Anda di halaman 1dari 3

PERJANJIAN PEKERJAAN RENOVASI MERCI BERGEN BLOK NN NO.

12
JALAN PAHLWAN DELI TUA-MEDAN,SUKA MAKMUR,KECAMATAN
DELI TUA, KABUPATEN DELI SERDANG-SUMATERA UTARA

Perjanjian pekerjaan RENOVASI rumah Merci Bergen blok NN no.12, dibuat dan ditandatangani pada
hari Senin tanggal 28-Oktober-2023 yang telah disepakati bersama antara :

I. Kian Kian, beralamat di Jl.KL. Y.Sudarso LK.14-B no.7 RT:--/RW--, Kelurahan Glugur kota, Kecamatan
Medan barat, Sumatera utara, Warga negara Indonesia, Pemegang Kartu Tanda Penduduk dengan
nomor Induk kependudukan 1271054303780003, bertindak untuk atas nama sendiri (pribadi)

*Untuk selanjutnya disebut sebagai “Pihak Pertama”

II. Lim teng hwa, beralamat di Jl.Buku no.19 RT:000/RW:000, Kelurahan Sei Putih Barat, Kecamatan
Medan Petisah, Sumatera Utara, Warganegara Indonesia, Pemegang Kartu Tanda Penduduk dengan
nomor Induk Kependudukan 1272021606710001, bertindak untuk atas nama CV. Tribhakti Gemilang

*Untuk selanjutnya disebut sebagai “Pihak Kedua”

Sebelumnya Para pihak diatas menerangkan terlebih dahulu:

Bahwa para pihak dengan ini telah sepakat untuk mengikatkan diri atas suatu perjanjian pekerjaan
Renovasi rumah Merci Bergen blok NN no.12 Jalan Pahlawan Deli Tua-Medan, Suka Makmur, Kecamatan
Deli Tua, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, dengan ketentuan-ketentuan dan syarat-syarat yang
diatur dalam Pasal-pasal berikut ini :

Pasal 1

RUANG LINGKUP

Para pihak sepakat ruang lingkup perkerjaan sebagai berikut :

1. Pihak kedua wajib melaksanakan pekerjaan Renovasi rumah Merci Bergen blok NN no.12
dilokasi rumah pihak pertama jalan Pahlawan Deli Tua-Medan, Suka Makmur, Kecamatan Deli
Tua, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.
2. Bahwa dengan sehubungan ayat 1 ini, Pihak pertama dengan ini memberikan izin kepada pihak
Kedua untuk memasuki wilayah Rumahnya Merci bergen blok NN no.12 untuk merenovasi dan
pembuatan perabotan, dan pihak Kedua wajib menjaga kebersihan selama masa renovasi rumah
tersebut.
3. Bahwa pihak Kedua sepakat melakukan/melaksanakan pekerjaan sesuai dengan spesifikasi yang
telah disepakati dengan pihak Pertama, sesuai dengan penawaran yang akan dilampirkan
tersendiri dan akan di tandatangani kedua belah pihak, dan adapun pekerjaan tersebut meliputi:

A.Pekerjaan Pembongkaran

B.Pekerjaan Tanah

C.Pekerjaan Dinding, Rangka Besi dan Atap


D.Pekerjaan Lantai Keramik

E.Pekerjaan Sanitary dan Plumbing

F.Pekerjaan Perabotan dari PVC

G.Pekerjaan Listrik

H.Pekerjaan Pengecatan

I.Pekerjaan beton

J.Pekerjaan dinding dan atap canopy

4. Pihak Kedua wajib memberikan laporan kepada pihak Pertama atas progress hasil pekerjaan
yang telah dilaksanakan setiap Minggu nya

5. Pihak Kedua memberi jaminan (garansi) atas semua hasil pekerjaannya setelah serah terima
dilaksanakan dengan masa garansi selama 3 (tiga) bulan, selanjutnya disebut Masa Garansi atas
hasil pekerjaan yang telah disepakati.

6. Apabila selama masa garansi, jika ada terjadi kebocoran, keretakan dan Kerusakan pada
bangunan yang termasuk dalam PERJANJIAN PEKERJAAN, yang mana bukan merupakan
kesalahan pihak Pertama, maka Pihak Kedua wajib memperbaiki kerusakan tersebut yang mana
merupakan kelalaian dari pihak Kedua. Dan dalam waktu selambat-lambatnya dalam waktu 14
(empat belas) hari setelah pihak Kedua menerima pemberitahuan dari Pihak Pertama.

