Anda di halaman 1dari 12

INFORMASI DI NEW ECONOMY

Disusun guna memenuhi tugas mata kuliah


KOMUNIKASI BISNIS DAN DIPLOMASI KORPORAT
Dosen Pengampu:.
RENA YULIANA, S.Pd., ME

Disusun Oleh :
1.R.Alya Haerunnisa
(20230080331)
2. Raihan Shafari Tsany
(20230080312)
3. Tasya Amanda Maulidia
(20230080302)

PROGRAM STUDI MANAJEMEN


FAKULTAS BISNIS DAN HUMANIORA
UNIVERSITAS NUSA PUTRA
2024
KATA PENGANTAR

Puji syukur kepada Allah SWT, yang telah melimpahkan karunia dan hidayah-Nya
sehingga kami dapat menyelesaikan tugas makalah yang berjudul “INFORMASI DI ERA
NEW ECONOMY” dengan baik dan tepat waktu.Adapun maksud dan tujuan dari
penyusunan makalah ini adalah untuk menyelesaikan tugas mata kuliah KOMUNIKASI
BISNIS DAN DIPLOMASI KORPORAT

Kami mengucapkan terima kasih kepada Ibu Rena selaku dosen pengampu mata kuliah.
Tugas yang telah diberikan ini dapat menambah pengetahuan dan wawasan terkait bidang
yang kami tekuni. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah
membantu dalam proses penyusunan makalah ini. Tentunya, tidak akan bisa maksimal jika
tidak mendapat dukungan dari berbagai pihak.

Kami menyadari bahwa masih terdapat kekurangan, baik dari penyusunan maupun tata
bahasa penyampaian dalam makalah ini.Oleh karena itu, kritik dan saran yang membangun
akan kami terima demi kesempurnaan makalah ini.

Kami berharap semoga makalah yang kita susun ini memberikan manfaat bagi pembaca
dan saya berharap kritik dan saran dari pembaca atas segala kekurangan dalam pembuatan
makalah ini.
BAB 1 PENDAHULUAN

1.1 Latar belakang

Munculnya new economy membuat perekonomian global tumbuh dengan cepat, hal
tersebut terlihat dari perkembangan teknologi informasi yang lebih maju, penciptaan
inovasi bisnis yang lebih modern dan persaingan bisnis yang lebih sempit. Perkembangan
ekonomi saat ini telah sampai pada pembentukan pasar tunggal dan pusat produksi tunggal
yang biasa disebut dengan Masyarakat Ekonomi Asean (MEA). MEA adalah sebuah
integrasi ekonomi ASEAN dalam menghadapi perdagangan bebas antar negara-negara
yang tergabung dalam anggota ASEAN. Dalam menghadapi persaingan yang sangat ketat
selama MEA, kesuksesan perusahaan ditentukan oleh kemampuan perusahaan dalam
menyediakan dan memproduksi produk atau jasa yang mampu dijual dan tidak lagi
ditentukan dari seberapa besar perusahaan dapat menjual produknya (Mulyadi, 2001).
Secara umum MEA bertujuan untuk menciptakan ekonomi yang stabil, makmur dan
memiliki tingkat daya saing yang tinggi. Agar perekonomian di Indonesia tidak kalah
bersaing dengan negara lain, maka perusahaan di Indonesia harus memiliki keunggulan
kompetitif, yaitu dengan menciptakan inovasi dan strategi bisnis yang kreatif agar mampu
bersaing. Jika sebuah perusahaan menginginkan untuk terus bersaing maka perusahaan
harus mengubah strateginya, dari bisnis yang berdasarkan tenaga kerja (labor based
business) kebisnis yang berdasarkan pengetahuan (knowledge based business).
1.2 Tujuan penulisan.
 Mengetahui pengertian dari new ekonomi.
 Mengetahui pengaruh teknologi informasi dan komunikasi dalam new ekonomi.
 Mengetahui manfaat teknologi informasi dan komunikasi.

