Anda di halaman 1dari 31

1. Bacalah teks berikut!

Teks
Pojok Beteng atau dikenal dengan Jokteng merupakan sebuah bangunan benteng
berwarna putih kokoh di tepi jalan. Bangunan ini adalah benteng bersejarah yang
didesain oleh Sri Sultan Hamengkubuwono I. Jokteng mulai dibangun tahun
1755─1792, kemudian dilanjutkan Sri Sultan Hamengkubuwono II saat beliau masih
menjadi putra mahkota. Pojok Beteng merupakan sudut dari Beteng Baluwerti yang
mengelilingi kawasan Keraton Yogyakarta yang berfungsi untuk memperkuat
keamanan kawasan keraton. Uniknya, sekarang Pojok Beteng ini digunakan oleh
warga Jogja sebagai penunjuk arah karena posisinya berada di setiap sudut kota.
Makna Kata
1. rancangan
2. motif
3. corak
4. tahapan dalam siklus perangkat lunak

Makna kata desain pada teks tersebut terdapat pada nomor ....
A. 4
B. 3
C. 2
D. 1

2. Bacalah kutipan teks berikut!


Kutipan Teks
Nias adalah sebuah pulau yang terletak di sisi barat Provinsi Sumatra Utara. Di
Pulau Nias, khususnya bagian selatan, terdapat sebuah tradisi yang cukup terkenal
dan memiliki keunikan tersendiri yang disebut Hombo Batu (Fahombe) atau Lompat
Batu. Fahombe awal mulanya dilakukan oleh seorang pemuda Nias untuk
menunjukkan bahwa pemuda tersebut sudah dianggap dewasa dan matang secara
fisik.
Fahombe hanya dilakukan oleh kaum laki-laki. Tradisi ini bertujuan menunjukkan
kedewasaan, ketangkasan, dan keberanian. Apabila seseorang berhasil melompati
batu setinggi 2 meter dengan ketebalan 40 cm, dianggap heroik dan prestisius.
Karena membanggakan, biasanya akan diadakan acara syukuran secara sederhana
dengan menyembelih ayam maupun hewan lain.
Tidak mudah untuk melompati batu setinggi itu. Oleh karena itu, banyak anak
laki-laki telah berlatih sejak usia 7 tahun. Sesuai pertumbuhannya, mereka akan terus
melakukan latihan dengan melompati tali, kayu, batu tiruan, atau lainnya dengan
ketinggian yang terus bertambah sesuai usia. Pada akhirnya, latihan tersebut akan
dibuktikan pada tradisi Lompat Batu ini.

Sumber: diadaptasi dari https://ditsmp.kemdikbud.go.id/lompat-batu-tradisi-budaya-dari-tanah-nias/

TIM PENYUSUN SOAL TPM ASPD KOTA YOGYAKARTA 2024 1


Mengapa penulis menjelaskan tradisi Fahombe?
A. Mengenalkan kepada pembaca tentang tradisi Fahombe yang bertujuan
menunjukkan kedewasaan anak.
B. Menjelaskan rangkaian tradisi Fahombe yang wajib dilakukan oleh semua anak yang
menjelang dewasa.
C. Memaparkan tradisi Fahombe di Nias yang kaya akan muatan moral dan kerja sama
antaranak di desanya.
D. Mendeskripsikan syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi keluarga sebelum
melakukan tradisi Fahombe.

3. Cermati infografik berikut!

Pernyataan yang sesuai dengan infografik tersebut adalah ...


A. Hingga November 2023, sebanyak 27,8 juta pengguna gas elpigi 3 kg tidak
bertransaksi melalui merchant app Pertamina di pangkalan resmi.
B. Kebijakan pembelian gas elpigi 3 kg bertujuan agar besaran subsidi yang terus
meningkat dapat dinikmati sepenuhnya oleh masyarakat.
C. Masyarakat dapat melakukan pendaftaran untuk penggunaan gas elpigi 3 kg dengan
menunjukkan KTP atau KK di penyalur/pangkalan resmi.

TIM PENYUSUN SOAL TPM ASPD KOTA YOGYAKARTA 2024 2


D. Jika akan melakukan pembelian gas 3 kg, pengguna harus mendaftar atau
memeriksa data diri di subpenyalur/pangkalan secara resmi.

4. Bacalah teks berikut!


(1) Istilah puber dalam dunia remaja harus diketahui oleh orang tua dan para remaja
agar mereka dapat menghadapi masa puber dengan baik. (2) Masa puber ditandai
dengan berbagai perubahan fisik seperti terbentuknya jerawat. (3) Jerawat dapat
timbul di wajah, dada, dan punggung sesuai dengan area sebaran kelenjar minyak
penghasil sebum. (4) Secara teori, jerawat diakibatkan oleh peningkatan produksi
sebum yang mengalami penyumbatan pada pori-pori rambut sehingga menimbulkan
komedo terbuka. (5) Apabila tercampur dengan oksigen, komedo dapat berubah
menjadi hitam yang kemudian disebut komedo tertutup.

Kalimat dengan keterangan tujuan dan syarat adalah ....


A. (1) dan (4)
B. (1) dan (5)
C. (2) dan (3)
D. (2) dan (5)

5. Bacalah kutipan artikel berikut!


Kutipan Teks
Salah satu inovasi yang dilakukan pemerintah dalam mengatasi demam berdarah
dengan menyebarkan nyamuk Wolbachia. Pilot Project Penanggulangan Dengue
melalui Wolbachia di lima kota sebagai inovasi penanggulangan DBD ini didasarkan
pada Keputusan Menteri Kesehatan Nomor 1341 Tahun 2022. Lima kota itu, yaitu
Jakarta Barat, Bandung, Semarang, Bontang, dan Kupang. Penyebaran nyamuk
Wolbachia ini diharapkan dapat membuka kesempatan bagi Indonesia untuk bebas
dari demam berdarah. Namun, inovasi nyamuk Wolbachia harus tetap diiringi dengan
3M Plus, yaitu menutup, menguras, menyingkirkan atau mendaur ulang. Selain itu,
kegiatan plus dapat berupa menaburkan bubuk larvasida, menggunakan obat nyamuk,
menanam tanaman pengusir nyamuk, dan lainnya.

Sumber: diadaptasi dari https://dinkes.ntbprov.go.id/artikel/nyamuk-wolbachia-inovasi-lumpuhkan-virus-dengue/

Informasi penting yang terdapat pada teks tersebut adalah ...


A. Dasar keputusan yang melatarbelakangi inovasi Pilot Project Penanggulangan
Dengue adalah Kepmenkes Nomor 2022.
B. Inovasi nyamuk Wolbachia dapat menekan penyebaran demam berdarah tanpa
melakukan kegiatan 3M Plus.
C. Nyamuk Wolbachia sebagai inovasi baru yang dipilih oleh pemerintah untuk
mengatasi kasus demam berdarah.
D. Lima kota terpilih sebagai kota terkotor adalah Jakarta Barat, Bandung, Semarang,
Bontang, dan Kupang.

TIM PENYUSUN SOAL TPM ASPD KOTA YOGYAKARTA 2024 3


6. Cermati infografik berikut!

Pernyataan
(1) Kita harus waspada dengan pneumonia misterius yang menyerang anak-anak.
(2) Masyarakat Beijing dan Liaoning diimbau untuk mencegah penularan pneumonia.
(3) Penyakit yang menyerang saluran pernapasan ini banyak terjadi pada anak-anak.
(4) Masyarakat diimbau kembali untuk menerapkan protokol kesehatan.

Pernyataan opini berdasarkan infografik tersebut adalah ....


A. (1) dan (2)
B. (1) dan (4)
C. (2) dan (3)
TIM PENYUSUN SOAL TPM ASPD KOTA YOGYAKARTA 2024 4
D. (3) dan (4)

7. Bacalah teks berikut!


Buah naga adalah buah tropis yang populer di kalangan masyarakat. Buah ini
terkenal karena kulitnya berwarna merah cerah dan bentuknya seperti kepala naga.
Buah ini memiliki dua jenis daging buah, merah dan putih. Meskipun begitu, keduanya
memiliki nutrisi yang sama.
Buah naga memiliki berbagai manfaat bagi kesehatan tubuh, seperti mencegah
penyakit kronis dan mata. Selain itu, buah ini dapat meningkatkan fungsi otak, sistem
imun tubuh, kesehatan tulang, dan menjaga kesehatan jantung. Manfaat tersebut
diperoleh dari kandungan nutrisi daging buah naga.

Ringkasan yang tepat dari kutipan tersebut adalah ...


A. Buah naga berkulit merah cerah mampu meningkatkan kesehatan tubuh.
B. Buah naga terkenal di masyarakat dan bermanfaat bagi kesehatan tubuh.
C. Buah naga dapat digunakan untuk mencegah penyakit karena kaya nutrisi.
D. Buah naga adalah buah tropis yang memiliki warna daging merah dan putih.

