Anda di halaman 1dari 15

RESUME

INFRASTUKTUR TI DAN TEKNOLOGI BARU

Resume ini disusun untuk memenuhi tugas Mata Kuliah Sistem Informasi Manjamen

Dosen Pengampu : M.Yusuf Azwar Anas, S.E., M.M.

Disusun Oleh :

Permana Bagus Dharmawan ( 21612011059 )

Chikmatun Ni’ma ( 21612011008 )

UNIVERSITAS ISLAM RADEN RADEN RAHMAT

PROGRAM STUDI MANAJEMEN

2023
PENGERTIAN INFRASTRUKTUR TI .

Infrastruktur teknologi informasi ( TI ) di definisikan sebagai sumber daya teknologi


bersama yang menyediakan platform untuk aplikasi untuk aplikasi sistem informasi
perusahaan yang terperinci . infrastruktur TI meliputi investasi dalam peranti kears , peranti
lunak dan layanan .

MENDEFINISIKAN INFRASTRUKTUR TI .

Ifrastruktur TI terdiri atas sekumpulan perangkat dan aplikasi peranti lunak yang
dibutuhkan untuk menjalankan suatu perusahaan besar secara keseluruhan . infrastruktur TI
juga merupakan sekumpulan layanan firmwide ( mencakup seluruh perusahaan ) . yang
termasuk layanan tersebut adalah :

 Platform komputasi yang digunakan untuk menyediakan layanan komputasi yang


menghubungkan karyawan , pelanggan , dan pemasok dalam lingkungan digital yang
konsisten , yang meliputi mainframe besar , komputer , laptop , dan personal digital
assistant (PDA) serta internet.
 Layanan telekomunikasi yang menyediakan data , suara dan konektivitas video
kepada pra karyawan , pelanggan dan pemasok .
 Layanan pengaturan data yang menyimpan dan mengelola data perusahaan dan
menyediakan kemampuan untuk menganalisis data.
 Layanan peranti lunak aplikasi yang menyediakan kemampuan untuk keseluruhan
perusahaan seperti sistem perencanaan sumber daya perusahaan , manajemen
hubungan pelanggan , manajemen rantai pasokan , dan manajemen pengetahauan di
gunakan bersama – sama oleh seluruh unit bisnis .
 Layanan manajemen fasilitas fisik yang mengembangkan dan mengelola intalasi fisik
yang di butuhkan untuk layanan komputasi , telekomunikasi , dan manajemen data .
 Layanan manajemen TI yang yang merencanakan dan mengembangkaninfrastruktur ,
berkoordinasi dengan unit bisnis untuk berbagai layanan TI , mengelola akutansi
untuk pengeluaran TI , dan menyediakan layanan manajemen dan menyediakan
layanan manajemen proyek .
 Layanan standar TI yang memberikan kebijakan yang menentukan teknologi
informasi mana yang akan digunakan, kapan dan bagaimana menggunakannya ,
kepada perusahaan dan unit-unit bisnisnya .
 Layanan pendidikan TI yang menyediakan sistem pelatihan untuk karyawan untuk
melatih manajer dalam merencanakan dan mengelola investasi TI.
 Layanan penelitian dan pengembangan TI menyediakan perusahaan dengan penelitian
mengenai proyek-proyek TI yang bepotensi dan investasi yang dapat membantu
perusahaan mendiferensasikan diri di pasar .

EVOLUSI INFRASTRUKTUR TI : 1950 – 2007 .


Infrastruktur TI di dalam organisasi saat ini merupakan hasil dari 50 tahun di
daam platform komputasi . Lima era tersebut adalah mesin akutansi elektronik ,
mainframe umum dan komputansi minikomputer , PC , jaringan klien/server , dan
komputasi perusahaan dan internet.
a) Era Mesin Akutansi Elektronik : 1930 – 1950
Era pertama dalam komputasi bisnis menggunakan mesin khusus yang dapat menyortir
kartu komputer , menghitung total , dan mencetak laporan. Program peranti lunaknya di
pasang secara permanen pada papan sirkuitnya , dan dapat di ganti dengan
menggantikan koneksi-koneksi kabel pada patch board .

b) Era Mainframe Umum dan Komputer Mini : 1959 hingga sekarang.


