Anda di halaman 1dari 7

TUGAS KIMIA UNSUR A

“KEGUNAAN ALKALI DAN ALKALI TANAH


(MODERN APLICATION)”

DISUSUN OLEH :
FITRIA WAHYU KURNIAWATI
1412100011

JURUSAN KIMIA
FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
INSTITUT TEKNOLOGI SEPULUH NOPEMBER
2014
[Kegunaan Logam Alkali dan Alkali Tanah] March 23, 2014

Kegunaan Logam Alkali dan Alkali Tanah

A. LOGAM ALKALI
Logam alkali dalam sistem periodik terdapat dalam golongan IA. Unsur yang termasuk
golongan ini adalah Lithium (Li), Natrium (Na), Kalium (K), Rubidium (Rb), Sesium (Cs) dan
Fransium (Fr). Logam alkali sangat aktif, sehingga tidak terdapat dalam keadaan bebas di alam,
tetapi dalam bentuk senyawa. Oleh karena logam ini sangat reaktif, mudah bereaksi dengan
oksigen dan uap air di udara, maka untuk menyimpan logam ini biasanya direndam dalam
minyak tanah atau minyak parafin.

Kegunaan Logam Alkali

a.Litium ( Li ) dan senyawanya

 Litium dapat digunakan untuk menyerap N2 karena logam ini sangat


 reaktif terhadap N2.
 Litium digunakan untuk membuat baterai
 Litium klorida and lithium bromida bersifat higroskopik dan seringkali digunakan
sebagai desiccant.

 Litium sterat digunakan sebagai pelincir bersuhu tinggi serbaguna.


 Litium ialah agen pengaloian bagi mensintesis sebatian organik, dan digunakan juga di
dalam aplikasi nuklear.
 Litium hidroksida digunakan untuk mengeluarkan karbon dioksida daripada udara di
dalam pesawat angkasa and kapal selam.
 Aloi Litium bersama aluminium, kadmium, tembaga, dan mangan digunakan untuk
menghasilkan komponen pesawat udara yang berprestasi tinggi.
 Li2CO3 digunakan untuk pembuatan beberapa jenis peralatan gelas dan keramik

b. Kegunaan natrium ( Na ) dan senyawanya

 Sebagai pendingin pada reaktor nuklir, dimana Na menyerap panas dari reaktor nuklir
kemudian Na panas mengalir melalui saluran menuju reservoar yang berisi air.
Selanjutnya air dalam reservoar menguap dan uapnya dialirkan pada pembangkit listrik
tenaga uap.

Page 1
[Kegunaan Logam Alkali dan Alkali Tanah] March 23, 2014

 Natrium banyak digunakan untuk:


pembuatan timbal tetraetil, yaitu suatu bahan untuk meninggikan bilangan oktan bensin.
Pb + 4Na + 4C2H5C1  (C2H5)4Pb + 4NaCl

 Natrium digunakan pada industri pembuatan bahan anti ketukan pada bensin yaitu TEL
(tetraetillead).
 Uap natrium digunakan untuk lampu jalan yang dapat menembus kabut.
 Untuk membuat beberapa senyawa natrium seperti Na2O2 (natrium peroksida) dan 2Li3N
(Litium Nitrida)
 Natrium juga digunakan untuk foto sel dalam alat-alat elektronik.
 Natrium Klorida Sebagagai bahan baku untuk membuat natrium (Na), klorin (Cl2),
hydrogen (H2), hydrogen klorida (HCl) serta senyawa- senyawa natrium seperti NaOH
dan Na2CO3, Di negara yang bermusim dingin, natrium klorida digunakan untuk
mencairkan salju di jalan raya, pengolahan bahan makanan yaitu sebagai bumbu masak
atau garam dapur.
 Natrium Hidroksida (NaOH) disebut juga dengan nama kaustik soda atau soda api,
digunakan dalam industri sabun dan deterjen. Sabun dibuat dengan mereaksikan lemak
atau minyak dengan NaOH, industri pulp dan kertas. Bahan dasar pembuatan kertas
adalah selulosa (pulp) dengan cara memasak kayu, bambu dan jerami dengan kaustik
soda (NaOH).
 Natrium Karbonat (Na2CO3) dinamakan juga soda abu, digunakan dalam industri
pembuatan kertas, industri kaca, industri deterjen, bahan pelunak air (menghilangkan
kesadahan pada air).
 Natrium Bikarbonat (NaHCO3) disebut juga soda kue, Kegunaannya sebagai bahan
pengembang pada pembuatan kue.
 Natrium nitrit (NaNO2), pembuatan zat warna (proses diazotasi), pencegahan korosi.
 Natrium sulfat (Na2SO4) atau garam Glauber, obat pencahar (cuci perut), zat pengering
untuk senyawa organik.
 Natrium tiosulfat (Na2S2O3), larutan pencuci (hipo) dalam fotografi.
 Na3AlF6, pelarut dalam sintesis logam alumunium.
 Natrium sulfat dekahidrat (Na2SO4.10H2O) atau garam glauber: digunakan oleh industri
pembuat kaca.
 Na3Pb8 : sebagai pengisi lampu Natrium.
 Natrium peroksida (Na2O2): pemutih makanan.
 Na-benzoat, zat pengawet makanan dalam kaleng, obat rematik.
 Na-sitrat, zat anti beku darah.
 Na-glutamat, penyedap masakan (vetsin).
 Na-salsilat, obat antipiretik (penurun panas).