8. Bacalah teks berikut!


Tumbuh kembang anak merupakan proses berkelanjutan. Jika satu proses terpenggal,
perkembangannya menjadi tidak optimal. Keterlibatan orang tua dalam setiap momen
tumbuh kembang anak memengaruhi mental dan fisik, terutama saat berolahraga.
Keterlibatan orang tua tidak menekankan kemenangan dalam kompetisi, tetapi
pembelajaran demi masa depan anak. Anak harus diasuh secara biologis dengan
nutrisi, imunisasi, dan aktivitas olahraga yang baik. Lalu, anak juga harus
mendapatkan kasih sayang agar merasa dilindungi dan diperhatikan.

Simpulan teks tersebut adalah …


A. Keterlibatan orang tua penting dalam mendampingi pertumbuhan dan
perkembangan anak secara optimal.
B. Kemampuan tumbuh kembang anak akan baik apabila orang tuanya membimbing
mereka berolahraga.
C. Tumbuh kembang anak tidak menekankan kemenangan berkompetisi, tetapi
pembelajaran masa depan.
D. Anak memerlukan perhatian dan dorongan dari orang tua saat berolahraga karena
berpengaruh terhadap tumbuh kembang.

TIM PENYUSUN SOAL TPM ASPD KOTA YOGYAKARTA 2024 5


9. Bacalah kedua teks berikut!
Teks 1 Teks 2
Tari Serimpi adalah tarian khas Tari Jawa dibagi menjadi dua, yaitu
Yogyakarta. Pada zaman dahulu, tarian ini Jawa klasik dan modern. Tarian yang
dipercaya membuat para penontonnya termasuk tari Jawa klasik antara lain tari
seolah sedang berada di alam mimpi. Serimpi, Gambyong, Klana Topeng,
Selain itu, suasana tari Serimpi sangat Bedaya, dan Golek Menak. Tari Jawa
mistis karena penonton akan melihat modern jumlahnya sangat banyak.
taburan bunga yang sengaja ditaburkan di Beberapa yang sudah dikenal adalah tari
lantai sebagai pelengkap penampilan Yapong, Sintren, dan Blekdidot. Ketiga
penari. Tari Serimpi diperagakan empat tari tersebut diciptakan oleh seniman tari
orang penari untuk mewakili sebuah Yogyakarta. Setiap jenis tarian memiliki
mimpi yang merupakan arti dari tarian ciri khas tersendiri sesuai dengan makna
serimpi itu. Ciri khas tari serimpi dan filosofinya.
mengenakan kemben dan di bagian
pinggang diikatkan selendang.

Perbedaan penggunaan bahasa kedua teks tersebut terdapat kalimat ....


Teks 1 Teks 2
A aktif pasif
B tunggal majemuk
C definisi klasifikasi
D berita perintah

10. Bacalah kedua teks berikut!


Teks 1 Teks 2
Stunting merupakan masalah kurang gizi Penyakit asam lambung atau GERD
kronis yang disebabkan oleh kurangnya adalah kondisi ketika asam lambung naik
asupan gizi dalam waktu yang cukup ke esofagus atau kerongkongan. Kondisi
lama. Hal tersebut mengakibatkan ini dapat menimbulkan nyeri ulu hati dan
gangguan pertumbuhan pada anak, yakni berbagai gejala lainnya pada area dada
tinggi badan anak lebih rendah atau bagian bawah dan perut. Penyakit asam
pendek (kerdil) dari standar usianya. lambung terjadi ketika otot
Kondisi tubuh anak yang pendek sering kerongkongan bagian bawah melemah.
kali dikatakan sebagai faktor keturunan Otot ini seharusnya berkontraksi dan
(genetik) dari kedua orang tuanya. menutup saluran ke kerongkongan
Masyarakat hanya menerima tanpa setelah makanan turun ke lambung. Bila
berbuat apa-apa untuk mencegahnya. otot ini lemah, kerongkongan akan tetap
Seperti kita ketahui, genetika merupakan terbuka dan asam lambung akan naik
faktor penentu kesehatan yang paling kecil kembali ke kerongkongan.
pengaruhnya.

TIM PENYUSUN SOAL TPM ASPD KOTA YOGYAKARTA 2024 6


Perbedaan pola penyajian kedua teks tersebut adalah ....
Teks 1 Teks 2
A deduktif induktif
B induktif deduktif
C kausalitas definisi
D definisi kausalitas

11. Bacalah teks multimoda berikut!


Indonesia memiliki cadangan nikel nomor satu di dunia. Jumlahnya kurang lebih 30
persen dari cadangan dunia. Dengan potensi itu, Indonesia memiliki peluang sangat
besar menjadi produsen EV baterai dan lithium baterai untuk kendaraan listrik.
Merujuk kesepakatan negara-negara di dunia untuk mencapai net zero emission (NZE)
pada 2060, sejumlah negara didorong untuk mencari jalan keluar. Salah satu
pilihannya adalah dengan melakukan transisi dari penggunaan mobil konvensional ke
mobil listrik. Ruang itulah yang dimanfaatkan Indonesia sebagai peluang untuk
melakukan lompatan menjadi negara maju dan tidak terjebak pada negara
berpendapatan menengah atau middle income trap.

Sumber: diadaptasi dari https://indonesia.go.id/kategori/editorial/7386/peluang-dan-tantangan-ekosistem-kendaraan-listrik-di-indonesia?lang=1


https://katadata.co.id/jeany/analisisdata/619b5c2f1f4ec/masa-depan-mobil-listrik-indonesia

Informasi apa yang dapat ditambahkan dalam teks multimoda untuk memberikan
pertimbangan baru pada pembaca terkait era baru mobil listrik di Indonesia?
A. Menambahkan informasi mengenai kekurangan dari era baru mobil listrik di
Indonesia.

TIM PENYUSUN SOAL TPM ASPD KOTA YOGYAKARTA 2024 7


B. Mencantumkan perkiraan penjualan mobil-mobil listrik di Indonesia dalam beberapa
tahun ke depan.
C. Memuat penjelasan faktor penentu penjualan mobil listrik di Indonesia yang
diprediksi dapat meningkat.
D. Memasukkan data tentang jenis baterai yang akan digunakan pada mobil listrik yang
beroperasi di Indonesia.

12. Bacalah teks berikut!


Pemerintah Kota Yogyakarta mengimbau masyarakat tidak panik dengan adanya
penyakit pneumonia yang meningkat di Tiongkok. Sampai kini, kasus penyakit
pneumonia di Kota Yogyakarta masih terkendali. Meski demikian, Pemkot Yogyakarta
tetap mengajak masyarakat untuk mewaspadai potensi peningkatan pneumonia dan
pencegahannya. Menurutnya, kewaspadaan masyarakat terhadap pneumonia dapat
dilakukan dengan menerapkan pola hidup sehat. Kebiasaan saat pandemi COVID-19
dapat diteruskan seperti rajin mencuci tangan dengan sabun. Apabila tubuh dalam
kondisi tidak sehat, masyarakat dianjurkan memakai masker.

Kepala Bidang Pencegahan Pengendalian Penyakit dan Pengelolaan Data dan Sistem
Informasi Kesehatan Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta menyampaikan penyakit
pneumonia adalah bagian dari infeksi saluran pernafasan akut (ISPA) yaitu ISPA
bawah yang sudah menginfeksi jaringan paru-paru. Menyikapi hal tersebut, Pemkot
Yogyakarta sudah menerapkan sistem kewaspadaan dini dan respons (SKDR).

Sumber: diadaptasi dari https://warta.jogjakota.go.id/detail/index/30679


https://stoppneumonia.id/infografis-stop-polusi-udara-stop-pneumonia/

Apa yang sebaiknya masyarakat lakukan untuk mewaspadai kasus pneumonia?


A. Mengikuti anjuran pemerintah untuk senantiasa memantau perkembangan kasus
pneumonia di Tiongkok.

TIM PENYUSUN SOAL TPM ASPD KOTA YOGYAKARTA 2024 8


B. Meningkatkan pola hidup dengan rutin melakukan pemeriksaan di puskesmas meski
tak bergejala.
C. Menerapkan sistem kewaspadaan diri dengan membeli berbagai obat untuk
pneumonia.
D. Menjaga pikiran agar tidak panik dan melanjutkan protokol kesehatan sesuai anjuran
pemerintah.

13. Bacalah kutipan teks berikut!


Teks
Sampah selalu menjadi persoalan masyarakat karena baunya yang tidak sedap dan
merusak pemandangan. Mungkin sering timbul pertanyaan, mengapa sampah tidak
dibuang ke kawah gunung berapi? Indonesia sendiri terkenal dengan negara yang
memiliki banyak gunung berapi, tetapi tidak semua bisa jadi tempat pembuangan
sampah. Hal ini dikarenakan membuang sampah ke gunung berapi yang aktif bukan
sesuatu yang mudah. Pada dasarnya kawah-kawah gunung berapi memang mampu
membakar banyak benda karena suhunya mencapai 1.000 derajat Celcius, tetapi
nyatanya tidak semua benda bisa terbakar. Selain itu, kondisi danau gunung berapi
yang mudah bereaksi sangat membahayakan. Ditambah lagi, gas beracun yang
dihasilkan dari pembakaran sampah tersebut.
Sumber: diadaptasi dari techno.okezone.com

Pernyataan
(1) Kawah gunung berapi dipenuhi banyak aliran lava yang dapat melelehkan
berbagai sampah.
(2) Tiap magma memiliki tingkat panas yang sama sehingga dapat membakar semua
sampah.
(3) Kondisi danau lava dari gunung berapi tidak stabil sehingga dapat memicu reaksi
ledakan.
(4) Hasil pembakaran berbagai sampah dapat menghasilkan gas beracun yang
membahayakan.