1.3 Manfaat penulisan.


 untuk membantu mengetahui pengertian dan prinsip dari new ekonomi sehingga
orang lebih memahami tentang new ekonomi itu sendiri.
 Untuk dapat mengetahui manfaat dan tujuan new ekonomi.
 Untuk dapat mengetahui keuntungan dan contoh informasi di new economy.
BAB 2 PEMBAHASAN

Istilah new economy barangkali bukanlah sesuatu yang baru akhir-akhir ini. Menurut Time
Magazine, new economy diartikan sebagai transisi dari dari heavy industry menuju
technology-based industry. Artinya semua kegiatan industri yang terjadi pada saat ini
merupakan new economy karena hampir setiap aspek industri sudah menggunakan sentuhan
teknologi dalam pengoperasiannya. Perkembangan new economy dirasakan sangat pesat
setelah ditemukannya komputer pertama, ENIAC (Electronic Numerical Integrator and
Komputer), pada tahun 1946 yang diiringi dengan penemuan-penemuan lain seperti PC
(Personal Komputer) dan PDA (Personal Data Assistant). Setelah itu, perkembangan
komputer benar-benar tidak bisa dibendung hingga akhirnya mampu menjangkau semua
segmen masyarakat seperti sekarang ini.

Dengan menggunakan komputer sebagai salah satu aspek penunjang kegiatan-kegiatan


perekonomian, ada banyak hal baru yang berkembang dan tidak pernah ada dalam masa-masa
sebelum itu. Kegiatan produksi, administrasi, dan pengambilan keputusan dapat dilakukan
secara lebih cepat dan akurat karena menggunakan media pengolahan data yang lebih
canggih, tidak hanya menggunakan tenaga manusia saja.

2.1 Perangkat Informasi Dapat Mengembangkan Komunikasi


Pada zaman dulu atau zaman pra-sejarah, manusia berkomunikasi dengan menggunakan
bahasa tubuh dalam komunikasi yang merujuk pada komunikasi nonverbal atau
menggunakan petunjuk lain yang sifatnya visual sebagai bentuk komunikasi jarak jauh
seperti asap atau bendera. Kini, seiring dengan perkembangan alat komunikasi, komunikasi
telah berevolusi menjadi fasilitator bagi berbagai macam kegiatan yang kita lakukan dalam
kehidupan sehari-hari. Di era serba instan seperti sekarang, segala sesuatunya terkait dengan
penggunaan teknologi komunikasi untuk menyebarluaskan informasi kepada khalayak yang
lebih luas. Jenis-jenis informasi atau jenis-jenis berita kini dapat dikirimkan melalui macam-
macam media komunikasi terutama media komunikasi modern kepada khalayak yang jauh
lebih luas

2.2 Perkembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi

Seperti yang telah disinggung pada bagian diatas, perkembangan new economy tidaklah lepas
dari perkembangan teknologi informasi dan komunikasi sebagai salah satu aspek fundamental
di dalamnya. Setelah perkembangan komputer pertama, perkembangan teknologi informasi
tidak pernah surut. Setiap beberapa waktu selalu bermunculan perangkat keras yang baru
dengan teknologi yang baru pula. Dari sisi dimensi ukuran pun perangkat komputer semakin
lebih kecil dan kompak, hingga berukuran segenggam tangan saat ini. Perkembangan
perangkat keras ini juga diiringi dengan perkembangan perangkat lunak yang mendukung
pengoperasian perangkat keras yang diciptakan. Perangkat lunak ini bisa dikategorikan dalam
beberapa bidang mulai dari sistem operasi, software aplikasi, dan sebagainya

Perkembangan perangkat lunak khususnya sistem operasi melahirkan banyak turunan produk,
mulai dari UNIX, Microsoft Windows, Apple Mac OS, Sun Solaris, hingga Linux.
Perkembangan teknologi komunikasi tidak kalah cepatnya dibandingkan dengan teknologi
komputer. Perkembangan teknologi ini telah dimulai dari penggunaan kabel konvensional
sebagai media transmisi data, kemudian ditemukannya model-model transmisi serial dan
parallel, penggunaan kabel serat optik, hingga penggunaan satelit sebagai media transmisi
data. Karena dari sisi hardware saja sudah semakin maju, kecepatan transmisi data yang
difasilitasi dan volume data yang dibawa dalam sekali transfer pun semakin tinggi dan besar.
Hal ini memungkinkan penyebaran informasi yang semakin cepat dan luas

