Anda di halaman 1dari 2

SISTEM KONTROL ELEKTROPNEUMATIK

JOB 1

Judul : Pengeluaran dan Pengepakan benda kerja dari tempat


penyimpanan
KD : Menerapkan sistem kontrol elektropneumatik
konvensional
Tujuan :
1. Siswa/i dapat menggambar gambar kerja rancangan sistem
kontrol pneumatik
2. Siswa/I dapat mengetahui kondisi operasi dan spesifikasi elemen
sistem kontrol pneumatik
3. Siswa/I dapat menerapkan gambar kerja pada mesin kerja.
Alat dan Bahan :
1. Kompresor dan Air service unit 1 unit
2. Selang penghubung secukupnya
3. Katup 3/2 single solenoid valve 2 buah
4. Single acting cylinder 2 buah
5. Push button 2 buah
Keselamatan kerja
1. Gunakan alat sesuai dengan fungsinya
2. Gunakan pakaian kerja
3. Ikuti intruksi dari guru
Langkah kerja
1. Siapkan alat dan bahan yang diperlukan
2. Siapkan buku laporan dan alat tulisnya
3. Gambarlah rangkaian sistem kontrol pneumatik
4. Deskripsikan cara kerja rangkaian pada saat belum berfungsi,
sudah berfungsi, dan setelah tidak berfungsi
5. Tulislah pada laporan hasil praktikum yang telah dilaksanakan
6. Tuliskan kesimpulan dari hasil yang sudah kalian kerjakan
Deskripsi Soal

Benda didorong ke dalam mesin dari tempat penyimpanan dengan mempergunakan silinder
kerja tunggal. Torak silinder keluar apabila tombol ditekan dan kembali ke posisi semula apabila
tombol dilepas. Setelah benda kerja dalam posisi sudah keluar dari tempat penyimpanan, maka
silinder yang kedua akan mendorong benda kerja ke tempat pengepakan barang yang ada
dibawahnya setelah tombol ditekan, jika tombol dilepas maka piston silinder akan masuk kembali
dalam silinder.

Anda mungkin juga menyukai