Anda di halaman 1dari 18

Jakarta, 14 Nopember 2023

Nomor : 021 / XI / TSI / 2023


Perihal : Surat Pengantar Proposal Ziarah

Kepada Yth:
Bapak /Ibu
Pimpinan Tour Travel
Di Tempat

Assalammu’alaikum Wr.Wb

Salam sejahtera dan doa semoga Bapak/Ibu selalu dilimpahkan rahmat dan berkah oleh
Allah SWT serta kesuksesan dalam menjalankan aktifitas sehari-hari.

Bersama surat ini, kami kirimkan Proposal Paket Ziarah, yang mana kami ingin
memperkenalkan Paket Ziarah Wali Allah (terlampir) khususnya ke tempat Syech Abdul
Qodir Jaelani. Paket Ziarah ini dapat dijalankan tersendiri khusus ziarah ataupun digabung
dengan Paket Umroh.

Sehubungan hal tersebut, kami ingin menawarkan kerjasama terkait Paket Ziarah yang ingin
kami kenalkan kepada Bapak/Ibu. Untuk diketahui bahwa kami sudah melakukan survey
mengenai harga yang ada di kompetitor. Kami menawarkan Paket Ziarah Iraq dengan
estimasi harga tiket pesawat Qatar mulai dari US $ 1100 rute JAKARTA-DOHA-BAGDAD /
NAJAF-DOHA-JAKARTA.

Kami berharap semoga kerjasama yang kami tawarkan bisa menjadi bahan pertimbangan di
Travel yang Bapak/Ibu Pimpin.

Demikian kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasama Bapak/Ibu kami ucapkan terima
kasih.

Wassalammu’alaikum Wr.Wb

Hormat saya,

NUR HAMIDIAWATI
Proposal
Ziarah Iraq

MIDIA 0877-7500-1814
PROPOSAL PROGRAM
ZIARAH IRAQ

I. PENDAHULUAN

Sebagaimana Arab Saudi, Yaman, Suriah, Palestina, Mesir, dan lain lainnya,
Irak juga merupakan sebuah Negara yang memiliki banyak destinasi menarik untuk
dijadikan tujuan wisata baik religi maupun wisata umum, di Negara tersebut
terdapat makam-makam para Nabi, Imam maupun para Wali Islam serta berbagai
situs bersejarah peninggalan peradaban dunia warisan peradaban Islam maupun
sebelum Islam seperti peradaban Mesopotamia dll, Adapun pada proposal ini Kami
menitik beratkan pada warisan Sejarah dunia Islam yang Agung untuk diziarai dan
dikunjungi. Selain bertujuan untuk mengambil keberkahan dari para Wali wali Allah
dan para Nabi Nabi Allah yang dikebumikan di negri Iraq ini, juga sebagai media
pembelajaran, penguatan dan penambah wawasan khazanah keislaman Kita.

Setidaknya terdapat kurang lebih 6 makam Nabi dan puluhan makam Awliya
Allah yang diagungkan di dalam Islam yang bisa Kita datangi diantaranya Makam
Nabi Hud dan Sholeh as serta Nabi Allah Ayub as, Nabi Allah Dzul Kifli as Yusya bin
Nun as serta Nabi Allah Yunus as, di Iraq juga terdapat Makam dari salah satu
sahabat terdekat Nabi Mummad SAW dan Khalifah ke 4 Umat Muslim yaitu Sayidina
Ali bin Abi Tholib ra serta cucu Agung dan tercinta Rasulullah SAW Sayidina Husain
bin Ali bin Abi Tholib serta beberapa situs-situs peninggalan masa kekhilafahan
Sayidina Ali bin Abi Thalib, baik Rumah tempat tinggal beliau serta Masjid tempat
pusat Pemerintahan Beliau ra. Adapun juga di Iraq terdapat makam para Awliya
Allah yang agung seperti Sulton Awliya Tuanku Syekh Abdul Qadir Jailani dan juga
beberapa Imam Mazhab seperti Imam Abu Hanifah, Imam Ahmad bin Hambal serta
Imam Gazali, juga beberapa makam dari para Sahabat sahabat Mulia Nabi SAW
seperti Sayidina Salman Al Farisi serta Jabir bin Abdillah Al Anshori dll juga beberpa
Tabiin yang berada di Iraq, dan masih banyak lagi dari para Wali laiinnya yang
semuannya menjadi maghnet yang kuat yang menarik jutaan penziarah dari penjuru
dunia untuk singgah beribadah di altar pemakaman Mereka.
Mengingat bahwa Masyarakat Kita di Indonesia merupakan Masyarakat yang
memiliki tradisi penghormatan terhadap paara Wali dan situs-situs Islam sertga
gemar dalam menyisihkan tabungannya untuk berziarah ke makam para Wali maka
peluang untuk membuka biro perjalan dan travel ke Negara Iraq merupakan hal
yang sangat penting untuk diperhatikan, terutama dalam memperkenalkan pesona
para Wali Allah yang menjadi paku bumi Iraq.

