Anda di halaman 1dari 6

Nomor : 698/PK.02.

02/F2/2024 1 Maret 2024


Sifat : Biasa
Lampiran : 1 (satu) berkas
Hal : Permohonan Fasilitasi Peserta Kelas Orang Tua
BERSAHAJA (Bersahabat dengan Remaja) Tema I
Topik 1: Komunikasi yang Efektif dan Pola Asuh

Yth.
1. Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi
2. Kepala Dinas PPAPP Provinsi DKI Jakarta
di-
tempat

Dalam rangka peningkatan kompetensi para kader Bina Keluarga Remaja (BKR),
bersama ini kami sampaikan bahwa Direktorat Bina Ketahanan Remaja akan
melaksanakan Kelas Orang Tua BERSAHAJA (Bersahabat dengan Remaja) Angkatan I.
Kelas ini terdiri dari 3 Tema yang dilaksanakan setiap bulan sekali. Kelas Orang Tua
BERSAHAJA ini bertujuan untuk menjembatani komunikasi antara remaja dengan orang
tua dalam menjawab kompleksitas perubahan dan permasalahan yang dihadapi oleh
remaja yang akan berdampak besar bagi pembentukan karakter remaja dalam menjalani
5 transisi kehidupan. Mendidik remaja merupakan bagian terpenting orang tua agar dapat
membentuk mereka sesuai harapan. Pendampingan remaja membutuhkan proses dan
kesabaran, sehingga diperlukan peran aktif orang tua dalam memberikan pola atau gaya
pengasuhan.
Sehubungan dengan hal tersebut, kami mohon Saudara memfasilitasi kehadiran para Ka
der BKR, Orang tua yang memiliki remaja usia 10-24 tahun yang belum menikah,
Pengelola Program Bangga Kencana, PKB/ PLKB untuk mengikuti kegiatan dimaksud
(KAK terlampir) dengan Topik Pertama yaitu “Komunikasi yang Efektif dan Pola Asuh”
secara online yang akan dilaksanakan pada:
Hari/Tanggal : Kamis, 14 Maret 2024
Waktu : 10.00 WIB – 13.00 WIB
Media : Zoom Meeting
Meeting ID : 992 6528 1049
Passcode : 239527
bit.ly/OrangTuaBERSAHAJAKelasPertama
Live Youtube BKKBN Official

Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik yang diterbitkan oleh Balai Sertifikasi Elektronik (BSrE), BSSN
Peserta diharapkan mengisi registrasi paling lambat 7 (tujuh) hari sebelum pelaksanaan
kegiatan pada link berikut: https://bit.ly/KelasOrangTuaBERSAHAJA. Juara Kelas Orang
Tua BERSAHAJA akan diberangkatkan ke Bali dalam pertemuan remaja nasional.

Demikian disampaikan, atas kerjasamanya diucapkan terima kasih.

Deputi Bidang Keluarga Sejahtera


dan Pemberdayaan Keluarga,

${ttd}

Nopian Andusti
Tembusan:
Kepala BKKBN (sebagai laporan)

Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik yang diterbitkan oleh Balai Sertifikasi Elektronik (BSrE), BSSN

Powered by TCPDF (www.tcpdf.org)


KERANGKA ACUAN KEGIATAN
KELAS ORANG TUA BERSAHAJA (BERSAHABAT DENGAN REMAJA)
ANGKATAN I
DIREKTORAT BINA KETAHANAN REMAJA

A. LATAR BELAKANG
BKKBN dalam upaya pencapaian Visi, Misi dan Janji Presiden 2020-2024 melalui Program
Pembangunan Keluarga, Kependudukan dan Keluarga Berencana (Bangga Kencana),
salah satunya adalah berkontribusi langsung terhadap upaya pencapaian misi Presiden
“Peningkatan Kualitas Manusia Indonesia” dan Janji Presiden terkait “Meningkatkan
keterlibatan perempuan/ibu dalam menjaga tumbuh kembang anak serta pendidikan
karakter dalam keluarga” dan “Revolusi Mental dalam sistem sosial dengan pembudayaan
nilai-nilai luhur bangsa dalam institusi keluarga dan interaksi antar warga”. Terutama dalam
pengembangan kegiatan prioritas dalam penguatan peran keluarga dan masyarakat dalam
pembentukan karakter sejak usia dini, serta pengembangan kegiatan terkait Revolusi
Mental dalam sistem sosial untuk penguatan ketahanan keluarga dan masyarakat.

Berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 18 Tahun 2020 tentang Rencana Pembangunan


Jangka Menengah Nasional (RPJMN) Tahun 2020-2024 yang dituangkan dalam Rencana
Strategis (Renstra) 2020-2024, BKKBN menetapkan sasaran program yang akan dicapai
dalam kurun waktu 2020 – 2024 yaitu untuk meningkatkan kualitas penyelenggaraan
Program Bangga Kencana dalam peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia Indonesia,
serta mewujudkan Revolusi Mental dan Pembangunan Kebudayaan. Dalam mendukung
sasaran tersebut, Direktorat Bina Ketahanan Remaja berkontribusi pada dua aspek yaitu:
Peningkatan kemampuan keluarga dalam pendampingan masa perkembangan remaja dan
penguatan karakter melalui 2 (dua) Indikator Kinerja Utama (IKU) yaitu: Indeks pengasuhan
keluarga yang memiliki remaja dan Indeks karakter remaja. Sehingga peran orang tua dan
keluarga memegang peranan penting dalam pembentukan karakter remaja.

Kompleksitas perubahan dan permasalahan yang dihadapi oleh remaja berdampak besar
bagi pembentukan karakter mereka dalam menjalani 5 transisi kehidupan. Mendidik remaja
merupakan bagian terpenting orangtua agar dapat membentuk mereka sesuai harapan.
Pendampingan remaja membutuhkan proses dan kesabaran, sehingga diperlukan peran
aktif orangtua dalam memberikan pola atau gaya pengasuhan. Pola asuh yang diterapkan
berpengaruh dalam pembentukan karakter remaja. Karakteristik orang tua, tugas
perkembangan keluarga, pola asuh yang dijalani, kompleksitas dinamika perubahan yang
terjadi pada remaja, konflik yang terjadi antara remaja dengan orangtua dan konflik remaja
dengan teman sebaya, serta tantangan orangtua dalam membimbing remaja dalam bidang
akademik dan pendidikan seksualitas adalah faktor-faktor yang ikut memberikan kontribusi
dalam pembentukan karakter remaja, sehingga perlu penguatan program dan kegiatan di
kelompok kegiatan Bina Keluarga Remaja (BKR).

Berdasarkan hal tersebut, untuk mendukung arah dan kebijakan BKKBN dalam
meningkatkan ketahanan dan kesejahteraan keluarga yang holistik dan integratif sesuai
siklus hidup serta menguatkan pembentukan karakter di keluarga maka Direktorat Bina
Ketahanan Remaja akan melaksanakan kegiatan Kelas Orang Tua BERSAHAJA
(Bersahabat dengan Remaja) yang dilaksanakan secara online.

B. TUJUAN
Meningkatkan kompetensi kader BKR dan orang tua yang memiliki remaja usia 10-24 tahun

Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik yang diterbitkan oleh Balai Sertifikasi Elektronik (BSrE), BSSN
yang belum menikah dalam mendampingi perkembangan remaja.

C. SASARAN KEGIATAN
1. Kader BKR
2. Orang tua yang memiliki remaja usia 10-24 tahun yang belum menikah

D. OUTPUT KEGIATAN
Meningkatnya kompetensi kader BKR dan orang tua yang memiliki remaja usia 10-24 tahun
yang belum menikah dalam mendampingi perkembangan remaja.

E. PELAKSANAAN
1. Rencana Kegiatan Kelas Orang Tua BERSAHAJA Tahun 2024
Kegiatan Maret April Mei Juni Juli Agustus
Kelas Orang Tua 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4
BERSAHAJA
(Bersahabat
dengan Remaja)

ANGKATAN I
TEMA 1: Hubungan dan Relasi
Topik Pertama (Maret) : Komunikasi Efektif dan Pola Asuh
Topik Kedua (April) : Romantika Remaja (bucin, pacaran, hamil duluan,
pubertas, dorongan seksual)
TEMA 2: Kesehatan Mental
Topik Pertama (Mei) : Toxic Relationship (bucin, manipulatif, self
blaming)
Topik Kedua (Juni) : Berdamai dengan Diri (pengakuan/eksistensi,
ambisi, gengsi, overthinking, pengelolaan stress)
TEMA 3: Perilaku Beresiko
Topik Pertama (Juli) : Adiktif (NAPZA, rokok, gawai/gadget)
Topik Kedua (Agustus) : Seks bebas, pergaulan bebas, pernikahan usia
anak, tawuran, bullying

Keterangan:
 Setiap topik akan ada 5 e-wallet @Rp 100.000,00 untuk pemenang dari hasil nilai
post test tertinggi dan tercepat. Pemenang akan diumumkan setelah diskusi/tanya
jawab.
 Pre test dilakukan pada saat pengisian daftar hadir (sebelum pelaksanaan kegiatan).
 Sertifikat akan diberikan dengan syarat peserta telah mengikuti satu tema (topik
pertama dan kedua).
 Pemenang (Juara 1, 2 dan 3) akan mendapatkan hadiah dan sertifikat dari Kepala
BKKBN, dengan syarat telah mengikuti seluruh Tema dengan nilai post test tertinggi
dan tercepat.
 Juara Kelas Orang Tua BERSAHAJA akan diberangkatkan ke Bali dalam pertemuan
remaja nasional.

