Anda di halaman 1dari 2

KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena izin
dan penyertaan-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan Laporan Tugas
Akhir dengan judul “Manajemen Asuhan Kebidanan Komprehensif Pada Ny. F.L
umur 28 tahun, GI P0 A0 32 minggu, di Wilayah Kerja Puskesmas Saumlaki
Kabupaten Maluku Tenggara Barat Periode 10 April sampai dengan 20 Juni
2017.”

Penyusunan Laporan Tugas Akhir ini adalah salah satu syarat dalam
menyelesaikan program pendidikan Diploma III di Politeknik Kesehatan
Kemenkes Maluku Jurusan Kebidanan Prodi Kebidanan Saumlaki.

Dalam penyusunan Laporan Tugas Akhir ini, penulis mendapat banyak


bimbingan, bantuan dan dorongan dari berbagai pihak. Oleh karena itu melalui
pengantar ini penulis ingin menyampaikan terima kasih yang sedalam-dalamnya
kepada :

1. Hairudin Rasako, SKM.,M.Kes, selaku Direktur Politeknik Kesehatan


Kemenkes Maluku, yang telah memberikan kesempatan pada penulis untuk
mengikuti pendidikan pada Politeknik Kesehatan Kemenkes Maluku Prodi
Kebidanan Saumlaki.
2. Fasiha, SST.,M.Kes, selaku Ketua Prodi Kebidanan Saumlaki yang telah
memberikan kritikan, masukan kepada penulis guna perbaikan dalam
penulisan Laporan Tugas Akhir ini.
3. dr. Laura, selaku pemimpin pada Puskesmas Saumlaki, yang telah
berkenaan memberikan kesempatan kepada penulis dalam pengambilan
data, guna penulisan Laporan Tugas Akhir.
4. Deliana Matruty, STr.Keb, selaku Penguji I yang telah memberikan kritikan,
masukan kepada penulis guna perbaikan dalam penulisan Laporan Tugas
Akhir ini.
5. Elvien N Abarua, SST.,M.K.M, selaku penguji II yang memberikan saran dan
kritik serta masukan kepada penulis guna perbaikan Laporan Tugas Akhir
ini.

vii
6. Drs. N. Rampisela, M.Kes, selaku Pembimbing, yang telah memberikan
bimbingan, kritik, saran, motivasi dan dukungan moril sehingga penulis
mampu menyelesaikan Laporan Tugas Akhir ini sampai dengan selesai.
7. Staf dosen pengajar pada Prodi Kebidanan Saumlaki Poltekkes Kemenkes
Maluku, yang telah banyak memberikan bekal ilmu, keterampilan serta
bimbingan selama penulis menempuh pendidikan Program Studi Kebidanan
di Politeknik Kesehatan Kemenkes Maluku Jurusan Kebidanan Prodi
Kebidanan Saumlaki.
8. Penulis mengucapkan banyak terima kasih, sayang dan hormat sebesar-
besarnya kepada kedua orang tua tercinta serta kakak-kakak dan adik-
adikku tersayang yang penuh kesabaran dan kasih sayang memberikan
dukungan, semangat dan selalu mendoakan keberhasilan penulis selama
pendidikan, terutama untuk suami tersayang yang berperan penting selama
menempuh pendidikan.
9. Ny. F.L dan keluarga, terima kasih karena telah bersedia menjadi pasien
komprehensif penulis dan banyak membantu dalam menyelesaikan Laporan
Tugas Akhir.

Penulis menyadari masih ada kekurangan dalam Laporan Tugas Akhir ini
sehingga penulis mengharapkan kritik dan saran yang sifatnya membangun
untuk kesempurnaan Laporan Tugas Akhir ini. Penulis mengharapkan semoga
Laporan Tugas Akhir ini dapat bermanfaat bagi teman-teman seprofesi bidan
untuk meningkatkan mutu pelayanan kesehatan.

Saumlaki, Juli 2017

Penulis

viii

Anda mungkin juga menyukai