Apa yang akan terjadi jika sampah dibuang di kawah gunung berapi?
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (4)
C. (2) dan (3)
D. (3) dan (4)

14. Bacalah kutipan cerpen berikut!


Dilepasnya satu persatu isolasi yang menempel di plastik bening itu. Kemudian,
kertas pembungkus yang rapi itu mulai dibuka. Tampak sebuah kotak dari karton
hitam seperti tempat sepatu pria. Ya, ukuran dan jenisnya juga sama dengan kotak
sepatu pria. Tapi polos tidak ada merek atau tulisan di kotak itu. Bu Lurah pelan-
pelan membuka kotak itu.
“Haah, apa ini? Ya, ampun!” teriak Bu Lurah sambil lari dari kerumunan orang-
orang yang sedang menyaksikan.
Wajahnya bagai bulan kesiangan. Seekor ular perlahan keluar dari kotak itu.
TIM PENYUSUN SOAL TPM ASPD KOTA YOGYAKARTA 2024 9
Makna bulan kesiangan dalam teks tersebut adalah ....
A. pucat pasi
B. merasa sedih
C. merah padam
D. terheran-heran

15. Bacalah kutipan cerpen berikut!


Kutipan Cerpen
Dengan wajah berseri-seri, Pedro keluar dari toko. Tangannya menenteng tas berisi
sepatu. Nama toko sepatu pada tas itu ia arahkan ke depan biar setiap orang tahu
bahwa ia baru saja membeli sepatu bermerek. Sepatu yang ia idam-idamkan selama
ini membuat ia rela tidak jajan selama berbulan-bulan. “Aku bisa membeli tanpa
merepotkan kedua orang tuaku,” gumam Pedro dalam hati. Ia tidak sabar
memperlihatkan sepatu barunya kepada mereka.
Pernyataan
(1) Pedro tidak jajan selama berbulan-bulan karena ingin membeli sepatu.
(2) Pedro bangga karena berhasil membeli sepatu yang ia idam-idamkan.
(3) Pedro ingin semua orang tahu bahwa ia memakai sepatu baru bermerek.
(4) Pedro selalu bersemangat bila ingin membahagiakan orang tuanya.

Pernyataan yang sesuai dengan teks tersebut adalah ....


A. (1) dan (2)
B. (1) dan (4)
C. (2) dan (3)
D. (3) dan (4)

16. Bacalah kutipan fabel berikut!


Kutipan Fabel
Musim kemarau hampir tiba. Sudah saatnya para tonggeret mengadakan konser
untuk menyambutnya. Sebagai pemimpin konser, Pangpung harus memastikan
semuanya. Konser ini harus sempurna dan tepat pada waktunya. Setiap sore,
Pangpung memandu latihan para tonggeret.
"Suaranya jangan terlalu keras! Bunga pohon randu belum mekar!" Pangpung tak
bosan mengingatkan.
Beberapa tonggeret merasa Pangpung terlalu cerewet. Mereka tak mau lagi ikut
konser. Tak apa, pikir Pangpung. Ia bisa memimpin teman-teman yang lainnya.
Saatnya Pangpung memberikan aba-aba. Konser Menyambut Musim Kemarau
pun dimulai. Suara nyaring para tonggeret mengalun sangat merdu.
“Krieet, krieet, krieet …! Krieet, krieet, krieet …!”
Namun, tiba-tiba titik-titik air membasahi para tonggeret.
“Aduh, bagaimana ini? Bagaimana mungkin hujan turun lagi?" jerit Pangpung.
Nyanyian para tonggeret semakin terdengar sayup-sayup. Penonton berlarian
untuk berlindung. Namun, Pangpung bersikeras konser terus berjalan.
"Hujannya tidak terlalu deras, kok! Ayo semangat, teman-teman!" Pangpung
TIM PENYUSUN SOAL TPM ASPD KOTA YOGYAKARTA 2024 10
kembali memberikan aba-aba.
Para tonggeret kembali bernyanyi nyaring. Hujan berhenti. Matahari bersinar
kembali. Tonggeret melanjutkan konsernya. Mereka menutup konser dengan menari
bersama.
Sumber: diadaptasi dari https://www.letsreadasia.org/read/ad99cff1-9c00-4da4-a23f-bf0a5c5a2287?bookLang=6260074016145408

Peristiwa
(1) Pangpung menerapkan jadwal dan aturan latihan konser secara konsisten.
(2) Beberapa tonggeret tidak mau ikut konser karena tindakan egois Pangpung.
(3) Para tonggeret tetap bernyanyi meski kondisi hujan berkat arahan Pangpung.
(4) Konser menyambut musim kemarau dilaksanakan setiap pergantian tahun.

Pangpung menjadi pemimpin konser yang sangat bertanggung jawab. Berdasarkan isi
cerita, peristiwa yang mendukung pernyataan tersebut ditunjukkan nomor ….
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (4)
D. (3) dan (4)

17. Bacalah kutipan fabel berikut!


“Selamat siang, Nyonya Gagak yang cantik,” seru si Rubah.
“Betapa memesonanya penampilanmu hari ini. Matamu tampak cerah, paruhmu
bersih, dan bulumu berkilau,” lanjut si Rubah.
Mendengar pujian itu, Nyonya Gagak menoleh ke bawah. Senang sekali, ia
mendapati si Rubah sedang mengaguminya. Melihat reaksi Nyonya Gagak, si Rubah
melanjutkan rencananya. Ia kembali memuji Nyonya Gagak.
“Pasti Nyonya Gagak terlena dengan pujianku,” pikirnya.
“Melihat penampilanmu yang luar biasa, aku yakin suaramu pasti melebihi suara
burung lain di hutan ini. Biarkanlah aku mendengar satu lagu darimu, Nyonya Gagak.
Tentu akan terdengar sangat merdu!” ujar si Rubah.
Merasa tersanjung, Nyonya Gagak mengangkat kepalanya dan membuka suara.
Ia lupa, ada daging di paruhnya. Potongan daging yang jatuh ke tanah segera diambil
oleh si Rubah, sementara Nyonya Gagak terus saja bernyanyi.

Cara pengarang menggambarkan watak si Rubah melalui ....


A. dialog antartokoh dan ciri fisik
B. ciri fisik dan jalan pikiran tokoh
C. jalan pikiran tokoh dan tingkah laku
D. penjelasan langsung dan tingkah laku

18. Bacalah kutipan cerpen berikut!


Kutipan Cerpen
Bahtiar menggoreskan kuasnya ke kanvas dengan wajah sedih. Sejak pandemi,
lukisannya jarang terjual. Kadang-kadang, ia teringat orang-orang yang dulu sering
ditolongnya. Entah kenapa, ketika sekarang ia perlu pertolongan, tak ada yang mau
membantunya. Bahkan sekadar meminjami uang untuk membeli beras. Dia merasa

TIM PENYUSUN SOAL TPM ASPD KOTA YOGYAKARTA 2024 11


Tuhan tak pernah menjawab doanya.
“Hayo, Bapak melamun, ya?” suara Hesti, anak tunggalnya, mengejutkannya.
“Eh, Kamu ini ngagetin Bapak saja,” kata Bahtiar kaget.
“Pak, Hesti diterima bekerja di perusahaan farmasi dekat kelurahan itu, lho,”
lanjut Hesti lagi sambil menyerahkan bungkusan makan siang untuk bapaknya.
“Lho, kapan Kamu melamar kerja? Kok Bapak tidak tahu?” tanya Bahtiar sambil
tersenyum cerah.
Dirapikannya meja makan yang berantakan.
“Hesti sengaja tidak bilang Bapak. Takut Bapak terlalu berharap,” kata Hesti lagi
sambil mengelap sendok.
Mata Bahtiar berkaca-kaca. Tuhan telah menjawab doanya bukan dengan uang
pinjaman, tetapi lebih dari itu. Ia mendapat berkah yang melimpah.
Pernyataan
(1) Hesti melamar pekerjaan ketika bapaknya melukis.
(2) Hesti menyerahkan bungkusan makan siang untuk bapaknya.
(3) Hesti merapikan meja makan yang berantakan.
(4) Hesti diterima bekerja di perusahaan farmasi dekat kelurahan.

Hesti menghampiri bapaknya saat melukis dengan membawa kabar bahagia.