Page 2
[Kegunaan Logam Alkali dan Alkali Tanah] March 23, 2014

c. Kegunaan Kalium (K) dan Senyawanya

 Unsur kalium sangat penting bagi pertumbuhan. Tumbuhan membutuhkan garam-garam


kalium, tidak sebagai ion K+sendiri, tetapi bersama-sama dengan ion Ca2+ dalam
perbandingan tertentu.
 Unsur kalium digunakan untuk pembuatan kalium superoksida (KO2) yang dapat
digunakan sebagai bahan cadangan oksigen dalam tambang (bawah tanah), kapal selam,
dan digunakan untuk memulihkan seseorang yang keracunan gas.
 Kalium oksida (KO2), digunakan sebagai konverter CO2 pada alat bantuan pernafasan.
Gas CO2 yang dihembuskan masuk kedalam alat dan bereaksi dengan KO2 menghasilkan
O2
 KOH digunakan pada industri sabun lunak atau lembek.

 KCl dan K2SO4 digunakan untuk pupuk pada tanaman.


 KNO3 digunakan sebagai komponen esensial dari bahan peledak, petasan dan kembang
api.
 KClO3 digunakan untuk pembuatan korek api, bahan peledak, dan mercon. KClO3 dapat
juga digunakan sebagai bahan pembuat gas Cl2, apabila direaksikan dengan larutan HCl
pada laboratorium.
 Kalium hidroksida (KOH), bahan pembuat sabun mandi, elektrolit batu baterai batu alkali
 K2Cr2O7, zat pengoksidasi (oksidator)
 KMnO4, zat pengoksidasi, zat desinfektan

 Rubidium (Rb) dan Cesium (Cs) digunakan sebagai permukaan peka cahaya dalam sel
fotolistrik yang dapat mengubah cahaya menjadi listrik.

B. ALKALI TANAH
Dalam sistem periodik logam ini terdapat dalam golongan IIA. Unsur golongan IIA terdiri
dari Berilium (Be), Magnesium (Mg), Kalsium (Ca), Stronsium (Sr)., Barium (Ba) dan Radium
(Ra). Logam alkali tanah sangat reaktif, tetapi tidak sereaktif logam alkali, dan logam ini tidak
terdapat dalam keadaan bebas di alam.

Kegunaan Alkali Tanah

a. Berilium dan senyawanya


o Berilium digunakan sebagai agen aloy di dalam pembuatan tembaga berilium. (Be dapat
menyerap panas yang banyak). Aloy tembaga-berilium digunakan dalam berbagai
kegunaan karena konduktivitas listrik dan konduktivitas panas, kekuatan tinggi dan
kekerasan, sifat yang nonmagnetik, dan juga tahan karat serta tahan fatig (logam).

