Anda di halaman 1dari 2

Pengertian Hukum

Hukum merupakan suatu sistem peraturan yang di dalamnya terdapat


norma-norma dan sanksi-sanksi yang bertujuan untuk mengendalikan
perilaku manusia, menjaga ketertiban dan keadilan, serta mencegah
terjadinya kekacauan.

Ius Constitutum
Hukum yang berlaku sekarang bagi suatu masyarakat tertentu dalam
suatu daerah tertentu yang berlaku di masa sekarang. Contohnya ialah
UUD NRI Tahun 1945, UU RI Nomor 12 Tahun 2006 tentang
Kewarganegaraan Republik Indonesia. (contoh hukum – hukum
tersebut merupakan hukum yang sudah lama ditetapkan oleh
pemerintah dan berlaku di Indonesia).

Ius Constituendum
hukum yang dicita-citakan dalam pergaulan hidup negara, tetapi
belum dibentuk menjadi undang-undang atau ketentuan lain yang
diharapkan berlaku pada waktu yang akan datang. Contohnya ialah
rancangan undang - undang (RUU). (RUU merupakan undang-
undang yang belum disahkan maupun ditandatangani dan berkekuatan
hukum mengikat).

Hukum antar negara


Hukum Antar Waktu adalah peraturan hukum dan keputusan hukum
yang mengatur suatu peristiwa yang menyangkut hukum yang berlaku
saat ini dan hukum yang berlaku di masa lalu. Hukum antar waktu
menunnjukkan stelsel hukum apakah dan hukum manakah yang
berlaku jika sebuah peristiwa hukum tersangkut 2 hukum/ lebih yang
berlainan yang diakibatkan karena waktu berlakunya yang berbeda
dari warga negara dalam suatu Negara. Contohnya : tahun 1964 ada
uu lalu lintas devisa,penduduk indonesia dilarang mempunyai alat"
pembayaran luar negeri tanpa izin,namun sekarang tidak berlaku lagi
dengan adanya uu devisa baru tahun 1976.

Devisa adalah perpindahan aset dan kewajiban finansial antara


penduduk dan bukan penduduk termasuk perpindahan aset dan
kewajiban finansial luar negeri antar penduduk

Anda mungkin juga menyukai