Anda di halaman 1dari 7

CYBERNETICS, Vol.5, No.02, November 2021, pp.

81~87
P-ISSN 2579-9835
E-ISSN 2580-1465

◼ 81

Analisis Pemanfaatan Search Engine Optimization


(SEO) sebagai Upaya Meningkatkan Volume Lalu Lintas
Website Akademik di Google Search Engine

Habibullah Al Faruq1), Hindayati Mustafidah2*)


Teknik Informatika/Teknik dan Sains, Universitas Muhammadiyah Purwokerto1) 2)
Jl. KH. Ahmad Dahlan, Dukuhwaluh, Kembaran, Banyumas, Jawa Tengah, 53182
Email: habibullahalfaruq@gmail.com1), corr-author: h.mustafidah@gmail.com2)

Abstrak
Website https://fida.ump.ac.id adalah website akademik berbasis Content Management
System (CMS) WordPress Self-Hosted yang telah diluncurkan pada tahun 2016. Website
tersebut dikelola oleh Ibu Hindayati Mustafidah, S.Si., M.Kom. yang merupakan Dosen Teknik
Informatika, Fakultas Teknik dan Sains, Universitas Muhammadiyah Purwokerto. Tujuan
dibuatnya website sebagai materi kuliah bagi mahasiswa Teknik Informatika. Salah satu
masalah website tersebut tidak terindeks di Google Search Engine, sehingga belum ada
pengunjung. Hal ini dibuktikan melalui penelusuran lebih lanjut melalui Google Search Engine.
Optimasi yang dilakukan untuk meningkatkan volume trafik website menggunakan implementasi
Search Engine Optimization (SEO). Jenis penelitian yang dilakukan menggunakan penelitian
kualitatif, dengan metode pengumpulan data secara wawancara terhadap pengelola website
dan melakukan observasi terhadap website di Google Search Engine. Metode SEO yang
diterapkan menggunakan 2 jenis, SEO On-Page (di dalam website) dan SEO Off-Page (di luar
website). Hasil penelitian menunjukkan bahwasannya menggunakan metode SEO terbukti
berhasil mendongkrak trafik lalu lintas website secara organik di Search Engine Result Page
(SERP) dengan memperoleh sebanyak 578 tayangan halaman. Hal ini terlihat dengan adanya
pergerakan volume lalu lintas dengan menggunakan bantuan tools Google Search Console dan
Google Analytics yang telah diintegrasikan dengan website. Trafik organik yang berhasil
ditingkatkan tersebut menjadi indikator jika website sudah dapat ditemukan di Google Search
Engine menggunakan kata kunci terkait.
Kata kunci: Search Engine Optimization, SEO, Website

Abstract
The website https://fida.ump.ac.id is an academic website based on WordPress Self-
Hosted as Content Management System (CMS) was launched in 2016. The website is managed
by Mrs. Hindayati Mustafidah, S.Si., M.Kom. who is a Lecturer in Informatics Engineering,
Faculty of Engineering and Science, Muhammadiyah University of Purwokerto. The purpose of
making a website as course materials for Informatics Engineering students. One of the
problems is the website not indexed on Google Search Engine, so there are no visitors. This is
proven through further searches through the Google Search Engine. Optimization technique to
increase the volume of website traffic using the implementation of Search Engine Optimization
(SEO). This type of research is conducted using qualitative research, with data collection
methods by intervieweing website administrator and making website observations on Google
Search Engine. The SEO method that is applied uses 2 types, On-Page SEO (on the website)
and Off-Page SEO (outside the website). The results showed that using the SEO method was
proven to be successful in boosting website traffic organically on the Search Engine Result
Page (SERP), reach 578 page views. This can be seen with the movement of traffic volume
using the help of Google Search Console and Google Analytics tools which have been
integrated with the website. The organic traffic that has been successfully increased is an
indicator if the website can be found on Google Ssearch Engine using related keywords.
Keywords: Search Engine Optimization, SEO, Website

Received March 27, 2021; Revised Nov 20, 2021; Accepted Nov 26, 2021
82 ◼ E- ISSN 2580-1465

