunakan. Data ini menggunakan sumber data primer yang dikumpulkan melalui
wawancara langsung kepada mahasiswa ITS Departemen Statistika Bisnis
angkatan 2023. Software excel kemudian digunakan untuk menyajikan data dalam
bentuk pie charts dan histogram. Hasil data menunjukkan bahwa mahasiswa ITS
Departemen Statistika Bisnis angkatan 2023 paling banyak makan 2 kali sehari
yaitu sejumlah 15 orang. Selain itu, sebanyak 16 mahasiswa merasa kurang dalam
memenuhi kebutuhan makanan hariannya.

Kata Kunci : Frekuensi Makan, Kecukupan Makan, Mahasiswa Departemen


Statistika Bisnis ITS Angkatan 2023, Statistika Deskriptif.

i
DAFTAR ISI

DAFTAR TABEL

DAFTAR GAMBAR

DAFTAR LAMPIRAN

ii
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Frekuensi makan dan kecukupan nutrisi adalah aspek penting dalam
kehidupan sehari-hari, terutama bagi mahasiswa. Mahasiswa merupakan
populasi yang memiliki jadwal padat, stres akademik, dan anggaran dana yang
terbatas. Salah satu perguruan tinggi di Indonesia yang memiliki tantangan ini
adalah Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS). ITS merupakan salah satu
Universitas paling bergengsi di Indonesia yang dimana menjadi salah satu
faktor betapa sibuknya mahasiswa yang berkuliah di kampus ini. ITS terkenal
memiliki kurikulum yang intens dan seringkali membebani mahasiswanya
dengan tugas-tugas berat serta tenggat waktu yang mepet. Hal ini tentunya
dapat mempengaruhi pola makan mahasiswa. Frekuensi makan yang tidak
teratur dapat mengakibatkan masalah kesehatan seperti kelelahan,
menurunnya konsentrasi, dan masalah gizi. Selain itu, kecukupan makanan
juga perlu diperhatikan. Mahasiswa seringkali tidak dapat memilih makanan
yang sehat dan bergizi karena keterbatasan waktu dan anggaran yang mereka
miliki.
Variabel yang dapat dianalisis adalah Frekuensi makan dan kecukupan
makanan. Analisis data yang digunakan pada praktikum ini adalah analisis
deskriptif. Analisis statistika deskriptif menggambarkan atau mendeskripsikan
data sebagaimana adanya tanpa membuat kesimpulan yang berlaku untuk
umum dan generalisasi (Sugiyono, 2018). Data yang digunakan berupa data
primer yang diperoleh dengan memalui wawancara secara langsung kepada
narasumber yang mana merupakan mahasiswa Departemen Statistika Bisnis
ITS angkatan 2023.
Pada praktikum ini, variabel yang digunakan adalah frekuensi makan dan
Kecukupan makan mahasiswa Departemen Statistika Bisnis ITS angkatan
2023. Berdasarkan sifat datanya, variable-variabel tersebut merupakan
variabel kuantitatif dan kualitatif. Frekuensi makan per hari merupakan data
kuantitatif yang akan dianalisis dengan ukuran pemusatan dan penyebaran
data yang kemudian disajikan dalam bentuk histogram.

1
1.2 Rumusan Masalah
Adapun permasalahan yang dibahas pada analisis data ini, yaitu:
1. Bagaimana kecukupan makan sehari-hari mahasiswa Departemen
Statistika Bisnis ITS angkatan 2023 dengan sifat data kualitatif?
2. Berapa sering mahasiswa Statistika Bisnis ITS angkatan 2023
makan dalam sehari?
1.3 Tujuan
Perumusan masalah diberikan karena memiliki tujuan, yang disebutkan
sebagai berikut.
1. Mengetahui karakteristik kecukupan makan sehari-hari mahasiswa
Departemen Statistika Bisnis ITS 2023 dengan sifat data kualitatif.
2. Mengetahui karakteristik frekuensi makan mahasiswa Statistika
Bisnis ITS angkatan 2023 dalam sehari.
1.4 Manfaat
Salah satu manfaat dari praktikum ini adalah pemahaman yang lebih baik
tentang konsep analisis statistika deskriptif, termasuk metode pengolahan data,
analisis, dan penyajian data dalam bentuk pie chart dan histogram. Selain itu,
para pembaca dapat mengetahui karakteristik kecukupan dan frekuensi makan
mahasiswa Departemen Statistika Bisnis ITS angkatan 2023.

