Anda di halaman 1dari 24

LAPORAN

PARTISIPASI SISWA DALAM


KEGIATAN OSIS MTs NEGERI 4
KOTA JAMBI
PERIODE 2019/2020

DISUSUN OLEH
OSIS MTsN 4 KOTA JAMBI
PERIODE 2019/2020
KATA PENGANTAR

Bismillahirrohmanirrohiim

Alhamdulillah puji dan syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT atas limpahan
rahmat dan hidayah-Nya maka penyusunan laporan ini dapat terselesaikan. Penyusunan laporan
ini merupakan salah satu upaya mengimplementasikan segala sesuatunya tentang kegiatan OSIS
dan kegiatan ekstrakurikuler lainnya di lingkungan MTs Negeri 4 Kota Jambi.

Selanjutnya pengurus OSIS MTsN 4 Kota Jambi berharap, program kerja yang disusun
ini dapat menjadi wadah dan sarana bagi semua siswa-siswi MTsN 4 Kota Jambi beserta seluruh
personel sekolah untuk bisa mempraktekkan hal-hal yang berkenaan dengan jiwa
kepemimpinan, tanggung jawab, kerjasama, berorganisasi, mengeluarkan pendapat, serta
bermusyawarah untuk mufakat dalam berbagai hal yang ditetapkan sesuai dengan tujuan
masing-masing seksi yang telah dibentuk.

Kami mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada seluruh warga sekolah yang
telah meluangkan waktu dan tenaganya untuk melaksanakan program dan memberi saran dalam
penyusunan laporan ini. Semoga Allah senantiasa memberikan petunjuk terhadap segala upaya
yang kita lakukan demi untuk peningkatan keterampilan kreatif dan inovatif siswa yang telah
dilaksanakan di MTs Negeri 4 Kota Jambi.

Akhirnya, Pengurus OSIS MTsN 4 Kota Jambi menyadari dengan sepenuhnya bahwa
rancangan program OSIS ini masih jauh dari sempurna. Oleh karena itu, Pembina OSIS dan
Pengurus OSIS sangat mengharapkan saran ataupun kritik yang sifatnya membangun demi
sempurna dan baiknya kegiatan OSIS di MTsN 4 Kota Jambi di masa yang akan datang. Ucapan
terima kasih juga ditujukan kepada pihak-pihak yang telah membantu dalam menyusun dan
melaksanakan program OSIS ini.

Jambi, Juli 2020


A.n. Pengurus OSIS
Pembina OSIS
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANG MASALAH

Tujuan nasional Negara Indonesia, seperti yang tercantum pada Pembukaan Undang-
Undang Dasar 1945, adalah melindungi segenap Bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah
Indonesia dan untuk memajukan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa, dan
ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan perdamaian abadi dan
keadilan sosial. Dan secara operasional diatur dalam Undang-Undang Nomor 20 tahun 2003
tentang sistem Pendidikan Nasional. “ Tujuan Pendidikan Nasional adalah mencerdaskan
kehidupan bangsa agar peserta didik dapat menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada
Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi
warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab.

Pembangunan Nasional dilaksanakan didalam rangka pembangunan manusia Indonesia


seutuhnya dan pembangunan seluruh masyarakat Indonesia. Pembangunan Pendidikan
merupakan bagian dari pembangunan Nasional. Di dalam Garis-Garis Besar Haluan Negara
ditetapkan bahwa Pendidikan Nasional berdasarkan Pancasila bertujuan untuk meningkatkan
ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa, kecerdasan dan keterampilan, mempertinggi budi
pekerti, memperkuat kepribadian dan mempertebal semangat kebangsaan dan cinta tanah air.
Garis-Garis Besar Haluan Negara juga menetapkan bahwa generasi muda yang didalamnya
termasuk para pelajar adalah penerus cita-cita perjuangan bangsa dan sumber insani bagi
Pembangunan Nasional yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.

Mengingat tujuan pendidikan dan pembinaan generasi muda yang ditetapkan baik di
dalam pembukaan Undang-Undang Dasar 1945 maupun di dalam Garis-Garis Besar Haluan
Negara amat luas lingkupnya, maka diperlukan sekolah sebagai lingkungan pendidikan yang
merupakan jalur pendidikan formal yang sangat penting dan strategis bagi upaya mewujudkan
tujuan Pendidikan. Baik melalui proses belajar mengajar maupun melalui kegiatan kurikuler dan
ekstrakurikuler.