1. Pendahuluan
Website https://fida.ump.ac.id merupakan salah satu website yang memiliki niche
(tema) tentang pendidikan, spesifik yang menyajikan materi kuliah bagi jurusan atau program
studi Teknik Informatika, khususnya pada bidang disiplin ilmu Artificial Intelligence (AI). Website
yang mulai online sejak tahun 2016, dibuat bertujuan untuk mempermudah mahasiswa Teknik
Informatika, Fakultas Teknik dan Sains, Universitas Muhammadiyah Purwokerto, dalam
mengakses materi kuliah dan tugas melalui website secara terstruktur.
Problem yang dihadapi di website https://fida.ump.ac.id masih terlihat sederhana dari
segi isi. Artikel atau konten yang diproduksi masih terbatas hanya pada link unduhan
menggunakan platform seperti 4shared, bukan sebagai wujud artikel atau konten secara utuh,
seperti halnya kaidah informational dan educational website. Sementara itu, di lain sisi, website
https://fida.ump.ac.id belum terindeks dengan baik di Google Search Engine. Beberapa artikel
yang sebelumnya telah ditulis oleh pengelola atau administrator website, sama sekali tidak
terindeks di Google Search Engine. Hal ini membuat visibilitas website menjadi tidak optimal.
Secara tidak langsung, apabila website tidak terindeks dengan baik di Google Search Engine,
maka tidak akan bisa menjaring pengunjung secara organik melalui Google Search Engine,
dikarenakan pengunjung tidak bisa menemukan website terkait melalui mesin pencari.
Berkembang dari masalah yang ditemukan tersebut, sejak tahun 2016 website tersebut
di-online-kan, website https://fida.ump.ac.id sama sekali tidak memiliki pengunjung melalui
Google Search Engine, dikarenakan visibilitas website di Google Search Engine yang tidak ada
alias tidak dapat dijangkau melalui mesin pencari.
Salah satu metode yang digunakan untuk bisa membantu mendongkrak popularitas
website https://fida.ump.ac.id di mesin pencari adalah menggunakan implementasi teknik
Search Engine Optimization (SEO) [1]. Metode ini menjadi salah satu teknik yang paling umum
digunakan, walaupun prosesnya panjang, tetapi hasilnya bisa bertahan dalam jangka waktu
yang lama. Metode SEO yang diterapkan, secara natural akan meningkatkan visibilitas website
di mesin pencari, sehingga website tersebut mudah ditemukan pengunjung dan bisa
mendapatkan banyak trafik dari mesin pencari secara organik alias tidak berbayar [2].
Implementasi dari SEO terbukti efektif dalam menempatkan website pada halaman 1
hasil pencarian di Google Search Engine [3]. SEO terdiri atas 2 jenis, SEO On-Page yang
merupakan optimalisasi dengan berfokus pada hal-hal yang ada di dalam website dan SEO Off-
Page yang merupakan optimalisasi dengan berfokus pada hal-hal yang ada di luar website [4].
Teknik SEO mampu mendongkrak sebuah website agar tampil di mesin pencari untuk
memperoleh trafik secara organik. Kegunaan atau peranan SEO di dalam website sangat
penting agar website selalu tampil di halaman pertama mesin pencari Google dan mampu
mendatangkan banyak pengunjung [5].
Sementara itu, tujuan dari SEO untuk menempatkan sebuah website pada posisi
teratas hasil pencarian, berdasarkan dari kata kunci (keyword) tertentu yang telah ditargetkan
[6]. Senada dengan hal tersebut, SEO On-Page berperan dalam meningkatkan 70% Search
Engine Result Page (SERP) website di mesin pencari, yang mana volume dan kualitas
kunjungan dari Google Search Engine meningkat sebesar 60% [7]. Adanya implementasi teknik
SEO juga mampu meningkatkan jumlah kunjungan website melalui Google Search Engine [8].
Website yang berhasil menempati posisi teratas pada hasil pencarian, mempunyai
peluang yang lebih besar untuk memperoleh pengunjung. Karenanya, semakin tinggi posisi
sebuah website di Search Engine Result Page (SERP), maka akan semakin tinggi pula peluang
pengunjung yang akan datang di website tersebut [9].
Dibutuhkan implementasi teknik SEO dan waktu yang relatif lama agar website mampu
memperoleh halaman 1 di mesin pencari. Hal ini dikarenakan, apabila website berada di
halaman 2 dan seterusnya, kemungkinan besar tak akan dilirik oleh pengunjung selaku para
pencari informasi [10]. Implementasi teknik SEO yang tepat, maka sebuah website akan
memiliki properti yang memudahkan mesin pencari dalam mengenali website dan tentunya
berpotensi mempermudah kemunculan atau visibilitas di halaman pertama Search Engine
Result Page (SERP) [11].