Page 3
[Kegunaan Logam Alkali dan Alkali Tanah] March 23, 2014

Kegunaan-kegunaan ini termasuk pembuatan: mold, elektroda pengelasan bintik, pegas,


peralatan elektronik tanpa bunga api dan penyambung listrik.
o Karena ketegaran, ringan, dan kestabilan dimensi pada jangkauan suhu yang lebar, Alloy
tembaga-berilium digunakan dalam industri angkasa-antariksa dan pertahanan sebagai
bahan penstrukturan ringan dalam pesawat berkecepatan tinggi, peluru berpandu, kapal
terbang dan satelit komunikasi.
o Kepingan tipis berilium digunakan bersama pemindaian sinar-X untuk menepis cahaya
tampak dan memperbolehkan hanya sinaran X yang terdeteksi.
o Dalam bidang litografi sinar X, berilium digunakan untuk pembuatan litar bersepadu
mikroskopik.
o Karena penyerapan panas neutron yang rendah, industri tenaga nuklir menggunakan
logam ini dalam reaktor nuklir sebagai pemantul neutron dan moderator.
o Berilium digunakan dalam pembuatan giroskop, berbagai alat komputer, pegas jam tangan
dan peralatan yang memerlukan keringanan, ketegaran dan kestabilan dimensi.
o Berilium oksida sangat berguna dalam berbagai kegunaan yang memerlukan konduktor
panas yang baik, dan kekuatan serta kekerasan yang tinggi, dan juga titik lebur yang
tinggi, seterusnya bertindak sebagai perintang listrik.
o Campuran berilium pernah pada satu ketika dahulu digunakan dalam lampu floresen,
tetapi penggunaan tersebut tak dilanjutkan lagi karena pekerja yang terpapar terancam
bahaya beriliosis.
o Ba(NO3)2 digunakan untuk memberikan warna hijau pada kembang api
o Paduan Be dan Cu menghasilkan logam sekeras baja, maka digunakan untuk per/pegas
dan sambungan listrik
o Senyawa Magnesium hidroksida sebagai obat maag dan sebagai bahan pasta gigi
o Magnesium untuk membuat campuran logam yang ringan dan liat, contohnya digunakan
pada alat-alat rumah tangga
o Senyawa Magnesium sulfat digunakan untuk pupuk, obat-obatan dan lampu Blitz
o Berilium oksida sangat berguna dalam berbagai kegunaan yang memerlukan konduktor
panas yang baik, dan kekuatan serta kekerasan yang tinggi, dan juga titik lebur yang
tinggi, seterusnya bertindak sebagai perintang listrik.

b. Magnesium dan senyawanya


o Magnesium digunakan untuk membuat paduan logam (alies) terutama paduan magnesium
dengan alumunium. Aliase ini digunakan untuk bahan konstruksi pesawat terbang dan
mobil karena aliase ini kuat, ringan, tahan korosi serta tahan asam dan basa.
o Mg(OH)2 yaitu untuk mengobati penyakit maag dan menetralisir asam lambung,
magnesium klorida (MgCl2.6H2O) digunakan dalam pembuatan kain katun, kertas,
semen, dan keramik. Magnesium sulfat (MgSO4.7H2O) yang dikenal dengan garam
Inggris (Epsom salt) dan magnesium oksida (MgO), digunakan pada pembuatan kosmetik
dan obat pencuci perut. Sedangkan campuran magnesium, aluminium dan baja digunakan

Page 4
[Kegunaan Logam Alkali dan Alkali Tanah] March 23, 2014

pada bahan pembuatan bagian-bagian pesawat, kaki atau tangan buatan, vacuum cleaner,
alat-alat optic dan furniture.

c. Kalsium dan senyawanya


o sebagai zat penurun dalam pengekstraksian logam-logam lain, misalnya uranium,
zirkonium, dan torium.
o sebagai penyahoksida, penyahsulfur dan penyahkarbon untuk berbagai jenis aloi ferus dan
tak ferus.
o sebagai zat pengaloian yang digunakan dalam pembuatan aloi aluminium, berilium,
tembaga, timah dan magnesium
o 4.dalam produksi semen dan mortir yang digunakan dalam bidang pembangunan.
o Setelah bergabung dengan Unsur lain
o Senyawa CaSO4 digunakan untuk membuat Gips yang berfungsi untuk membalut tulang
yang patah.
o Senyawa CaCO3 biasa digunakan untuk bahan bangunan seperti komponen semen dan cat
tembok.Selain itu digunakan untuk membuat kapur tulis dan gelas.
o Kalsium Oksida (CaO) dapat mengikat air pada Etanol karena bersifat dehidrator,dapat
juga mengeringkan gas dan mengikat Karbondioksida pada cerobong asap.
o Ca(OH)2 digunakan sebagai pengatur pH air limbah dan juga sebagai sumber basa yang
harganya relatif murah
o Kalsium Karbida (CaC2) disaebut juga batu karbit merupakan bahan untuk pembuatan gas
asetilena (C2H2) yang digunakan untuk pengelasan.