Berdasarkan isi cerita, pernyataan yang benar terkait latar waktu dan tempat peristiwa
sesuai dengan teks tersebut adalah ….
A. (1) dan (3)
B. (1) dan (4)
C. (2) dan (3)
D. (2) dan (4)

19. Bacalah kutipan cerita inspiratif berikut!


Seorang anak kecil berjalan di dekat pohon trembesi. Ia melihat kepompong
yang berusaha untuk keluar. Si anak kecil tahu bahwa sebentar lagi kupu-kupu akan
keluar dari kepompong itu. Ia tak sabar ingin segera melihat kupu-kupu yang cantik.
Ia memutuskan membantu membuka kepompong itu. Kupu-kupu keluar dengan
mudahnya, tetapi tubuh kupu-kupu itu gembung dan sayapnya berkerut.
Anak kecil itu menunggu beberapa saat dan berharap kupu-kupu berkembang
dan bisa terbang. Sayang, harapannya tidak terwujud. Anak kecil itu sedih melihat
kupu-kupu itu tak bisa terbang. Sang kupu-kupu tidak bisa terbang dan hanya hidup
merangkak.

Sudut pandang penceritaan cerita inspiratif tersebut adalah ....


A. orang pertama pelaku utama
B. orang pertama pelaku sampingan
C. orang ketiga terbatas
D. orang ketiga serba tahu

20. Bacalah kutipan cerpen berikut!


Dhira selesai mengerjakan olimpiade Matematika. Ia merasa lega. Ia sangat
TIM PENYUSUN SOAL TPM ASPD KOTA YOGYAKARTA 2024 12
berharap menang dalam olimpiade ini. Dia sudah berusaha semaksimal mungkin.
Bahkan, ia mengikuti bimbingan khusus untuk menghadapi olimpiade ini.
Saat pengumuman peringkat kedua, nama yang disebut adalah Andhira Cakra.
Dhira kaget dan tidak percaya, tapi juga senang. Keluarganya memberikan selamat
kepada Dhira dan merasa bangga kepadanya. Dia senang karena hasil memeras
keringatnya tidak sia-sia selama ini. Keluarganya benar. Jika segala sesuatu
dipersiapkan dengan baik, hasilnya akan baik.

Makna simbol memeras keringat dalam teks tersebut adalah ....


A. bekerja keras
B. terus berlatih
C. ikhlas bekerja
D. bercita-cita tinggi

21. Bacalah kutipan cerita inspiratif berikut!


Kutipan Cerita Inspiratif
Seorang kakek yang bijaksana mendiami rumah di tepi sungai bersama ketiga
putrinya.
“Anak-anak, tiba saatnya aku membagikan harta warisan. Warisanku berupa tiga
rumah ajaib. Rumah pertama penuh dengan makanan, rumah kedua penuh emas,
dan rumah ketiga penuh buku.”
Putri pertama dan kedua sibuk berebut warisan tersebut. Akhirnya, putri pertama
menempati rumah penuh makanan. Semua kebutuhan makannya tersedia secara
cuma-cuma. Pekerjaan gadis itu hanyalah makan, makan, dan makan. Tubuhnya
makin gendut sampai-sampai ia tak bisa keluar dari pintu rumahnya sendiri.
Putri kedua tinggal di rumah penuh emas. Tanpa harus bekerja keras, ia bisa
membeli semua barang yang diinginkannya. Ia terus-menerus berbelanja hingga
rumah itu penuh sesak dan tak bisa ditinggali lagi.
Sementara itu, putri bungsu menghabiskan hari-harinya dengan membaca.
Bertambahlah ilmunya dan jadilah ia seorang yang cerdik cendekia. Dengan ilmu
yang dimilikinya, ia bisa bekerja sekaligus menolong orang lain. Orang berduyun-
duyun datang kepadanya untuk menimba ilmunya. Ia tak pernah pelit ilmu, justru
sangat senang jika orang-orang mau belajar darinya. Warga pun menyematkan gelar
Perempuan Cendekia untuknya.

Sumber: diadaptasi dari https://www.letsreadasia.org/read/f5045539-3782-4189-94ca-e6d37dcc9e27?bookLang=6260074016145408

Amanat
(1) Sebaik-baik harta yaitu ilmu yang bermanfaat untuk sesama.
(2) Harta warisan orang tua tidak menjamin kebahagiaan anaknya.
(3) Ilmu bisa menjadi bekal seseorang untuk menjalani kehidupan.
(4) Ambisi seseorang dapat mengantarkannya menuju kesuksesan.

Berdasarkan isi cerita, hal inspiratif yang diperoleh dari kisah putri bungsu ditunjukkan
oleh nomor ….
A. (3) dan (4)

TIM PENYUSUN SOAL TPM ASPD KOTA YOGYAKARTA 2024 13


B. (2) dan (4)
C. (1) dan (3)
D. (1) dan (2)

22. Bacalah kutipan cerpen berikut!


“Berangkat, ya, Ma,” pamit Satriyo sambil mencium tangan mamanya.
“Ya, Nak. Hati-hati!” jawab mama Satriyo lembut sambil mengelus lembut rambut
anak satu-satunya yang kini jadi yatim. Ditatapnya punggung Satriyo sampai
menghilang di tikungan.
Kembali hati Kia teriris. Leukemia itu telah merenggut nyawa suami Kia. Bahkan,
meremukkan hati dan menghancurkan masa depan Kia. Kesedihan yang menghunjam
kalbunya terkadang tak tertahan dan tak dapat disembunyikan.
“Ma ... jangan menangis lagi, Ma!” bujuk Satriyo.
Kia tidak menyadari anaknya sudah pulang sekolah. Tangis Kia semakin menjadi.
Dipeluknya Satriyo erat-erat, seolah takut kehilangan lagi.
“Ma, kita berdoa, yuk! Semoga Papa bahagia di alamnya yang sekarang dan kita
bisa kuat menerima cobaan ini!” kata Satriyo.
Kia tidak percaya itu kata-kata anaknya yang baru belasan tahun.

Penyebab konflik kutipan cerpen tersebut adalah …


A. Papa Satriyo menderita penyakit leukemia.
B. Kesedihan Kia yang tak kunjung hilang.
C. Suami Kia meninggal karena penyakit.
D. Satriyo kuat menerima cobaan hidup.

23.Bacalah kutipan cerpen berikut!


Aku berjalan melewati lorong yang panjang sambil bersenandung. Saat tidak
sengaja melihat jam di ruangan kelas lain, aku terkejut karena jam menunjukkan
pukul 06.59. Aku berlari dengan penuh rasa resah, jantung yang berdebar-debar, dan
keringat bercucuran.
"Aduh, seharusnya aku lebih memperhatikan waktu!" gumamku.
Kriiing!
Bel sekolah pun berbunyi. Saat para guru dan semua murid sudah masuk ke
ruang kelas masing-masing, aku masih berlari mencari ruang kelasku yang berada di
lantai empat.
"Kenapa ruang kelasku harus berada di lantai paling atas, ya? Seharusnya kelas
tujuh kan kelasnya di lantai bawah," gumamku.
Sekilas aku melihat melalui jendela, Ibu Guru sedang menulis di papan.
Walaupun panik, aku memberanikan diri memasuki ruang kelas.
Bruk!
Botol minum yang kubawa terjatuh.
Ibu Guru melihat ke belakang dan menatapku. Aku meminta maaf. Beliau pun
menyuruhku duduk dan meminta agar tidak terlambat lagi.

Akibat konflik dalam kutipan cerpen tersebut adalah …


TIM PENYUSUN SOAL TPM ASPD KOTA YOGYAKARTA 2024 14
A. Aku minta maaf kepada Ibu Guru.
B. Aku terlambat masuk ruang kelas.
C. Aku memberanikan diri masuk kelas.
D. Aku ditegur dan botol minumanku jatuh.
24. Bacalah kedua kutipan cerpen berikut!
Teks 1 Teks 2
Pagi itu, sawah di seberang dusun Semua petani mulai membenahi hasil
sudah ramai. Para petani turun ke sawah panennya. Mereka saling mengingatkan
untuk memanen padi yang sudah agar segera berlindung karena hujan
menguning. Mereka bekerja sambil akan segera turun. Tak lama kemudian,
bercanda dan tertawa. Ada yang suara guntur terdengar. Butiran air pun
menanyakan bekal yang dibawa, mulai turun. Para petani berlarian
mengajak sarapan, bahkan bernyanyi. mencari terpal untuk menutupi hasil
Suasana pagi itu benar-benar panen.
menggembirakan meskipun udara dingin “Ayo tutupi hasil panen kita!” kata
masih menyelimuti hamparan sawah yang Naryo.
menguning itu. Apalagi, musim panen “Tutup aja sendiri! Aku buru-buru
tahun ini tidak diganggu hama yang mau pulang,” jawab Seno sambil
menyebabkan hasil panen berkurang. meninggalkan Naryo.

Perbedaan pola pengembangan kedua kutipan cerpen tersebut adalah ....