A. Keuntungan Menguasai Teknologi Informasi


1. Dalam Bidang Sosial
Keuntungan :
 Kemajuan teknologi komunikasi yang cepat dapat mempermudah komunikasi antara
suatu tempat dan tempat yang lain.
Kerugian :
 Dengan semakin pesatnya komunikasi membuat bentuk komunikasi berubah yang
asalnya berupa face to face menjadi tidak. Hal ini dapat menyebabkan komunikasi
menjadi hampa.
 Seseorang yang terus menerus bergaul dengan komputer akan cenderung menjadi
seseorang yang individualis.
 Dengan pesatnya teknologi informasi baik di internet maupun media lainnya membuat
peluang masuknya hal-hal yang berbau pornografi, pornoaksi, maupun kekerasan
semakin mudah.
 Kemajuan TIK juga pasti akan semakin memperparah kesenjangan sosial yang terjadi
di masyarakat antara orang kaya dan orang miskin.
 Maraknya cyber crime yang terus membayangi seperti carding, ulah cracker,
manipulasi data dan berbagaicyber crime yang lainnya
Menurut Paul C Saettler dari California State University, Sacramento, Satu hal yang
pasti, interaksi anak dan komputer yang bersifat satu (orang) menghadap satu (mesin)
mengakibatkan anak menjadi tidak cerdas secara sosial.
2. Dalam Bidang Pendidikan
Keuntungan :
 Informasi yang dibutuhkan akan semakin cepat dan mudah di akses untuk
kepentingan pendidikan.
 Inovasi dalam pembelajaran semakin berkembang dengan adanya inovasi e-
learning yang semakin memudahkan proses pendidikan.
 Kemajuan TIK juga akan memungkinkan berkembangnya kelas virtual atau kelas
yang berbasisteleconference yang tidak mengharuskan sang pendidik dan peserta
didik berada dalam satu ruangan.
 Sistem administrasi pada sebuah lembaga pendidikan akan semakin mudah dan lancar
karena penerapan sistem TIK
Kerugian :
 Kemajuan TIK juga akan semakin mempermudahterjadinya pelanggaran terhadap
Hak Atas Kekayaan Intelektual (HAKI) karena semakin mudahnya mengakses data
menyebabkan orang yang bersifat plagiatis akan melakukan kecurangan.
 Salah satu dampak negatif televisi adalah melatih anak untuk berpikir pendek dan
bertahan berkonsentrasi dalam waktu yang singkat (short span of attention).
3. Dalam Bidang Ekonomi
Keuntungan :
 Semakin maraknya penggunaan TIK akan semakin membuka lapangan pekerjaan.
 Bisnis yang berbasis TIK atau yang biasa disebut e-commerce dapat mempermudah
transaksi-traansaksi bisnis suatu perusahaan atau perorangan
 Dengan fasilitas pemasangan iklan di internet pada situs-situs tertentu akan
mempermudah kegiatan promosi dan pemasaran suatu produk.
Kerugian :
 Dengan mudahnya melakukan transaksi di internet menyebabkan akan semakin
memudahkan pula transaksi yang dilarang seperti transaksi barang selundupan atau
transaksi narkoba.
 Hal yang sering terjadi adalah pembobolan rekening suatu lembaga atau perorangan
yang mengakibatkan kerugian financial yang besar.

4. Dalam Bidang Pemerintahan


Keuntungan :
 Tenologi Informasi dan Komunikasi yang dikembangkan dalam pemerintahan atau
yang disebut e-government membuat masyarakat semakin mudah dalam mengakses
kebijakan pemerintah sehingga program yang dicanangkan pemerintah dapat berjalan
dengan lancar.
 e-government juga dapat mendukung pengelolaan pemerintahan yang lebih efisien,
dan bisa meningkatkan komunikasi antara pemerintah dengan sektor usaha dan
industri.
 Masyarakat dapat memberi masukan mengenai kebijakan-kebijakan yang dibuaat oleh
pemerintah sehingga dapat memperbaiki kinerja pemerintah.
Kerugian :
 Semakin bebasnya masyarakat mengakses situs pemerintah akan membuka peluang
terjadinya cyber crime yang dapat merusak system TIK pada e-goverment. Misalnya
kasus pembobolan situs KPU ketika penyelenggaraan Pemilu oleh seorang cracker.

