Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KOTA MOJOKERTO

DINAS PENDIDIKAN
UPT SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI 1 MOJOKERTO
Jln. Gajahmada No. 143 Mojokerto, Telp./Faks. (0321) 322614
E_mail: smpn1_mojokerto@yahoo.com
Website: www.smpn1mojokerto.sch.id

PENILAIAN AKHIR SEMESTER


TAHUN PELAJARAN 2022/2023

MATA PELAJARAN: SENI BUDAYA HARI/TGL : SENIN, 12 DESEMBER 2022


KELAS/SEMESTER : VIII / GANJIL WAKTU : 80 MENIT

1. Pada saat pelajaran seni budaya, Dita dan teman-teman akan menggambar model. Gambar
model yang akan dibuat oleh Dita, memiliki bentuk yang simetris dan memiliki penataan yang
baik antar objek dan benda yang digambar. Hal ini termasuk dalam salah satu prinsip
menggambar model yaitu...
A. Kesatuan C. Keteraturan
B. Komposisi D. Pewarnaan
2. Koran yang biasanya kita baca, selain memuat tulisan dan kalimat, juga memuat gambar-
gambar. Gambar yang dimuat dalam Koran, memiliki fungsi untuk memperjelas gambar dan
memperjelas narasi yang dimaksudkan dalam koran. Gambar yang dimaksudkan adalah
bentuk gambar…
A. Model C. Karikatur
B. Poster D. Ilustrasi
3. Spensa akan mengadakan lomba dalam rangka peringatan Hari Pahlawan. Sebelum lomba
diadakan, panitia membuat poster kegiatan agar semua warga bisa mengetahui adanya
pelaksanaan kegiatan tersebut. Pada hal ini, poster berfungsi dan bertujuan sebagai berikut,
kecuali...
A. Menghimbau warga sekolah untuk hadir dalam kegiatan tersebut
B. Mengajak semua warga sekolah berpartisipasi
C. Memberitahukan adanya kegiatan peringatan Hari Pahlawan
D. Mengumpulkan seluruh warga sekolah
4. Pameran seni rupa diselenggarakan di sekolah sebagai bentuk apresiasi hasil kerja siswa.
Banyak karya yang dipamerkan, seperti lukisan, gambar, patung, poster dan lain-lain. Indah
mendapatkan tugas seni budaya untuk mengunjungi pameran dan mengidentifikasi teknik
menggambar pada salah satu objek pameran. Gambar yang diamati Indah, memiliki beberapa
arsiran yang menurutnya bagus. Berikut ini yang tidak termasuk teknik arsiran adalah...
A. Pointilis C. Scumbling
B. Crosshatching D. Dussel
5. Kelas 8A akan mengikuti lomba menggambar ilustrasi. Pada lomba tersebut, penilaian
tertinggi terdapat pada fungsi gambar ilustrasi yang harus jelas dan bisa diterima oleh
pembaca atau yang melihat. Pilihlah pernyataan dibawah ini yang termasuk fungsi gambar
ilustrasi…
A. Memperjelas cerita C. Menyambungkan cerita
B. Mempertegas cerita D. Mengubah konsep cerita
6. Gambar yang baik adalah gambar yang memiliki pewarnaan yang indah dan memiliki gradasi.
Beberapa teknik pewarnaan membawa pengaruh dalam hasil gambar, sehingga gambar terkesan
menjadi lebih hidup. Teknik pewarnaan dibagi kedalam 2 jenis, Teknik basah dan Teknik kering.
Tentukan pernyataan dibawah ini BENAR/SALAH!
A. Pewarna kering bisa dilakukan dengan cat air, krayon, dan pensil warna
B. Teknik pewarnaan kering bisa dilakukan dengan krayon, pensil warna, dan spidol.
C. Teknik pewarnaan basah basah cocok digunakan di media kanvas
D. Teknik pewarnaan kering cocok digunakan di media kanvas
7. Gambar ilustrasi bisa dibuat dengan beberapa bentuk. Ada gambar ilustrasi manual, dan ada
juga gambar ilustrasi digital. Gambar ilustrasi juga dibuat dengan teknik tertentu. Berikut ini
beberapa pernyataan yang relevan dengan gambar ilustrasi. Tentukan pernyataan dibawah ini
BENAR/SALAH sesuai dengan teknik menggambar ilustrasi!
A. Teknik menggambar ilustrasi dilakukan dengan pewarnaan kering
B. Teknik menggambar ilustrasi manual bisa dilakukan dengan aplikasi photoshop, canva,
dan adobe
C. Teknik arsir bisa digunakan untuk gambar ilustrasi objek benda saja
D. Teknik gambar ilustrasi manual bisa dilakukan dengan pensil, krayon, cat air, dan spidol.
8. Menggambar komik dilakukan dengan menentukan tema sebagai langkah awal. Gambar
komik yang terdiri dari beberapa gambar, bisa tertata dengan baik jika memiliki rangkaian
cerita. Berikut ini terdapat beberapa pernyataan mengenai fungsi tema dalam menggambar
komik. Tentukan pernyataan berikut BENAR/SALAH!
A. Mengarahkan dalm visualisasi gambar dan kata
B. Menarik perhatian gambar orang
C. Mendukung keindahan gambar komik
D. Menambah kreativitas menggambar komik
9. Nihaya mendapatkan tugas seni budaya untuk menggambar ilustrasi. Gambar ilustrasi yang
akan dibuat oleh Nihaya berbeda-beda jenis dan bentuknya. Ada gambar kartun, ada gambar
karikatur dll. Amatilah tabel dibawah ini. Pasangkan kolom A dengan kolom B dengan benar.
No. A B
1. Gambar yang
merupakan rangkaian
cerita yang berisi
tulisan dan kalimat

