Anda di halaman 1dari 8

3/19/24, 10:04 AM Respon PBNU dan Muhammadiyah Soal Aturan Penggunaan Speaker Masjid Selama Ramadan - Sah!

Blog

INFO ang!

透過GoDaddy,與您踏出第一步
獲得您在線發展需要的所有幫助與工具。

GoDaddy.com 立即購買
Beranda Hukum

Hukum

Respon PBNU dan Muhammadiyah Soal Aturan Penggunaan Speaker Masjid


Selama Ramadan
Yoga Yanuardi
18 Maret 2024

tutup

https://sah.co.id/blog/respon-pbnu-dan-muhammadiyah-soal-aturan-penggunaan-speaker-masjid-selama-ramadan/ 1/8
3/19/24, 10:04 AM Respon PBNU dan Muhammadiyah Soal Aturan Penggunaan Speaker Masjid Selama Ramadan - Sah! Blog

Coloque seu
business
online
Iklan GoDaddy

Sah! – PBNU dan Muhammadiyah memberikan respon positif soal aturan penggunaan speaker atau pengeras suara masjid
selama bulan Ramadan.

https://sah.co.id/blog/respon-pbnu-dan-muhammadiyah-soal-aturan-penggunaan-speaker-masjid-selama-ramadan/ 2/8
3/19/24, 10:04 AM Respon PBNU dan Muhammadiyah Soal Aturan Penggunaan Speaker Masjid Selama Ramadan - Sah! Blog
Penggunaan speaker masjid kembali ramai diperbincangkan usai Menteri Agama mengeluarkan Surat Edaran Nomor 1 Tahun
2024 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri Tahun 1445 Hijriah / 2024 Masehi.

Surat edaran tersebut berisi panduan bagi pemangku kepentingan dalam menyelenggarakan ibadah Ramadan dan Hari Raya
Idul Fitri serta imbauan untuk tetap mengutamakan nilai toleransi dalam menyelenggarakan ibadah selama Ramadan.

Salah satu poin yang disorot adalah terkait penggunaan pengeras suara atau speaker masjid selama bulan Ramadan dan
takbiran Idul Fitri.

Dalam ketentuan nomor 3 dan 5, Menteri Agama mengimbau kepada umat Islam untuk mengisi dan meningkatkan syiar pada
bulan Ramadan serta takbiran Idul Fitri dengan tetap mempedomani Surat Edaran Menteri Agama Nomor 5 Tahun 2022
tentang Pedoman Penggunaan Pengeras Suara di Masjid dan Musala.

SE Menag 5/2022 tersebut berisi tentang pedoman penggunaan pengeras suara di masjid dan musala dengan tujuan untuk
mewujudkan ketentraman, ketertiban, dan kenyamanan bersama.

Mengingat umat Islam juga hidup berdampingan dalam masyarakat yang beragam, baik agama, keyakinan, latar belakang,
dan lainnya.

Dalam surat edaran tersebut membagi speaker masjid ke dalam dua jenis, yakni speaker dalam dan speaker luar.

Dalam surat edaran tersebut diatur juga tata cara penggunaan speaker masjid di waktu salat, azan, dan kegiatan syiar
Ramadan dan Idul Fitri.

Berikut adalah poin-poin penting SE Menag 5/2022:

Untuk pengumandangan azan dapat menggunakan speaker luar masjid.


Pada waktu salat subuh, speaker luar dapat digunakan sebelum azan untuk pembacaan Al-Quran, salawat/tarhim paling
lama 10 menit. Pelaksanaan sholat, zikir, doa, dan kuliah subuh menggunakan speaker dalam.
Pada waktu salat zuhur, asar, magrib, dan isya, speaker luar dapat digunakan sebelum azan untuk pembacaan Al-Quran,
salawat/tarhim paling lama 5 menit. Setelah azan dikumandangkan menggunakan speaker dalam.
Untuk salat jumat, speaker luar dapat digunakan sebelum azan paling lama 10 menit. Pengumuman petugas salat jumat
dan lain sebagainya, serta khutbah jumat, salat, zikir dan doa menggunakan speaker dalam.
Pelaksanaan salat tarawih, ceramah/kajian Ramadan, dan tadarus Al-Quran menggunakan speaker dalam.
Takbiran pada tanggal 1 Syawal dan 10 Dzulhijjah dapat dilakukan menggunakan speaker luar hingga pukul 22.00 waktu
setempat.
Volume pengeras suara diatur sesuai kebutuhan dan paling besar 100 desibel
Memperhatikan kualitas speaker, suara atau rekaman yang keluar dari speaker, serta waktu penggunaan.

Menanggapi terkait aturan penggunaan speaker masjid dalam surat edaran Menteri Agama, Pengurus Besar Nahdlatul Ulama
(PBNU) menilai penggunaan speaker masjid bisa menyesuaikan dengan kondisi di sekitar masjid dan kearifan lokal.

