Anda di halaman 1dari 1

Pentingnya Perlindungan dan Penegakan Hukum

( Film Pesan Bermakna Jilid II )

A. Tegaknya supremasi hukum


Dalam film ini kita dapat melihat bahwa supremasi hukum di Indonesia belum berdiri tegak,
yang artinya belum semua masyarakat maupun pemerintahan tunduk terhadapaturan tersebut.
Kita bisa melihat bahwa di dalam film tersebut masih ada kecurangan-kecurangan yang di
lakukan oleh masyarakat besar terhadap masyarakat kecil, masyarakat besar menggunakan
segala cara untuk menyanggupi setiap kebutuhan pribadi mereka, bahkan dalam film tersebut
kita bisa melihat bahwa adanya pengaruh dari pemerintah yang membantu rakyat besar agar
rakyat tersebut tidak terjerat hukuman karena kesalahannya.
B. Tegaknya Keadilan
Dalam film ini kita bisa melihat bahwa ada masyarakat kecil yang berusaha memperjuangkan
hak dan keadilannya dan ada juga rakyat besar yang berusaha untuk menekan mereka demi
keperluan dan kepentingan dirinya sendiri, masih banyak rakyat yang sengaja melanggar
keadilan dan merampas hak-hak orang lain untuk kepentingan pribadi mereka.
C. Mewujudkan perdamaian dalam kehidupan di masyarakat.
Dalam film ini kita melihat bahwa ada yang berusaha untuk memperjuangkan keadilan bagi
rakyat kecil, ia berusaha gara setiap hak yang dimiliki oleh masyarakat kecil tidak di ambil
seenaknya oleh rakyat besar. Banyak tantangan yang harus dia hadapi, mulai dari tekanan oleh
rakyat besar kepadanya dengan menggunakan bantuan dari orang yang memiliki pengaru tinggi
di dalam negri sampai dengan ancaman pembunuhan terhadap dirinya. Tetapi ia sadar dengan
tugas dan tanggung jawab yang ia miliki, bahwa ia harus siap menghadapi semua itu agar bisa
membantu memberikan keadilan bagi masyarakat kecil.

Menurut Soerjono Soekanto


A. Dalam film ini setiap aturan yang di tetapkan telah sesuai dengan ketentuan negara, dan telah di
sesuaikan dengan kebutuhan masyarakat dimana aturan tersebut berlaku.
B. Penegak hukum dalam film ini menjalankan setiap tugas dan tanggungjawabnya dengan sangat
bijak, walaupun banyak ancaman yang mendatangi dirinya tetapi dia tetap berusaha untuk
menegakan keadilan bagi masyarakat.
C. Masyarakat menaati setiap aturan yang telah di sepakati tetapi masih ada oknum-oknum yang
berusaha memenuhi setiap keperluannya dengan segala cara dan mereka tidak peduli apakah
itu akan melanggar aturan atau tidak.
D. Dalam film ini sarana atau fasilitas yang mendukung penegakan hukum sangat memadahi,
terutama dalam hal tenaga manusia yang terdidik dan terampil, penegak hukum dalam film ini
terus memegang komitmennya untuk menegakan keadilan dalam negri ini, walapun seringkali
ia di goncangkan dengan bebrbagai hal seperti masalah pernikahan, tetapi dia
menggesampingkan semua itu dan tetap memegang komitmennya untuk menegakan keadilan
di negri ini.
E. Dalam film itu pada akhirnya sang oknumpun menyadari bahwa setiap tindakan yang ia lakukan
itu salah dan ia berusaha untuk memperbaikinya,ia juga sadar bahwa keadilan dan janji tidak
boleh kita hancurkan seenaknya dan setiap hal yang baik harus kita perjuangkan dn hal yang
burukharus kita lawan.

Anda mungkin juga menyukai