Pada tahun 1959 , komputer mainframe komersial ini benar-benar berdiri sendiri
dengan di pernalkannya IBM 360. Seri 360 adalah komputer komersial pertama dengan
sistem operasi yang kuat yang dapat menyediakan time sharing , multitasking ,dan
memori virtual di model-modelnya yang lebih canggih . IBM menguasai komputasi
mainframe sejak tahun1965 dan masih menguasai pasar global senilai $27 miliar di
tahun 2007 .
Era mainframe adalah periode komputasi yang sangat terpusat di bawah kendali
progammer profesional dan operator sistem ( biasanya di sebuah pusat data perusahaan )

c) Era PC : 1981 hingga sekarang .


Keberadaa PC IBM pada pada tahun 1981 mulai dianggap sebagai permulaan dari era
PC , karena mesin ini adalah mesin pertama yang digunakan oleh perusahaan-
perusahaan di AS . Pada awalnya , mesin-mesin ini menggunakan sistem operasi DOS ,
bahasa perintah berbasis teks , beriktnya sistem operasi Microsoft Wndows , dan
komputer Winter PC ( sistem operasi windows pada komputer dengan mikroprosesor
intel ) menjadi standar untuk komputer PC untuk komputer PC dekstop. Saat ini 95
persen dari estimasi dunia sebesar 1 miliar komputer menggunakan standar wintel .

d) Era Klien/Server : 1983 hingga sekarang .


Klien adalah tiitk masuk bagi pengguna , sementara server biasanya memproses dan
menyimpan data bersama , menyajikan halaman web , atau mengelola aktivitas jaringan.
Kata Server mengacu pada aplikasi peranti lunak dan kompter fisik dimana program
jaringan berjalan di dalamnya . Jaringan Klien/Server sederhana dapat di temukan pada
bisnis kecil , jaringan yang dimilki oleh kebanyakan perusahaan besar adalah arsitektur
klien/server bertingkat.

e) Era Komputasi Internet Perusahaan : 1992 hingga sekarang .


Era perusahaan diyakini akan membawa komputasi dan platform layanan TI yang
benar-benar terintegrasi untuk manajemen perusahaan global. Harapannya adalah untuk
menyampaikan informasi bisnis yang penting dengan mudah tanpa kesulitan bagi para
pembuat keputusan.

PENGGERAK TEKNOLOGI DARI EVOLUSI INFRASTRUKTUR .


Perubahan infrastruktur TI yang bar dijelaskan telah menghasilkan
perkembangan dalam pemrosesan komputer , chip memori , perangkat peyimpanan ,
telekomunikasi , dan jaringan peranti keras dan peranti lunak yang telah meningkatkan
daya komputer secara eksponensial sementara mengurangi biaya secara eksponensial.
Berikut perkembangan-perkembangan yang terpenting :

1) Hukum Moore dan Daya Pemrosesan Mikro .


Pada tahun 1965 , Gordon Moore CEO Fairchild Semiconductor’s Research and
Development Laboratories , menulis dalam Electronics Magazine bahwa sejak chip
mikroprosesor pertama di kenalkan pada tahun 1959, jumlah komponen pada sebah chip
dengan biaya produksi per komponen yag terkecil akan menjadi dua kali lipat setiap
tahunnya . Pernyataan ini menjadi dasar dari Hukum Moore ( Moore’s
Law ).Kemudian Moore berkrurag pertumbuhan dua kali lipat pada tahun 2002 .
Ada tiga variasi dari Hukum Moore , yang tidak pernah di kemukakan sendiri oleh
Moore:
a. Kekuatan mikroprosesor menjadi dua kali lipat setiap 18 bulan ( Gates , 1997 ) .
b. Kekuatan komputasi menjadi dua kali lipat setiap 18 bulan .
c. Harga komputasi berkurang setengahnya setiap 18 bulan .
Pabrik chip terus memperkecil ukuran komponennya. Intel mengubahproses
pembuatan chiptersebut dari ukuran komponen 0.13 mikron (satu mikron artinya
satu per sejuta meter). Baik IBM dan Advance Micro Device (AMD) , pabrik
prosesor besar lainnya, mulai memproduksi chip sebesar 90 nanometer pada
taun 2006. Dengan ukuran sekarang, hampir bisa disamakan dengan ukuran
virus.

2) Hukum Penyimpanan Digital Besar


Penggerak teknologi yang kedua mengubah infrastruktur TI adalah Hukum
Penyimpanan yang Digital Besar (Law of Mass Digital Store). Dunia memproduksi
sebanyak 5 exabyte informasi unik per tahun (1 exabyte = 1 miliar gigabyte, atau 1018
byte). Jumlah informasi digital kurang lebih menjadi dua kali lipat setiap tahun (Lyman
dan Varian, 2003). tabung nano adalah tabung kecil yang ukurannya sekitar 1/10.000
lebar rambut manusia. Tabung nano terdiri atas lembaran- lembaran heksagon karbon
yang digulung. Diciptakan pertama kali pada tahun 1991 oleh para peneliti di NEC,
tabung nano dapat digunakan sebagai kawat mini atau dalam perangkat elektronik
superkecil dan merupakan konduktor arus listrik yang sangat hebat.

