Anda di halaman 1dari 9

KISI-KISI TES HASIL BELAJAR

Sekolah : SMA Kartika XX-1 Makassar


Kelas/Semester : X/Genap
Mata Pelajaran : Kimia
Materi Pokok : Reaksi Reduksi Oksidasi
Bentuk Soal : Pilihan Ganda
Jumlah Soal : 25
Waktu Tes : 90 menit
Kompetensi Dasar : Mengidentifikasi reaksi reduksi dan oksidasi menggunakan konsep
bilangan oksidasi unsur

Nomor Level Kogbitif Jumlah


Indikator
Soal C2 C3 C4 Soal
3.9.1 Menjelaskan konsep reaksi reduksi 1 √ 3
oksidasi ditinjau dari penggabungan 2 √
dan pelepasan oksigen 3 √
3.9.2 Menjelaskan konsep reaksi reduksi 4 √ 3
oksidasi ditinjau dari pelepasan dan 5 √
penerimaan elektron 6 √
3.9.3 Menjelaskan konsep reduksi oksidasi 7 √ 3
ditinjau dari peningkatan dan 8 √
penurunan bilangan oksidasi 9 √
3.9.4 Menentukan bilangan oksidasi suatu 10 √ 5
unsur dalam senyawa atau ion 11 √
12 √
13 √
14 √
3.9.5 Menganalisis zat yang bersifat 15 √ 5
oksidator atau reduktor dalam reaksi 16 √
redoks 17 √
18 √
19 √
3.9.6 Menentukan nama senyawa 20 √ 6
berdasarkan bilangan oksidasi 21 √
22 √
23 √
24 √
25 √
Total 9 14 2 25
TES HASIL BELAJAR (POST-TEST)

Sekolah : SMA Kartika XX-1 Makassar


Kelas/Semester : X/Genap
Mata Pelajaran : Kimia
Materi Pokok : Reaksi Reduksi Oksidasi
Alokasi Waktu : 90 menit

Petunjuk Pelaksanaan
1. Tulis nama, NIS, dan kelas pada lembar jawaban yang telah disediakan!
2. Bacalah soal dengan baik dan teliti!
3. Beri tanda silang (X) pada huruf A, B, C, D, atau E pada jawaban yang tepat!
4. Periksa kembali jawaban anda sebelum dikumpul!

Soal
1. Perhatikan beberapa persamaan reaksi berikut!
1) 4Fe(s) + 3O2(g) 2Fe2O3(s)
2) 2SO3(g) 2SO2(g) + O2(g)
3) C(s) + O2(g) CO2(g)
4) 2KClO3(s) 2KCl(s) + 3O2(g)
Berdasarkan persamaan reaksi di atas yang merupakan peristiwa oksidasi adalah …
A. 1, 2, dan 3
B. 1 dan 3
C. 1 dan 4
D. 2 dan 4
E. 2 dan 3

2. Perhatikan beberapa reaksi berikut!


1) C(s) + O2(g) CO2(g)
2) 2SO3(g) 2SO2(g) + O2(g)
3) 4Fe(s) + 3O2(g) 2Fe2O3(s)
4) 2KClO3(s) 2KCl(s) + 3O2(g)
Berdasarkan persamaan reaksi di atas yang termasuk peristiwa reduksi ditunjukkan oleh
nomor …
A. 1 dan 3
B. 1 dan 2
C. 2 dan 4
D. 2 dan 3
E. 3 dan 4

3. Diketahui sebuah reaksi kimia sebagai berikut:


4Fe(s) + 3O2(g) 2Fe2O3(s)
Berdasarkan reaksi di atas, pernyataan yang tepat mengenai reaksi tersebut adalah …
A. reaksi tersebut merupakan reaksi oksidasi, yaitu reaksi fotosintesis
B. reaksi tersebut merupakan reaksi reduksi, yaitu reaksi pembakaran
C. reaksi tersebut merupakan reaksi oksidasi, yaitu reaksi perkaratan logam
D. reaksi tersebut merupakan reaksi reduksi, yaitu reaksi pemutih pakaian
E. reaksi tersebut merupakan reaksi autoredoks pada pemurnian logam