1.5 Batasan Masalah


Batasan masalah dalam praktikum ini adalah ruang lingkup yang terdiri
dari 26 mahasiswa Departemen Statistika Bisnis angkatan 2023 yang
diwawancarai secara langsung. Data yang dimasukkan pun sifatnya terbatas,
yaitu sebanyak 2 variabel yang terdiri dari kecukupan dan frekuensi makan
dalam sehari.

2
BAB II
LANDASAN TEORI

2.1 Statistika Deskriptif


Merupakan teknik untuk mengumpulkan angka, menabelkan,
menggambar, mengolah, dan menganalisis angka serta memberikan penafsiran
untuk menginterpretasikannya. Dengan kata lain, ini adalah teknik untuk
mengumpulkan angka dalam bentuk catatan dan kemudian menyajikannya
dalam bentuk grafik untuk dianalisis dan ditafsirkan (Vivi Silvia, 2020).
Dengan menggunakan statistika deskriptif, kumpulan data dapat disajikan
dengan ringkas dan rapi serta memberikan informasi inti dari kumpulan data
yang sudah ada. Data yang telah dikumpulkan kemudian akan dianalisis dan
disajikan dengan baik dalam format seperti bar chart, pie chart, dan histogram,
antara lain, sehingga lebih mudah bagi pembaca untuk memahaminya.

2.2 Ukuran Pemusatan Data


Semua ukuran yang menunjukkan pusat segugus data, diurutkan dari
yang terkecil ke yang terbesar atau sebaliknya dari yang terbesar ke yang
terkecil, dikenal sebagai ukuran pemusatan data (Wijoyo, 2021).
2.3.1 Mean
Mean adalah nilai yang diperoleh dengan membagi banyaknya data
dan menjumlahkan total kelompok data (Tri Hidayati, 2019).

Rumus Mean Data Tunggal :


∑ Xi (2.1)
X = i =1
n

∑ Xi f i
Rumus Mean Data Kelompok : X = i=1 (2.2)
∑ fi
Keterangan :

X = Nilai rata-rata

X i = Nilai data ke-i

3
n = Banyak data

f i = Frekuensi kelompok data ke-i

2.3.2 Median
Nilai yang berada di tengah set data yang diurutkan dari nilai terkecil
hingga terbesar, atau sebaliknya, disebut median (Tri Hidayati, 2019).

Rumus Median Data Tunggal:


X n +1
Data ganjil, Me = 2
(2.3)

( X n+ X n )
+1
Data genap, Me = 2 2 (2.4)
2

Rumus Median Data Kelompok:

n
−∑ F Me
Me = BBK + 2 I (2.5)
Me
f Me

Keterangan :

𝑀𝑒 = Median

𝐵𝐵𝐾𝑀𝑒 = Batas bawah kelas median

𝛴𝐹𝑀𝑒 = Frekuensi kumulatif sebelum kelas median

𝑓𝑀𝑒 = Frekuensi kelas median

n = Banyak data

𝐼 = Interval
2.3.3 Modus
Modus adalah Karakter data yang paling sering ditemukan dalam
kelompok data (Tri Hidayati, 2019).