MTsN 4 Kota Jambi adalah salah satu lembaga pendidikan di kota Jambi yang berada di
bawah naungan Kementerian Agama Kota Jambi yang beralamat di Jalan Berdikari kelurahan
payo Selincah kecamatan Jambi Timur kota Jambi. MTsN 4 Kota Jambi dipimpin oleh Kepala
Madrasah bernama Ratna Sari Dewi,S.Pd,M.Pd. Selain itu beliau dibantu oleh 4 orang Wakil
Kepala, yaitu:

1. Wakil Kepala Bidang Kurikulum : Djumiaty Syam,S.Pd


2. Wakil Kepala Bidang Kesiswaan : Muhammad Syafi’i, S.Ag,M.Pd.I
3. Wakil Kepala Bidang Humas : Ahmad Syafi’I,S.Ag,M.Pd
4. Wakil Kepala Bidang Sarana&Prasarana : Syofian Is,S.Ag,M.Pd

Sebagai lembaga Pendidikan Formal, MTsN 4 Kota Jambi juga turut berpartisipasi
dalam pencapaian tujuan Pendidikan Nasional. Salah satu langkah yang diambil adalah upaya
pembinaan kesiswaan melalui kegiatan OSIS, untuk menunjang perwujudan sekolah sebagai
wadah pendidikan formal yang sangat penting dan strategis bagi upaya mewujudkan Tujuan
Pendidikan Nasional.

Organisasi Siswa Intra Sekolah adalah suatu organisasi yang berada di tingkat sekolah di
Indonesia yang dimulai dari Sekolah Menengah, yaitu Sekolah Menengah Pertama/Sederajat dan
Sekolah Menengah Atas/Sederajat. OSIS diurus dan dikelola oleh murid-murid yang terpilih
untuk menjadi pengurus OSIS. Organisasi ini memiliki seorang pembimbing atau pembina yang
dipilih oleh pihak sekolah. Sedangkan anggota OSIS adalah seluruh siswa yang berada di
sekolah tempat OSIS itu berada.

Selanjutnya Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) MTsN 4 Kota Jambi sebagai salah
satu indikator yang mendukung proses pendidikan di MTsN 4 Kota Jambi merupakan wadah
organisasi bagi siswa-siswi mulai dari kelas VII sampai dengan kelas IX. OSIS diharapkan dapat
menjadi sarana bagi siswa dalam melatih hal-hal yang berkaitan dengan keorganisasian,
membentuk jiwa kepemimpinan, memotivasi siswa untuk berkreasi dan berprestasi di berbagai
sub-sub bidang yang ada pada kegiatan OSIS itu sendiri. Maka diharapkan dengan pelaksanaan
kegiatan tersebut dapat mendukung sekolah dalam mewujudkan Tujuan Pendidikan Nasional

1.2. TUJUAN

Laporan kegiatan OSIS MTsN 4 Kota Jambi ini disusun dengan tujuan:

1. Sebagai pedoman bagi kegiatan OSIS dalam Tahun berjalan


2. Untuk Menampung aspirasi, ide-ide, kreatifitas dan penyaluran bakat siswa yang
berkenaan dengan kegiatan dalam sub-sub bidang
3. Sebagai tolak ukur kemajuan yang telah dicapai oleh OSIS, baik itu oleh pengurus
sebelumnya maupun bagi pengurus OSIS yang sedang berjalan dan yang akan datang.
4. Untuk memudahkan jika terdapat hal-hal yang hendak direvisi terhadaap kegiatan-
kegiatan yang menunjang program OSIS.
5. Untuk menjadikan OSIS di MTsN 4 Kota Jambi menjadi organisasi yang bisa berbuat,
cakap dan berprestasi di dalam dan di luar Madrasah.
1.3. PEMBATASAN BAHASAN PROGRAM KERJA

Program kerja OSIS untuk saat ini terdiri dari berbagai sub-sub bidang kegiatan, yaitu:

1. Seksi Bidang Pembinaan Ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa.


2. Seksi Bidang Pembinaan Kehidupan Berbangsa dan Bernegara Berdasarkan Pancasila.
3. Seksi Bidang Pembinaan Pendahuluan Bela Negara.
4. Seksi Bidang Pembinaan Berorganisasi, Pendidikan Politik dan Kepemimpinan.
5. Seksi Bidang Pembinaan Keterampilan dan Kewirausahaan.
6. Seksi Bidang Pembinaan Kesegaran Jasmani dan Daya Kreasi.
7. Seksi Bidang Pembinaan Persepsi, Apresiasi dan Daya Kreasi Seni.

