Anda di halaman 1dari 4

3D Mapping - Prototype

GAMBARAN UMUM
3D Mapping adalah alat yang digunakan untuk menghadirkan berbagai dimensi dan perspektif
agar dapat memahami dengan lebih baik bagaimana sebuah ide, inisiatif, atau sistem dapat
berkembang.
Kekuatan dari alat bantu ini terletak pada bagaimana tangan Anda membawa Anda, tidak hanya
memikirkan situasi Anda saat ini dan bagaimana hal itu dapat berkembang. Dengan memercayai
pengetahuan yang dibawa tangan Anda, Anda cenderung tidak kembali kepada cara berpikir yang
biasa tentang masa kini dan membayangkan masa depan, sehingga semakin besar kesempatan
untuk menemukan cara-cara baru menuju masa depan.

PROSES 3D MAPPING
Persiapan
Orang dan Tempat
3D Mapping dapat dilakukan secara individu atau dalam kelompok. Kelompok dapat melakukan
proses 3D Mapping secara online.

Waktu
Dalam sebuah kelompok, luangkan waktu sekitar 2 jam untuk pelaksanaan proses dan
pembahasan pasca proses.

Peran
Di dalam kelompok Anda, silakan persiapkan peran-peran berikut ini:
● Satu pemandu proses atau juru tulis dari tim inti
● 5-8 anggota kelompok
Beberapa kelompok dapat melakukan proses 3D Mapping dalam waktu yang bersamaan.

Tahapan
Tahap Pertama: Merefleksikan Visi, Niatan, dan Tim Inti
Sebelum memulai proses memetakan situasi masa kini, gunakan waktu beberapa menit untuk
merefleksikan pertanyaan-pertanyaan yang didasari oleh dua prinsip utama dalam mengerjakan
prototipe, yaitu mengkristalisasi visi dan niatan serta membangun tim inti. Case owner silakan
memberi jawabannya atas pertanyaan tersebut sembari dicatat oleh juru tulis agar dapat dilihat
oleh rekan-rekan kelompok yang lain. Pertanyaan-pertanyaannya adalah sebagai berikut:

Mengkristalisasi visi dan niatan


● Apa yang sedang ingin hadir dalam hidup dan pekerjaan saya sekarang?
● Masa depan apa yang membutuhkan saya agar ia dapat menjadi kenyataan?
● Pertanyaan apa yang memberikan energi bagi saya sekarang?
● Pertanyaan apa yang sedang berusaha dijawab oleh prototipe saya?

© Presencing Institute diadaptasi oleh United in Diversity www.unitedindiversity.org Creative Commons Usage CC-BY-SA
Membangun tim inti
● Siapa yang paling dapat mendukung saya untuk membuat niatan saya menjadi
kenyataan?
● Memulai dari yang kecil dan memperluas lingkaran saya, siapa saja yang dapat menjadi:
Tim inti saya? Kelompok pendukung utama saya? Jaringan pendukung saya?

Tahap Kedua: Memetakan Realita Masa Kini


Jika kelompok Anda bekerja secara daring, tunjuk satu anggota tim (yang memiliki pengaturan
kamera dan jaringan internet yang bagus) sebagai pemegang peta kelompok. Persiapkan bahan-
bahan yang telah disediakan untuk membentuk model yang mewakili realita masa kini, termasuk
benih niatan masa depan yang ingin hadir dan yang ingin kelompok Anda layani. Setiap objek
dalam model akan mewakili sebuah elemen, kualitas (dalam atau luar) yang beragam, atau
pemangku kepentingan dalam sistem. Biarkan tangan membentuk modelnya, jangan terlalu
dipikirkan saat tangan bekerja.

Saat pemegang peta meletakkan objek di atas meja, silakan berdiskusi dengan anggota tim
lainnya tentang apa yang diwakili oleh objek tersebut. Anggota tim lainnya kemudian dapat
bergiliran menginstruksikan pemegang peta untuk memindahkan objek sesuai dengan
tempatnya. Jika bekerja secara langsung, anggota tim dapat mengganti setiap nama dan
menambahkan elemen ke model. Apa pun itu, tambahkan dan pindahkan elemen satu orang
pada satu waktu untuk masuk ke aliran co-creative saat proses berlangsung. Jika sudah tidak ada
perubahan, ambil gambar/foto dari model ini. Sertakan pula realitas dalam dan luar, pemangku
kepentingan internal dan eksternal, dan peran Anda sendiri.

Tahap Ketiga: Refleksi dari Sudut Pandang Berbeda


Putarilah model yang sudah dibentuk bersama dan renungkan dari arah-arah yang berbeda.
Pemandu proses atau juru tulis membacakan pertanyaan-pertanyaan berikut dan mencatat poin-
poin kunci dari jawaban yang didapat. Silakan mempercakapkan masing-masing pertanyaan
secara generatif, tidak perlu satu per satu anggota kelompok menjawab.

“0.8”: Benih Ide Prototype Saya (Timur)


● Apa yang saya sukai dari model ini?
● Di mana saya melihat/merasakan benih-benih masa depan yang bisa menjadi inti
prototipe, agar saya dapat menjajaki masa depan dengan cara melakukan sesuatu?
● Apa yang kira-kira dirasakan oleh pihak lain terhadap situasi yang dihadirkan oleh model
ini?