Menurut Ketua PBNU, Ahmad Fahrur Rozi atau Gus Fahrur, jika masjid berada di lingkungan yang majemuk dan beragam, perlu
untuk menjaga toleransi dan kerukunan dengan menaati pedoman penggunaan speaker masjid.

Akan tetapi, menurut Gus Fahrur, imbauan itu tidak bisa serta merta diterapkan di setiap masjid.

Dirinya mencontohkan dengan situasi di lingkungan pesantren atau pedesaan yang mayoritas penduduknya beragama Islam
dan terbiasa dengan suara speaker luar masjid.

Menurut Gus Fahrur, penggunaan speaker luar masjid saat tadarus dan tarawih bisa disesuaikan dengan kepatutan
masyarakat setempat.

Lebih lanjut, dirinya menekankan tentang pentingnya toleransi dan menjaga ketertiban serta kenyamanan masyarakat sekitar.

Sementara itu, Muhammadiyah menilai imbauan Menteri Agama terkait penggunaan speaker masjid selama Ramadan bisa
dipahami. Bahkan Muhammadiyah mengapresiasinya.

Sekretaris Umum PP Muhammadiyah, Abdul Mu’ti mengatakan, aturan penggunaan pengeras suara dalam masjid untuk
tadarus dan tarawih sangat bisa dipahami dan diapresiasi.

Dirinya mengatakan, syiar Ramadan tidak bisa diukur hanya dari suara speaker yang keras, tapi dari kekhususan ibadah yang
ikhlas.

https://sah.co.id/blog/respon-pbnu-dan-muhammadiyah-soal-aturan-penggunaan-speaker-masjid-selama-ramadan/ 3/8
3/19/24, 10:04 AM Respon PBNU dan Muhammadiyah Soal Aturan Penggunaan Speaker Masjid Selama Ramadan - Sah! Blog
Di sisi lain, sama seperti PBNU, Abdul Mu’ti juga menilai, penerapan aturan atau imbauan tersebut juga perlu
mempertimbangkan situasi di suatu tempat dan toleransi dalam batas waktu tertentu.

Dirinya juga berharap, imbauan tersebut dikomunikasikan dengan ormas Islam agar penerapannya berjalan efektif.

Abdul Mu’ti pun mengatakan, di masjid Muhammadiyah sudah sejak awal tidak menggunakan speaker luar saat tarawih dan
tadarus.

Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas menjelaskan, surat edaran terkait aturan penggunaan pengeras suara masjid selama
Ramadan bukan untuk melarang penggunaan speaker luar masjid.

Dirinya hanya mengimbau agar dalam waktu-waktu tertentu hanya menggunakan speaker dalam, tidak menggunakan
speaker luar untuk menghormati masyarakat yang berbeda.

Yaqut menjelaskan, anjuran tersebut dibuat mengingat masyarakat Indonesia yang beragam, baik agama, keyakinan, latar
belakang, dan lain sebagainya.

Ia mengatakan, suara speaker yang dibunyikan terlalu keras atau dalam waktu yang lama dapat mengganggu orang lain,
bukan hanya non muslim tapi juga sesama muslim.

Dirinya meminta, imbauan tersebut tidak disalahartikan, dan berharap rasa toleransi di antara masyarakat membuat suasana
Ramadan semakin dapat dirasakan dalam menjalankan ibadah.

Untuk mendapatkan berita dan informasi terbaru dan menarik lainnya seputar hukum, bisnis, dan legalitas usaha, kunjungi Sah
Blog!

SAH! juga menyediakan layanan konsultasi gratis bagi anda yang memiliki persoalan terkait legalitas usaha atau hendak
mengurus legalitas usaha anda. Kunjungi SAH! untuk mendapatkan info selengkapnya!

Sumber:

Surat Edaran Menteri Agama Nomor 1 Tahun 2024

Surat Edaran Menteri Agama Nomor 5 Tahun 2022

https://news.detik.com/berita/d-7238482/kata-pbnu-hingga-muhammadiyah-soal-aturan-speaker-masjid-dari-kemenag/1

Keyword: aturan penggunaan speaker masjid

aturan kemenag penggunaan speaker masjid

Penulis: Muhammad Ariq Ilham Falih


Komentar

Rekomendasi untuk kamu

https://sah.co.id/blog/respon-pbnu-dan-muhammadiyah-soal-aturan-penggunaan-speaker-masjid-selama-ramadan/ 4/8
3/19/24, 10:04 AM Respon PBNU dan Muhammadiyah Soal Aturan Penggunaan Speaker Masjid Selama Ramadan - Sah! Blog