Rumus Modus :

d1
Mo = BBK Mo + d 1+ d 2 I (2.6)

Keterangan :

4
𝐵𝐵𝐾𝑀𝑜 = Batas bawah kelas modus

𝑑1 = Selisih frekuensi kelas modus dengan kelas sebelumnya

𝑑2 = Selisih frekuensi kelas modus dengan kelas sesudahnya

𝐼 = Interval

2.3 Ukuran Penyebaran Data


Ukuran penyebaran data adalah ukuran yang menunjukkan seberapa jauh
suatu data menyebar dari rata-ratanya (Devonius dkk, 2020). Ukuran
penyebaran data menunjukkan seberapa jauh data menyebar dari titik
pemusatannya.
2.4.1 Range
Range Data itu menunjukkan selisih antara nilai terbesar dengan
nilai terkecil dalam suatu himpunan data (Devonius dkk, 2020).
Rumus range :

R = X max - X min (2.7)


Keterangan :
R = Range
X max = Nilai maksimum
X min = Nilai minimum

2.4.2 Kuartil
ukuran letak yang membagi distribusi data menjadi empat bagian
yang sama disebut kuartil (Purbayu Budi dkk, 2007). Nilai atau letak
kuartil dapat diperoleh dari data yang belum dikelompokkan atau dari
distribusi frekuensi yang sudah dikelompokkan.
Rumus Kuartil Data Tunggal :
i
Q i= n (2.8)
4

Rumus Kuartil Data Kelompok :

5
1
n−Fs Qi
4 (2.9)
Qi=BBK Qi+ I
f Qi

Keterangan:
Qi = Kuartil ke-i

n = Banyak data
BBK Qi = Tepi bawah kelas kuartil ke-i

FsQi= Frekuensi kumulatif sebelum kelas ke-i

f Qi = Frekuensi kelas kuartil ke-i

I = Interval kelas
2.4.3 Variansi
Rata-rata hitung deviasi kuadrat setiap data terhadap rata-rata
hitungnya (Andika Wicaksono dkk, 2023).
Rumus variansi:
n
S2 = ∑ ¿ ¿ ¿ (2.10)
i =1

Keterangan :
2
S = Variansi
n = Banyak data
𝑋𝑖 = Nilai data ke-i
X = Nilai rata-rata

2.4.4 Standar Deviasi


Akar kuadrat dari variansi dan menunjukkan standar penyimpangan
data terhadap nilai rata-ratanya (Andika Wicaksono dkk, 2023). Selain itu,
dapat ditafsirkan sebagai nilai statistika untuk menentukan bagaimana data
tersebar dalam sampel dan seberapa dekat data dengan mean atau rata-rata
sampel.

Rumus Standar Deviasi:

6

n

S = ∑ ¿¿¿¿ (2.11)
i=1

Keterangan :

S = Standar deviasi

n = Banyak data

X i = Nilai data ke-i

X = Nilai rata-rata

2.4 Jenis Data


Data adalah angka-angka atau informasi dan keterangan tentang sesuatu,
baik terukur maupun tidak terukur (Vivi Silvia, 2020). Data dapat dibagi
menjadi dua kategori berdasarkan jenisnya, yaitu:
2.5.1 Data Kuantitatif
Data kuantitatif adalah kumpulan catatan atau angka tentang sesuatu
yang dapat diukur atau memiliki satuan nilai tertentu (Vivi Silvia, 2020).
Contohnya yaitu tinggi manusia, berat badan, kecepatan suatu benda, dan
sebagainya.
2.5.2 Data Kualitatif

Data kualitatif adalah data yang terdiri dari berbagai informasi dan
keterangan yang tidak dapat diukur atau dihitung dengan satuan nilai apa
pun (Vivi Silvia, 2020). Contohnya agama, ras, gender, penyebab
terjadinya sesuatu, dan sebagainya.

2.5 Histogram
Histogram adalah grafik balok atau segi empat yang menggambarkan
distribusi frekuensi sekumpulan data tertentu (Vivi Silvia, 2020). Untuk
membuat grafik histogram, kita harus membuat tabel distribusi frekuensi
setelah mendapatkan data mentah dalam bentuk Raw Data. Metode bebas
(free method) adalah cara terbaik untuk membuat tabel ini. Berikut merupakan
contoh grafik histogram.