HUKUM METCALFE DAN EKONOMI JARINGAN


Robert Metcalfe-penemu teknologi Ethernet LAN-pada tahun 1970
mengatakan bahwa nilai atau kekuatan dari jaringan bertumbuh secara eksponensial
sebagai fungsi dari jumlah anggota jaringan tersebut. Metcalfe dan yang lainnya
menunjukkan peningkatan pengembalian terhadap skala yang didapatkan oleh para
anggota jaringan seiring dengan semakin banyaknya orang yang tergabung ke dalam
jaringan tersebut. Karena jumlah anggota dalam sebuah jaringan bertumbuh secara
lienar, nilai dari keseluruhan sistem bertumbuh secara eksponensial dan terus
bertumbuh selamanya seiring bertambahnya anggota. Permintaan untuk teknologi
informasi digerakkan oleh nilai jaringan digital secara sosial dan bisnis, yang dengan
cepat memperbanyak jumlah penghubung saat ini dan yang potensial di antara para
anggota jaringan.

MENGURANGI BIAYA KOMUNIKASI DAN INTERNET


Karena biaya komunikasi menurun menjadi sangat kecil dan mendekati
angka 0, penggunaan fasilitas komunikasi dan komputasi meledak. Sejak perangkat
penyimpanan magnetik pertama digunakan pada tahun 1955, biaya penyimpanan satu
kilobyte data telah turun secara eksponensial, menggandakan jumlah penyimpanan
digital untuk setiap dolar yang dikeluarkan setiap rata-rata 15 bulan sekali.
Untuk memanfaatkan nilai bisnis yang terkait dengan Internet, perusahaan
harus memperluas koneksi Internet secara besar-besaran, termasuk konektivitas
nirkabel, dan memperluas daya jaringan klien/server, klien desktop, dan perangkat
komputasi yang dapat dibawa ke mana-mana. Ada beberapa alasan mengapa tren seperti
ini akan terus berlanjut.

DAMPAK JARINGAN DAN STANDAR


Standar teknologi adalah spesifikasi yang menentukan kompatibilitas
berbagai produk dan kemampuan berkomunikasi dalam sebuah jaringan (Stango,
2004).
Standar teknologi meluncurkan skala ekonomi yang dahsyat dan
menghasilkan penurunan harga karena para produsen berkonsentrasi pada produk yang
dibuat berdasarkan standar tunggal. Tanpa skala ekonomi tersebut, komputasi bagian
apa pun akan menjadi jauh lebih mahal daripada yang ada saat ini.
Alasan lain dari tumbuhnya populasi Internet adalah turunnya biaya koneksi
Internet dan biaya komunikasi lánnya secara keseluruhan dengan cepat. Biaya akses
Internet per kilobyte jatuh secara eksponensial sejak tahun 1995 Digital Subscriber Line
(DSL) dan modem kabel sekarang mengirimkan satu kilobyte komunikasi untuk harga
eceran kurang dari 50,02.

KOMPONEN INFRASTRUKTUR
Infrastruktur TI saat ini menghasilkan tujuh komponen utama. Komponen-
komponen ini adalah investasi yang harus dikoordinasikan satu sama lain untuk
memberikan infrastruktur yang koheren bagi perusahaan.
Pada masa lalu, vendor-vendor teknologi yang memasok berbagai komponen
ini sering kali bersaing satu sama lain, menawarkan sebuah gabungan solusi yang saling
tidak kompatibel, eksklusif, dan parsial kepada perusahaan-perusahaan pembelinya.
Namun banyak dari perusahaan tersebut diajak para pelanggan besar untuk bekerja
sama dalam hubungan kemitraan strategis satu sama lain.