Rencana KUA Dijadikan Tempat Nikah bagi Semua Agama, Ini Pahami Aturan Pajak Kripto Sebelum Memulai Bisnis Perdagangan Aset
Penjelasannya Kripto!
Sah! – Perkawinan merupakan hal yang sakral, dimana antara laki-laki Sah! – Di zaman yang serba canggih ini banyak dibicarakan oleh pebisnis
dengan perempuan telah mengikatkan diri… terkait pelaksanaan bisnis…

Sembarang Pasang Baliho Caleg Pemilu, Begini Aturannya Pasal 411 KUHP Baru yang Memuat Unsur Perzinahan Sebagai Sebuah
Delik
Sah! Mendekati pemilu tahun 2024, di beberapa daerah di Indonesia
khususnya di sepanjang jalanan kota… Sah! – Perzinahan, pembahasan mengenai RKUHP telah melalui proses yang
cukup panjang yang bergulir di…

Tinggalkan Balasan
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Komentar

https://sah.co.id/blog/respon-pbnu-dan-muhammadiyah-soal-aturan-penggunaan-speaker-masjid-selama-ramadan/ 5/8
3/19/24, 10:04 AM Respon PBNU dan Muhammadiyah Soal Aturan Penggunaan Speaker Masjid Selama Ramadan - Sah! Blog

Nama*

Email*

Situs

Simpan nama, email, dan situs web saya pada peramban ini untuk komentar saya berikutnya.

Kirim Komentar

Berita Terbaru
Berita terkini menganai bisnis dan legalitas usaha

18 Maret 2024
Penting! Begini Pengaturan Mengenai Jenis Barang Yang Dibatasi Untuk Dibawa Ke Indonesia

18 Maret 2024
Kontroversi UU Amandemen Kewarganegaraan India, Simak Penjelasannya!

18 Maret 2024
Respon PBNU dan Muhammadiyah Soal Aturan Penggunaan Speaker Masjid Selama Ramadan

Selengkapnya

Popular Post
29 Juli 2022 2 Komentar
Cara Membuat Rekening PT Perorangan di Bank BCA

https://sah.co.id/blog/respon-pbnu-dan-muhammadiyah-soal-aturan-penggunaan-speaker-masjid-selama-ramadan/ 6/8
3/19/24, 10:04 AM Respon PBNU dan Muhammadiyah Soal Aturan Penggunaan Speaker Masjid Selama Ramadan - Sah! Blog

1
2
16 Agustus 2022 2 Komentar
8 Cara Mendirikan PT dan Syarat yang Harus Dilengkapi

3
1 Agustus 2022 1 Komentar
Seluk-beluk Pendirian PT: dari Syarat hingga Dasar Hukumnya

4
10 Agustus 2022 1 Komentar
Langkah-langkah Membuat NIB Badan Usaha yang Mudah

5
8 Agustus 2022 1 Komentar
Cara Membuat NPWP PT Serta Persyaratannya

6
15 Agustus 2022 1 Komentar
Cara Mengajukan PKP Yang Mudah Beserta Keuntungannya

Tutorial
Tutorial bisnis dan legalitas usaha terbaru di Indonesia

17 Januari 2024
Domisili Berbeda dengan Alamat KTP Bisa Ikut Nyoblos, Ini Caranya

8 Desember 2022
BPJS Kesehatan dan Cara Pendaftarannya

1 September 2022
Cara Membuat Rekening PT di Bank Jateng

18 Agustus 2022
Cara Mudah Membuat Rekening PT di Bank Mandiri

12 Agustus 2022
Cara Membuat Rekening PT Bank BNI Yang Mudah

11 Agustus 2022
Cara Membuat Rekening PT di Bank BRI Tanpa Ribet

Selengkapnya

KBLI
Update dan Artikel KBLI terbaru

19 Februari 2024
Cara Mengatasi Data Tidak Ditemukan Ketika Proses KBLI di OSS

19 Februari 2024
Apa Arti KBLI ini merupakan Bidang Usaha yang memiliki batasan luas minimum: {luas_minimum} Ha -luas maksimum:
{luas_maksimum} Ha?

16 Januari 2024
KBLI 23990 Industri Barang Galian Bukan Logam Lainnya Ytdl, Bagaimana Langkah Mengurusnya

Selengkapnya

https://sah.co.id/blog/respon-pbnu-dan-muhammadiyah-soal-aturan-penggunaan-speaker-masjid-selama-ramadan/ 7/8
3/19/24, 10:04 AM Respon PBNU dan Muhammadiyah Soal Aturan Penggunaan Speaker Masjid Selama Ramadan - Sah! Blog

Kode Etik Jurnalistik - Kebijakan Privasi - Disclaimer - Redaksi - Pedoman Media Siber - Kontak - Indeks
© 2022 Sah! Indonesia. Hak Cipta dilindungi Undang-Undang.

https://sah.co.id/blog/respon-pbnu-dan-muhammadiyah-soal-aturan-penggunaan-speaker-masjid-selama-ramadan/ 8/8

Anda mungkin juga menyukai