4. Perhatikan beberapa persamaan reaksi berikut!


1) Mg(s) Mg2+(aq) + 2e-
2) Cu2+(aq) + 2e- Cu(s)
3) Fe2+(aq) Fe3+(aq) + e-
4) Cl2(g) + 2e- 2Cl-(g)
Peristiwa di atas yang merupakan contoh reaksi oksidasi adalah …
A. 1 dan 3
B. 1 dan 2
C. 1 dan 4
D. 2 dan 3
E. 2 dan 4

5. Perhatikan reaksi redoks pembentukan MgCl2 berikut!


Mg(s) + Cl2(g) MgCl2(aq)
Berdasarkan reaksi di atas, penentuan oksidasi reduksi yang benar berdasarkan konsep
penangkapan dan pelepasan elektron adalah …
A. Oksidasi : Mg(s) Mg2+(aq) + 2e-
Reduksi : Cl2(g) + 2e- 2Cl-(aq)
B. Oksidasi : Cl2(g) + 2e- 2Cl-(aq)
Reduksi : Mg(s) Mg2+(aq) + 2e-
C. Oksidasi : Mg2+(aq) + 2e- Mg(s)
Reduksi : Cl2(g) + 2e- 2Cl-(aq)
D. Oksidasi : 2Cl-(aq) Cl2(g) + 2e-
Reduksi : Mg(s) Mg2+(aq) + 2e-
E. Oksidasi : Mg(s) Mg2+(aq) + 2e-
Reduksi : 2Cl-(aq) Cl2(g) + 2e-

6. Reaksi berikut yang termasuk reaksi reduksi menurut konsep serah terima elektron adalah

A. Na(s) + HCl(aq) NaCl(aq) + H2(g)
B. H2(aq) 2H+(aq) + 2e-
C. Cu2+ + 2e- Cu
2+ 3+
D. Fe (aq) Fe (aq) + e-
E. Na(s) Na+(aq) + e-

7. Perhatikan persamaan reaksi berikut!


2CuSO4(aq) + 4KI(aq) 2CuI(aq) + I2(aq) + 2K2SO4(aq)
Berdasarkan reaksi di atas, unsur yang mengalami oksidasi adalah …
A. Cu
B. S
C. K
D. I
E. O

8. Diketahui reaksi sebagai berikut:


2CuSO4(aq) + 4KI(aq) 2CuI(aq) + I2(aq) + 2K2SO4(aq)
Berdasarkan reaksi di atas, unsur yang mengalami reduksi adalah …
A. Cu
B. S
C. K
D. I
E. O

9. Perhatikan beberapa pernyataan berikut:


(1) Reaksi pelepasan hydrogen
(2) Reaksi penurunan bilangan oksidasi
(3) Reaksi pembebasan elektron
(4) Reaksi pengikatan elektron
Pernyataan yang sesuai dengan reaksi reduksi adalah …
A. (1), (2), dan (3)
B. (1) dan (3) benar
C. (2) dan (4) benar
D. hanya (4) yang benar
E. tidak ada jawaban yang benar

10. Bilangan oksidasi dari N2 pada N2O5 adalah …


A. +1
B. -1
C. +3
D. -5
E. +5

11. Bahan pembentuk gunung kapur adalah senyawa kalsium karbonat (CaCO3).
Biloks unsur karbon dalam senyawa tersebut adalah …
A. +2
B. +4
C. +5
D. +6
E. +7

12. Atom belerang dengan bilangan oksidasi yang sama terdapat dalam senyawa …
A. SO2, Na2S2O3
B. H2S, H2SO4, CuSO4
C. Na2S2O3, SO3, Na2S
D. NaHSO4, SO3, H2S2O7
E. Na2S2O3, H2S

13. Elektrolit dalam batu baterai mengandung ion amonium (NH4+). Biloks N dalam ion
tersebut adalah …
A. +1
B. +2
C. -1
D. -2
E. -3

14. Bilangan oksidasi dari oksigen yang tertinggi terdapat dalam senyawa …
A. H2O
B. OF2
C. O2F2
D. BaO
E. CO

15. Sebuah rel kereta api disambungkan dengan cara pengelasan menggunakan proses termit
pada proses ini terjadi pembakaran campuran alumunium (Al) dan besi (Fe 2O3). Dari
reaksi tersebut, zat yang bertindak sebagai reduktor adalah …
A. Al
B. O3
C. Fe
D. Fe2O3
E. Al2O3