Pasal 2

JANGKA WAKTU

1. Para Pihak sepakat, pekerjaan dalam Pasal 1 tersebut, diselesaikan dalam jangka waktu terhitung
sejak tanggal 31-10-2023 sampai tanggal 31-01-2024 (Jangka waktu Perjanjian). Jangka waktu
perjanjian ini tidak termasuk jangka waktu yang diperlukan apabila diperlukan penambahan
pekerjaan dari Pihak pertama.

Pasal 3
HARGA PEKERJAAN (NILAI PROYEK)

1. Para Pihak sudah sepakat dengan HARGA yang telah disepakati untuk melaksanakan pekerjaan
sampai selesai (Sesuai dengan pekerjaan yang dilampirkan dalam tabel spesifikasi penawaran
yang dilampirkan pada saat kontrak ini di tanda tangani) adalah sebesar Rp.331.971.200,-(tiga
ratus tiga puluh satu juta sembilan ratus tujuh puluh satu juta dua ratus Rupiah) yang selanjutnya
disebut sebagai HARGA PEKERJAAN. Dimana harga pekerjaan sudah termasuk pengadaan
material, upah tenaga kerja, dan mobilisasi dari Pihak Kedua.
2. Pihak Kedua menjamin bahwa harga Pekerjaan ini tidak akan ada perubahan atau penambahan
dengan alasan apapun sampai pekerjaan selesai dan diserahkan kepada Pihak Pertama.
TERKECUALI jika ada PENAMBAHAN PEKERJAAN dari Pihak Pertama kepada Pihak Kedua yang
tidak tercantum pada Penawaran pekerjaan yang sudah disepakati sebelumnya. (Terlampir
tersendiri pada tabel spesifikasi penawaran)
Pasal 4

CARA DAN SYARAT PEMBAYARAN

1. Pembayaran Pihak Pertama kepada Pihak Kedua sebagaimana dimaksud pada pasal 3 dilakukan
secara bertahap, yakni sebagai berikut:
a.Panjar ke-1 sebesar Rp.50.000.000,- (lima puluh juta Rupiah) Pemasangan keramik
depan,pembuatan meja dapur kotor belakang dan keramik lantai dan pelebaran void tangga ke
lantai-2, pembuatan anak tangga depan teras.
b.Panjar ke-2 sebesar Rp.81.971.200,- (delapan puluh satu juta sembilan ratus tujuh puluh satu
ribu dua ratu Rupiah) setelah pemasangan canopy depan teras,canopy belakang dan jerjak besi
lantai 2 belakang (bawah tangki air). Selesai dikerjakan
c.Panjar ke-3 sebesar Rp.100.000.000,-(seratus juta Rupiah) setelah pemasagan semua jerjak
besi jendela,Pintu besi depan lantai-1, pintu besi balkon, kitchen set dapur.selesai dikerjakan
d.Panjar ke-4 sebesar Rp.85.000.000,-(delapan puluh lima juta Rupiah) setelah pemasangan
lemari set master-room, lemari kamar tamu lanti-1 dan rak sepatu bawah tangga lantai-1 selesai
dikerjakan.
e.Panjar ke-5 (pelunasan) sebesar Rp.15.000.000,- (lima belas juta Rupiah)setelah semua
pekerjaan selesai dan sudah serah terima dengan Pihak Pertama selesai.
2. Pembayaran sebagaimana dimaksud dalam Pasal 4 ayat 1 ini akan dikirimkan Pihak Pertama ke
rekening yang ditunjuk dan disetujui Pihak Kedua yaitu
Bank : BCA (Cabang Brigjen Katamso Medan)
No. Rekening : 8000-521-788
Atas nama : Lim teng hwa

Pasal 5

KEADAAN MEMAKSA (FORCE MEJEURE)

1. Para pihah tidak dapat dimintakan pertanggungjawaban atas keterlambatan atau kegagalan
dalam memenuhi kewajibannya yang disebabkan oleh kejadian-kejadian diluar
kendali/kemampuan para Pihak (selanjutnya disebut sebagai “FORCE MEJEURE”) peristiwa mana
seperti bencana alam, kebakaran, gempa bumi, banjir, perang, huru-hara yang kesemuanya
berhubungan langsung dengan pelaksanaan perjanjian ini.
2. Jika akibat dari force meujere berlangsung lebih dari 15 (lima belas) hari kalender, maka para
Pihak akan merundingkan kembali perihal kelanjutan dari perjanjian ini.

Demikianlah perihal perjanjian ini dibuat untuk dilaksanakan dan dipatuhi oleh para Pihak, yang
dibuat dalam rangkap 2 (dua) yang bermaterai cukup, serta memiliki kekuatan hukum yang sama.

PIHAK PERTAMA PIHAK KEDUA

KIAN KIAN LIM TENG HWA

Anda mungkin juga menyukai