Anda di halaman 1dari 2

NAPZA

NAPZA adalah zat adiktif yang dapat mengakibatkankan kecanduan.

NAPZA sebenarnya banyak digunakan dalam keperluan medis. NAPZA adalah bahan utama
anestetik (obat bius) lokal yang digunakan selama operasi mata, hidung, dan juga tenggorokan.

Namun, banyak yang menyalahgunakan pemakaian NAPZA, sehingga dapat berakibat buruk
bagi kesehatan. .

jenis-jenis napza

1. Narkotika

Jenis NAPZA yang pertama adalah narkotika. Narkotika merupakan zat atau obat yang berasal
dari tanaman dan organisme lainnya, baik secara sintetis maupun semi sintetis. Narkotika dapat
mengakibatkan penurunan kesadaran sehingga biasanya digunakan untuk mengurangi atau
menghilangkan rasa nyeri dalam dunia medis. contoh narkotika: codein,opium,dan LSD.

2. Psikotropika

Jenis lain dari NAPZA adalah psikotropika. Psikotropika adalah zat atau obat, baik alamiah
maupun sintetis yang tidak termasuk narkotika dan memiliki khasiat psikoaktif.Psikotropika
mempengaruhi susunan saraf pusat yang mengakibatkan perubahan perilaku dan aktivitas
mental. contoh psikotropika: sabu-sabu, ekstasi, dan demerol.

3. Zat Adiktif

Jenis terakhir dari NAPZA adalah zat adiktif. Zat adiktif adalah zat yang berpengaruh secara
psikoaktif diluar zat narkotika dan psikotropika. Zat adiktif meliputi hal-hal berikut.

Alkohol adalah salah satu zat adiktif. Alkohol mengandung etanol etil yang mampu menekan
susunan saraf pusat. Terdapat tiga jenis minuman beralkohol, yakni sebagai berikut.

Golongan A dengan kadar etanol 1-5%

Golongan B dengan kadar etanol 5-20%

Golongan C dengan kadar etanol 20-45%

Inhalasi merupakan zat berwujud gas atau solven (zat pelarut) yang mudah menguap. Inhalasi
terdapat terdapat pada benda-benda yang dipakai sehari-hari di rumah, kantor dan sebagainya.

Akibat penyalahgunaan napza

1.Terganggunya sistem neurotransmitter pada susunan saraf di otak yang mengakibatkan


gangguan mental dan perilaku penderita.
2.Terganggunya fungsi kognitif (pikiran), afektif (perasaan dan emosi), psikomotor (perilaku), dan
aspek sosial.

3.Kerusakan organ dalam tubuh

4.Kematian

pencegahan Penyalahgunaan napza

1.jangan tergoda untuk menggunakan NAPZA, sekalipun diajak oleh orang-orang terdekat.

2.Pelajari lebih dalam mengenai efek samping dan bahaya negatif penyalahgunaan NAPZA.

3.jaga pergaulan, jangan sampai jatuh ke dalam pergaulan bebas.ikuti kegiatan yang bersifat
positif bagi tubuh, seperti berolahraga.

Anda mungkin juga menyukai