2. Metode Penelitian
2.1. Jenis Penelitian

CYBERNETICS Vol. 5, No. 02, Nov 2021 : 81-87


CYBERNETICS E-ISSN 2580-1465 ◼ 83

Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yakni penelitian kualitatif. Jenis
penelitian kualitatif yang digunakan pada penelitian ini dimaksudkan untuk memperoleh
informasi mengenai tata kelola atau manajemen website secara mendalam dan komprehensif.

2.2. Metode Pengumpulan Data


Pengumpulan data yang dilakukan dengan cara wawancara secara langsung terhadap
website administrator untuk mengetahui tata kelola atau manajemen website yang sebelumnya
dilakukan. Hal ini dapat membantu penelitian untuk mengambil langkah atau kebijakan yang
dapat diimplementasikan.
Selain melalui wawancara, dilakukan pula menggunakan metode observasi
(pengamatan) secara langsung terhadap website, baik dari segi homepage (beranda), isi
(artikel), maupun frekuensi keterlihatan website di mesin pencari, salah satunya observasi
melalui Google Search Engine.

2.3. Langkah Implementasi SEO


Langkah implementasi Search Engine Optimization (SEO) yang digunakan berupa SEO
On-Page (optimasi SEO dari dalam website) dan SEO Off-Page (optimasi SEO dari luar
website). Langkah implementasi SEO merujuk pada Gambar 1.

Gambar 1. Langkah implementasi SEO

Gambar 1 menunjukkan langkah implementasi SEO yang diawali dari analisis website
itu sendiri. Berdasarkan metode wawancara dan observasi yang dilakukan, walaupun website
telah online, tetapi ada kerangka di dalam website tersebut yang tidak bisa berjalan dengan
baik sebagaimana mestinya, hal ini yang menjadi alasan website tidak tampil di mesin pencari.
Content Management System (CMS) yang digunakan adalah WordPress, yang mana
WordPress menjadi salah satu platform CMS open-source yang paling populer [12].

Analisis Pemanfaatan Search Engine Optimization (SEO) sebagai Upaya Meningkatkan Volume
Lalu Lintas Website Akademik di Google Search Engine (Habibullah Al Faruq, Hindayati
Mustafidah)
84 ◼ E- ISSN 2580-1465

Setelah analisis, dilakukanlah implementasi SEO On-Page, dengan melakukan riset


kata kunci (keyword research), memperbanyak isi artikel, baik itu dari segi kuantitas, maupun
kualitas juga harus tetap diperhatikan. Optimasi SEO On-Page yang dilakukan juga mencakup
banyak hal lain, seperti permalink, plugin, hingga optimasi gambar [13].
Setelah dilakukan implementasi SEO On-Page, maka dianalisis di mesin pencari atau
Search Engine Result Page (SERP), untuk mengetahui artikel-artikel yang sebelumnya
diperbaiki dan dilakukan analisis secara teknikal yang telah disempurnakan, bisa terindeks di
mesin pencari dengan baik. Apabila dibutuhkan, maka dapat menggunakan implementasi SEO
Off-Page.
Implementasi SEO Off-Page lebih mengacu pada optimasi di luar website. Beberapa
macam teknik SEO Off-Page yang umum digunakan seperti konten yang dapat dibagikan atau
disebarluaskan, social media engagement, article submission, hingga business listing [14].

3. Hasil dan Analisis


3.1. Analisis Teknikal SEO
Berdasarkan hasil analisis, website https://fida.ump.ac.id belum terindeks di Google
Search Engine. Hal tersebut dibuktikan dengan menggunakan kata kunci Google Dork
“site:website.com”. Selain itu, versi WordPress yang digunakan sudah terlalu usang dan tidak
pernah di-update.
Sementara itu, website sudah menggunakan konteksi HTTPS [15] dan theme yang
digunakan sudah responsive di berbagai macam device, baik itu mobile maupun desktop, yang
selanjutnya disebut dengan mobile-friendly [16]. Untuk mempermudah memantau hasil
penelitian, dilakukan integrasi antara website dengan Google Search Console dan Google
Analytics, yang selanjutnya dapat dijadikan sebagai indikator hasil.