B. Keuntungan Menguasai Teknologi Komunikasi


1. Berkomunikasi menjadi lebih mudah dan cepat
Manfaat dari perkembangan teknologi dan informasi yang pertama adalah memudahkan
dan mempercepat komunikasi. Kehadiran teknologi komunikasi dan informasi baru
telah menimbulkan revolusi komunikasi di seluruh dunia. Di masa lalu, dibutuhkan
waktu yang sangat lama untuk memperoleh atau mengirimkan pesan kepada orang lain.
Kini, komunikasi dapat dilakukan dengan sangat mudah dan cepat berkat
adanya internet sebagai media komunikasi. Melalui koneksi internet yang cepat, kita
dapat berkomunikasi melalui surat elektronik, konferensi video, dan lain-lain secara
cepat sehingga menghemat waktu dan biaya.
2. Memudahkan akses informasi
Selain memberikan kemudahan dalam berkomunikasi, kehadiran internet juga
memberikan kemudahan dalam mengakses informasi. Kini kita dengan mudah dapat
mengakses dan memperoleh jenis-jenis informasi maupun jenis-jenis berita dengan
mudah kapan pun dan dimana pun. Kemudahan mengakses informasi memberi dampak
pada semakin meningkatnya pengetahuan yang kita miliki.
3. Mempersingkat waktu dan memangkas biaya
Dalam dunia industri, waktu dan biaya sangat penting dalam produksi. Sebelum adanya
teknologi komunikasi dan informasi, produksi dilakukan secara manual serta
membutuhkan waktu dan biaya yang tidak sedikit karena sepenuhnya bergantung pada
tenaga manusia.
Setelah kehadiran teknologi komunikasi dan informasi, produksi dapat dilakukan setiap
hari, cepat dan biaya pun dapat dipangkas. Hal ini sekaligus dapat meningkatkan laba
bagi setiap perusahaan.
4. Proses perdagangan dilakukan secara elektronik
Dalam dunia bisnis, perdagangan adalah kegiatan pertukaran, pembelian, dan penjualan
berbagai macam komoditas kepada sejumlah besar orang yang melibatkan pergerakan
dari satu tempat ke tempat lain. Sebelum adanya teknologi komunikasi dan informasi,
perdagangan dilakukan secara barter atau bertukar barang.
Sistem perdagangan barter ini kemudian berganti dengan sistem pembayaran seiring
dengan ditemukannya alat pembayaran. Proses jual beli pun dilakukan dengan
menggunakan alat pembayaran yang sah. Sistem semacam ini membuat proses
perdagangan berjalan dengan sangat lambat dan berbiaya mahal. Tak jarang para
pemasar harus mencari cara untuk memasarkan produknya ke pasar global.
Seiring dengan perkembangan teknologi komunikasi dan informasi, perdagangan kini
dapat dilakukan secara elektronik atau e-commerce. E-commerce memegang peran
yang sangat penting dalam ekonomi karena didalamnya terkandung proses perdagangan
yang memungkinkan konsumen untuk mencari dan membeli produk secara daring.
5. Transaksi secara daring
Terkait dengan perdagangan secara daring, proses transakasi pun kini dapat dilakukan
secara daring. Hal ini dapat kita temui dalam sistem perbankan. Sebelum
berkembangnya teknologi komunikasi dan informasi, sistem perbankan dilakukan
secara manual dengan cara mengambil deposit secara langsung. Selain itu, transaksi
juga hanya dapat dilakukan selama jam kerja dan hari kerja.
Namun, kehadiran teknologi komunikasi dan informasi telah mengubah sistem
perbankan menjadi lebih maju. Kini proses transaksi dapat dilakukan selama 24 jam,
kapan pun dan dimana pun. Berbagai layanan perbankan secara daring pun kini banyak
ditawarkan seperti layanan daring, dan lain-lain.
6. Membuat proses komunikasi pembelajaran menjadi semakin menarik
Teknologi komunikasi dan informasi baru tidak hanya dimanfaatkan di bidang ekonomi
