Anda di halaman 1dari 5

Urutan Kegiatan Pembelajaran Alokasi

waktu

Kegiatan Pembukaan: 20’

• Kelas dibuka dengan salam, menanyakan kabar dan mengecek kehadiran


Peserta didik
• Kelas dilanjutkan dengan do'a dipimpin oleh salah seorang Peserta didik.
• Menyanyikan lagu Indonesia Raya atau lagu nasional lainnya. Guru
memberikan penguatan tentang pentingnya menanamkan semangat
Nasionalisme
• Pembiasaan membaca/menulis/mendengarkan berbicara selama 15
menit materi non pelajaran seperti tokoh dunia, kesehatan, kebersihan,
makanan/minuman sehat, serta cerita inspirasi dan motivasi
• Menginformasikan tujuan pembelajaran yang harus dicapai, yaitu :
Peserta didik dapat mengkaji dan menyajikan hasil kajian praktik-praktik
musyawarah dalam kehidupan sehari-hari di sekolah sehingga
menghasilkan sebuah kesepakatan berdasarkan perbedaan pendapat serta
peserta didik dapat bersikap menerima terhadap perbedaan pendapat
tersebut
• Guru menjelaskan kegiatan apa saja yang akan dilakukan serta hal-hal
apa saja yang akan dinilai dari peserta didik selama proses pembelajaran.
• Guru menugaskan peserta didik untuk mempersiapkan diri dan
• membawa peralatan belajar lalu mengajak peserta didik untuk ke luar
kelas menuju tempat yang telah disiapkan sebelumnya.
Kegiatan Inti:

• Peserta didik dipandu guru untuk menuju tempat yang telah ditentukan 105’
• Setelah sampai ditempat tujuan, guru mengajak peserta didik untuk
menikmati alam sekitar dan menyimpan peralatan belajar disimpan
sesuai kesepakatan.
• Peserta didik ditugaskan untuk menyiapkan tempat missal
membersihkan dari hal-hal yang tidak membuat nyaman (sampah,
ranting yang berserakan dll).
• Setelah semua tampak rapi, peserta didik dikumpulkan dan membuat
lingkaran.
• Aktivitas permainan atau tepuk untuk menambah semangat sebelum
pembelajaran.
• Kemudian guru menugaskan peserta didik untuk hadap kanan dan
berkeliling sambal bernyanyi, sementara itu guru menyiapkan 2 bentuk
daun dengan masing-masing jumlah 7, akar berjumlah 7 dan batang
rumput berjumlah 7 dipegang di tangan guru.
• Siswa sambil bernyanyi mengambil satu daun, akar atau batang rumput
yang dipegang guru.
• Kemudian siswa berkumpul sesuai dengan benda yang dipegangnya.
Lalu terbentuklah kelompok.
• Kemudian peserta didik duduk menurut kelompoknya dengan alas koran
bekas yang dibagikan guru.
• Setiap kelompok diberikan lembar kerja kelompok dan kemudian
dituliskan nama kelompok dan anggotanya.
• Peserta didik menyimak penjelasan guru terkait tugas kelompok yang
harus dikerjakan.
• Peserta didik diberikan tugas pertama yang ada dalam amplop (contoh
tulisan terlampir) yaitu :

Bentuklah kepengurusan (Ketua, sekretaris dan bendahara) di dalam


kelompok kalian sesuai hasil musyawarah!
• Setiap kelompok diberikan waktu selama 10 menit untuk melakukan
diskusi tugas pertama
• Guru berkeliling sambil membawa lembar observasi penilaian kelompok
ke setiap kelompok sambil memberikan arahan dan bimbingan
• Setelah tugas pertama selesai, kelompok diberi tugas yang kedua yang
berada dalam amplop, yaitu :

Buatlah rencana belajar untuk satu minggu ke depan! Format


rencana belajar terlampir!