Teks 1 Teks 2
A puncak masalah penyelesaian
B pengenalan pemunculan masalah
C pemunculan masalah pengenalan
D penyelesaian puncak masalah

25. Bacalah kedua kutipan fabel berikut!


Teks 1 Teks 2
Di dekat sebuah danau yang indah, Bebek menghampiri Ibu Katak dan
tampak tiga ekor anak bebek berjalan anak-anaknya yang sembunyi tak jauh
berbaris. Baru kali ini, mereka berani dari situ.
berjalan tanpa induk mereka. Sebelumnya, “Terima kasih sudah
mereka belum pernah pergi jauh. Mereka menyelamatkan nyawaku hari ini, Ibu
juga belum pernah melihat hewan lain Katak,” kata si Bebek penuh sesal.
selain bebek. Mereka berpikir bahwa “Apa yang harus kulakukan sebagai
bebek adalah satu-satunya makhluk di balas budi?” tanya si Bebek lagi.
bumi. “Kau harus berjanji padaku untuk
“Mudah-mudahan, kita bisa bertemu tidak mengganggu anakku lagi,” kata Ibu
bebek lain yang ramah, ya!” kata anak Katak.
bebek pertama. “Baiklah, Bu! Sekali lagi, aku minta
“Iya, semoga kita dapat teman baru maaf dan aku janji tak akan
untuk kita ajak berenang bersama di mengganggu anakmu lagi,” kata si
danau!” kata anak bebek kedua. Bebek.

TIM PENYUSUN SOAL TPM ASPD KOTA YOGYAKARTA 2024 15


Perbedaan struktur kedua kutipan fabel tersebut adalah ....
Teks 1 Teks 2
A orientasi resolusi
B resolusi orientasi
C orientasi komplikasi
D komplikasi orientasi

26. Bacalah kedua kutipan teks berikut!


Teks 1 Teks 2
Menjelang senja, Yosef Legiman Biasanya Kakek gembira menerimaku
melihat harimau mengejar anak rusa. karena aku suka memberinya uang. Tapi
Angin tiba-tiba menggeliat bangkit dan kali ini, Kakek begitu muram. Di sudut, ia
mendesis. Udara dingin menusuk tulang. duduk dengan menopang dagunya.
Ia tertegun, menengadah, mendekap Pandangannya nanar ke depan, dahinya
senjata laras panjang otomatis, dan berkerut-kerut, tangannya kuat
teringat pesan komandannya, “Biarkan dia mengepal. Tidak pernah aku melihat
lewat, jangan menembak!” Kakek naik pitam hingga salamku tak
Yosef menuruti pesan komandannya. disahutnya seperti saat itu. Aku takut
Dia membiarkan kedua binatang itu mendekati Kakek dan segera angkat
berlalu. kaki.

Perbedaan penggunaan bahasa kedua kutipan cerpen tersebut adalah ....


Teks 1 Teks 2
A denotasi konotasi
B bermajas ungkapan
C konotasi denotasi
D ungkapan bermajas

27. Bacalah kutipan fabel berikut!


(1) Bunyi alarm membangunkan Rido dari tidurnya. (2) Setelah mematikan alarmnya,
Rido mengusap-usap wajahnya. (3) Di luar sangat sunyi, hanya sesekali terdengar
suara burung hantu. (4) Ingin rasanya, ia tidur kembali. (5) Sejak bekerja sebagai
satpam di sebuah pabrik, jam tidurnya jadi tak menentu. (6) Seperti hari ini, ketika
orang-orang terlelap dalam tidurnya, ia harus bersiap untuk bekerja.

Bukti latar yang menunjukkan malam pada teks tersebut adalah ....
A. (1) dan (2)
B. (2) dan (3)
C. (4) dan (5)
D. (3) dan (6)

28. Bacalah kutipan novel berikut!


Kutipan Novel
Sejak kecil, aku dibiasakan mami mengurus segalanya sendiri. Aku tidak seperti
teman-teman sekelasku. Mereka biasanya malam-malam baru ingat harus membawa
TIM PENYUSUN SOAL TPM ASPD KOTA YOGYAKARTA 2024 16
kertas manila untuk prakarya. Orang tua mereka terpaksa berkeliling mencari toko
yang masih buka. Berbeda denganku. Aku seperti mamiku.
Setiap pagi, mami bangun pukul empat dan tidur pukul sembilan malam,
termasuk pada akhir pekan. Mami lari pagi atau senam 30 menit, sarapan, mandi, lalu
berangkat ke kantor. Pulang kantor, kadang Mami memeriksa PR atau mengecek
kebersihan kamarku, lalu pergi tidur. Mami selalu bilang padaku bahwa di dunia ini
kita harus dapat mengandalkan diri sendiri. Saat aku sudah terlalu besar untuk punya
pengasuh, hanya ada aku dan mami di rumah. Aku menceritakan segala persoalan
hidupku pada mami karena beliau selalu punya solusi. Bagiku, mami lebih mirip
konsultan hidup daripada tempat bermanja-manja.
(Andina Dwifatma, Lebih Senyap dari Bisikan: 64-65)

Pernyataan
(1) Aku terbiasa menjalani rutinitas sehari-hari tanpa kehadiran mami.
(2) Aku selalu bekerja keras untuk menjadi pekerja hebat seperti mami.
(3) Aku menerapkan prinsip mengandalkan diri sendiri layaknya mami.
(4) Aku bercerita dan bermanja-manja dengan mami hampir setiap hari.

Tokoh aku digambarkan sebagai sosok yang mandiri. Perilaku tokoh aku yang
mencerminkan karakter tersebut ditunjukkan oleh nomor ….
A. (1) dan (4)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (3)
D. (2) dan (4)

29. Bacalah kutipan cerita berikut!


Kutipan Cerita
Sophy adalah lebah bermata paling besar. Dia bisa melihat dengan jelas dari
jarak jauh. Walaupun sayapnya kecil, dia dapat terbang sangat cepat. Sophy selalu
paling cepat mengumpulkan nektar bunga. Hari ini, dia terbang seperti biasa. Lebah
berkepala besar menghampiri Sophy dan bertanya, “Kenapa Kau tidak terbang
bersama kami?”
“Kalian semua terlalu lambat seharusnya kalian belajar terbang seperti aku,”
ledek Sophy.
Lebah berkepala besar tersinggung dan terbang kembali ke kawanannya. Sophy
terbang tinggi dan bergegas memenuhi botolnya dengan nektar.
“Saudara-saudari, botolku sudah penuh!” lebah lain mengabaikannya.
Sophy meninggalkan kawanan lebahnya. Ketika beristirahat, dia melihat bunga
ungu besar yang aneh. Dia terperangah dan berpikir bahwa bunga tersebut pasti
mengandung banyak nektar yang enak. Dia langsung terbang menghampiri bunga
indah itu. Sophy mengisap nektarnya, “Tidak enak. Nektar bunga ini sangat pahit.”
Tak berselang lama, Sophy merasa pusing. Ternyata bunga yang diisapnya
adalah bunga pemakan serangga. Sophy tidak bisa terbang karena lemah, sedangkan
bunga cantik itu perlahan mengatup.
Hari sudah petang, kawanan lebah terbang pulang. Lebah berkepala besar
melihat botol nektar Sophy di dekat bunga beracun. Ia mengajak kawanannya

TIM PENYUSUN SOAL TPM ASPD KOTA YOGYAKARTA 2024 17


mendekati bunga yang hampir tertutup. Mereka kaget, Sophy hampir tertelan di
dalamnya. Tanpa berpikir panjang, mereka berupaya menyelamatkan Sophy. Bunga
itu mengatup sempurna. Kawanan lebah bernapas lega. Mereka berhasil
menyelamatkan Sophy di detik-detik terakhir. Semenjak peristiwa itu, Sophy tak lagi
jemawa karena kemampuannya.

Sumber: diadaptasi dari https://www.letsreadasia.org/read/7152351f-6b84-4366-9b33-df12d95f3592?bookLang=6260074016145408

Kisah Sophy mengingatkan pembaca pada nilai moral dan nilai kekeluargaan.
Bagaimanakah nilai-nilai tersebut disampaikan?
A. Sophy meminta bantuan lebah berkepala besar agar terlepas dari bunga.
B. Pertolongan teman-temannya menyadarkan Sophy dari kesombongannya.
C. Lebah lain mengajak kawannya mendekati bunga ungu pemakan serangga.
D. Lebah berkepala besar mengadu kepada teman-temannya atas sikap Sophy.

30. Bacalah kutipan cerita berikut!


“Pokoknya cari sampai ketemu!” bentak mama Dito.
“Sudah, Ma. Sudah kucari di warung itu, di jalan-jalan yang kulewati, tapi nggak
nemu,” jawab Dito.
Dito menyadari teledor dalam menyimpan HP saat makan di warung itu. Ia terus
berusaha mencarinya. Namun, pencariannya sia-sia. Sampai magrib tiba, HP belum
ditemukan.
“Kalau nggak ketemu, ya, sudah. Mulai hari ini, kamu nggak pegang HP,” kata
mama Dito berlalu meninggalkan Dito sendiri di teras rumah.
Dito gundah. Sebetulnya bukan karena HP, melainkan tugas-tugas sekolah yang
ia simpan di HP itu. Kalau harus mengulangi lagi mengerjakan, itu akan sangat
memakan waktu. Dan ia pasti akan terlambat mengumpulkan tugas-tugas itu.
“Dito, lagi bingung, ya?” sapa Doni yang tiba-tiba saja sudah di hadapannya.
“Nggak usah bingung. Nih, ambil!” kata Doni sambil mengulurkan sebuah HP.
Mata Dito langsung berbinar.
“Kok bisa di kamu?” tanya Dito tak percaya HP-nya kembali.
“Bisalah, kan, tadi kamu titip HP di aku. Aku tadi pulang buru-buru, sampai lupa
HP-mu terbawa aku pulang. Maaf, ya!” kata Doni melegakan Dito.