II. BENEFIT

Benefit dan keuntungan yang dapat dihasilkan dari program ini antara lain:
a) Memperkenalkan makam para Nabi as & Wali Allah di bumi Iraq kepada
Masyarakat Indonesia.
b) Memberikan kepuasan bagi wisatawan / Peziarah yang menggunakan jasa
tour dan travel ini.
c) Memperoleh keuntungan dan pendapatan dari penjualan paket jasa tour &
travel ini.
d) E. Mengembangkan dan memajukan usaha tour dan travel ini agar menjadi
patron dan pelopor untuk mengawali perjalanan ke Iraq.

III. DURASI DAN RUTE PERJALANAN

Durasi perjalanan yang Kami tawarkan dalam perjalanan ini membutuhkan 4


hari atau 11 hari sesuai dari banyaknya titik yang hendak dikunjungi oleh para
peziarah.

1. WISATA ZIARAH

RUTE DAN SITUS YANG AKAN DIDATANGIN

Kota Baghdad:
 Tuanku Syekh Abdul Qadir Jailani
 Syekh makruf Al Karkhi
 Syekh Omar Syahrawardi
 Imam Gazali
 Imam Abu Hanifah
 Imam Juanid Al Baghdadi
 Syekh Suri Assaqaty
 Syekh Bashir Al Hafi
 Syekh Abu Bakar Asyibly
 Syekh Bahlul Danah ( Abu Nawas)
 Nabi Allah Yusya Bin Nun as
 Imam Musa Al Kadzim
 Imam Muhammad Al Jawad

Kota Madain:
 Sayidina Salman Al Farisi ra
 Sayidina Jabir bin Abdullah Al Anshori

Kota Samara:
 Sayidina Ali Al Hadi
 Sayidina Hasan Al Askari

Kota Karbala:
 Sayidina Husain bin Ali bin Abi Tholib ra
 Sayidina Abbas bin Ali bin Abi Tholib ra
 Makam Imam Mahdi (petilasan)
 Makam Imam Jakfar Asshodiq (petilasan)
 Maqtal Ali Asgar bin Husain bin Ali bin Abi Tholib (petilasan)
 Maqtal Ali Akbar bin Husain bin Ali bin Abbi Tholib (petilasan)
Kota Najaf:
 Sayidina Ali bin Abi Tholib ra
 Nabi Allah Hud as
 Nabi Allah Sholeh as
 Wadi assalam (the largest cemetery in the world! It contains approximately 5
million bodies)
 Masjid Kufah ( Pusat Pemerintahan Sayidina Ali bin Abi Tholib)
 Rumah Sayidina Ali bin Abi Tholib ra

Kota Kufah:
 Masjid Kufah
 Makam Nabi Allah Ibrahim as (petilasan)
 Makam Nabi Allah Khidir as (petilasan)
 Maisam Attamar
 Kumayl bin Ziyad
2. WISATA HISTORIES

Kota Babilonia:
 Nabi Allah Ayub as
 Sayidina Zaid bin Ali bin Husain bin Ali bin Abi Tholib
 Nabi Allah Dzulkifli
 The Ruins of Babylon – The Gate of Babylon
 The Hanging Gaedens of Babylon (Once upon a time, this is where one of The
Seven Wonders of the Ancient World stood)
 Blue Ishtar Gate
 The magnificent walls of Babylon
 The Labyrint of Babylon

Kota Nasiriyah
 Ziggurat Ur
Ur diperkirakan sama dengan kota Ur Kasdim yang menjadi tempat kelahiran
Bapa leluhur agama Yahudi, Islam dan Kristen yaitu Abraham atau Ibrahim.