• Setiap kelompok diberikan waktu selama 10 menit untuk melakukan


diskusi tugas kedua
• Guru berkeliling sambil membawa lembar observasi penilaian kelompok
ke setiap kelompok sambil memberikan arahan dan bimbingan
• Setelah semua selompok menyelesaikan diskusi lalu kelompok tersebut
melakukan presentasi dan kelompok lain menanggapi.
• Setelah semua kelompok mempresentasikan kedua hasil diskusi,
kemudian peserta didik diberi lagu penyemangat.

Di sini senang Di sana Senang (Fleksibel)

Di sini senang Di sana Senang


Di mana-mana hatiku senang
Di rumah senang di sekolah senang
Di sini senang Di sana Senang

Tangan dilambai-lambai
Kaki dihentak-hentak
Pinggul digoyang-goyang 2 kali
Putar badan

• Kelompok kembali duduk dengan nyaman


• Kemudian guru memberikan tugas ketiga yang ada di dalam amplop
yaitu :

Musyawarahkan kegiatan wisata yang akan dilaksanakan bulan


depan? Diskusikan semua hal yang terkait dengan kegiatan wisata
seperti tempat tujuan, waktu, biaya dll. Tuliskan hasil diskusi kalian
pada lembar yang telah disediakan.

• Setiap kelompok diberikan waktu selama 20 menit untuk melakukan


diskusi tugas ketiga
• Guru berkeliling sambil membawa lembar observasi penilaian kelompok
ke setiap kelompok sambil memberikan arahan dan bimbingan
• Setelah semua kelompok selesai melakukan presentasi, kemudian guru
memberikan penguatan yang terkait dengan materi yang dibahas.
• Kelompok kembali duduk dengan nyaman
• Kemudian guru memberikan tugas keempat (terakhir) yang ada di dalam
amplop yaitu :

Diskusikan tentang lomba kebersihan kelas yang diselenggarakan


oleh sekolah? Hal-hal apa yang harus dipersiapkan!

• Setiap kelompok diberikan waktu selama 20 menit untuk melakukan


diskusi tugas ketiga
• Guru berkeliling sambil membawa lembar observasi penilaian kelompok
ke setiap kelompok sambil memberikan arahan dan bimbingan
• Setelah semua kelompok selesai melakukan presentasi, kemudian guru
memberikan penguatan yang terkait dengan materi yang dibahas.
• Peserta didik diberikan apresiasi positif terkait proses diskusi dan
presentasi.
• Peserta didik Bersama kelompoknya kembali duduk seperti semula dan
diberikan lembar refleksi diskusi.
• Mengerjakan lembar refleksi diskusi peserta didik diberi waktu 10 menit
• Bersama dengan guru, peserta didik membahas terkait lembar refleksi
diskusi dan diberi penguatan terkait musyawarah
• Kelompok dibariskan dengan rapi dipimpin oleh ketua kelompok, lalu
guru menugaskan untuk membersihkan tempat pembelajaran jangan
sampai meninggalkan jejak sampah.
• Kemudian masing-masing kelompok menuju sekolah.
Kegiatan Penutup: 15’

• Bersama-sama Peserta didik membuat kesimpulan hasil belajar selama


sehari
• Melakukan penilaian hasil belajar
• Peserta didik bersama guru melakukan refleksi atas pembelajaran yang
telah berlangsung; (1) Setelah pembelajaran hari ini, saya akhirnya
memahami bahwa…… (2) setelah pembelajaran hari ini, saya akhirnya
mampu…… (3) perasaan saya setelah melakukan pembelajaran hari ini
adalah……. (4) setelah melakukan pembelajaran hari ini target saya
berikutnya adalah….
• Peserta didik menyimak penguatan guru bahwa setiap cita-cita memiliki
kehebatan masing-masing. Untuk itu kita harus bangga dengan cita-cita
kita dan berusaha keras untuk meraihnya
• Menyanyikan salah satu lagu daerah untuk menumbuhkan nasionalisme,
persatuan dan toleransi
• Mengajak semua Peserta didik berdo'a dipimpin salah satu Peserta didik

Anda mungkin juga menyukai