PLATFORM PERANTI KERAS KOMPUTER


Server blade (blade server) adalah komputer yang sangat tipis yang terdiri
atas sebuah papan sirkuit dengan prosesor, memon, dan koneksi jaringan yang disimpan
di dalam rak, Server blade menempati ruangan yang lebih sempit dibandingkan server
tradisional yang berbentuk kotak. Penyimpanan untuk keduanya dapat disediakan oleh
sebuah hard drive di setiap server blade atau dengan drive penyimpanan eksternal yang
sangat besar. Meski Windows terus menguasai pasar klien, banyak perusahaan mulai
menjelajahi Linux sebagai sistem operasi desktop yang rendah biayanya, disediakan
oleh vendor komersial seperti Red Hat. Linux juga tersedia dalam versi gratis untuk
diunduh dari Internet sebagai peranti lunak open source. Peranti lunak open source
adalah peranti lunak yang diciptakan dan diperbarui oleh komunitas programer dunia
dan tersedia tanpa biaya.

APLIKASI PERANTI LUNAK PERUSAHAAN

Peranti lunak adalah komponen tunggal terbesar dari infrastruktur TI. Sekitar
$45 miliar dari anggaran peranti lunak dikeluarkan untuk membeli peranti lunak sistem
perusahaan. Penyedia peranti lunak aplikasi perusahaan terbesar adalah SAP dan Oracle
(yang mengakuisisi PeopleSoft dan perusahaan peranti lunak perusahaan yang lebih kecil
lainnya baru-baru ini). Yang termasuk dalam kategori ini juga adalah peranti lunak
middleware yang dipasok oleh vendor seperti BEA untuk memperoleh integrasi firmwide
dengan menghubungkan sistem aplikasi perusahaan yang ada.

MANAJEMEN DAN PENYIMPANAN DATA

Pasar penyimpanan data dikuasai oleh EMC Corporation untuk sistem skala
besar dikuasai Seagate, Maxtor, dan Western dan sebagian kecil oleh produsen hard disk PCy
Digital. Untuk penyimpanan data cakram dan pita traditional, perusahaan besar beralih ke
teknologi penyimpanan berbasis jaringan. Jaringan area penyimpanan (storage area network-
SAN) menghubungkan beberapa perangkat penyimpanan pada jaringan kecepatan tinggi
yang terpisah dan terdedikasi untuk menyimpan data, SAN menciptakan sebuah pusat
penyimpanan utama yang dapat diakses dan digunakan bersama-sama dengan cepat oleh
beberapa server.

PLATFORM JARINGAN /TELEKOMUNIKASI.

Perusahaan-perusahaan AS menghabiskan $769 miliar setahun untuk peranti


keras dan layanan jaringan dan telekomunikasi. Sebagian besar dari anggaran ini, yaitu
sekitar $620 miliar, adalah untuk layanan telekomunikasi (terutama telekomunikasi, kabel,
dan telepon perusahaan untuk jalur suara dan akses Internet). Lingkungan jaringan
perusahaan, termasuk Internet secara mendalam. Server Windows digunakan dengan
dominan sebagai sistem operasi LAN, diikuti oleh Novell, Linux, dan Unix. Jaringan-
jaringan keseluruhan perusahaan yang besar menggunakan beberapa jenis dari Unix. Hampir
semua LAN, sama seperti jaringan WAN, menggunakan sejumlah peraturan TCP/IP sebagai
standar.

Penyedia yang menguasai peranti keras jaringan adalah Cisco, Lucent, Nortel,
dan Juniper Networks. Platform telekomunikasi biasanya disediakan oleh perusahaan layanan
telekomunikasi/telepon yang menawarkan konektivitas suara dan data, WAN, dan akses
Internet. Vendor-vendor yang menguasai layanan telekomunikasi antar alain MCI, AT&T,
dan perusahaan telepon regional seperti Verizon.

12. PLATFORM INETRNET .

Platform Internet harus dihubungkan dan bertumpang tindih dengan


infrastruktur jaringan umum dan platform peranti keras dan peranti lunak perusahaan.
Perusahaan AS menghabiskan sekitar $35 miliar per tahun untuk infrastruktur yang berkaitan
dengan Internet. Pengeluaran ini digunakan untuk peranti keras, peranti lunak, dan layanan
manajemen untuk mendukung situs Web perusahaan, termasuk layanan hosting Web, dan
untuk intranet serta ekstranet.
LAYANAN DAN KONSULTASIINTEGRASI SISTEM.

Melengkapi infrastruktur yang baru membutuhkan perubahan yang signifikan


dalam proses dan prosedur bisnis, pelatihan dan pendidikan, dan integrasi peranti lunak.
Dengan adanya alasan ini, perusahaan menghabiskan $130 miliar per tahun untuk layanan
konsultasi dan integrasi sistem.

