Anda di halaman 1dari 4

QPerumusan Pancasila sebagai Dasar Negara

Jepang menjajah Indonesia selama tiga tahun. Jepang menjajah Indonesia sejak tahun 1942
sampai tahun 1945. Selama tahun 1945, keadaan berbalik. Kemenangan Jepang di Asia tidak
bertahan lama, pihak sekutu (Inggris, Amerika Serikat, Belanda) melakukan serangan balasan. Satu
persatu daerah yang dikuasai Jepang, kembali ke tangan sekutu. Akhirnya, Jepang menjanjikan
kemerdekaan kepada rakyat Indonesia. Dengan janji tersebut, rakyat Indonesia diharapkan bersedia
membantu Jepang menghadapi sekutu.

Pada tanggal 1 Maret 1945 Jepang membentuk suatu badan untuk menyelidiki usaha-usaha
persiapan kemerdekaan Indonesia. Badan itu diberi nama Dokuritsu Zyunbi Tyoosakai atau lebih
dikenal sebagai BPUPKI (Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia). Dan
direalisasikan pada tanggal 29 April 1945. BPUPKI beranggotakan 67 orang, terdiri dari 60 orang
tokoh Bangsa Indonesia dan 7 orang anggota dari Jepang. BPUPKI mengadakan sidang sebanyak tiga
kali, dengan dua kali sidang resmi dan satu kali sidang tidak resmi (reses), yaitu :

1. Sidang Pertama BPUPKI tanggal 29 Mei - 1 Juni 1945.


2. Sidang Tidak Resmi (Reses) tanggal 2 Juni - 9 Juli 1945.
3. Sidang Kedua BPUPKI tanggal 10 - 17 Juli 1945.

 Masa Persidangan Pertama BPUPKI (29 Mei–1 Juni 1945)

Pada masa persidangan ini, BPUPKI membahas rumusan dasar negara untuk Indonesia merdeka.
Ada 3 tokoh yang menyampaikan pendapat atau gagasan nya tentang dasar negara. Pendapat
tersebut disampaikan oleh Mohammad Yamin, Soepomo, dan Ir. Soekarno.

1. Mohammad Yamin (29 Mei 1945)


Mohammad Yamin menyatakan gagasan nya pada tanggal 29 Mei 1945. Gagasan tersebut
berisikan sebagai berikut :
a) Peri Kebangsaan;
b) Peri Kemanusiaan;
c) Peri Ketuhanan;
d) Peri Kerakyatan;
e) Kesejahteraan Rakyat.
2. Soepomo (31 Mei 1945)
Soepomo mengemukakan pendapat nya tentang dasar negara pada tanggal 30 Mei 1945.
Gagasan tersebut berisikan sebagai berikut :
a) Peri Kebangsaan;
b) Peri Kemanusiaan;
c) Peri Ketuhanan;
d) Peri Kerakyatan;
e) Kesejahteraan Rakyat.
3. Ir. Soekarno (1 Juni 1945)
Pada tanggal 1 Juni 1945 Ir. Soekarno mendapat kesempatan untuk mengemukakan
gagasan nya tentang dasar negara Indonesia. Gagasan tersebut terdiri atas lima asas berikut
ini:
a) Kebangsaan Indonesia;
b) Internasionalisme atau Perikemanusiaan;
c) Mufakat atau Demokrasi;
d) Kesejahteraan Sosial;
e) Ketuhanan Yang Maha Esa.

Kelima asas tersebut diberinya nama Pancasila sesuai saran teman yang ahli bahasa. Dengan begitu,
tanggal 1 Juni ditetapkan sebagai hari Lahir Pancasila

 Masa Reses (2 Juni – 9 Juli 1945)

Pada akhir masa persidangan pertama, BPUPKI membentuk panitia kecil yang beranggotakan
sembilan orang, sehingga disebut dengan Panitia Sembilan yang di ketuai oleh Ir. Soekarno. Tugas
Panitia Sembilan adalah menampung dan membahas berbagai aspirasi tentang pembentukan dasar
negara Indonesia.

Anggota Panitia Sembilan terdiri atas :

1. Ir. Soekarno (Ketua);


2. Drs. Mohammad Hatta (Wakil Ketua);
3. K.H.A Wahid Hasyim (Anggota);
4. Abdulkahar Muzakir (Anggota);
5. A. A. Maramis (Anggota);
6. Abikusno Tjokrosuyoso (Anggota);
7. Mr. Achmad Soebarjo (Anggota);
8. H. Agus Salim (Anggota); dan
9. Moh. Yamin (Anggota).