Sinopsis kutipan cerita tersebut adalah ...


A. Dito dan Doni bersahabat. Ketika Dito kehilangan HP, Doni membantu mencarikan
HP Dito. Doni berhasil menemukan HP itu dan menyerahkan pada Dito. Dito sangat
gembira dan berterima kasih pada Doni.
B. Mama Dito menyuruh Dito mencari HP-nya sampai ditemukan. Kalau tidak
ditemukan, Dito harus membeli HP sendiri. Mama Dito tidak mau membelikannya.
Dito sedih dan khawatir dengan tugas-tugas sekolahnya.
C. Dito kebingungan untuk menyerahkan tugas sekolah pada guru. Hal itu karena HP
Dito hilang entah ke mana. Akhirnya mama Dito membelikan HP baru. Betapa
senangnya Dito karena bisa mengirim tugas sekolah ke gurunya.

TIM PENYUSUN SOAL TPM ASPD KOTA YOGYAKARTA 2024 18


D. Dito dimarahi ibunya karena menghilangkan HP. Dito menyangka HP-nya tertinggal
di warung atau terjatuh di jalan. Ternyata, HP Dito tidak hilang. Dito lupa kalau HP-
nya dititipkan pada Doni dan Doni lupa memberikan HP itu.

31. Bacalah teks rumpang berikut!


Bangunan Stasiun Lempuyangan merupakan bangunan peninggalan masa Belanda.
Stasiun ini merupakan stasiun kereta api pertama di Yogyakarta yang digunakan
untuk melayani [...] penumpang dan barang. Buku Sejarah Perkeretaapian Indonesia
Jilid I menyebutkan bahwa Stasiun Lempuyangan dibangun oleh perusahaan swasta
Belanda bernama NISM (Nederlandsch Indische Spoorweg Maatschapij) dan mulai
beroperasi pada 10 Juni 1872. Sampai saat ini, Stasiun Lempuyangan menjadi stasiun
utama setelah Stasiun Tugu Yogyakarta.

Istilah yang tepat untuk melengkapi teks tersebut adalah ....


A. transaksi
B. distribusi
C. mobilisasi
D. transportasi

32. Bacalah prosedur acak berikut!


Cara Membuat Tapai Singkong
(1) Setelah dipotong, kupas singkong dan cuci bersih.
(2) Siapkan satu kilogram singkong dan potong-potong.
(3) Letakkan singkong yang sudah diberi ragi dalam wadah tertutup.
(4) Kukus singkong hingga matang.
(5) Diamkan selama tiga hari dan tapai siap dinikmati.
(6) Setelah dingin, lumuri seluruh permukaan singkong dengan ragi tapai.
(7) Setelah matang, angkat dan dinginkan.

Urutan cara membuat tapai singkong yang benar adalah ....


A. (2)-(1)-(3)-(4)-(6)-(7)-(5)
B. (2)-(1)-(4)-(7)-(6)-(3)-(5)
C. (4)-(1)-(5)-(6)-(7)-(3)-(2)
D. (4)-(1)-(5)-(7)-(6)-(3)-(2)

33. Bacalah paragraf rumpang berikut!


Bunga melati adalah tanaman hias yang banyak ditanam di halaman rumah karena
tampilannya yang cantik. Aromanya yang segar dan khas serta tampilannya yang
cantik dapat memperindah tampilan rumah. [...] Bunga yang telah menjadi “puspa
bangsa” atau bunga simbol nasional ini mempunyai batang tegak dan dapat hidup
dalam jangka waktu yang lama. Selain itu, melati termasuk dalam genus semak dan
tanaman merambat yang tergolong dalam keluarga zaitun.

TIM PENYUSUN SOAL TPM ASPD KOTA YOGYAKARTA 2024 19


Kalimat yang tepat untuk melengkapi teks rumpang tersebut adalah ...
A. Rumah yang ditanami bunga akan terlihat lebih nyaman.
B. Bunga ini beraroma wangi yang dapat dijadikan obat.
C. Salah satu jenis yang terkenal adalah melati gambir.
D. Ciri-cirinya memiliki kelopak kecil berwarna putih.

34. Bacalah paragraf rumpang berikut!


Sudah kita ketahui bersama [...] Indonesia merupakan salah satu negara maritim
dengan luas perairan mencapai 3,25 juta km 2. Salah satu sektor agrikultur yang
memiliki peranan penting dalam struktur sosial dan ekonomi di Indonesia adalah
perikanan. Luasnya perairan Indonesia menjadi salah satu daya dukung untuk
mengembangkan agrikultur sektor perikanan. Selain untuk mencukupi kebutuhan
pangan dalam negeri, ikan juga dijadikan sebagai objek komoditas ekspor [...]
negara tetangga. Produk lain yang termasuk sektor ini adalah udang, rumput laut,
mutiara, dan lain-lain.

Konjungsi dan preposisi yang tepat untuk melengkapi paragraf rumpang tersebut
adalah ....
A. jika, pada
B. karena, di
C. bahwa, ke
D. kalau, dari

35. Bacalah teks berikut!


Melalui pembelajaran berbasis proyek, kami ingin mendorong peserta didik untuk
dapat mengimplementasikan nilai luhur Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.
Dengan demikian, lima butir yang menjadi asas bangsa dan negara kita tidak hanya
sekadar hafalan. Namun, hal ini dapat diterapkan sebagai pedoman dan panduan
dalam berperilaku yang senantiasa relevan dalam kehidupan manusia.

Sumber: diadaptasi dari https://mediaindonesia.com/humaniora/617757/menteri-nadiem-nilai-luhur-pancasila-harus-tercermin-dalam-kehidupan-sehari-hari

Sinonim kata relevan yang tepat sesuai teks tersebut adalah ....
A. manfaat
B. penting
C. praktik
D. sesuai

36. Bacalah kutipan cerpen berikut!


Tak ingin membuat ibunya marah, Bening pun langsung membuka matanya yang
memang masih terasa mengantuk. Hari ini, ia mendapat jadwal piket sehingga dirinya
harus berangkat lebih pagi. Setelah bersiap, Bening menunggu sang Ayah yang akan
mengantarkan dirinya ke sekolah. Seperti biasa, Bening selalu diantar dan dijemput
oleh ayahnya atau pulang bersama Yupi, temannya. Bening dan Yupi sering
menghabiskan waktu bersama ketika pulang sekolah karena rumah mereka yang

TIM PENYUSUN SOAL TPM ASPD KOTA YOGYAKARTA 2024 20


cukup dekat. Tak hanya itu, kedua orang tua mereka juga cukup akrab.

Kalimat pasif yang sesuai dengan kalimat aktif dalam teks tersebut adalah ...
A. Seperti biasa, ayah Bening selalu diantar dan dijemput atau ia akan pulang bersama
Yupi.
B. Ibu tak ingin dibuat marah, matanya yang masih mengantuk pun langsung dibuka
oleh Bening.
C. Setelah bersiap, sang Ayah yang akan diantarkan ke sekolah yang ditunggu oleh
Bening.
D. Ketika pulang sekolah, waktu sering dihabiskan Bening dan Yupi karena rumah
mereka cukup dekat.

37. Cermati tabel hasil percobaan berikut!


Bahan Makanan Jumlah Tetesan Betadine Kadar Vitamin C
Larutan vitamin C 2 100%
Sari jeruk nipis 15 13,3%
Sari buah tomat 13 15,4%
Ekstrak jambu biji 1 200%

Teks yang sesuai dengan tabel hasil percobaan tersebut adalah ...
A. Bahan makanan dengan tetesan betadine dalam jumlah banyak membuat kadar
vitamin C menjadi lebih banyak. Hal tersebut terjadi pada bahan makanan sari jeruk
nipis dengan kadar vitamin C 13,3% dan sari buah tomat dengan kadar vitamin C
15,4%. Berbeda dengan tetesan betadine dalam jumlah kecil yang terjadi pada
bahan makanan ekstrak jambu biji membuat kadar vitamin C semakin banyak.
B. Bahan makanan dengan tetesan betadine dalam jumlah banyak membuat kadar
vitamin C lebih kecil. Hal tersebut terjadi pada bahan makanan sari jeruk nipis
dengan kadar vitamin C 13,3% dan sari buah tomat dengan kadar vitamin C 15,4%.
Berbeda dengan tetesan betadine dalam jumlah kecil yang terjadi pada bahan
makanan larutan vitamin C dan ekstrak jambu biji membuat kadar vitamin C semakin
banyak.
C. Bahan makanan dengan tetesan betadine dalam jumlah sedikit membuat kadar
vitamin C lebih kecil. Hal tersebut terjadi pada bahan makanan sari jeruk nipis
dengan kadar vitamin C 13,3% dan sari buah tomat dengan kadar vitamin C 15,4%.
Berbeda dengan tetesan betadine dalam jumlah banyak yang terjadi pada bahan
makanan larutan vitamin C dan ekstrak jambu biji membuat kadar vitamin C semakin
banyak.
D. Bahan makanan dengan tetesan betadine dalam jumlah banyak membuat kadar
vitamin C lebih kecil. Hal tersebut terjadi pada bahan makanan sari buah tomat
dengan kadar vitamin C 13,3% dan sari jeruk nipis dengan kadar vitamin C 15,4%.
Berbeda dengan tetesan betadine dalam jumlah kecil yang terjadi pada bahan
makanan larutan vitamin C dan ekstrak jambu biji membuat kadar vitamin C semakin
banyak.