Untuk perkembangan selanjutnya, sub-sub bidang tersebut dapat direvisi sesuai dengan
kebutuhan dan kemajuan-kemajuan yang ingin dicapai oleh OSIS pada masa yang akan datang.
BAB II
PARTISIPASI KOLABORASI SISWA DALAM KEGIATAN OSIS MTsN 4
KOTA JAMBI
PERIODE 2019/2020

A. PENGERTIAN EKSTRAKURIKULER
Ekstrakurikuler adalah kegiatan non-pelajaran formal yang dilakukan peserta didik sekolah
atau universitas, umumnya di luar jam belajar kurikulum standar. Kegiatan -kegiatan ini ada
pada setiap jenjang Pendidikan dari sekolah dasar sampai universitas. Kegiatan ekstrakurikuler
ditujukan agar peserta didik dapat mengembangkan kepribadian, bakat, tanggung jawab dan
kemampuannya di berbagai bidang di luar akademik. Kegiatan ini diadakan secara swadaya dari
pihak sekolah maupun peserta didik itu sendiri untuk merintis kegiatan di luar jam pelajaran
sekolah.
Kegiatan dari ekstrakurikuler ini sendiri dapat berbentuk kegiatan pada seni, olahraga,
pengembangan kepribadian, dan kegiatan lain yang bertujuan positif untuk kemajuan dari
peserta didik itu sendiri.
OSIS merupakan salah satu organisasi ekstrakurikuler yang ada di MTs Negeri 4 Kota
Jambi yang melakukan kolaborasi dengan ekstrakurikuler lain

B. PENGERTIAN KOLABORASI
Kolaborasi adalah suatu bentuk interaksi, diskusi, kompromi, kerja sama yang berhubungan
dengan individu, kelompok atau beberapa pihak lainyya, baik yang terlibat secara langsung
maupun tidak langsung.
Kolaborasi yang dilakukan dalam kegiatan ekstrakurikuler yang melibatkan OSIS dan
organisasi lainnya.

C. JENIS KEGIATAN KOLABORASI


Ada beberapa jenis kegiatan kolaborasi yang berhasil tercapai dan dilaksanakan selama
tahun 2019-2020, diantaranya:
1. Seksi Bidang Pembinaan Ketakwaan Terhadap Tuhan Yang Maha Esa
➢ Memperingati Hari Besar Keagamaan di sekolah
➢ Melaksanakan shalat dzuhur berjamaah
➢ Melaksanakan shalat Dhuha berjama’ah
➢ Melaksanakan kegiatan pembiasaan setiap hari Jum’at (Yasinan dan ceramah
keagamaan)
➢ Mempersiapkan sarana kegiatan Yasinan di lapangan
➢ Pemungutan uang Takzia’ah
➢ Melakukan takziah
➢ Tadarusan setiap bulan Ramadhan
2. Seksi Bidang Pembinaan Kehidupan Berbangsa dan Bernegara Berdasarkan pancasila
➢ Memperingati Hari Besar Nasional
➢ Mengadakan upacara bendera setiap hari senin dan latihan Upacara Bendera setiap
sebelum pelaksanaan
➢ Melengkapi sarana Upacara Bendera
➢ Pembinaan dan pembentukan Paskibra sekolah
➢ Mengadakan pembentukan petugas Upacara inti

➢ Melaksanakan kegiatan MATSAMA/MOS

3. Seksi Bidang Pembinaan Pendidikan Pendahuluan Bela Negara


➢ Mengadakan bakti sosial

➢ Reboisasi sekolah

➢ Mengadakan lomba kebersihan dan kerapian kelas

➢ Mengadakan kegiatan perayaan hari Guru

4. Pembinaan Berorganisasi, Pendidikan politik dan Kepemimpinan


➢ Menyelenggarakan kegiatan pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS
➢ Membuat piket Mading sekolah
➢ Pengadaan Mading Perkelas

5. Pembinaan Kesegaran Jasmani dan Daya Kreasi


➢ Membantu melengkapi peralatan olahraga
➢ Mengadakan lomba bidang olahraga antar siswa
➢ Mengadakan kegiatan olahraga pada siswa baru dalam MOS

➢ Mengadakan kegiatan pembiasaan setiap hari sabtu

➢ Memimpin senam pagi setiap hari sabtu

➢ Melengkapi sarana kegiatan senam pagi

6. Pembinaan Persepsi, Apresiasi dan Daya Kreasi Seni


➢ Merenovasi madding supaya lebih menarik
➢ Menambah artikel pada mading
D. DOKUMENTASI