16. Perhatikan beberapa pernyataan berikut!


1) Zat yang mengalami reduksi
2) Zat yang mengalami oksidasi
3) Zat yang menyebabkan zat lain mengalami oksidasi
4) Zat yang menyebabkan zat lain mengalami reduksi
Pernyataan yang benar mengenai oksidator adalah …
A. 1 dan 3
B. 2 dan 3
C. 1 dan 2
D. 1 dan 4
E. 1, 2, 3, dan 4

17. Perhatikan reaksi berikut!


2Ag+(aq) + Zn(s) 2Ag(s) + Zn2+(g)
Berdasarkan reaksi di atas, pernyataan yang benar adalah …
A. Zn sebagai oksidator dan Ag reduktor
B. Zn sebagai oksidator dan Ag+ reduktor
C. Zn sebagai reduktor dan Ag oksidator
D. Zn sebagai reduktor dan Ag+ oksidator
E. Zn2+ sebagai reduktor dan Ag+ oksidator

18. Diketahui reaksi berikut:


2KClO3(s) + 3S(s) 2KCl(s) + 3SO2(g)
Berdasarkan reaksi di atas, zat yang bertindak sebagai oksidator dan reduktor berturut-
turut adalah …
A. KClO3 dan S
B. S dan KClO3
C. KCl dan SO2
D. KCl dan S
E. KClO3 dan SO2

19. Pada reaksi:


Cu2+(aq) + Zn(s) Cu(s) + Zn2+(aq)
Pernyataan yang benar yaitu …
A. Zn sebagai oksidator, Cu sebagai reduktor
B. Zn sebagai oksidator, Cu2+ sebagai reduktor
C. Zn sebagai reduktor, Cu sebagai oksidator
D. Zn sebagai reduktor, Cu2+ sebagai oksidator
E. Zn2+ sebagai oksidator, Cu2+ sebagai reduktor

20. Nama senyawa CuSO4 menurut IUPAC adalah …


A. Tembaga sulfida
B. Tembaga(II) sulfida
C. Tembaga (IV) sulfida
D. Tembaga(II) sulfat
E. Tembaga sulfat

21. Nama senyawa dari SnO2 adalah …


A. Seng(IV) oksida
B. Seng(II) oksida
C. Timah(IV) oksida
D. Timah(II) oksida
E. Timbal (II) oksida
22. Nama senyawa FeCl2 menurut IUPAC adalah …
A. Besi(II) klorida
B. Besi klorida
C. Besi(II) klorin
D. Besi klorin
E. Besi(II) klor

23. Rumus kimia litium karbonat adalah …


A. Li2C
B. Li2CO
C. Li2CO2
D. Li2CO3
E. Li2CO4

24. Diketahui bilangan oksidasi Ca = +2 dan O = -2, maka nama senyawa yang dibentuk oleh
kedua unsur tersebut adalah …
A. Kalsium oksida
B. Kalsium dioksida
C. Kalium oksida
D. Kalium dioksida
E. Kalsium(II) oksida

25. Rumus kimia dari mangan(IV) oksida adalah …


A. MnO2
B. MnO4
C. Mn2O3
D. MnO4–
E. Mn3O2
KUNCI JAWABAN TES HASIL BELAJAR

Nomor Jawaban Keterangan


1 B 1 dan 3
2 C 2 dan 4
Reaksi tersebut merupakan reaksi oksidasi, yaitu reaksi
3 C
perkaratan logam
4 A 1 dan 3
Oksidasi: Mg Mg2+ + 2e-
5 A
Reduksi: Cl2 + 2e- 2Cl
2+ -
6 C Cu + 2e Cu
7 D I
8 A Cu
9 C (2) dan (4) benar
10 E +5
11 B +4
12 D NaHSO4, SO3, H2S2O7
13 E -3
14 B OF2
15 A Al
16 A 1 dan 3
17 D Zn sebagai reduktor dan Ag+ oksidator
18 A KClO3 dan S
19 D Zn sebagai reduktor, Cu2+ sebagai oksidator
20 D Tembaga (II) sulfat
21 C Timah (IV) Oksida
22 A Besi (II) klorida
23 D Li2CO3
24 A Kalsium oksida
25 A MnO2

Anda mungkin juga menyukai