Integrasi peranti lunak artinya memastikan infrastruktur baru bekerja dengan


infrastruktur perusahaan yang lama, yang disebut sistem warisan dan memastikan elemen-
elemen infrastruktur yang baru bekerja dengan yang lainnya. Sistem warisan (legacy system)
pada umumnya adalah sistem pemrosesan transaksi yang lama yang diciptakan untuk
komputer mainframe yang terus digunakan untuk menghindari biaya yang besar dari
penggantian atau perancangan ulang. Menggantikan sistem-sistem tersebut memakan biaya
yang tidak terjangkau dan biasanya tidak begitu penting jika sistem lama ini dapat
diintegrasikan ke dalam infrastruktur yang baru.

TREN PLATFORM PERANTI KERAS DAN TEKNOLOGI BARU.

Banyak perusahaan menghadapi sejumlah tantangan lainnya. Perusahaan


tersebut perlu mengintegrasikan penyimpanan informasi di dalam aplikasi yang berbeda,
pada platform berbeda (telepon, sistem warisan, intranet, situs Internet, desktop, dan
perangkat mobile). Perusahaan juga perlu menciptakan infrastruktur yang tangguh yang dapat
menahan peningkatan besar dalam beban puncak dan serangan-serangan mendadak dari para
hacker dan virus sambil tetap menghemat daya listrik. Karena harapan pelanggan dan
karyawan untuk layanan ini meningkat, perusahaan perlu meningkatkan layanan untuk
memenuhi permintaan pelanggan. Tren pada platform peranti keras dan peranti lunak yang
digambarkan ini mengacu pada beberapa atau semua tantangan tersebut.

INTEGRASI PLATFORM KOMPUTASI DAN TELEKOMUNIKASI

Pada tingkat klien, perangkat komunikasi seperti telepon seluler berfungsi


sebagai komputer genggam, sementara PDA menjadi telepon seluler. Telepon seluler
berkualitas tinggi dilengkapi kemampuan download lagu dan video klip dan permainan 3-D.
Televisi, radio, dan video semuanya bergerak ke arah produksi dan distribusi digital. Ada
sedikit keraguan bahwa beberapa jenis PC menjadi pusat hiburan rumah dan hiburan
perorangan yang dapat dibawa ke mana-mana untuk lima tahun mendatang sebagai sebuah
perangkat penyimpanan dan sistem operasi.
Pada tingkat server dan jaringan, pertumbuhan sistem telepon Internet yang
sukses (saat ini jenis layanan telepon tercepat yang sedang berkembang) menunjukkan
bagaimana platform komputasi dan telekomunikasi yang terpisah secara historis menjadi
terpusat melalui sebuah jaringan tunggal-Internet.

Tren pada platform peranti keras utama lainnya yang dijelaskan di sini berada di bagian
komputasi jaringan berkapasitas tinggi yang besar. Kebanyakan jaringan menjadi sumber dari
daya komputasi, sehingga perusahaan bisnis dapat memperbesar daya komputasinya dengan
hebat hanya dengan biaya yang sangat sedikit.

KOMPUTASI GRID

Komputasi grid (grid computing) meliputi koneksi komputer jarak jauh


secara geografis ke dalam jaringan tunggal untuk menciptakan sebuah superkomputer dengan
mengombinasikan daya komputasi dari semua komputer pada grid.

Komputasi grid membutuhkan program peranti lunak untuk mengendalikan


dan mengalokasikan sumber daya pada grid, seperti peranti lunak open source yang
disediakan oleh Globus Alliance (www.globus.org) atau penyedia swasta. Peranti lunak klien
berkomunikasi dengan aplikasi peranti lunak server. Peranti lunak server memecahkan kode
aplikasi dan data ke dalam potongan-potongan besar yang kemudian dibagi-bagikan kemesin
grid. Mesin klien dapat menunjukkan tugas lamanya selama menjalankan aplikasi grid di
latar belakangnya. Alasan bisnis untuk menggunakan komputasi grid adalah penghematan
biaya. kecepatan komputasi, dan kecekatan.

KOMPUTASI BERDASAR PERMINTAAN (UTILITAS)

Komputasi berdasar permintaan (on-demand computing) mengacu pada


perusahaan yang menyebarkan permintaan daya komputasi ke pusat pemrosesan
data skala besar yang letaknya jauh. Dengan cara seperti ini, perusahaan mampu
mengurangi investasi dalam infrastruktur TI dengan cukup hanya berinvestasi untuk
mengatasi beban pemrosesan rata- rata dan membayar daya komputasi tambahan
sesuai permintaan pasar saja. Istilah lain untuk komputasi berdasar permintaan
adalah komputasi utilitas (utility computing), yang menyarankan perusahaan itu
membeli daya komputasi dari utilitas komputasi pusat dan situs Web menggunakan
Active Server Pages untuk mendapatkan isi situs yang dinamis), saluran WebSphere
IBM dari perangkat manajemen Internet, Sun (Java Sun adalah perangkat yang
digunakan luas untuk meningkatkan aplikasi Web interaktif pada kedua sisi server
dan klien), dan host pengembangan peranti lunak independen, termasuk
Macromedia/Adobe (Flash), media (Real Media), dan teks (Adobe Acrobat).