melainkan juga di bidang pendidikan. Saat ini, berbagai media pembelajaran yang
berbasis komputer dan internet mulai digunakan di dunia pendidikan. Kegiatan belajar
mengajar tidak lagi hanya terjadi di ruang kelas namun dapat dilakukan secara daring.
Penggunaan teknologi komunikasi dan informasi di dunia pendidikan semacam ini
lazim disebut dengan e-learning. Dengan e-laerning, berbagai materi pembelajaran
pun disajikan secara multimedia yang sekaligus merupakan karakteristik media
pembelajaran atau ciri-ciri media pembelajaran yang lebih modern karena memiliki
kemampuan untuk memantau kegiatan pembelajaran jarak jauh secara real-time.
7. Membantu proses komunikasi pemerintahan
Manfaat dari perkembangan teknologi komunikasi dan informasi lainnya adalah
membantu proses komunikasi pemerintahan.
Kini, teknologi komunikasi dan informasi pun mulai merambah ke dalam
pemerintahan. Berbagai sistem pemerintahan di seluruh dunia mulai menggunakan
teknologi informasi untuk menyuguhkan akses kepada masyarakat untuk memperoleh
informasi pemerintah yang dikenal dengan e-government. Hak warga negara untuk
memperoleh informasi yang jelas, akurat, dan dapat dipertanggungjawabkan pun dapat
terpenuhi.
8. Komunikasi tanpa batas
Kehadiran internet sebagai hasil dari perkembangan teknologi komunikasi dan
informasi telah memberikan pengaruh pada komunikasi antar manusia. Kehadiran
internet sebagai faktor pendukung komunikasi online telah membuat komunikasi dan
informasi menjadi tanpa batas.
Kita dapat mengetahui informasi tentang berbagai peristiwa di seluruh dunia dan
berkomunikasi dengan orang-orang di seluruh dunia. Kita tidak perlu harus pergi ke
berbagai negara untuk berkomunikasi dengan teman atau siapa pun yang ada di negara
seberang.
9. Berbagi informasi secara efektif
Semakin berkembangnya teknologi komunikasi dan informasi mengakibatkan semakin
mudahnya kita saling bertukar informasi dengan orang-orang di seluruh dunia. Orang-
orang dapat saling berbagi dan bertukar informasi, pendapat, atau berita melalui diskusi
kelompok atau forum-forum daring lainnya dan berdampak pada semakin
bertambahnya pengetahuan.
10. Membuka peluang untuk dapat bekerja secara daring
Bekerja secara daring atau bekerja jarak jauh adalah salah satu manfaat lain dari
perkembangan teknologi komunikasi dan informasi.
Kini, banyak sekali orang lebih menyukai untuk bekerja secara daring karena
mempertimbangkan berbagai macam hal seperti lebih nyaman mengurangi pengeluaran
biaya transportasi yang harus dikeluarkan oleh karyawan, mengurangi waktu untuk
pergi dan pulang kerja, tingkat stress yang lebih rendah, dan lain-lain.
Namun, untuk dapat bekerja secara daring perlu memperhatikan hal-hal yang dapat
menunjang kerja daring seperti insfrastruktur teknologi informasi yang berkualitas,
literasi komputer yang baik, jenis pekerjaan yang dapat dilakukan di berbagai tempat
dengan menggunakan komputer dan progam komputer tertentu, karyawan yang
memiliki sikap profesional dalam bekerja, dan lain-lain.
C. CONTOH INFORMASI DI NEW ECONOMY
Berikut adalah beberapa contoh tentang bagaimana informasi berperan dalam new economy:

1. E-commerce: Dalam era new economy, e-commerce telah menjadi industri yang
berkembang pesat. Perusahaan e-commerce seperti Amazon, Alibaba, dan eBay
mengumpulkan dan menganalisis informasi tentang preferensi dan perilaku pembeli.
Informasi ini digunakan untuk memberikan rekomendasi produk yang relevan,
menyusun strategi pemasaran yang lebih efektif, dan meningkatkan pengalaman
belanja online.