Masih banyak situs lainnya yang berada di Iraq baik dari segi situs Islam mupun
situs umum Sejarah dan kebudayaan akan tetapi Kami hanya menyebutkan
beberapa situs penting yang dapat dengan mudah dijangkau Peziarah.

Besar harapan Kami agar kiranya dapat terjalin kerja sama ini dan dapat
memberikan pelayanan terbaik, atas perhatiannya Kami ucapkan terimakasih yang
sebesar-besarnya.

Akhir kata Wassalammu’alaikum Wr.Wb

Hormat saya,

NUR HAMIDIAWATI
HARGA PAKET

PAKET VIP PAKET REGULER


PAKET 7 HARI PAKET 7 HARI
Hotel Bintang 5 Hotel Bintang 4
Harga US $850 (MIN 20-30pax) Harga US $730 (MIN 20-30pax)
Harga US $820 (Min 30pax) Harga US $710 (Min 30pax)
PAKET 5 HARI PAKET 5 HARI
Hotel Bintang 5 Hotel Bintang 4
Harga US $740 (MIN 20-30pax) Harga US $600 (MIN 20-30pax)
Harga US $700 (Min 30pax) Harga US $580 (Min 30pax)

Persyaratan
 Passport masa expired diatas 6 bulan
 Pengurusan Calling Visa dan Visa Iraq minimal 3 bulan sebelum keberangkatan.
 Untuk nama di Passport tiga kata
 Pas Photo Background Putih ukuran 4x6 dan 3x4
 Surat Vaksin Folio
 Jika digabungkan dengan Umroh sebaiknya ke Iraq dahulu kemudian berangkat
Umroh dari Baghdad ke Jedah atau MED.

Harga paket termasuk:


 Calling Visa Iraq
 Visa Iraq
 Transportasi ac & Akomodasi Sesuai Paket
 Hotel *5/*4/*3 sesuai paket
 Makan 3x sehari buffe
 Tour Guide

Paket tidak termasuk :


 Tiket Qatar / Emirates dll Jakarta – Baghdad / Najaf pp
 Pengeluaran pribadi seperti : Telp, Laundry, Tips, Program Tambahan, Dll
 Kelebihan bagasi sesuai ketentuan Airlines
 Biaya pembuatan paspor
 Cargo, kursi roda dan pemandu khusus
 Tiket Domesik pergi pulang (Pp)
 Perlengkapan
ITINERARY 5 HARI 4 MALAM ZIARAH SHEIKH ABDUL QODIR AL JAELANI
(KHUSUS UNTUK ZIARAH PLUS UMROH)
ITINERARY 5 HARI 4 MALAM ZIARAH SHEIKH ABDUL QODIR AL JAELANI
(KHUSUS UNTUK ZIARAH PLUS UMROH)
ITINERARY 5 HARI 4 MALAM ZIARAH SHEIKH ABDUL QODIR AL JAELANI
(KHUSUS UNTUK ZIARAH PLUS UMROH)
ITINERARY 5 HARI 4 MALAM ZIARAH SHEIKH ABDUL QODIR AL JAELANI
(KHUSUS UNTUK ZIARAH PLUS UMROH)
ITINERARY 5 HARI 4 MALAM ZIARAH SHEIKH ABDUL QODIR AL JAELANI
(KHUSUS UNTUK ZIARAH PLUS UMROH)

HARGA SUDAH TERMASUK


• CALLING VISA (MOVA) & BIAYA PEMBUATAN VISA DI INDONESIA
• Biaya Bus Skania di Bagdhad dan Bus coaster di Najaf
• Biaya Hotel qasr khadhimiya (setara hotel Bintang 4 di Indonesia)
• Biaya Hotel Zam-zam di Najaf (setara hotel Bintang 4 di Indonesia)
• Makan 3 kali per hari prasmanan (Buffet)
• Biaya penjemput dan kepulangan dari travel Iraq (Bahasa Inggris)/ Handling di Iraq

HARGA BELUM TERMASUK


• Biaya Tambahan Guide di Iraq yang berbahasa Indonesia
• Masuk ke Musium-musium yang ada di Iraq
HOTEL DUR KASSIR ALKADHIMIYA
BINTANG 5
HOTEL QASR AL-KADHIMIYA
BINTANG 4

Anda mungkin juga menyukai