Anda di halaman 1dari 1

UJI VALIDITAS PERSEPSI

Pengujian Validitas instrument penelitian dilakukan dengan menggunakan Microsoft Excel. Uji
validitas dilakukan untuk pembuktian apakah data yang akan digunakan atau disebarkan sudah valid atau
tidak, sehingga dapat diketahui kesesuaian kuisioner yang digunakan dalam mendapatkan data para
responden. Pada penelitian ini uji validitas yang digunakan yaitu uji R dan dapat dikatakan valid apabila
indikatornya memiliki nilai R hitung > R tabel, dimana tingkat signifikansi yang digunakan sebesar 5%
dan R tabel diketahui sebesar 0,207. Berikut adalah hasil Uji validitas pada penelitian ini :

No Nama Atribut R Hitung R Tabel Kesimpulan


1 P1 0,503 0,207 Data Kuisioner Valid
2 P2 0,476 0,207 Data Kuisioner Valid
3 P3 0,566 0,207 Data Kuisioner Valid
4 P4 0,388 0,207 Data Kuisioner Valid
5 P5 0,641 0,207 Data Kuisioner Valid
6 P6 0,454 0,207 Data Kuisioner Valid
7 P7 0,714 0,207 Data Kuisioner Valid
8 P8 0,582 0,207 Data Kuisioner Valid

Adapun 8 variabel yang digunakan pada kuisioner tersebut adalah:


P1 : Saya mempercayai bahwa obat bersertifikat halal terjamin kualitas dan keamanannya
P2 : Konsumen memiliki hak untuk bertanya kepada tenaga kefarmasian tentang sumber dan
bahan obat yang akan dibeli
P3 : Edukasi tentang kehalalan obat harus diberikan kepada masyarakat
P4 : Masyarakat harus mengikuti fatwa ulama tentang peraturan obat halal
P5 : Obat halal akan memberikan dampak yang baik bagi tubuh
P6 : Obat yang tidak halal akan menimbulkan efek yang buruk bagi tubuh
P7 : Saya meyakini label halal menjadi salah satu indikator dari obat halal
P8 : Tenaga kefarmasian atau apoteker harus menginformasikan tentang kehalalan suatu obat
sebelum memberikan obat kepada pasien atau pembeli

Berdasarkan dari tabel diatas seluruh variabel yang terdapat pada kuisioner persepsi masyarakat
terhadap obat halal dinyatakan valid, karena hasil disetiap variabelnya memiliki nilai R hitung > R tabel.

Anda mungkin juga menyukai