Anda di halaman 1dari 2

DOA APEL DALAM RANGKA

MEMPERINGATI BULAN KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (K3)


TANGGAL 12 JANUARI 2024

Assalammua’alaikum Wr.Wb.

Marilah kita berdo’a bersama kepada Allah SWT, Tuhan Yang Maha
Kuasa, sebagai bentuk kehambaan dan rasa syukur atas segala nikmat
hingga saat ini.

Bismillaahirrohmaa Nirrohim

Al Hamdul Lillahi Robbil Alamin


Hamdan Na’imin – Hamdan Syakirin – Hamdan Yuwafi A’la Ni’amahu
Wayukafi’ Umaziidah
Ya Robbana Lakal Hamdu – Wala Ka Syukru – Kama Yambaghi Lijalali
Wajhikal Kariimi Wa Adzimi Shulthonik
Allohuma Sholli ‘Ala Syaiyidina Muhammadin –
Wa’ala Alihi Wasoh Bihi Aj-Ma’in

Ya Allah, Tuhan Kami Yang Maha Pengasih,

Ijinkan dengan segenap kerendahan hati kami, untuk menghaturkan puji


dan syukur kehadiratMu. Kiranya hanya berkat karunia, ampunan dan
perkenanMu jualah, sehingga pada pagi hari ini, kami dapat
menyelenggarakan Apel dalam rangka memperingati Bulan
Keselamatan dan Kesehatan Kerja Nasional Tahun 2024. Ya Allah
limpahkan ridho & barokahMu pada acara yang kami selenggarakan
hari ini.

Ya Allah, Tuhan Kami Yang Maha Pelindung,

Lindungilah kami agar senantiasa dalam keadaan selamat dan sehat.


Berikanlah kami kemudahan dalam menjalankan aktifitas kami sehingga
proses kerja yang kami jalani dapat berjalan baik tanpa kekurangan
sesuatu apapun.

Doa Upacara Memperingati Bulan K3


Ya Allah, Tuhan Kami Yang Maha Pemurah,

Berikanlah bimbingan dan petunjukMu serta perlindunganMu kepada


kami - keluarga besar PT PLN INDONESIA POWER dalam berbakti
dan mengabdi kepada bangsa dan negara kami.

Ya Allah, satukan langkah kami - bahu membahu dalam satu semangat,


untuk memajukan perusahaan dan meningkatkan kesejahteraan
karyawan, ditengah dinamika bangsa dan negara kami.

Jadikanlah kami - keluarga besar PT PLN INDONESIA POWER


senantiasa dapat mempersembahkan karya terbaik dalam melistriki
seluruh pelosok negara kami. Jadikanlah bangsa dan negara kami,
sebagai bangsa dan negeri yang bermartabat, sejahtera, adil dan
makmur.

Ya Allah, Tuhan Yang Maha Pengampun,

Ampunilah segala kesalahan dan dosa – dosa kami serta segala


kekurangan yang harus kami benahi untuk kemajuan kami kedepan.
Sungguh Engkau-lah Tuhan kami Yang Maha Pengampun lagi Maha
Penyayang.

Ya Allah, perkenankanlah serta kabulkan-lah doa dan permohonan


kami.

Robbana Atina Fiddun-Ya Hasanah Wafil Akhiroti Hasanah Waqina


Adzaaban Nar.
Wal Hamdulillahi Robbil’alamin.

Wassalamu’alaikum Warohmatullahi Wabarakatuh

Doa Upacara Memperingati Bulan K3

Anda mungkin juga menyukai