3.2. Implementasi SEO On-Page


Implementasi SEO On-Page merupakan salah satu jenis metode optimasi SEO yang
dilakukan di dalam website. Ragam implementasi yang dilakukan seperti melakukan instalasi
plugin [13], seperti Autoptimize (minimize HTML, CSS, dan JS), Broken Link Checker
(memantau link rusak di dalam website), Lazy Load by WP Rocket (mempercepat proses
loading website), LuckyWP Table of Contents (generate table of contents yang ramah SEO),
Rank Math (optimasi untuk artikel di dalam website), Site Kit by Google (integrasi website
dengan tools milik Google), WP Fastest Cache (fitur cache di dalam website), dan WP-Optimize
(mengoptimalkan database website).
Implementasi yang lebih banyak dilakukan adalah dalam perbaikan dan publikasi
artikel, dengan melakukan riset kata kunci sebelum artikel ditulis menggunakan Google Trends,
Google Keyword Planner, dan Google Suggestion Keyword [17]. Riset kata kunci artikel yang
dilakukan menghasilkan beberapa artikel yang layak untuk ditulis dan dipublikasikan, seperti:
• Mendeley
o Pengertian Mendeley
o Sejarah Mendeley
o Cara Install Mendeley
o Cara Menggunakan Mendeley
• Teknik Informatika UMP
o Dosen Teknik Informatika UMP
o Teknik Informatika UMP dalam Angka
o Panduan Penulisan Skripsi Fakultas Teknik dan Sains UMP
• Teori Komputasi
o Finite Automata
o Perbedaan DFA dan NFA
o Mesin Turing
o Materi Kuliah Teori Komputasi

Setelah memperoleh kata kunci potensial yang sering dicari pengunjung di mesin
pencari, barulah dilakukan penulisan dan publikasi artikel. Sehingga, artikel yang ditulis adalah
CYBERNETICS Vol. 5, No. 02, Nov 2021 : 81-87
CYBERNETICS E-ISSN 2580-1465 ◼ 85

artikel yang benar-benar sering dicari oleh pengunjung dan dapat bersaing dengan artikel yang
dihasilkan oleh website lain di mesin pencari. Dengan demikian, website https://fida.ump.ac.id
yang pada awalnya tidak memiliki trafik, bisa mulai memperoleh trafik dari mesin pencari.

3.3. Analisis di SERP


Setelah kata kunci didapatkan, di-generate ke dalam sebuah artikel, dan berhasil
dipublikasikan di website https://fida.ump.ac.id, maka langkah yang selanjutnya dilakukan
analisis di mesin pencari, yang biasa dinamakan juga dengan Search Engine Result Page
(SERP).
Kegiatan analisis di Search Engine Result Page (SERP) ini bertujuan untuk mengetahui
artikel yang ditulis dapat bersaing dan tampil di mesin pencari. Berdasarkan analisis di Search
Engine Result Page (SERP), dapat diketahui bahwasannya masing-masing kata kunci yang
telah dibuat menjadi artikel, bisa bersaing di Google Search Engine dengan baik.
Hasil artikel “Mendeley” berdasarkan kata kunci terkait, memiliki peringkat di mesin
pencari Google merujuk pada Tabel 1.

Tabel 1. Peringkat artikel tentang “mendeley” di mesin pencari


Kata Kunci Judul Artikel Peringkat di Mesin Pencari
(SERP)
Mendeley Mendeley -
Pengertian Mendeley Pengertian Mendeley -
Sejarah Mendeley Sejarah Mendeley -
Cara Install Mendeley Cara Install Mendeley -
Cara Menggunakan Mendeley Cara Menggunakan Mendeley -

Hasil artikel “Teknik Informatika UMP” berdasarkan kata kunci terkait, memiliki
peringkat di mesin pencari Google merujuk pada Tabel 2.

Tabel 2. Peringkat Artikel Tentang “Teknik Informatika UMP” di Mesin Pencari


Kata Kunci Judul Artikel Peringkat di Mesin Pencari
(SERP)
Teknik Informatika UMP Teknik Informatika UMP Halaman 1 mesin pencari
Dosen Teknik Informatika Dosen Teknik Informatika Halaman 1 mesin pencari
UMP UMP
Teknik Informatika UMP Teknik Informatika UMP Halaman 1 mesin pencari
dalam Angka dalam Angka
Panduan Penulisan Skripsi Panduan Penulisan Skripsi Halaman 1 mesin pencari
Fakultas Teknik dan Sains Fakultas Teknik dan Sains
UMP UMP

Hasil artikel “Teori Komputasi” berdasarkan kata kunci terkait, memiliki peringkat di
mesin pencari Google merujuk pada Tabel 3.