Tanggal 22 Juni 1945, Panitia Sembilan menghasilkan rumusan dasar negara Indonesia. Rumusan
tersebut diberi nama Piagam Jakarta atau Jakarta Charter. Dalam piagam inilah termuat lima dasar
negara Indonesia, yaitu :

1. Ketuhanan, dengan kewajiban menjalankan syariat Islam bagi pemeluk-


pemeluknya.
2. Kemanusiaan yang adil dan beradab
3. Persatuan Indonesia
4. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan
perwakilan
5. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia

 Masa Persidangan Kedua BPUPKI (10 Juli – 11 Juli 1945)

Panitia Sembilan melaporkan hasil kerjanya kepada sidang kedua BPUPKI. Dalam sidang kedua
BPUPKI tersebut membahas Pancasila hasil dari rumusan panitia sembilan. Pada tanggal 14 Juli 1945
disepakati bahwa usulan yang di buat panitia sembilan nantinya akan dijadikan sebagai dasar negara
Indonesia. Masa persidangan kedua BPUPKI berakhir, proses Perumusan Pancasila pun selesai.
Kemudian BPUPKI dibubarkan pada tanggal 7 Agustus 1945.

Dasar negara Indonesia adalah Pancasila


Peresmian Pancasila sebagai dasar negara ditetapkan oleh Soekarno pada 1 Juni 1945 dalam
sidang pertama Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan (BPUPKI).Pidato Soekarno
dalam sidang pertama BPUPKI merupakan cikal bakal lahirnya Pancasila sebagai dasar
negara.Pancasila berasal dari bahasa Sanskerta.Pancasila terdiri dari dua suku kata, yakni Panca yang
berarti liam dan Sila yang artinya dasar.Pancasila merupakan lima dasar yang dijadikan pedoman
dalam kehidupan berbangsa dan bernegara di Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Penetapan Pancasila sebagai Dasar Negara


Kekalahan Jepang dalam Perang Dunia II membuka kesempatan bagi bangsa Indonesia untuk
mempersiapkan kemerdekaan atas dasar prakarsa sendiri.Setelah menyelesaikan tugas BPUPKI
dibubarkan, dan sebagai gantinya pada tanggal 7 Agustus 1945 Jepang mengumumkan
pembentukan Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia (PPKI) atau Dokuritsu Zyunbi Iinkai.

Untuk keperluan membentuk PPKI tersebut, pada tanggal 8 Agustus 1945 tiga orang tokoh pendiri
negara, yaitu:Ir. Soekarno,Mohammad Hatta dan Dr. K.R.T. Radjiman Wedyodiningrat berangkat
menemui Jenderal Besar Terauchi, Saiko Sikikan di Saigon.Dalam pertemuan tersebut, Ir. Soekarno
diangkat sebagai Ketua PPKI dan Mohammad Hatta sebagai wakilnya.PPKI beranggotakan 21 orang
termasuk Ketua dan Wakil Ketua. Setelah kembali ke tanah air, pada tanggal 14 Agustus 1945 Ir.
Soekarno mengumumkan bahwa Indonesia akan merdeka secepat mungkin dan bukan merupakan
pemberian dari Jepang melainkan hasil perjuangan bangsa Indonesia sendiri.Sebagai buktinya, atas
kehendak bangsa Indonesia sendiri, anggota PPKI ditambah menjadi enam orang sehingga anggota
seluruhnya menjadi 27 orang.Semua anggota PPKI berasal dari bangsa Indonesia.

Setelah Jepang menyerah kepada pihak sekutu tanggal 14 Agustus 1945, kesempatan tersebut
digunakan sebaik-baiknya oleh para pejuang untuk segera menyatakan kemerdekaan bangsa
Indonesia.Pada hari Jumat, tanggal 17 Agustus 1945, Ir. Soekarno didampingi oleh Mohammad Hatta
memproklamasikan kemerdekaan bangsa Indonesia ke seluruh dunia.

18 Agustus 1945 PPKI melaksanakan sidang dan menghasilkan keputusan sebagai berikut
Keesokan. , pada harinya tanggal
1. Menetapkan UUD 1945.

2. Memilih Presiden dan Wakil Presiden, yaitu Ir. Soekarno dan Mohammad Hatta.

3. Membentuk Komite Nasional Indonesia Pusat.

Salah satu keputusan sidang PPKI adalah mengesahkan Undang-Undang Dasar 1945.

Dalam Pembukaan UUD 1945 alinea keempat tercantum rumusan sila-sila Pancasila sebagai dasar
negara.

Rangkaian kalimat dalam Pembukaan UUD 1945 yang menyatakan hal itu adalah sebagai berikut:

“ ..., maka disusunlah kemerdekaan kebangsaan Indonesia itu dalam suatu Undang-Undang Dasar
Negara Indonesia, yang terbentuk dalam suatu susunan negara Republik Indonesia yang
berkedaulatan rakyat dengan berdasar kepada: Ketuhanan Yang Maha Esa, Kemanusiaan yang adil
dan beradab, Persatuan Indonesia, dan Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam
permusyawaratan/perwakilan, serta dengan mewujudkan suatu Keadilansosial bagi seluruh rakyat
Indonesia

Anda mungkin juga menyukai