KOMPUTASI OTONOM DAN KOMPUTASI EDGE


Komputasi otonom adalah sebuah upaya di seluruh industri untuk
mengembangkan sistem yang mampu mengonfigurasi, mengoptimalkan dan menala
dirinya sendiri, memperbaiki pada saat terjadi kerusakan, dan melindungi dirinya
sendiri dari penyusup asing dari luar dan perusak. Sebagai contoh, bayangkan
sebuah PC yang dapat mengetahui jika PC tersebut diserang oleh virus komputer.
Alih-alih membiarkan virus tersebut untuk menyerang dengan bebas, PC akan
mengenali dan menghapus virus tersebut, atau dengan cara lain, menyerahkan beban
kerjanya ke prosesor lain dan mematikan PC tersebut sebelum virus ini merusak file
lainnya. Beberapa kemampuan tersebut terdapat dalam sistem operasi desktop.

KOMPUTASI EDGE

Komputasi edge (edge computing) adalah skema bertingkat, yang


menyeimbangkan pembagian beban untuk aplikasi berbasis Web di mana bagian-
bagian penting dari muatan. logika, dan pemrosesan situs Web ditampilkan oleh
server yang lebih murah dan lebih kecil yang dekat dengan para pengguna untuk
meningkatkan waktu respons dan ketangguhan sambil mengurangi biaya
teknologinya. Dalam hal ini, komputasi edge adalah teknik lainnya seperti
komputasi grid dan komputasi berdasar permintaan untuk menggunakan Internet
dalam berbagi beban kerja yang dialami oleh sebuah perusahaan yang komputernya.
diletakkan secara berjauhan pada jaringan.

VIRTUALISASI DAN PROSESOR MULTICORE.

Virtualisasi ( virtualization )adalah proses menampilkan sejumlah


sumber daya komputasi ( seperti daya komputasi atau penyimpanan data ) sehingga
semua hal tersebut dapat diakses dengan cara yang tidak di batasi konfigurasi atau
lokasi geografis.

Peranti lunak virtualisasi server berjalan diantara sistem operasi dan


peranti keras, menyelubungi sumber daya server , termasuk jumlah dan identitas dari
server, prosesor, dan sistem operasi para pengguna server. Selain untuk mengurangi
pengeluaran untu peranti keras dan daya, virtualisasi membuat perusahaan dapat
menjalankan aplikasi warisan pada versi sistem operasi yang lebih lama pada server
yang sama seperti aplikasi yang lebih baru.

PROSESOR MULTICORE

Prosesor multicore (multicore processor) adalah sirkuit gabungan yang


memiliki dua prosesor atau lebih. Di masa lalu, pembuat chip meningkatkan
kecepatan prosesor dengan meningkatkan frekuensi, dari beberapa megahertz hingga
chip saat ini beroperasi pada frekuensi gigahertz. Namun strategi ini meningkatkan
panas dan penggunaan daya sampai pada titik di mana chip yang berkecepatan tinggi
ini membutuhkan air pendingin. Prosesor dual-core mengombinasikan dua prosesor
yang lebih lambat atau lebih di dalam satu chip. Teknologi ini memungkinkan dua
mesin pemrosesan dengan kebutuhan daya dan pengurangan panas yang lebih sedikit
untuk menjalankan tugas-tugas lebih cepat daripada sebuah chip yang membutuhkan
sumber daya besar dengan sebuah satu core pemrosesan.

TREN PLATFORM PERANTI LUNAK DAN TEKNOLOGI BARU


Ada enam tema utama dalam evolusi platform peranti lunak kontemporers :

 Linux dan peranti lunak open source.


 Java.
 Peranti lunak perusahaan.
 Layanan web dan arsitektur berorientasi layanan.
 Mashup dan aplikasi peranti lunak berbasis web.
 Outsourcing peranti lunak.