Wadah dan Ruang (Tanah) (Selatan)


● Apa kebenaran yang sulit diterima namun harus diungkapkan?
● Apa saja relasi-relasi yang paling inti di sini (baik keterhubungan maupun keterputusan)
antara bagian-bagian sistem yang ada? Perasaan apa yang muncul akibat relasi-relasi ini?
● Bagaimana saya dapat menciptakan platform ataupun wadah berproses secara generatif
yang bisa menjadi ‘tanah gembur’ untuk bibit ide saya dapat tumbuh dan berevolusi?

© Presencing Institute diadaptasi oleh United in Diversity www.unitedindiversity.org Creative Commons Usage CC-BY-SA
Mendengar Semesta (Barat)
● Apa pesan utama yang sedang saya/kami dengarkan dari berbagai pemangku
kepentingan?
● Apa kebutuhan utama yang sedang berusaha dijawab oleh prototype saya/kami?
● Apa rintangan sistemik yang mengunci kita pada pola beroperasi yang sekarang, yang bila
dihilangkan dapat membantu sistem berevolusi atau bertransformasi?

Mengintegrasikan kepala, hati, dan tangan (Utara)


● Dimana saja titik-titik kuasa (power point), titik-titik akupuntur (accupuncture point) dan
titik-titik ungkit (leverage point) di dalam sistem ini?
● Apa yang Anda rasakan sebagai potensi tertinggi di masa depan yang sedang ingin hadir
dalam situasi ini?
● Agar potensi tertinggi masa depan tersebut dapat hadir, apa yang dapat kita lakukan
bersama?

Tahap Keempat: Mengindera dan Membangun Bersama Masa Depan yang Ingin Hadir
Sekarang ubahlah model sehingga model tersebut dapat merepresentasikan masa depan yang
ingin hadir dan yang ingin dilayani oleh kelompok Anda. Lakukan hal-hal berikut ini secara
bersama:
● Mulailah dengan momen keheningan. Dalam waktu 1-2 menit, amati model sembari
merenungkan kembali pertanyaan tadi: Apa potensi tertinggi di masa depan dari situasi
ini yang sedang ingin hadir?
● Setelah itu, dalam beberapa menit ke depan, dalam keheningan silakan mengubah dan
memodifikasi modelnya agar merepresentasikan masa depan yang ingin Anda bangun
bersama (co-shape). Kelompok dapat melakukan proses ini secara kolektif.
● Jika proses di atas dilakukan secara online, satu per satu anggota kelompok mengarahkan
pemegang peta untuk memindahkan satu elemen dalam satu waktu.
● Jika sudah tidak ada perubahan pada model yang sudah ditransformasikan, ambil
gambar/foto dari model ini.

Tahap Kelima: Menggali dan Menangkap Wawasan


Refleksikan perbedaan utama dari Model 1 dan 2:
● Apa hal pertama yang Anda pindahkan ketika mengubah dari Model 1 ke Model 2?
● Apa perbedaan utama antara Model 1 dan 2?
● Apa intervensi utama yang mengubah struktur lama (Model 1) menjadi baru (Model 2)?
● Apa titik ungkit terpenting untuk langkah praktis berikutnya?
Juru tulis silakan mencatat poin-poin penting dari refleksi tersebut.

Tahap Keenam: Merenungkan Kembali Visi, Niatan, dan Tim Inti


Setelah melalui proses ini, refleksikan kembali jawaban-jawaban Anda sebelumnya mengenai
visi, niatan, dan tim inti, sesuai pertanyaan-pertanyaan di bawah. Silakan perbarui tulisan Anda
sesuai kebutuhan.

© Presencing Institute diadaptasi oleh United in Diversity www.unitedindiversity.org Creative Commons Usage CC-BY-SA
Mengkristalisasi visi dan niatan
● Apa yang sedang ingin hadir dalam hidup dan pekerjaan saya sekarang?
● Masa depan apa yang membutuhkan saya agar ia dapat menjadi kenyataan?
● Pertanyaan apa yang memberikan energi bagi saya sekarang?
● Pertanyaan apa yang sedang berusaha dijawab oleh prototipe saya?

Membangun tim inti


● Siapa yang paling dapat mendukung saya untuk membuat niatan saya menjadi
kenyataan?
● Memulai dari yang kecil dan memperluas lingkaran saya, siapa saja yang dapat menjadi:
Tim inti saya? Kelompok pendukung utama saya? Jaringan pendukung saya?

Tahap Ketujuh: Aksi


Apa langkah konkrit yang dapat kelompok Anda rencanakan dalam 3-5 hari ke depan untuk
menjelajahi masa depan dengan cara melakukan? Untuk memberikan wawasan baru atau
menambah ide Anda, silakan merefleksikan kembali proses pada Tahap Kelima dan perhatikan
apa hal yang Anda lakukan pertama kali untuk mengubah model.

Setelah selesai silakan ucapkan terima kasih kepada satu sama lain dan kepada peta yang Anda
buat atas pembelajaran yang telah dihadirkan.

© Presencing Institute diadaptasi oleh United in Diversity www.unitedindiversity.org Creative Commons Usage CC-BY-SA

Anda mungkin juga menyukai