Anda di halaman 1dari 2

Nama : Junior Parawangsa

Nim : 212120100301
Prodi : Teknik Mesin
Tugas Mekatronika (1)

Produk yang mengaplikasikan ilmu mekatronika :

1. Keyless berbasis android


• Sensor : Sensor pada keyless berbasis android ialah menggunakan sinyal wifi yang
akan menangkap kode ip pada handphone pemilik kendaraan.
• Aktuator : Aktuator pada keyless ini sendiri menggunakan relay 2 buah yang mengatur
hidupnya kunci kontak on, dan dinamo starter untuk menghidupkan kendaraan tersebut.
• Controler : Controler pada keyless menggunakan controler arduino uno.
• Software : Software pada keyless berbasis android terdapat pada bawaan dari controller
arduino itu sendiri yang bernama software arduino uno ide yang dapat dikendalikan
melalui sistem android
• Sistem mekanik : Sistem mekanik pada keyless berbasis android dapat di temui pada
motor yang menggunakan keyless remote biasa, yang menjadi pembeda ialah ini
dikendalikan oleh android.

2. Kran air berbasis IoT


• Sensor : Sensor pada kran air ini menggunakan sensor jarak yang bekerja pada jarak
yang sudah diatur sebelumnnya dan sudah diperintahkan oleh prosesor.
• Aktuator : Aktuator pada kran air berbasis IoT ini sendiri ialah menggunakan selenoid,
jadi bekerjanya jika jarak yang sudah ditentukan tercapai maka selenoid akan terbuka,
dan air akan mengalir
• Controler : Controler pada kran air berbasis IoT ini menggunakan Arduino nano yang
menggantikan pengendalian secara manual.
• Software : Software pada kran air berbasis IoT ini di fungsikan dalam bentuk program
yang di tanamkan sebagai jobdesk yang dapat bekerja sendiri tanpa pengendalian
manual
• Sistem mekanik : Sistem mekanik pada kran air ini pada umumnya menggantikan kran
air yang manual, dan gunanya untuk mendemokan Social Distancing personal hygiene
pada saat Covid 19.

3. Pakan ikan berbasis IoT


• Sensor : Sensor pada pakan ikan berbasis IoT ialah menggunakan sinyal wifi yang
dapat disesuaikan dengan perintah program kerja.
• Aktuator : Aktuator pada pakan pintar ikan berbasis IoT ini sendiri mengguanakan
selenoid yang di pasang pada pipa paralon, jadi bekerjanya melalui waktu jadwal yang
sudah ditentukan dan selenoid akan membuka dan menyebarkan pakan pada kolam
ikan.
• Controler : Controler pada pakan pintar ikan berbasis IoT ini menggunakan Arduino
uno yang menggantikan kerja dari manusia.
• Software : Software pada pakan pintar ikan berbasisn IoT ini di fungsikan dalam
bentuk program yang di tanamkan sebagai jobdesk yang dapat bekerja sendiri tanpa
pengendalian manual.
• Sistem mekanik : Sistem mekanik pada pakan pintar ikan berbasisn IoT ini pada
umumnya menggantikan kerja manual dari seorang manusia yang mempunyai usaha
tambak besar menjadi terbantu dengan adanya pakan ikan yang bisa dikendalikan
secara terjadwal.

4. Lampu Jalan Pintar


• Sensor : Sensor pada alat menggunakan bluetooth sebagai pemrogaman lampu itu
sendiri.
• Aktuator : Aktuator pada alat ini menggunakan relay bertugas menghidupkan
lampu yang sudah di atur nyala pada malam hari pukul 18.00, dan akan mati otomatis
pada pukul 05.00 pagi.
• Controler : Controler pada alat ini di masukan pada program perintah kerja dan
di masukan ke prosesor agar dapat bekerja secara otomatis.
• Software : Sistem software ini sendiri menggunakan open source yang hanya
digunakan hanya untuk menyeting waktu nyala lampu.
• Sistem mekanik : Sistem mekanik pada lampu jalan pintar ini sendiri ialah
menggunakan relay sebagai pengganti saklar manual.

5. Rumah Pintar berbasis Android


• Sensor : Sensor pada sistem rumah pintar berbasis android ialah menggunakan sinyal
wifi yang akan menangkap kode ip pada handphone pemilik rumah.
• Aktuator : Aktuator pada rumah pintar ini menggunakan banyak relay yang mengatur
sekaligus menggantikan tugas saklar manual pada rumah, rumah pintar ini juga dapat
di atur menggunakan voice coment dari sipemilik rumah untuk dapat menghidupkan
berbagai alat elektronik pada rumah.
• Controler : Controler pada rumah pintar berbasis android ini menggunakan controler
arduino uno.
• Software : Software pada pada sistem rumah pintar digunakan untuk mengatur sistem
agar dapat dikendalikan seluruhnya hanya menggunakan hp/android sipemilik rumah.
• Sistem mekanik : Sistem mekanik pada sistem rumah pintar berbasis android ini ialah
menggunakan relay sebagai pengganti saklar manual.

Anda mungkin juga menyukai