7
Gambar 2. 1 histogram
2.6 Pie Chart
Pie chart adalah grafik berbentuk lingkaran dengan dasar perhitungan
berdasarkan persentase dari data tertentu (Vivi Silvia, 2020). Apabila data
telah dikumpulkan dan dibuat tabel distribusi frekuensi, kita dapat mengetahui
berapa persentase dari data tersebut dengan menghitung nilai frekuensi dan
kemudian dikalikan dengan 100.

Gambar 2. 2 Pie Chart

8
BAB III

METODOLOGI PENELITIAN

3.1 Sumber Data

Pada praktikum ini, sumber data yang digunakan adalah sumber data
primer yang diperoleh melalui wawancara secara langsung kepada mahasiswa
Departemen Statistika Bisnis ITS 2023 yang berjumlah 26 mahasiswa.
Pengambilan data ini dilakukan pada tanggal 12 September 2023 yang
bertempat di gedung Departemen Statistika Bisnis.

3.2 Variabel dan Skala Pengukuran

Tabel berikut menunjukkan variabel penelitian yang dapat digunakan


dalam praktikum ini berdasarkan sumber data yang telah dipaparkan.

Tabel 3. 1 Variabel dan Skala Pengukuran

Variabel Keterangan Skala Pengukuran Satuan


X1 Frekuensi Makan Rasio -
per hari
X2 Kecukupan Makan Nominal -
dalam Sehari

3.3 Langkah Analisis

Langkah analisis yang digunakan dalam praktikum ini adalah sebagai


berikut.

1. Menentukan masalah yang akan dianalisis.


2. Menentukan variabel kualitatif dan kuantitatif.
3. Mewawancarai mahasiswa Departemen Statistika Bisnis 2023 mengenai
Frekuensi makan perhari dan kecukupan makan harian.
4. Mengumpulkan data hasil wawancara
5. Mengolah dan menganalisis data dalam aplikasi minitab dan excel
menggunakan metode statistika deskriptif
6. Membuat interpretasi dari hasil analisis data

9
7. Menarik kesimpulan dan saran
3.4 Diagram Alir

Berdasarkan langkah-langkah analisis yang telah diuraikan sebelumnya,


diagram alir dapat dibuat sebagai berikut.

Gambar 3. 1 Diagram Alir

10
BAB IV

ANALISIS DAN PEMBAHASAN

4.1 Analisis Karakteristik Jumlah Makan Dalam Sehari Dan Makan Kurang
Dari Atau Dari Sama Dengan Mahasiswa Departemen Statistika Bisnis 2023
Hasil dari data yang diperoleh jumlah makan keseharian Mahasiswa Statistika Bisnis
2023 menggunakan metode survei secara menanyakan langsung kepada perorangan
adalah sebagai berikut.
4.1.1 Analisis Karakteristik Jumlah Berapa Kali Makan Dalam Sehari
Mahasiswa Departemen Statistika Bisnis ITS
Dari data yang diperoleh dari sampel, didapatkan karakteristik jumlah berapa kali
makan dalam sehari mahasiswa Departemen Statistika Bisnis angkatan 20223 yang
ditampilkan menggunakan histogram, dan pie chart

Histogram of Makan berapa kali sehari


16

14

12

10
Frequency

0
2 3 4 5
Makan berapa kali sehari

Gambar 4.1 Histogram Jumlah Makan Mahasiswa DSB Angkatan 2023


Gambar 4.1 menunjukkan histogram data jumlah makan dalam sehari dari 26
sampel mahasiswa Departemen Statistika Bisnis angkatan 2023. Ditemukan pada data
bahwa mayoritas dari sampel yang diambil yaitu makan 2 kali dalam seharinya.
Kemudian kedua paling banyak daripada sampel yaitu yang makan 3 kali dalam
seharinya dan kemudian paling jarang ditemui adalah yang makan 5 kali dalam
seharinya.