38. Bacalah surat permohonan berikut!


TIM PENYUSUN SOAL TPM ASPD KOTA YOGYAKARTA 2024 21
SMP BAKTI NEGERI
Jalan Biru 56 Yogyakarta 55291
Telepon: 0274 321321
Yogyakarta, 5 Januari 2024
Nomor : 46/I/2024
Hal : Permohonan Peminjaman Tempat

Yth. Kepala Pengelola Gedung Serbaguna Elok


di Yogyakarta

Dengan hormat,
Dalam rangka memperingati HUT ke-62 SMP Bakti Negeri, sekolah akan
mengadakan kegiatan bakti sosial pembagian sembako dan pemeriksaan kesehatan
gratis. Kegiatan tersebut akan kami selenggarakan pada:
hari, tanggal : Minggu, 18 Februari 2024
pukul : 09.00 – selesai
tema : “Berbagi dengan Hati”
Sehubungan dengan hal tersebut, kami mohon izin untuk meminjam aula Gedung
Serbaguna Elok.
Demikian surat permohonan izin ini kami sampaikan. Atas perhatian dan kerja
sama Bapak/Ibu, kami ucapkan terima kasih.

Kepala sekolah,

Indah Puspitasari, M.Pd.

Isi surat balasan yang sesuai dengan surat permohonan tersebut adalah ...
A. Menindaklanjuti surat permohonan dari SMP Bakti Negeri dengan nomor 46/I/2024
tentang peminjaman alat untuk memperingati HUT ke-62 SMP Bakti Negeri, kami
pihak pengelola Gedung Serbaguna Elok memberikan izin untuk peminjaman sound
system. Adapun alat tersebut dapat diambil di ruang sekretariat Gedung Serbaguna
Elok. Demikian surat balasan ini kami buat. Atas kepercayaan dari pihak SMP Bakti
Negeri, kami ucapkan terima kasih.
B. Menindaklanjuti surat permohonan dari SMP Bakti Negeri dengan nomor 46/I/2024
tentang peminjaman tempat untuk memperingati HUT ke-62 SMP Bakti Negeri, kami
pihak pengelola Gedung Serbaguna Elok memberikan izin untuk peminjaman aula.
Adapun aula yang dapat digunakan berada di lantai 1 Gedung Serbaguna Elok.
Demikian surat balasan ini kami buat. Atas kepercayaan dari pihak SMP Bakti Negeri,
kami ucapkan terima kasih.
C. Menindaklanjuti surat permohonan dari SMP Bakti Negeri dengan nomor 46/I/2024
tentang peminjaman tempat untuk memperingati HUT ke-62 SMP Bakti Negeri, kami
pihak pengelola Gedung Serbaguna Elok memberikan izin untuk peminjaman

TIM PENYUSUN SOAL TPM ASPD KOTA YOGYAKARTA 2024 22


halaman. Demikian surat balasan ini kami buat. Atas kepercayaan dari pihak SMP
Bakti Negeri, kami ucapkan terima kasih.
D. Menindaklanjuti surat permohonan dari SMP Bakti Negeri tentang peminjaman alat
untuk memperingati HUT ke-62 SMP Bakti Negeri, kami pihak pengelola Gedung
Serbaguna Elok memberikan izin untuk peminjaman alat-alat kesehatan. Adapun alat
tersebut dapat diambil di ruang sekretariat Gedung Serbaguna Elok. Demikian surat
balasan ini kami buat. Atas kepercayaan dari pihak SMP Bakti Negeri, kami ucapkan
terima kasih.

39. Bacalah surat resmi berikut!


Sehubungan dengan akan dilaksanakan pemilihan pengurus OSIS masa bakti
2023/2024, kami bermaksud menyelenggarakan acara Latihan Dasar Kepemimpinan
Siswa (LDKS).
Demi terlaksananya acara ini, kami mohon bantuan kepada orang tua/wali murid
untuk memberikan izin kepada putra-putri Bapak/Ibu agar dapat mengikuti
kegiatan tersebut pada:
hari : Sabtu s.d. Minggu
tanggal : 2-3 Desember 2023
tempat : SMPN 40 Yogyakarta
acara : Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS)

Kalimat penutup surat yang tepat adalah ...


A. Demikian surat permohonan izin ini, semoga Bapak/Ibu berkenan memberikan izin.
Atas perhatian Bapak/Ibu, kami mengucapkan terima kasih.
B. Demikian surat pemberitahuan ini, semoga Bapak/Ibu berperan aktif dalam kegiatan
tersebut. Atas perhatian Bapak/Ibu kami mengucapkan terima kasih.
C. Demikian surat pemberitahuan ini, semoga Bapak/Ibu berkenan menjadi panitia
dalam kegiatan tersebut. Atas perhatian Bapak/Ibu, kami ucapkan terima kasih.
D. Demikian surat permohonan izin ini, semoga Bapak/Ibu berkenan berpartisipasi
dalam acara tersebut. Atas perhatian Bapak/Ibu, kami mengucapkan terima kasih.

40. Bacalah ilustrasi berikut!


Sampah plastik menjadi salah satu masalah lingkungan yang paling mendesak.
Pasalnya, peningkatan produksi plastik sekali pakai membebani kemampuan
masyarakat untuk mengelolanya. Hal ini membuat banyak orang mengambil jalan
pintas dengan membuangnya ke laut. Padahal, setiap tahun sampah plastik
membunuh jutaan hewan di laut, mulai dari burung yang mencari makan di laut,
ikan, hingga organisme laut. Butuh revolusi perilaku manusia dalam mengelola
sampah plastiknya.

TIM PENYUSUN SOAL TPM ASPD KOTA YOGYAKARTA 2024 23


Poster yang sesuai dengan ilustrasi tersebut adalah .…
A. B.

C. D.

TIM PENYUSUN SOAL TPM ASPD KOTA YOGYAKARTA 2024 24


41. Cermati infografik berikut!

Perhatikan kalimat-kalimat berikut!


1. Thailand menjadi negara yang paling banyak menggunakan sepeda motor di dunia
sehingga dijuluki “Tanah 100 Juta Skuter”.
2. Menurut survei dari AISI, jumlah motor di Indonesia mencapai 80 juta unit.

Teks berita yang sesuai data tersebut adalah ....


A. Thailand dijuluki sebagai “Tanah 100 Juta Skuter” sebab menduduki peringkat
pertama negara dengan penggunaan sepeda motor tertinggi di dunia berdasarkan
data dari Pew Research Centre. Ternyata, tidak hanya Indonesia yang sangat
tergantung dengan sepeda motor. Capaian kedua dari negara Indonesia dengan
jumlah 85% disusul oleh Malaysia 83%, China 60%, Pakistan 47% rumah tangga
yang mempunyai sepeda motor.
TIM PENYUSUN SOAL TPM ASPD KOTA YOGYAKARTA 2024 25
B. Pew Research Centre merilis data penggunaan sepeda motor di beberapa negara di
dunia. Thailand (87%) menjadi negara yang paling banyak menggunakan sepeda
motor disusul oleh Vietnam (86%) dan Malaysia (85%). Hanya selisih 1%, Vietnam
menjadi negara runner up yang dibuktikan dengan kepemilikan 85% sepeda motor
yang dipunyai setiap rumah tangga di negara tersebut. Pantas saja, Thailand dijuluki
sebagai “Tanah 100 Juta Skuter”.
C. Berdasarkan data yang dihimpun oleh Pew Research Centre disampaikan bahwa
Thailand menjadi negara yang paling banyak menggunakan sepeda motor di dunia
dengan capaian 87% sehingga dijuluki sebagai “Tanah 100 Juta Skuter”. Negara
dengan capaian terendah diduduki oleh Brasil dengan jumlah 29% kepemilikan
sepeda motor setiap rumah tangga. Filipina sebagai negara urutan kedua dari bawah
dengan capaian 32% disusul Nigeria 35% dan India 43%.
D. Negara dengan penggunaan sepeda motor tertinggi dicapai oleh Thailand yang
dijuluki sebagai “Tanah 100 Juta Skuter” dengan capaian 87%. Hanya selisih 1%
saja, Vietnam berada di runner up dengan jumlah 86% rumah tangga yang
bersepeda motor. Indonesia mencapai 83%, Malaysia 60%, dan China dengan angka
yang hanya 47%. Bahkan, menurut survei dari AISI, jumlah motor di negara kita
mencapai 80 juta unit.

