Anda di halaman 1dari 4

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN ( RPP ) AKOMODATIF

Satuan Pendidikan : SDN 2 Mekarsari


Kelas / Semester : lll / 1
Tema : Pertumbuhan dan perkembangan mahluk hidup
Sub Tema 1 : Ciri – ciri mahluk hidup
Pembelajaran ke- : 1
Alaokasi Waktu : 3 JP
Hari / Tanggal : Kamis, 20 Juli 2022

Kemampuan Awal : Intan sudah mampu mengenal huruf

A. Kompetensi
Kompetensi Inti ( KI ) :
1. Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya.
2. Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri dalam
berinteraksi dengan keluarga, teman dan guru.
3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati [mendengar, melihat,
membaca] dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan
Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah, sekolah.
4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas dan logis dan sistematis,
dalam karya yang estetis dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam
tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia

Kompetensi Dasar ( KD ) :
Muatan Bahasa Indonesia :
3.4 Mencermati. Kosakata dalam teks tentang konsep ciri-ciri kebutuhan { makanan dan
tempat hidup } pertumbuhan dan perkembangan mahluk hidup yang ada di lingkungan
setempat yang disajikan dalam bentuk lisan,tulis visual,dan/ atau eksplorasi lingkungan
4.4 Menyajikan laporan tentang konsep ciri-ciri,kebutuhan { makanan dan tempat hidup }
pertumbuhan dan perkembangan mahluk hidup yang ada di lingkungan setempat
secara tertulis menggunakan kosakata baku dalam kalimat epektif

B. Tujuan
Anak Reguler :
3.4.1 Dengan mengamati gambar siswa mampu menyebutkan minimal 4 ciri-ciri mahluk
hidup. Dengan tepat
4.4.1 Setelah kegiatan membandingkan gambar siswa dapat menyimpulkan ciri-ciri mahluk
hidup dengan teoat
Anak Berkebutuhan Khusus :
3.1.1 Dengan mengamati gambar pada bacaan siswa mampu menyebutkan huruf vokal
Dan konsonan yang ada pada gambar tersebut dengan benar
.
4.1.1 Dengan melalui latihan, siswa mampu menulis huruf vokal dan konsonan yang ada
Pada gambar dengan benar.
C. Indikator Pencapaian Kompetensi ( IPK )
* Anak Reguler
3.1.1.1 Menyebutkan kosakata dalam teks tentang konsep ciri-ciri mahluk hidup
4.1.1.1 Menuliskan dan membuat kesimpulan tentang ciri-ciri mahluk hidup berdasarkan
teks bacaan
* Anak Berkebutuhan Khusus ( ABK )
3.1.1.1 Menyebutkan huruf vokal dan konsonan yang ada pada gambar atau teks
bacaan
4.1.1.1 Menuliskan huruf vokal dan konsonan yang ada pada gambar atau teks bacaan,

D. Materi
a. Lagu dengan judul “Cicak-cicak di dinding “
b. Huruf vokal dan konsonan
E. Metode
Penugasan, pengamatan, Tanya Jawab, Diskusi dan Ceramah
F. Media
- Gambar Mahluk hidup
- Kartu huruf
- Lagu cicak-cicak di dinding
G. Sumber Belajar
- Buku Pedoman Guru Tema 1 Kelas 3 (Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013, Jakarta:
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, 2017.
- Buku Siswa Tema 3 Kelas 5 (Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013, Jakarta: Kementerian
Pendidikan dan Kebudayaan, 2017.
- Video lagu cicak-cicak di dinding

H. Tahapan / Sintak
A. Kegiatan Awal/Pendahuluan
1. Guru menyapa siswa dan mengondisikan kelas agar siap untuk belajar
2. Salah satu siswa diminta untuk memimpin doa.
3. Guru mengingatkan siswa tentang pelajaran sebelumnya dan mengaitkan dengan pelajaran
yang akan disampaikan.
4. Guru menjelaskan kegiatan yang akan dilakukan dan tujuan kegiatan belajar.

B. Kegiatan Inti
• Siswa mengamati gambar pada buku siswa
• Beberapa siswa secara bergantian disuruh kedepan untuk menceritakan hasil pengamatan
nya.
• Setelah itu siswa disuruh menyanyikan lagu : cicak-cicak di dinding”
• Siswa diajak bertanya jawab mengenai isi lagu tersebut
• Siswa mengamati peta pikiran ( mind map ) atau tabel pada buku siswa, kemudian
menuliskan jawaban dari pertanyaan – pertanyaan pada peta pikiran tersebut.
• Siswa mendiskusikan jawaban setiap pertanyaan pada peta pikiran, kemudiaan
beberapa siswa secara bergantian mempresentasikan peta pikiran yang telah
dibuat didepan kelas.
• Siswa membuat kesimpulan jawaban dari teks bacaan

Kegiatan untuk Anak Berkebutuhan Khusus ( ABK )


• Guru memperlihatkan kartu huruf, kemudian siswa diminta untuk mengamati /
memperhatikan huruf tersebut.
• Siswa diminta untuk menyebutkan huruf pada kartu huruf yang diperlihatkan guru
• Siswa diperdengarkan lagu mengenai ‘cicak-cicak didinding “ kemudian siswa
disuruh mengikuti menyebutkan huruf yang terdapat pada judul lagu tersebut.
• Siswa diminta menyebutkan huruf vokal dan konsonan yang ada pada judul lagu
tersebut.
• Setelah itu siswa diminta menuliskan huruf vokal dan konsonan yang ada pada
judul lagu tersebut

C. Kegiatan Penutup
• Guru menanyakan perasaan siswa setelah belajar hari ini.
• Guru bertanyajawab dengan siswa tentang apa yang telah dipelajari hari ini.
• Guru dan siswa membuat kesimpulan pelajaran hari ini.
• Pelajaran ditutup dengan doa

I. Penilaian
Penilaian terhadap proses dan hasil pembelajaran dilakukan oleh guru untuk mengukur
tingkat pencapaian kompetensi peserta didik. Hasil penilaian digunakan sebagai bahan
penyusunan laporan kemajuan hasil belajar dan memperbaiki proses pembelajaran.
Penilaian terhadap materi ini dapat dilakukan sesuai kebutuhan guru yaitu dari
pengamatan sikap, tes pengetahuan dan presentasi unjuk kerja atau hasil karya/projek
dengan rubric penilaian
Soal untuk anak Reguler :
Setelah kamu menyanyikan lagu“ cicak -cicak didinding” Jawablah pertanyaan di bawah ini
dengan benar !

1.Apa judul lagu di atas ?


2.Mengapa cicak tidak jatuh saat merayap di dinding ?
3.untuk mengelabui musuhnya cicak dapat memutuskan……
4.Kemampuan cicak memutuskan ekornya di sebut…..
5.cicak mencari atau menangkap mangsanya dengan cara…
Penilaian untuk anak khusus ( ABK )
Coretlah huruf yang sama dengan huruf konsonan di bawah ini !

1. d dindibg

2. c cicak

3. m merayap

4. k nyamuk

J. Remedial / Pengayaan
• Untuk yang siswa yang mendapatkan nilai kurang dari KKM diberikan Remedial
• Siswa yang nilainya lebih besar dari KKM diberikan pengayaan.

Mengetahui Rangkasbitung, Juli 2022


Kepala Sekolah GPK

Ida Maesaroh,S.Pd Junariah,S.Pd


Nip. 197010201993072002 Nip. 197006122008012014

Anda mungkin juga menyukai