Anda di halaman 1dari 2

Lampiran Kegiatan Kampus Mengajar SD Negeri 007 Bagan Besar.

Rabu, 12 Oktober 2022

Jam Kegiatan Keterangan


07.15 WIB s/d Melanjutkan program mahir
09.00 WIB baca tulis.

09.00 WIB s/d Mengajarkan pelajaran


11.00 WIB pendidikan pancasila di kelas 1B
11.20 WIB s/d Mengajarkan bahasa inggris di
12.40 WIB kelas 4A.

1. Jelaskan hal baik yang dilakukan oleh mahasiswa hari ini selama berada di sekolah!
Pada hari ini, kami kembali melaksanakan kelas mahir baca tulis yang sempat tertunda beberapa
hari dikarenakan persiapan akreditasi. Kelas mahir baca tulis hari ini hanya difokuskan kepada
siswa yang sama sekali tidak mengetahui huruf. Setelah kelas mahir baca tulis selesai
dilaksanakan, saya masuk ke kelas 1B untuk mengajarkan pendidikan pancasila. Saya meminta
mereka mencatat materi yang sudah saya berikam di papan tulis dan kemudian membaca dan
memahami arti dari setiap poin yang ada. Jam 11.20 saya masuk ke kelas 4A untuk mengajarkan
mereka bahasa inggris terkait kondisi dari sebuah ruangan, misalnya:
-the bedroom is dirty
-the bathroom is clean

2. Jelaskan tantangan yang dihadapi saat melakukan kegiatan di sekolah!


Tantangan yang saya hadapi adalah terdapat peserta didik kelas 1 yang kurang dalam beretika.
Siswa tersebut seperti tidak menghargai orang-orang disekelilingnya sehingga saya memutuskan
untuk memberinya nasehat dan menegurnya secara perlahan.

3. Jelaskan pembelajaran yang didapatkan mahasiswa selama berada di sekolah hari ini!
Pelajaran yang dapat diambil pada proses belajar mengajar hari ini adalah selalu sabar dalam
menghadapi perbedaan sifat peserta didik dan ikhas dalam memberikan ilmu kepada mereka.

Anda mungkin juga menyukai