42. Cermatilah infografik berikut!

Teks persuasif yang sesuai dengan infografik tersebut adalah …

TIM PENYUSUN SOAL TPM ASPD KOTA YOGYAKARTA 2024 26


A. Sampah plastik merupakan isu yang cukup meresahkan. Rasanya masih terlalu
banyak sampah kecil berserakan di sekitar kita. Terkadang, banyak orang
menyepelekan sampah kecil tanpa mengetahui dampak yang akan ditimbulkannya.
Bersihkan lingkunganmu dengan membakar sampah plastik!
B. Pada umumnya, sampah plastik merupakan barang sisa karena sudah tidak memiliki
nilai guna. Sampah tersebut biasanya tidak memiliki nilai ekonomis sehingga
langsung dibuang. Beberapa sampah dapat diolah dan sisanya harus menumpuk di
tempat pembuangan akhir sampah. Tumpuklah sampah plastik di lahan kosong!
C. Sampah plastik menjadi isu yang sudah lama dihadapi masyarakat dunia. Sampah
tersebut menyebabkan masalah, seperti pencemaran lingkungan, kesehatan, dan
keamanan. Oleh karena itu, penting bagi kita untuk melakukan pengelolaan sampah
yang baik dan benar. Mari ubah gaya hidup agar lebih ramah lingkungan!
D. Sampah plastik bisa menyebabkan pencemaran lingkungan yang sangat berbahaya
bagi kesehatan manusia dan hewan. Sampah plastik yang tidak diolah dengan baik
akan mencemari tanah, air, dan udara. Hal ini bisa menyebabkan berbagai penyakit
dan dampak negatif pada lingkungan sekitar. Ayo gunakan plastik sekali pakai!

43. Cermati infografik berikut!

TIM PENYUSUN SOAL TPM ASPD KOTA YOGYAKARTA 2024 27


Paragraf yang sesuai infografik tersebut adalah …
A. Indonesia merupakan negara pengguna telepon seluler terbesar ketiga di Asia
Pasifik. Hal itu terbukti dari jumlah pengguna telepon seluler yang lebih besar
daripada jumlah penduduk di Indonesia. Dengan demikian, masyarakat memiliki
telepon seluler lebih dari satu.
B. Saat ini, jumlah telepon seluler di Indonesia berjumlah dua kali lipat dari jumlah
penduduk. Hal ini membawa dampak positif bagi pasar telepon seluler terbesar di
Asia Pasifik yang sangat menguntungkan. Namun, pasar telepon seluler berdampak
negatif bagi kehidupan sosial masyarakat Indonesia.
C. Korea Selatan, Filipina, dan Vietnam merupakan negara-negara yang paling sedikit
menggunakan telepon seluler. Hal itu dapat dilihat dari perbandingan jumlah
penduduk dengan jumlah telepon seluler yang beredar di pasaran. Ketiga negara ini
bukan termasuk pasar telepon seluler yang menjanjikan.
D. Pengguna telepon seluler terbesar di Asia Pasifik didominasi oleh negara-negara
dengan jumlah penduduk besar, seperti China, India, Indonesia, Jepang, dan Korea
Selatan. Indonesia merupakan negara dengan pengguna telepon seluler paling
besar karena jumlah telepon seluler melebihi jumlah penduduknya.

44. Bacalah teks berikut!

Kalimat tidak padu pada teks deskripsi tersebut terdapat pada kalimat ….
A. (1)
B. (3)
C. (4)
D. (5)

45. Bacalah teks berikut!


Teks

TIM PENYUSUN SOAL TPM ASPD KOTA YOGYAKARTA 2024 28


Ambulan merupakan salah satu sarana evakuasi medik yang merupakan bagian dari
pelayanan kesehatan dan sistem penanggulangan gawat darurat terpadu (SPGDT).
Fungsi ambulan yang utama adalah untuk membantu berbagai kondisi gawat darurat.
Untuk itu, pada bagian luar kendaraan ini dilengkapi dengan perangkat sirine dan
lampu rotator darurat. Perangkat ini digunakan untuk memberi tahu pengguna jalan
lainnya untuk memberikan akses kepada mobil ambulan yang sedang beroperasi.
Kata Tidak Baku
(1) ambulan
(2) medik
(3) sirine
(4) rotator

Kata-kata tidak baku dalam teks tersebut adalah ….


A. (1) dan (3)
B. (1) dan (4)
C. (2) dan (3)
D. (2) dan (4)

46. Bacalah teks berikut!


(1) Pemda DIY melalui Dinas Perhubungan DIY meluncurkan 50 unit becak kayuh
bertenaga alternatif (Berkreatif) pada Sabtu, 23 Desember 2023. (2) Wagub DIY
KGPAA Paku Alam X, mengatakan momentum peluncuran Berkreatif tenaga listrik
menandai awal transformasi perubahan pada bidang transportasi di DIY. (3)
Peluncuran Berkreatif menjadi salah satu upaya mendorong penurunan emisi di DIY,
khususnya di daerah kawasan Sumbu Filosofi yang selaras dengan penetapan warisan
budaya dunia oleh UNESCO. (4) Selain itu, peluncuran Berkreatif tenaga listrik ini
menjadi upaya untuk menjaga eksistensi kendaraan tradisional becak kayuh.

Kalimat tidak efektif pada teks tersebut adalah ....


A. (1) dan (3)
B. (1) dan (4)
C. (2) dan (3)
D. (2) dan (4)

47. Bacalah teks berikut!


Bahan makanan dan proses pengolahannya memiliki [...]. Jika proses pengolahan
makanan tidak tepat, hal ini akan berdampak pada kandungan gizinya. Kandungan
gizi pada makanan […] tingkat kesehatan kita. Agar kesehatan terjaga, kita
dianjurkan mengonsumsi makanan yang cukup bergizi.

Kata berimbuhan yang tepat untuk mengisi teks rumpang tersebut adalah ....
A. keterkaitan, memengaruhi
B. terkait, mempengaruhi
C. kaitan, berpengaruh
D. berkait, pengaruh
TIM PENYUSUN SOAL TPM ASPD KOTA YOGYAKARTA 2024 29
48. Cermatilah infografik berikut!

Perbaikan kalimat yang salah pada infografik tersebut adalah …


A. Dalam mencapai karir impian butuh tenaga super ekstra, seperti meraih sertifikasi
atau pencapaian yang sesuai dengan karir impian. Pencari kerja harus dapat memiliki
kemampuan yang paling sangat sesuai dengan karir yang dilamar.
B. Dalam mencapai karir impian butuh tenaga paling ekstra, seperti meraih sertifikasi
atau pencapaian yang sesuai dengan karir impian. Pencari kerja harus dapat memiliki
kemampuan yang sangat paling sesuai dengan karir yang dilamar.
C. Dalam mencapai karier impian, butuh tenaga ekstra, seperti meraih sertifikasi atau
pencapaian yang sesuai. Pencari kerja harus dapat memiliki kemampuan yang paling
sangat sesuai dengan karier yang dilamar.
D. Dalam mencapai karier impian, kita butuh tenaga ekstra untuk meraih sertifikasi atau
pencapaian yang sesuai. Pencari kerja harus memiliki kemampuan yang sesuai
dengan karier yang dilamar.

49. Bacalah teks berikut!


Menurut cerita, Tari Gantar adalah tarian untuk upacara pesta tanam padi. Barang
TIM PENYUSUN SOAL TPM ASPD KOTA YOGYAKARTA 2024 30
yang digunakan yaitu bambu pendek dan tongkat panjang berukuran 60 cm dengan
ujung berhiaskan rumbai-rumbai. Tarian khas ini harus dilestarikan. Nilai dari tari ini
dapat memaparkan generasi muda untuk diambil hikmahnya.

Perbaikan kata pada teks tersebut adalah ....


A. barang diganti bahan, memaparkan diganti publikasi
B. barang diganti properti, memaparkan diganti mengedukasi
C. barang diganti keperluan, memaparkan diganti transformasi
D. barang diganti kebutuhan, memaparkan diganti melestarikan

50. Bacalah teks berikut!


(1) Ratusan warga Desa Bedono, Kabupaten Demak berunjuk rasa. (2) Unjuk rasa ini
disebabkan oleh warga merasa dirugikan. Pemerintah akan membayarkan uang ganti
rugi lahan 30% dari harga pasaran. (3) Warga menuntut ganti rugi penuh. (4)
Walaupun tanah mereka terendam rob, tetapi warga menolak ganti rugi sebesar 30%
dari harga pasaran.

Sumber: diadaptasi dari https://www.kompas.id/baca/nusantara/2023/07/31/warga-terdampak-tol-semarang-demak-tak-terima-dapat-ganti-rugi-30-persen

Alasan ketidakefektifan kalimat nomor (4) adalah ....


A. struktur kalimat tidak jelas
B. konjungsi yang berlebihan
C. multitafsir (ambigu)
D. kata tidak baku

TIM PENYUSUN SOAL TPM ASPD KOTA YOGYAKARTA 2024 31

Anda mungkin juga menyukai