2. Gambar yang
menjadikan manusia
atau hewan sebagai
objek gambarnya.
Umumnya
mengandung cerita
ataupun kisah yang
bersifat menghibur
3, Gambar yang dibuat
secara berlebih-
lebihan (disengaja)
untuk menyampaikan
suatu kritik, sindiran
atau pesan tertentu
bagi khalayak
10. Gambar poster dibuat dengan tujuan tertentu, yang berfungsi untuk memberikan ajakan,
himbauan, ataupun iklan. Poster yang dibuat tidak memiliki tujuan yang sama. Gambar poster
dibuat sesuai dengan kegiatan yang sedang diadakan. Pada tabel dibawah ini terdapat jenis poster
dan tujuan poster yang dibuat. Jodohkanlah tabel A dengan tabel B yang sesuai!

No. A B
1 Poster pendidikan Poster yang
dibuat untuk
media
komunikasi
dalam urusan
perniagaan
untuk
menawarkan
suatu barang,
atau jasa.
No. A B
2 Poster niaga Poster yang
berisi
pemberitahuan
kegiatan
tertentu
3 Poster kegiatan Poster yang
bertujuan untuk
memberikan
pengetahuan
tentang hal-hal
tertentu

11. Perhatikan gambar model dibawah ini!

Gambar model diatas adalah gambar model dengan objek manusia. Prinsip, teknik dalam gambar
model perlu diperhatikan dengan baik, apalagi gambar yang lebih dari 1 objek. Berikan analisis
kalian tentang prinsip menggambar model diatas dengan objek manusia! Analisislah menurut
prinsip komposisi, keseimbangan, serta teknik gambar yang digunakan!

12. Tahapan dalam menggambar ilustrasi baiknya dilakukan dan dilalui dengan urut. Seringkali
dalam menggambar ilustrasi kita menemui kendala sehingga proses menggambar menjadi
terhambat. Hal ini tidak akan kita temukan jika kita menggambar ilustrasi dengan langkah-
langkah atau prosedur yang benar. Analisislah dengan urut dan benar prosedur kalian pada saat
menggambar ilustrasi. Jelaskan pula gambar ilustrasi yang kalian buat pada tugas seni budaya!

13. Perhatikan gambar poster dibawah ini!


Gambar poster ini berisikan fenomena yang sedang banyak terjadi di kalangan remaja saat ini.
Kasus bullying menjadi sorotan yang begitu penting yang perlu dicegah agar tidak terus menerus
terjadi. Poster tersebut selain dilihat dari segi tujuan, juga harus dilihat dari segi penataan kalimat
dan gambar. Berikan analisis sesuai pemahaman kalian mengenai prinsip kalimat, gambar, serta
pewarnaan pada gambar poster tersebut!
14. Sebelum menggambar komik, diperlukan rencana atau desain gambar komik untuk
mempermudah pembuatan komik. Biasanya banyak yang menggunakan storyboard sebagai
bentuk perwujudan ide dari rancangan gambar komik. Gambar komik terdapat 2 jenis yaitu
komik strip dan komik panel. Berikan identifikasi kalian mengenai prinsip-prinsip dalam
menggambar komik strip dan komik panel!

15. Desain komik pada komik panel, biasanya pada 1 halaman berisi 3-4 panel tergantung dari
creator dan tema yang diambil. Buatlah rancangan atau desain komik yang kalian buat sesuai
dengan tema kalian masing-masing, dengan memberikan keterangan cerita pada tiap panel (tidak
perlu menggambar komiknya)!

Anda mungkin juga menyukai