Anda di halaman 1dari 2

Visi dan Misi Kabupaten Lampung Selatan

VISI
Terwujudnya Masyarakat Lampung Selatan yang Berintegritas, Maju dan Sejahtera dengan
Semangat Gotong Royong.

MISI
1. Meningkatkan penerapan nilai-nilai agama, budaya dan keluarga dalam kehidupan
bermasyarakat;
2. Meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia melalui pelayanan pendidikan dan kesehatan
serta kesejahteraan sosial;
3. Membangun infrastruktur untuk meningkatkan konektivitas antar wilayah dan pusat-pusat
perekonomian yang berkelanjutan;
4. Mengembangkan ekonomi kreatif dengan memanfaatkan potensi unggulan daerah;
5. Meningkatkan kualitas tata kelola pemerintahan dan pelayanan publik yang profesional,
transparan, efektif dan akuntabel.

PENJABARAN VISI
Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan harus mampu mewujudkan masyarakat yang
berintegritas yaitu masyarakat yang memiliki sikap konsitensi atau keteguhan yang tidak bisa
tergoyahkan dalam menjunjung nilai-nilai keyakinan dan prinsip.

Dengan begitu masyarakat Lampung Selatan bisa maju dan sejahtera.

Masyarakat yang maju ditandai dengan lima indikator peningkatan, yakni peningkatan pada :

1. kualitas sumber daya manusia;


2. pendapatan rata-rata;
3. ketersediaan infrastruktur;
4. kehidupan demokrasi; serta
5. keamanan dan ketertiban.
Sedangkan masyarakat yang sejahtera dicirikan dengan terpenuhinya kebutuhan jasmani dan
rohaninya.

Fokus pemenuhan kebutuhan jasmani masyarakat adalah pada terpenuhinya kebutuhan sosial
dan ekonomi, kemampuan pendayagunaan segenap sumberdaya alam, ketersediaan
infrastruktur dan pertumbuhan ekonomi yang dimanfaatkan dan dikelola secara bijaksana.

Sedangkan fokus pemenuhan kebutuhan rohani masyarakat adalah pada dicapainya kondisi
masyarakat yang memahami, menyadari dan melaksanakan ajaran agamanya masing-masing.
Kesemuanya dapat diwujudkan dengan semangat gotong royong, yaitu pelaksanaan nilai-nilai
kehidupan sehari-hari yang dilandasi dengan semangat saling hormat-menghormati, toleransi,
tolong-menolong, bermusyawarah untuk mufakat serta solidaritas sosial.

Anda mungkin juga menyukai