MUNCULNYA LINUX DAN PERANTI LUNAK OPEN SOURCE

Peranti lunak Open Source adalah peranti lunak yang di produksi oleh
sebuah komunitas dari beberapa ratus ribu progammer di seluruh dunia. Peranti Ope
Source tidak memungut biaya dan dapat diubah oleh para penggunanya. Ribuan
porgammer di seluruh dunia yang bekerja tanpa di bayar dapat membaca, membaca ,
menyempurnakan, mengalokasikan, dan mengubah kode sumber dengan jauh lebih
cepat dan dengan hasil yang lebih konsisten, daripada sekelompok kecil progammer
yang bekerja untuk sebuah perusahaan peranti lunak.

Jangkaun peranti lunak Open Source melebar dari sistem operasi sampai
sejumlah program produktivitas desktop, penjelajah web, dan permainan.

LINUX

Linux sitem operasi yang diturukan dari Unix. Linux adalah sistem
operasi klien dan server yang bertumbuh paling cepat di dunia. Aplikasi-aplikasi
untuk sistem operasi linux bertumbuh dengan cepat pula. Berbagai aplikasi ini di
sertakan dalam telepon seluler, PDA , danperangkat genggam lainnya.

Walaupun keberadaan linux saat ini tergolong kecil namun bertumbuh


dengan cepat pada desktop, Linux dapat menjalankan tugas utamanya di bagian
administrasi yang menjalankan server Web LAN. Mencuatnya peranti lunak open
source , terutama linux dan aplikasi yang di dukungnya, memiliki implikasi yang
luas untuk platforn peranti lunak perusahaan, pengurangan biaya, kandalan dan
ketangguhan, serta integrasi, karena linux bekerja pada segala platform peranti lunak
utama dari mainframe hingga server sampai klien.

JAVA DIMANA-MANA

Java adalah bahasa pemrograman berorientasi objek yang independen


dari sistem operasi dan prosesor yang telah menjadi lingkungan pemrograman
interaktif paling terkemuka untuk web .Java diciptakan oleh James Gosling dan
Green Team di Sun Microsystem pada tahun 1992 sebagai sebuah lingkungan
pemrograman untuk mendukung penyampaian muatan televisi kabel secara
interaktif.

Dengan applet Java di jaringan, pengguna hanya dapat mendownload


fungsi peranti lunak dan data yang ia perlukan untuk melakukan tugas tertentu saja,
seperti menganalisis hasil penjualan. Pengguna tidak perlu menyimpan program atau
file data peranti luak berukuran besar pada komputer desktop. Penjelajah web ( web
browser ) adalah peranti lunak yang mudah digunakan dengan antarmuka pengguna
grafis ( graphical user interface ) untuk menampilkan halaman web dan untuk
mengakses web dan sumber internet lainnya.

PERANTI LUNAK UNTUK INTEGRASI PERUSAHAAN

Beberapa integrasi aplikasi warisan dapat diperoleh menggunakan


peranti lunak khusus yang disebut Middleware. Middleware adalah peranti lunak
yang menghubungkan dua atau beberapa aplikasi terpisah yang membuat aplikasi-
aplikasi tersebut dapat saling berkomunikasi dan bertukar data.

Perusahaan dapat memilih untuk menulis sendiri program penghubung


satu aplikasi dengan aplikasi lainnya, namun semakin banyak yangmembeli peranti
lunak integrasi aplikasi perusahaan ( enterprise aplication integration- EAI ), dengan
tujuan menghubungkan aplikasi-aplikasi yang berbeda atau aplikasi gabungan.

LAYANAN WEB DAN ARSITEKTUR BERORIENTASI LAYANAN

Layanan Web ( Web service ) adalah serangkaian komponen peranti


lunak yang bertukar informasi antara satu sama lain dengan bebas menggunakan
standar komunikasi web dan bahasa yang standar . Layanan web dapat bertukar
informasi antara dua sistem yang berbeda , telepas dari sistem operasi atau bahasa
pemrograman tersebut. Layanan web dapat dipadukan untuk membangun sistem
penghubung aplikasi berbasis web standar terbuka dari dua organisasi yang berbeda ,
dan juga dapat digunakan untuk membuat aplikasi yang meghubungkan sistem yang
terpisah dalam satu perusahaan.

Arsitektur berorientasi layanan ( sesrvice oriented architecture –


SOA ) adalah serangkaian layanan yang berkomunikasi satu sama lain untuk
menciptakan sebuah aplikasi peranti lunak. Para pengembang peranti lunak
menggunakan kembali layanan ini dalam kombinasi lain untuk merakit aplikasi lain
yang dibutuhkan. Dengan kata lain, SOA adalah cara baru untuk untuk
mengembangkan peranti lunak bagi Perusahaan secara keseluruhan.