2. Kegiatan Kelas Orang Tua BERSAHAJA (Bersahabat dengan Remaja)


 Tema 1 : Hubungan dan Relasi
Topik pertama : Komunikasi Efektif dan Pola Asuh akan dilaksanakan pada:
Hari/Tanggal : Kamis/ 14 Maret 2024
Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik yang diterbitkan oleh Balai Sertifikasi Elektronik (BSrE), BSSN
Waktu : 11.00 - 13.00 WIB
Media : Zoom Meeting
bit.ly/OrangTuaBERSAHAJAKelasPertama
Meeting ID : 992 6528 1049
Passcode : 239527
Live Youtube BKKBN Official

 Peserta:
a. Kader BKR
b. Orang tua yang memiliki remaja usia 10-24 tahun yang belum menikah
Sebelum mengikuti kegiatan, peserta wajib mengisi registrasi paling lambat H-7 untuk
dibuatkan whatsapp group dan mengajukan pertanyaan pada link berikut ini:
https://bit.ly/KelasOrangTuaBERSAHAJA.
2 orang penanya terpilih akan dibacakan pertanyaannya pada sesi diskusi dan tanya
jawab.

 Narasumber:
a. Remaja: apt. Valerie Kezia, S.Farm dengan materi “Permasalahan dan Harapan
Remaja Saat Berkomunikasi dengan Orang Tua”
b. Pakar: Johana Rosalina K, PhD dengan materi “Gaya Komunikasi Efektif Orang
Tua dengan Remaja - Tanggapan Pakar terhadap Permasalahan dan Harapan
Remaja Saat Berkomunikasi dengan Orang Tua”
Narasumber wajib mengirimkan materi paling lambat H-7 kepada panitia.

 Moderator: Siti Masysarah (Genre Indonesia)

Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik yang diterbitkan oleh Balai Sertifikasi Elektronik (BSrE), BSSN
JADWAL TENTATIVE KEGIATAN
KELAS ORANG TUA BERSAHAJA (BERSAHABAT DENGAN REMAJA) ANGKATAN I
KELAS PERTAMA : KOMUNIKASI YANG EFEKTIF DAN POLA ASUH
14 MARET 2024

Waktu Kegiatan Keterangan


F. Pengisian Daftar Hadir dan
10.00 – 11.00 Siti Maysarah (Genre Indonesia)
Pengisian Pre Test
Pembukaan: Siti Maysarah (Genre Indonesia)
Mendengarkan Indonesia Raya Panitia
Doa Bersama Siti Maysarah (Genre Indonesia)
11.00 – 11.30 Pengantar Kegiatan oleh Deputi
Nopian Andusti, SE, MT
Bidang KSPK
Arahan sekaligus Membuka Dr. (H.C.) dr. Hasto Wardoyo,
Kegiatan oleh Kepala BKKBN Sp.OG(K)
Penjelasan Kurikulum Kelas oleh
Dr. Edi Setiawan, S.Si., M.Sc.,
Direktur Bina Ketahanan Remaja
MSE
sebagai Wali Kelas
Materi Permasalahan dan
Narasumber Remaja:
Harapan Remaja Saat
apt. Valerie Kezia, S.Farm
Berkomunikasi dengan Orang tua
11.30 – 12.30 Materi Gaya Komunikasi Efektif
Orang Tua dengan Remaja -
Tanggapan Pakar terhadap Narasumber Pakar:
Permasalahan dan Harapan Johana Rosalina K, PhD
Remaja Saat Berkomunikasi
dengan Orang Tua”
12.30 – 12.40 Post Test Siti Maysarah (Genre Indonesia)
Diskusi dan Tanya Jawab
12.40 – 13.00 Pengumuman Pemenang Hasil Siti Maysarah (Genre Indonesia)
Post Test

PEMBIAYAAN
Pembiayaan kegiatan “Kelas Orang Tua BERSAHAJA (Bersahabat dengan Remaja)
bersumber dari APBN Tahun 2024 pada Satker Deputi Bidang KSPK (Direktorat Bina
Ketahanan Remaja).

G. PENUTUP
Demikian Kerangka Acuan Kegiatan ini disusun sebagai panduan bagi penyelenggara
dalam melaksanakan kegiatan “Kelas Orang Tua BERSAHAJA (Bersahabat dengan
Remaja)”.
Jakarta, 1 Maret 2024
Direktur Bina Ketahanan Remaja,

${ttd}

Edi Setiawan

Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik yang diterbitkan oleh Balai Sertifikasi Elektronik (BSrE), BSSN

Powered by TCPDF (www.tcpdf.org)

Anda mungkin juga menyukai