Anda di halaman 1dari 4

11/6/23, 5:08 PM BSSN Evaluasi Pelaksanaan Peraturan tentang Sistem Pengamanan Penyelenggaraan Sistem Elektronik dan Tim Tanggap I…

Select Page
a

BSSN Evaluasi Pelaksanaan Peraturan


tentang Sistem Pengamanan
Penyelenggaraan Sistem Elektronik dan Tim
Tanggap Insiden Siber untuk Tingkatkan
Mutu Pengelolaan Keamanan Siber
Nasional
Sep 19, 2022 | Info Terkini

https://www.bssn.go.id/bssn-evaluasi-pelaksanaan-peraturan-tentang-sistem-pengamanan-penyelenggaraan-sistem-elektronik-dan-tim-tanggap-i… 1/4
11/6/23, 5:08 PM BSSN Evaluasi Pelaksanaan Peraturan tentang Sistem Pengamanan Penyelenggaraan Sistem Elektronik dan Tim Tanggap I…

Jakarta, BSSN.go.id – Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN)


menyelenggarakan Focus Group Discussion (FGD) evaluasi penerapan
Peraturan BSSN Nomor 8 Tahun 2020 tentang Sistem Pengamanan dalam
Penyelenggaraan Sistem Elektronik dan Peraturan BSSN Nomor 10 Tahun
2020 tentang Tim Tanggap Insiden Siber menggandeng perwakilan berbagai
lembaga/organisasi pemangku kepentingan keamanan siber di Hotel Aston
Priority Simatupang, Jakarta Selatan, Senin (19/9/2022).

Membuka kegiatan FGD yang digelar secara hybrid tersebut Direktur


Kebijakan Tata Kelola Keamanan Siber dan Sandi BSSN Nunil Pantjawati
menyatakan melalui kegiatan tersebut BSSN meminta perwakilan berbagai
pemangku kepentingan keamanan siber memberikan masukan tentang
berbagai capaian dan kendala pelaksanaa­­n kedua peraturan tersebut.

“Di forum ini, kami harap dapat bertukar informasi, bertukar pikiran, dan
bila memang ada problematika dapat disampaikan. Kami terbuka dengan
berbagai kontribusi pemikiran, kritik dan alternatif solusi dalam forum ini
demi perbaikan implementasi kedua peraturan BSSN tersebut,” kata Nunil.

Nunil menyatakan kedua peraturan tersebut telah berlaku efektif kurang


lebih dua tahun sehingga berdasarkan ketentuan pengukuran Indeks
Kualitas Kebijakan yang diterbitkan oleh Lembaga Administrasi Negara
yang menyatakan peraturan yang telah diimplementasikan dalam kurun
waktu perlu dilakukan evaluasi untuk menilai kualitas pelaksanaan
peraturan tersebut.

“Hasil evaluasinya akan dituangkan dalam suatu dokumen rekomendasi


kebijakan yang dapat menjadi salah satu acuan arah kebijakan
pengembangan peraturan terkait,” ujar Nunil.

Nunil menyebut Peraturan BSSN Nomor 8 Tahun 2020 utamanyamengatur


tentang ruang lingkup penyelenggaraan sistem elektronik lingkup publik
dan penyelenggaraan sistem elektronik lingkup privat, proses penilaian 2
mandiri dan kategori sistem elektronik, penyelenggara Sistem Manajemen
Pengamanan Informasi, pembinaan dan pengawasan, serta sanksi.

“Peraturan BSSN Nomor 10 Tahun 2020 secara garis besar mengatur


tentang penyelenggaraan tim tanggap insiden siber, jenis dan tugas,
https://www.bssn.go.id/bssn-evaluasi-pelaksanaan-peraturan-tentang-sistem-pengamanan-penyelenggaraan-sistem-elektronik-dan-tim-tanggap-i… 2/4
11/6/23, 5:08 PM BSSN Evaluasi Pelaksanaan Peraturan tentang Sistem Pengamanan Penyelenggaraan Sistem Elektronik dan Tim Tanggap I…

beserta layanan yang diberikan. Peraturan tersebut telah


diimplementasikan stakeholder sebagai dasar pembentukan dan
operasional tim tanggap insiden siber,” jelas Nunil.

Nunil menyebut dua peraturan tersebut mengacu pada Peraturan


Pemerintah (PP) Nomor 71 Tahun 2019 tentang Penyelenggaraan Sistem
dan Transaksi Elektronik. PP tersebut mengatur kewajiban penyelenggara
sistem elektronik untuk menyediakan sistem pengamanan yang mencakup
prosedur, sistem pencegahan berikut penanggulangan terhadap ancaman
dan serangan yang menimbulkan gangguan, kagagalan, serta kerugian.

“Keamanan siber merupakan isu penting yang harus menjadi perhatian


bersama. Seluruh komponen pemangku kepentingan bidang keamanan
siber, baik pemerintah, sektor privat maupun publik, harus menyadari
kewajiban dan tanggung jawabmasing-masing, mengingat potensi ancaman
siber tidak berbatas waktu maupun wilayah,” ungkap Nunil.

Nunil menyebut dalam menanggapi berbagai ancaman yang ada,


diperlukan komitmen dari semua pihak untuk serius dalam meningkatkan
mutu pengelolaan keamanan siber nasional.

“Saya berharap forum ini dapat memberkan kontribusi nyata dalam


menciptakan kebijakan keamanan siber yang efektif dan tepat guna
sehingga kita dapat membangun ketahanan siber Indonesia,” ungkap Nunil.

Narasumber dalam kegiatan tersebut diantaranya praktisi keamanan siber


dan keamanan informasi Chandra Yulistia dan peneliti dan praktisi
keamanan siber Muhammad Salman Saefudin.

Biro Hukum dan Komunikasi Publik – BSSN

Search 2

BSSN Bersama Kementerian/Lembaga Terkait Sepakati Finalisasi


Pembahasan Rencana Aksi Nasional Keamanan Siber Tahun 2023

https://www.bssn.go.id/bssn-evaluasi-pelaksanaan-peraturan-tentang-sistem-pengamanan-penyelenggaraan-sistem-elektronik-dan-tim-tanggap-i… 3/4
11/6/23, 5:08 PM BSSN Evaluasi Pelaksanaan Peraturan tentang Sistem Pengamanan Penyelenggaraan Sistem Elektronik dan Tim Tanggap I…

Siap Siaga Menjelang Pemilu 2024, BSSN Reviu Keamanan Siber Pada
KPUD dan Bawaslu Wilayah Provinsi Bali

BSSN Sampaikan Dukungan Keamanan Siber Sektor Industri Pada Cyber


Security Forum 2023

Rapim BSSN Bahas Konsolidasi Kesiapan Pengamanan Siber dan


Netralitas Pada Pemilu Tahun 2024

Satu Dekade Kemitraan Komprehensif, RI dan Belanda Tingkatkan Kerja


Sama di Bidang Keamanan Siber

Hak Cipta @2021 Badan Siber dan Sandi Negara

Biro Hukum dan Komunikasi Publik

Jalan Raya Muchtar 70 Bojongsari, Depok, Jawa Barat – 16516

Site Maps

Ikuti kami :

https://www.bssn.go.id/bssn-evaluasi-pelaksanaan-peraturan-tentang-sistem-pengamanan-penyelenggaraan-sistem-elektronik-dan-tim-tanggap-i… 4/4

Anda mungkin juga menyukai