Anda di halaman 1dari 2

DOSEN DAN MAHASISWA UNUGHA CILACAP LAKUKAN PELATIHAN DAN PENGUATAN MANAGEMEN

KEUANGAN PADA MTS ASY SYAAFIIYYAH KUWARASAN DENGAN METODE PERT/CPM

Dosen dan mahasiswa UNUGHA Cilacap lakukan pelatihan managemen keuangan dengan metode
program evaluation and review technique dan critical path method (pert/cpm) di MTS Asy Syaafiiyyah
Kuwarasan. Kegiatan pelatihan tersebut dilakukan selama tiga hari yaitu tanggal 28-30 Agustus 2023
dihadiri oleh Kepala Madrasah serta staff administrasi dan keuangan MTS Asy Syaafiiyyah Kuwarasan.
Pelatihan ini bertujuan untuk memberikan pelatihan dan pendampingan terkait cara mengelola dana
masuk dan keluar serta memantau pergerakannya setiap minggu sehingga apabila terdapat
perbedaan/selisih antara pengeluaran dengan rencana pada awal tahun, proses control serta pembatasan
kegiatan yang menghabiskan lebih banyak dana sebelum waktunya lebih mudah dilakukan. Pada
gilirannya, hal ini akan membantu menentukan program prioritas dan membantu transparasi pelaporan
kepada komite dan yayasan.

Kegiatan tersebut merupakan kegiatan yang digagas oleh Agung Wibawa, M.Sc dosen Prodi Sistem
Informasi UNUGHA Cilacap melalui perolehan hibah DIKTI dengan Skema Pemberdayaan Berbasis
Masyarakat dengan anggotanya Siti Fauzatun, M.Sc dan Aji Kusumastuti Hendrawan, M.T dosen Prodi
Teknik Industri serta melibatkan 2 mahasiswa yaitu Ikko Suseno (Prodi Sistem Informasi) dan Stevan
Aditya (Prodi Teknik Industri). “Kegiatan ini dilatarbelakangi oleh lambatnya dalam pembangunan baik
dari segi infrastruktur bangunan dan kesejahteraan guru serta tenaga kependidikannya, walaupun
madrasah ini sudah beroprasi sejak 1985. Salah satu faktor penyebab adalah madrasah memiliki kebijakan
untuk meminta dana sekecil mungkin dari komite serta lebih mengandalkan dana BOS yang sering kali
turun tidak sesuai dengan rencana pada awal tahun. Akibatnya, pengeluaran-pengeluaran yang awalnya
tidak direncanakan menjadi muncul di tengah jalan, dan proyek yang telah direncanakan sebelumnya
terpaksa ditunda karena manajemen keuangan yang belum optimal.” Ucap Agung Wibawa, M.Sc

Pada kegiatan pelatihan manajemen keuangan tersebut dilakukan sosialisasi manajemen keuangan
menggunakan pendekatan PERT/CPM pada hari pertama. Pada hari selanjutnya dilakukan penginstalan
dan pengenalan MS Project oleh Tim PkM kepada staf administrasi dan keuangan MTS Asy Syaafiiyyah
Kuwarasan. Selanjutnya dilakukan pendampingan penginputan data RKAM ke dalam template MS Project
yang telah dirancang oleh Tim PkM dan ditutup dengan acara serah terima dan evaluasi tindak lanjut dari
Tim Pkm beserta pihak MTS Asy Syaafiiyyah Kuwarasan.

“Kami sangat berterimakasih kepada Tim PkM UNUGHA CIlacap yang telah memberikan ilmu kepada
kami, ini sangat membantu kami dalam mengelola keuangan seperti mengetahui arus keluar masuk dana,
pengelolaan nilai sumberdaya, serta penjadwalan kegiatan sehingga dapat dilakukan control sesuai
dengan project yang direncanakan” tutur Johar Burhanudin,S.Pd selaku kepala madrasah MTs Asy
Syafi'iyyah. Purwatiningsih,S.Pd selaku wakil kepala madrasah bagian kurikulum pun menambahkan pada
sesi kesan-kesan acara pelatihan, “Kami siap untuk menerima petihan-pelatihan lagi dari Tim UNUGHA
Cilacap, sekali lagi terimakasih, ilmu ini sangat bermanfaat bagi kami”.

Kegiatan Pengabdian ini tidak tidak hanya berhenti pada pelatihan saja, namun dari Tim PkM akan
senantiasa melakukan pendampingan kepada MTS Asy Syaafiiyyah Kuwarasan dalam
mengimplementasikan managemen keuangan dengan metode program pert/cpm ini. “kami siap
mendampingi bapak-ibu sampai program Pemberdayaan Berbasis Masyarakat ini selesai.” Ucap Siti
Fauzatun, M.Sc dipenghujung acara.
Link: https://rri.co.id/purwokerto/daerah/349375/dosen-dan-mahasiswa-unugha-cilacap-latih-
manajemen-keuangan-di-mts-asy-syaafiiyah-kuwarasan

Anda mungkin juga menyukai