d. Stronsium dan senyawanya


o Strontium aluminat digunakan sebagai fosfor terang dengan pendarfosfor yang berterusan.
o Strontium klorida ada kalanya digunakan dalam ubat gigi untuk gigi sensitif.
o Strontium oksida kadang kala digunakan bagi memperbaik mutu sesetengah sepuh
tembikar.
o Strontium ranelat digunakan dalam rawatan osteoporosis di sesetengah negara seperti
UK.
o Stronsium dalam senyawa Sr(NO3)2 memberikan warna merah apabila digunakan untuk
bahan kembang api.
o Stronsium sebagai senyawa karbonat biasa digunakan dalam pembuatan kaca televisi
berwarna dan komputer.

e. Barium dan senyawanya


Logam ini digunakan sebagai œgetter dalam tabung vakum. Senyawa-senyawa yang
penting adalah peroksida, klorida, sulfat, nitrat dan klorat. Lithopone, pigmen yang
mengandung barium sulfat dan seng sulfida memiliki sifat penutup yang kuat dan tidak

Page 5
[Kegunaan Logam Alkali dan Alkali Tanah] March 23, 2014

menjadi gelap atau hitam oleh sulfida. Barium sulfat digunakan dalam cat, diagnostik sinar x-
ray dan dalam pembuatan kaca. Barite sering digunakan sebagai agen pemberat dalam fluida
pengebor sumur minyak dan digunakan dalam pembuatan karet. Barium karbonat digunakan
dalam racun tikus. Sedangkan nitrat dan klorat memberikan warna pada pertunjukan
kembang api. Semua senyawa barium yang larut dalam air atau asam sangat berbahaya.
Barium yang muncul secara alami merupakan campuran tujuh isotop. Dua puluh dua isotop
radioaktif barium lainnya telah ditemukan.

f. Radium (Ra) dan senyawanya


o Dalam dunia kedokteran, radium digunakan dalam terapi kanker dan penyakit -penyakit
lainnya
o Radium juga digunakan dalam memproduksi cat yang menyala dengan sendirinya,
sumber netron
o Dalam dunia kedokteran, radium digunakan dalam terapi kanker dan penyakit-penyakit
lainnya
o Ketika radium dicampur dengan berilium menjadi sumber neutron yang baik.
o Radium bromida adalah senyawa radium yang paling penting dalam hal inidigunakan
sebagai sumber alpha - sinar untuk pengobatan lokal dari kanker kecil.
o Radium sulfat digunakan dalam alat uji radiografi digunakan untuk
mendeteksi kelemahan dalam logam.
o Penggunaan lain industri adalah mencampur radium dan berilium untuk memperoleh
sumber neutron, untuk prospek geofisika untuk perminyakan.
o Radium (biasanya dalam bentuk radium klorida) digunakan dalam obat-obatan untuk
menghasilkan gas radon yang digunakan sebagai pengobatan kanker misalnya beberapa
sumber radon ini digunakan di Kanada pada 1920-an dan 1930-an. Isotop 223 Ra saat ini
sedang diselidiki untuk digunakan dalam obat sebagai kanker pengobatan tulang
metastasis.
Demikian adalah kegunaan unsur logam alkali dan alkali tanah yang ada pada Bumi, dalam
pengeksploran kegunaan logam logam tersebut masih banyak penelitian yang harus digalakkan.
Agar semua logam logam tersebut dapat dimanfaatkan dengan baik.

Daftar Pustaka :
Chemistry.for.20Senior.High.20School20Students.html
www.Chemistry.ilmualam.com
www.Scrib.com

Page 6

Anda mungkin juga menyukai