Tabel 3. Peringkat Artikel Tentang “Teori Komputasi” di Mesin Pencari


Kata Kunci Judul Artikel Peringkat di Mesin Pencari
(SERP)
Teori Komputasi Teori Komputasi -
Finite Automata Finite Automata -
Perbedaan DFA dan NFA Perbedaan DFA dan NFA Halaman 1 mesin pencari
Mesin Turing Mesin Turing Halaman 3 mesin pencari
Materi Kuliah Teori Komputasi Materi Kuliah Teori Komputasi Halaman 1 mesin pencari

3.4. Implementasi SEO Off-Page


Analisis Pemanfaatan Search Engine Optimization (SEO) sebagai Upaya Meningkatkan Volume
Lalu Lintas Website Akademik di Google Search Engine (Habibullah Al Faruq, Hindayati
Mustafidah)
86 ◼ E- ISSN 2580-1465

Implementasi SEO Off-Page (optimasi di luar website) dilakukan menggunakan metode


backlink (tautan atau link dari platform di luar website, menuju ke website yang dioptimasi) [15].
Backlink yang digunakan dari forum KasKus dan media sosial Twitter untuk memperoleh reach
atau jangkauan yang luas terhadap artikel yang telah ditulis. Optimasi SEO Off-Page secara
tidak langsung dapat digunakan untuk mempromosikan website melalui platform lain.

3.5. Hasil
Setelah diimplementasikan beragam teknik Search Engine Optimization (SEO), mulai
dari analisis, SEO On-Page, dan SEO Off-Page, website https://fida.ump.ac.id berhasil
memperoleh peningkatan volume lalu lintas secara signifikan. Dari awalnya yang tidak ada
pengunjung sama sekali alias 0 dari mesin pencari, berhasil memperoleh hingga 578 tayangan
halaman. Hasil tersebut dapat dilihat melalui integrasi website yang telah dilakukan dengan
online tools resmi milik Google (Google Analytics) yang merujuk pada Gambar 2.

Gambar 2. Tayangan halaman website

Berdasarkan Gambar 2 di atas, dapat diambil hasil bahwasannya waktu rata-rata


pengunjung berada di website https://fida.ump.ac.id selama 1 menit 38 detik. Selain itu, adapula
beberapa rincian artikel yang memperoleh trafik tertinggi:
1. Perbedaan DFA dan NFA, memperoleh sebanyak 162 tayangan halaman
2. Homepage website (beranda) Hindayati Mustafidah, memperoleh sebanyak 133
tayangan halaman
3. Dosen Teknik Informatika UMP, memperoleh sebanyak 83 tayangan halaman

4. Kesimpulan
Berdasarkan dari penelitian di atas diungkap bahwasannya implementasi teknik Search
Engine Optimization (SEO) terbukti dapat diandalkan dan mampu meningkatkan volume lalu
lintas website secara organik di mesin pencari. Hal ini dikarenakan dengan metode SEO,
website menjadi lebih mudah ditemukan pengunjung di mesin pencari, salah satunya mesin
pencari Google. Hingga penelitian ini ditulis, website https://fida.ump.ac.id dari yang
sebelumnya belum ada volume traffic sama sekali dari mesin pencari sejak di-online-kan tahun
2016, sekarang website tersebut telah terindeks di mesin pencari dengan mendapatkan
sebanyak 578 tayangan halaman.