KEGIATAN SHOLAT ZUHUR BERSAMA


KEGIATAN SHOLAT ZUHUR BERSAMA

KEGIATAN YASINAN DAN CERAMAH AGAMA


KUNJUNGAN KE RUMAH SISWA (TAKZIAH)
KEGIATAN TADARUS QUR’AN DI BULAN RAMADHAN
UPACARA HARI BESAR NASIONAL

UPACARA BENDERA HARI SENIN


PEMBINAAN DAN PEMBENTUKAN PASKIBRA SEKOLAH
PEMBENTUKAN PETUGAS UPACARA INTI
KEGIATAN MATSAMA/MOS

BAKTI SOSIAL (PENGGALANGAN DANA)


REBOISASI SEKOLAH

PENYERAHAN LOMBA MADING DAN KEBERSIHAN KELAS


MELAKSANAKAN KEGIATAN HARI GURU
PENGAMBILAN NOMOR URUT DAN DEBAT CALON KETUA OSIS
PEMILIHAN KETUA DAN WAKIL KETUA OSIS

PELANTIKAN PENGURUS OSIS


PENGADAAN MADING KELAS

PERLOMBAAN DI BIDANG OLAHRAGA


MEMIMPIN KEGIATAN SENAM PAGI
MERENOVASI MADING
BAB III

PENUTUP

3.1 Kesimpulan

Program kerja OSIS disusun sebagai pedoman-pedoman pola yang terarah dalam
koordinasi organisasi siswa. Program kerja ini didasarkan pada upaya pemecahan setiap
hambatan dan permasalahan yang terjadi dengan menetapakan arah kebijaksanaan sebagai
landasan program kerja dalam rangka mengoptimalkan tujuan dan misi organisasi yang hendak
dicapai. Maka diperlukan prioritas sasaran program kerja. Adapun prioritas program kerja
tersebut berfungsi sebagai kesimpulan program kerja yang harus mewarnai setiap pelaksanaan
program, yaitu:

➢ Mendukung terwujudnya siswa-siswi yang menjunjung tinggi nilai keimanan dan


ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa, nilai patriotism dan kepribadian serta budi
pekerti yang luhur.
➢ Membentuk kader pengurus OSIS yang berjiwa kritis dan reformis.
➢ Mewujudkan koordinasi lintas sektoral dan antar kegiatan OSIS.

Begitu kompleksnya permasalahan dan tugas yang harus dipertanggungjawabkan.


Namun keberhasilan sangat relative sebab membutuhkan tenaga terampil dan dukungan penuh
dari berbagai pihak yang terkait. Dan kami hanya berharap dan berdo’a agar kegiatan ini dapat
berjalan dengan baik. Semoga dengan tersusunnya Program kerja OSIS MTsN 4 Kota Jambi ini,
maka kegiatan OSIS dapat berjalan dengan baik dan lancer. Sehingga dapat memberikan
manfaat bagi sekolah, masyarakat dan Negara.

3.2 Saran-Saran

Dalam rangka upaya mencapai hasil yang maksimal dalam pelaksanaan program
kegiatan OSIS MTsN 4 Kota Jambi, maka disampaikan beberapa saran, sebagai berikut:

➢ Hendaknya ada dukungan penuh dari pihak sekolah dalam pelaksanaan program
kegiatan, yang dapat membantu tercapainya tujuan-tujuan yang diharapkan.
➢ Hendaknya ada perpaduan dan kerjasama yang baik antara perangkat OSIS dengan para
Pembina Ekstrakurikuler.
➢ Kesadaran peserta didik dalam mengikuti setiap kegiatan-kegiatan OSIS harus lebih
ditingkatkan lagi demi kemajuan di masa yang akan datang.
Jambi, 22 Januari 2021
Ketua Umum OSIS Sekretaris 1 OSIS

Ridho Al Farizi Salsabila Sukma Dewi


NIS. NIS.
Waka Kesiswaan Pembina OSIS

M. Syafi’i, S.Ag, M.Pd.I Nurhasanah, S.Pd.I, M.Pd


NIP.197602112003122004 NIP. 198510282009012009
Mengetahui,
Kepala MTsN 4 Kota Jambi

Ratna Sari Dewi,S.Pd,M.Pd


NIP. 19690725 199803 2 00 2

Anda mungkin juga menyukai