11
4.1.2 Analisis Karakteristik Kecukupan Makan Dalam Sehari Mahasiswa
Departemen Statistika Bisnis
Pada analisis data kecukupan makan dalam sehari mahasiswa Departemen
Statistika Bisnis angkatan 2023 adalah data kualitatif. Maka pada data kualitatif
diperoleh hasil bahwa mayoritas lebih banyak mahasiswa yang merasa kurang cukup
dibandingkan dengan yang merasa cukup.

10

Cukup
Kurang
16

Gambar 4.2 Pie charts Kecukupan Makan Mahasiswa DSB Angkatan 2023
Gambar 4.2 menunjukan informasi mengenai kecukupan makan dalam sehari
oleh 26 sampel mahasiswa Departemen Statistika Bisnis angkatan 2023. Pada gambar
ditunjukkan frekuensi mahasiswa yang merasa cukup berjumlah 10 mahasiswa dan
sedangkan mahasiswa yang merasa kurang cukup berjumlah 16 mahasiswa.
4.2 Analisis Karakteristik Mahasiswa Departemen Statistika Bisnis Angkatan
2023 Dengan Data Kuantitatif
Pada data berapa jumlah makan harian maka digunakan jenis data kuantitatif
sehingga dapat dicari ukuran dan dibuat data histogramnya. Maka hasil analisis
karakteristik jumlah makan harian mahasiswa Departemen Statistika Bisnis angkatan
2023 yang disediakan pada tabel berikut.

12
Jumlah Makan Harian
Mean 2.5
Median 2
Modus 2
Standart devitation 0.7071068
Variance 0.5
Quartille 1 2
Quartille 3 3
Range 3
Maximum 5
Minimum 2

Tabel 4.1
Pada tabel 4.1 dapet diambil informasi mengenai rata-rata jumlah makan harian
oleh 26 sampel mahasiswa Departemen Statistika Bisnis angkatan 2023 adalah 2.5. Data
rata-rata berada diatas nilai median yang berjumlah 2 dan didapati frekuensi
terbanyaknya adalah 2. Variance ditemukan sebesar 0.5 dengan standar devitasi sebesar
0.7071068. Sebanyak 11 mahasiswa makan 2 kali sehari dan 15 mahasiswa makan lebih
dari sama dengan 3. Dengan data ini didapati mahasiswa Departemen Statistika Bisnis
angkatan 2023 adalah 5 kali dalam sehari, sedangkan paling sedikit adalah 2 kali sehari
dengan jarak makan paling banyak daripada paling sedikit adalah 3.

13
BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan
Berdasarkan hasil analisis yang telah kami lakukan, maka dapat ditarik kesimpulan
sebagai berikut.
1. Hasil analisis data jumlah makan harian mahasiswa Departemen Statistika Bisnis
angkatan 2023 adalah mayoritas makan lebih dari sama dengan 3 kali sehari dengan
14 mahasiswa makan 3 kali dan 1 mahasiswa makan 5 kali sehari dan sisanya
makan dibawah 3 kali dalam sehari. Dengan total sampel 26 mahasiswa.
2. Karakteristik rasa kecukupan makan dalam sehari didapati tidak semua yang makan
lebih dari 3 merasa puas dan begitu pula sebaliknya.

5.2 Saran
Saran untuk penelitian selanjutnya adalah bisa menjadi lebih teliti menyediakan data
dan juga dengan pemilihan variabel lebih jelas, sehingga para peneliti tidak kebingunan
dengan ketidakjelasan pemilihan data dan variabel yang kami sediakan. Dengan
demikian, maka tidak mengganggu dan mempersulit peneliti maupun siapapun yang
membaca sekaligus meminimalisir revisi berlebihan.