AJAX, MASHUPS, WEB 2.0, DAN APLIKASI PERANTI LUNAK BERBASIS


WEB .

Ajax ( Asynchronous JavaScript and XML ) dalah Teknik yang


memungkinkan klien dan server yang di gunakan untuk menahan percakapan di
belakang , mentransfer data karena data di buat ke server tanpa sepengetahuan anda.
Menggunakan JavaScript atau Adobe Flash yang di unduh ke klien untuk
mempertahankan percakapan yang nyaris kontinu dengan server yang anda gunakan.

Mashup , sebutan untuk aplikasi kombinasi baru , bergantung pada


jaringan data berkecepatan tinggi , standar komunikasi universal, dan kode open
source. Gerakan yang di sebut Web 2.0 yaitu mengombinasikan kemampuan dua
aplikasi online atau lebih untuk menciptakan sejenis hibrida yang menyediakan nilai
pelanggan yang lebih daripada sumber-sumber aslinya sendiri.

OUTSOURCING PERANTI LUNAK.


Kebanyakan Perusahaan masih terus menjalankan system warisan berlanjut ke
pemenuhan kebutuhan bisnis dan yang akan memakan banyak biaya apabila di ganti.
Akan tetapi, Perusahaan akan membeli Sebagian besar aplikasi peranti lunak baru
dari sumber eksternal .

MENGUBAH SUMBER PERANTI LUNAK.

Pada masa sebelumnya , kebanyakan peranti lunak ini di kembangkan di


dalam Perusahaan-perusahaan itu sendiri oleh tim progammernya. Pada saat
Perusahaan masih mempertahankan karyawan TI yang sangat besar , Perusahaan
tidak lagi berada dalam bisnis peranti lunak secara eklusif. Lima belas persen
kegunaan peranti lunak lainnya akan di peroleh bukan dengan membeli peranti
lunak akan tetapi membeli layanan dan membiarkan pihak lain mengembangkan
peranti lunak tersebut.

PAKET PERANTI LUNAK DAN PERANTI LUNAK PERUSAHAAN.

Paket peranti lunak (software package) adalah sekumpulan peranti


lunak komersial yang di tulis sebelumnya yang bermanfaat bagi Perusahaan karena
Perusahaan tidak perlu lagi membuat programnya sendiri untuk melakukan fungsi
tertentu, seperti pemrosesan upah atau menangani pemesanan barang.

Peranti lunak Perusahaan atau disebut juga dengan Perangkat lunak


aplikasi Perusahaan adalah perangkat lunak komputer yang digunakan untuk
memenuhi kebutuhan organisasi daripada pengguna individu.

PENYEDIA LAYANAN APLIKASI.

Penyedia layanan aplikasi (application service provider/ASP) adalah


Perusahaan yang membuat dan mengelola layanan aplikasi dan komputer dari pusat
komputer jarak jauh ke berbagai pengguna menggunakan internet atau jaringan
pribadi. ASP juga membuat Perusahaan kecil dan menengah mampu menggunakan
aplikasi yang mampu dibelinya.

ALIH KONTRAK PERANTI LUNAK

Alih kontrak (outsourcing) Perusahaan mengontrak pengembangan


peranti lunak khusus atau memelihara program warisan yang sudah ada keluar
Perusahaan , biasanya ke Perusahaan yang beroperasi di daerah dengan upah yang
rendah di negara lain.

ISU MANAJEMEN.

Menciptakan dan mengatur infrastruktur TI yang koheren dapat memunculkan


berbagai tantangan : menghadapi skabilitas dan perubahan teknologi, manajemen
dan tata Kelola, dan membuat investasi infrastruktur secara baik.

1. Menangani perubahan infrastruktur.


2. Manajemen dan tata Kelola (Governence)
3. Melakukan investasi infrastruktur secara bijak.
MODEL KEKUATAN KOMPETITIF UNTUK INVESTASI
INFRASTRUKTUR TI.

Adapun beberapa yang harus dibelanjakan oleh Perusahaan untuk


infrastruktur TI , yaitu :

 Permintaan pasar untuk layanan Perusahaan.


 Strategi bisnis Perusahaan.
 Strategi, infrastruktur, dan biaya teknologi informasi Perusahaan.
 Penilaian TI.
 Layanan yang diberikan para pesaing.
 Investasi infrastruktur TI pesaing.

Anda mungkin juga menyukai