Daftar Pustaka
[1] Harto, B. A. “Implementing Website Design Based on Search Engine Optimization (SEO)
Checklist to Increase Web Popularity”. Journal of Applied Information, Communication,
and Technology (JAICT). 2019; Vol. 6: 87 - 97.
[2] Romadon, F., Akhriza, T. M., dan Utsalina, D. S. “Pengembangan Struktur Konten Artikel
Berbasis Search Engine Optimization untuk Meningkatkan Ranking Halaman Web di

CYBERNETICS Vol. 5, No. 02, Nov 2021 : 81-87


CYBERNETICS E-ISSN 2580-1465 ◼ 87

Google Search Engine”. Seminar Nasional Teknologi Informasi dan Komunikasi STI&K
(SeNTIK). 2020; Vol. 4: 385 - 391.
[3] Amin, F. dan Nurraharjo, E. “Optimasi Website Penjualan Buku Menggunakan Metode
Search Engine Optimization (SEO) On-Page dan SEO Off-Page”. ProsidingSENDI_U.
2019; 301 - 311.
[4] Helianthusonfri, J. Panduan Lengkap SEO Pemula untuk Blogger. Edisi ke-1. Jakarta: PT
Elex Media Komputindo. 2015.
[5] Adelheid, A. Cara Cepat Membuat Segala Jenis Website. Edisi ke-1. Jakarta: PT Elex
Media Komputindo. 2013.
[6] Artanto, H. dan Nurdiyansyah, F. “Penerapan SEO (Search Engine Optimization) untuk
Meningkatkan Penjualan Produk”. Journal of Information Technology and Computer
Science (JOINTECS). 2017; Vol. 1: 1 - 4.
[7] Handayani, I., Febriyanto, E., dan Shofwatullah, M. “Optimalisasi Visibilitas Situs
iLearning Journal Center (iJC) pada Mesin Pencari Berbasis Search Engine Optimization
(SEO) On-Page”. SATIN - Sains dan Teknologi Informasi. 2019; Vol. 5: 27 - 35.
[8] Sinaga, T. H. dan Hadinata, E. “Implementasi Teknik Search Engine Optimization dalam
Meningkatkan Trafik Website Bima Utomo Waterpark”. QUERY: Jurnal Sistem Informasi.
2019; Vol. 3: 1 - 9.
[9] Shahzad, A., et al. “Search Engine Optimization Techniques for Malaysian University
Websites: A Comparative Analysis on Google and Bing Search Engine”. International
Journal on Advanced Science, Engineering, and Information Technology (IJASEIT). 2018;
Vol. 8: 1262 - 1269.
[10] Rosida dan Herwanto, P. “Kolaborasi Teknik Optimasi Web untuk Mendapatkan
Popularitas Terbaik di Mesin Pencari, Akses yang Cepat, Kemudahan Akses, dan
Keamanan”. INFORMASI (Jurnal Informatika dan Sistem Informasi). 2019; Vol. XI: 65 -
72.
[11] Nugroho, M. F. dan Gondohanindijo, J. “Rancang Bangun Optimasi Mesin Pencari
(Search Engine Optimization) pada Website Perguruan Tinggi”. Seminar Nasional
APTIKOM (SEMNASTIK). 2019; 347 - 354.
[12] Cabot, J. “WordPress: A Content Management System to Democratize Publishing”. IEEE
Software. 2018; Vol. 35: 89 - 92.
[13] Imaniawan, F. F. D., Wijianto, R. dan Mulyanto, J. D. “Penerapan Search Engine
Optimization untuk Meningkatkan Peringkat Website pada Search Engine Result Page
Google”. Evolusi: Jurnal Sains dan Manajemen. 2020; Vol. 8: 28 - 39.
[14] Prakash, S. S. “Search Engine Optimization Techniques for Attracting Organic Traffic to
Websites”. International Journal of Recent Trends in Engineering and Research
(IJRTER). 2020; Vol. 6: 1 - 6.
[15] Zhang, S. dan Cabage, N. “Search Engine Optimization: Comparison of Link Building and
Social Sharing”. Journal of Computer Information Systems. 2017; Vol. 57: 148 - 159.
[16] Wicaksono, T. G. dan Muhtarom, M. “Implementation of Search Engine Optimization
(SEO) on Website of IKM Semanggi Harmony”. International Journal of Progressive
Sciences and Technologies (IJPSAT). 2020; Vol. 19: 202 - 206.
[17] Terrance, A. R., Shrivastava, S., dan Kumari, A. “Importance of Search Engine Marketing
in The Digital World”. Proceedings of The First International Conference on Information
Technology and Knowledge Management (ICITKM). 2018; Vol. 14: 155 - 158.

Analisis Pemanfaatan Search Engine Optimization (SEO) sebagai Upaya Meningkatkan Volume
Lalu Lintas Website Akademik di Google Search Engine (Habibullah Al Faruq, Hindayati
Mustafidah)

Anda mungkin juga menyukai