14
15
DAFTAR PUSTAKA
Andhika Wicaksono, Adam, F. G., Dimas Irmansyah, & Hendro Aji (2023).
Ukuran Penyebaran Data (Kemiringan dan Keruncingan).
Devonius, S. G., Trihartanto, R. A., & Tarigan, T. M. (2020). Ukuran Penyebaran
Data (Simpangan Rata-rata).
Hidayati, N. (2020). Kumpulan Materi Ajar Kreatif. Ahlimedia Book.
Statistika Deskriptif dalam Bidang Ekonomi dan Niaga. (n.d.). (n.p.): Erlangga.
Sugiyono. (2017). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung:
CV. Alfabeta.
Sugiyono. (2018). Metode Penelitian Kuantitatif. Bandung: CV. Alfabeta.
Sugiyono. (2019). Statistika untuk Penelitian. Bandung: CV. Alfabeta.
Vivi Silvia, S. E. (2020). Statistika Deskriptif. Penerbit Andi.
Wijoyo, H. (2021). Pengantar Statistik Ekonomi. Solok: Insan Cendekia Mandiri.
LAMPIRAN
No Makan Kecukupan Makan
Nama NRP Berapa Kali
Sehari
1 Naomy Rika Adam Basuki 2043231015 2 Cukup
2 Andi Azril Firmansyah 2043231096 3 Cukup
3 Arthur Fikri Swara 2043231076 2 Cukup
4 Arista Diah Cahyarani 2043231025 2 Kurang
5 Jadd Radyn Surya Trivisia 2043231085 2 Cukup
6 Nikolas Saputra 2043231026 2 Cukup
7 Haruna Lufni 2043231065 3 Cukup
8 Riski Anastia 2043231034 2 Kurang
9 Nur Istiqomah 2043231046 2 Cukup
10 Vinsa Syahputra 2043231070 3 Kurang
11 Nurfadhlan Dhafin Nugroho 2043231033 3 Kurang
12 Adian Prastiyo Alvin 2043231040 3 Kurang
13 Muhammad Aizar Shafwan 2043231020 2 Cukup
14 Sultan Rafif Herdina 2043231030 2 Cukup
15 Muhammad Fadzli Ramadhan 2043231073 3 Kurang
16 Rafif Titan Athallah 2043231082 3 Cukup
17 Muhammad Daffa Raditya 2043231069 3 Kurang
18 Adlyawan Nurmufid 2043231090 5 Cukup
19 Tiara Natasya Putri 2043231077 2 Kurang
20 Muhammad Daffa Naufal Maulidan 2043231007 2 Kurang
21 Muhammad Iqbal Kholid 2043231091 3 Cukup
22 Maharani Dyah Permata Wangi 20243231058 2 Kurang
23 Kayla Salsabila Eka Putri 2043231047 2 Cukup
24 Diah Novi Anggraini 20243231029 2 Kurang
25 Muhammad Keysha Adrevanka 2043231089 3 Cukup
26 Ridhwanah Mirza Putri Farsa 2043231081 2 Kurang
Lampiran 1. Data Hasil Survei Jumlah Makan Dalam Sehari, Kepuasan
Makan Dengan Jumlah Makan Harian Mahasiswa Departemen
Statistika Bisnis angkatan 2023

Lampiran 2. Output Data Minitab


Statistics
Variable Mean StDev Variance Minimum Q1 Median Q3 Maximum
Jumlah Makan 2.5 0.7 0.5 2 2 2 3 5
Dalam sehari
Range Mode
3 2
Lampiran 3. Perhitungan Manual
Lampiran 4. Bukti Survei Terhadap Mahasiswa Departemen Statistika
Bisnis Angkatan 2023
LEMBAR ASISTENSI PRAKTIKUM PELUANG TERAPAN SEMESTER
GASAL 2023/2024

Modul Ke-/Judul : Modul I/Laporan Resmi Peluang Terapan


Nama Asdos : Azzam Pahlawan Ramadhan
Nama Praktikan 1/NRP : Muhammad Bintang Anugrah
Nama Praktikan 2/NRP : Faiz Muhammad Zuhdi

ASISTENSI 1
Tanggal :

Anda mungkin juga menyukai