2. Big Data dan Analitik: Dalam new economy, data yang dihasilkan oleh pengguna
dan sistem informasi menjadi sangat besar dan kompleks. Perusahaan menggunakan
teknik analitik dan algoritma canggih untuk menganalisis data ini dan mendapatkan
wawasan yang berharga. Contohnya adalah perusahaan media sosial seperti Facebook
yang menganalisis data pengguna untuk menyediakan iklan yang disesuaikan dan
meningkatkan pengalaman pengguna.

3. Internet of Things (IoT): IoT melibatkan penghubungan perangkat fisik ke internet,


yang menghasilkan data yang berlimpah. Misalnya, dalam industri manufaktur,
sensor-sensor yang terhubung mengumpulkan informasi tentang suhu, tekanan, dan
kinerja mesin. Informasi ini dapat digunakan untuk memonitor dan mengoptimalkan
proses produksi, mencegah kerusakan mesin, dan mengurangi biaya perawatan.

4. Layanan Berbasis Lokasi: Aplikasi berbasis lokasi seperti Uber dan Airbnb
menggunakan informasi tentang lokasi pengguna untuk menyediakan layanan yang
disesuaikan. Informasi ini memungkinkan pengguna untuk menemukan penyedia
layanan terdekat, melacak perjalanan mereka, dan memfasilitasi transaksi dengan
mudah.

5. Blockchain: Teknologi blockchain memungkinkan penyimpanan dan pertukaran


informasi secara aman dan terdesentralisasi. Dalam new economy, blockchain
digunakan dalam berbagai industri seperti keuangan, logistik, dan kesehatan.
Misalnya, dalam transaksi keuangan, blockchain memungkinkan transparansi,
keamanan, dan efisiensi yang lebih tinggi dengan menghilangkan perantara.
6. Sharing Economy: Sharing economy melibatkan pertukaran barang dan jasa antara
individu melalui platform digital. Contoh terkenal adalah Airbnb dan Uber. Informasi
yang dikumpulkan melalui platform ini, seperti ulasan pengguna dan rating,
membantu membangun kepercayaan antara penyedia dan pengguna layanan.

7. Pendidikan Online: Dalam new economy, pendidikan online telah menjadi populer
dan terjangkau. Platform seperti Coursera dan Udemy menyediakan akses ke kursus
dan materi pembelajaran yang berkualitas dari berbagai bidang. Informasi ini
memungkinkan individu untuk meningkatkan keterampilan dan pengetahuan mereka,
membuka peluang baru dalam karir dan pengembangan pribadi.

Contoh-contoh ini menggambarkan bagaimana informasi menjadi aset berharga dalam


new economy. Pengumpulan, analisis, dan pemanfaatan informasi yang efektif dapat
memberikan keunggulan kompetitif dan membuka peluang baru bagi perusahaan dan
individu.
KESIMPULAN

New Economy adalah sebagai transisi dari heavy industry menuju technology-based
industry. Artinya semua kegiatan industri yang terjadi pada saat ini merupakan new economy
karena hampir setiap aspek industri sudah menggunakan sentuhan teknologi dalam
pengoperasiannya,mengacu pada perkembangan berkelanjutan dari sistem ekonomi Amerika.
Ini berkembang dari gagasan ekonomi klasik melalui transisi dari ekonomi berbasis
manufaktur ke ekonomi berbasis layanan, dan telah didorong oleh teknologi dan inovasi baru.
Dan mencakup keuntungan dan kerugian teknologi informasi new economy, dan juga
berisikan contoh contoh informasi dalam new economy beserta keuntungan untuk menguasai
teknologi komunikasi dalam menjalankan new economy.

Anda mungkin juga menyukai