Anda di halaman 1dari 5

PETUNJUK PENGERJAAN SOAL !

A. Untuk soal 1-10, pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat

1. Doni adalah siwa kelas VIII SMP, ia adalah anak yang jarang bersosialisasi dengan temen-teman
sebayanya. Ketika di sekolah ia lebih cenderung menyendiri dan dijauhi oleh teman-temannya. Ternyata,
hal ini disebabkan oleh perilaku Doni yang tidak disukai oleh teman-temannya. Ia sering berkata kasar dan
melakukan tindakan yang membuat teman-temannya merasa risih.
Dari cerita tersebut dapat kita lihat bahwa Doni telah mendapatkan sanksi sebagai akibat ia telah melanggar
salah satu norma yang berlaku yaitu….
A. Norma agama
B. Norma kesusilaan
C. Norma kesopanan
D. Norma hukum

2. Sila-sila dalam Pancasila merupakan kesatuan yang tidak dapat dipisah-pisahkan dan tidak ada satu sila
yang lebih tinggi dari sila yang lainnya karena….
A. Pancasila berkedudukan sebagai dasar negara dan pandangan hidup bangsa Indonesia
B. Pancasila berkedudukan sebagai ideology bangsa Indonesia
C. Pancasila merupakan satu kesatuan yang bulat dan utuh
D. Pancasila menjadi dasar falsafah bangsa Indonesia

3. Periode Demokrasi Terpimpin terjadi pada tahun 1959 hingga 1966. Pada masa itu terjadi penyimpangan
penafsiran terhadap Pancasila pada. Berikut yang bukan merupakan penyimpangan terhadap Pancasila
adalah....
A. Anggota DPR-GR dipilih oleh Presiden
B. Rakyat memiliki hak untuk memilih DPR-GR
C. Presiden Soekarno diangkat sebagai presiden seumur hidup
D. Pembubaran DPR hasil Pemilu 1955 oleh presiden

4. Perhatikan contoh implementasi nilai Pancasila berikut !


1) Dika dan Eka menjenguk Angga di rumah sakit
2) Pemerintah melindungi seluruh umat beragama
3) Menyelesaikan konflik melalui musyawarah
4) Menjadi anggota Paskibraka pada upacara bendera 17 Agustus
5) Bersikap adil kepada semua orang
Apabila contoh implementasi nilai disusun sesuai urutan Pancasila, susunan yang benar ditunjukkan oleh
angka….
A. 1, 2, 3, 4, dan 5
B. 2, 1, 4, 3, dan 5
C. 2, 5, 1, 3, dan 4
D. 3, 1, 4, 5, dan 2

5. Perhatikan bunyi kalimat berikut !


“Atas berkat rahmat Allah Yang Maha Kuasa”
Kalimat dalam Pembukaan UUD NRI Tahun 1945 di atas mengandung makna, yaitu….
A. Memberikan pengakuan terhadap adanya nilai religius yang dimiliki bangsa Indonesia dalam meraih
kemerdekaan
B. Bangsa Indonesia meyakini adanya kodrat dan hak moral yang dimiliki setiap individu
C. Pemerintah Indonesia menjamin kebebasan dalam menentukan keyakinan warga negaranya
D. Bangsa Indonesia hendaknya mengembangkan perilaku toleransi antarumat beragama

6. Bacalah berita berikut !


Kementerian komunikasi dan informatika (Kemenkominfo) melakukan dialog interaktif dengan masyarakat
terkait program jaminan kesehatan nasional (JKN). JKN merupakan program pemerintah untuk memenuhi
kebutuhan dasar kesehatan masyarakat.
Program pemerintah seperti yang termuat dalam berita di atas menunjukkan pelaksanaan kedaulatan di
bidang….
A. Sosial
B. Politik
C. Hukum
D. Ekonomi

7. Bangsa Indonesia mempunyai beragam agama dan kepercayaan. Keberagaman tersebut jika tidak dikelola
dengan baik dapat memicu terjadinya konflik. Konflik yang tidak segera diatasi dapat menimbulkan dampak
negatif, yaitu….
A. Meningkatkan solidaritas
B. Mengancam keutuhan negara
C. Mengurangi ketergantungan antarindividu
D. Menciptakan harmoni dan keteraturan dalam masyarakat

8. Pada 14 Februari 2024 negara Indonesia melaksanakan pesta demokrasi memilih presiden dan wakil
presiden. Seluruh rakyat Indonesia, baik suku Batak, Jawa, Sunda, maupun suku lainnya, laki-laki atau
perempuan yang sudah memenuhi syarat berhak memberikan suara dalam pemilihan umum.
Pernyataan yang benar terkait dengan wacana diatas adalah ....
A. Adanya sikap kesukuan dalam pergaulan sehari-hari
B. Berkembangnya sikap yang mementingkan golongan sendiri
C. Tumbuhnya paham chauvinisme dalam lingkungan masyarakat
D. Adanya persamaan hak dan kewajiban bagi setiap warga negara

9. Dalam mengatasi masalah gender pemerintah melakukan berbagai kegiatan pokok. Salah satu kegiatan
pokok tersebut adalah....
A. Meningkatkan kualitas hidup dan perlindungan perempuan di berbagai bidang pembangunan
B. Mengembangkan kebijakan industri, perdagangan, dan investasi
C. Meningkatkan kehidupan yang layak bagi masyarakat
D. Mengembangkan persaingan yang sehat

10. Bacalah wacana berikut !


“Doni pegawai sebuah instansi di kota besar. Untuk menunjang efisiensi perjalanan, ia memilih tinggal di
kompleks perumahan dekat kantornya. Setelah sebulan tinggal di sana, ia mengamati hampir tidak terjalin
interaksi antartetangga. Mereka menganggap kenyamanan pribadi lebih penting daripada berinteraksi
dengan warga sekitar.”
Kondisi dalam wacana tersebut merupakan sebuah ancaman dalam bidang sosial budaya karena….
A. Berkembangnya sifat individualisme
B. Kurangnya kenyamanan pribadi
C. Lokasi perumahan berada di dekat perkantoran
D. Banyaknya warga kompleks perumahan yang memilih berkarir

B. Untuk soal nomor 11-25 pilihlah :


a. Jika 1,2, 3 benar
b. Jika 1, 3 benar
c. Jika 2, 4 benar
d. Semua jawaban benar

11. Berikut adalah perilaku yang mencerminkan semangat persatuan dan kesatuan dalam kehidupan keluarga
adalah….
1. Pembagian tugas yang adil kepada semua anggota keluarga
2. Beribadah bersama orang tua
3. Menikmati liburan bersama keluarga
4. Pergi bermain bersama teman

12. Pancasila adalah ideologi bangsa Indonesia yang bersumber dari kepribadian masyarakat Indonesia sejak
zaman dahulu. Berikut ini yang merupakan fungsi dan kedudukan Pancasila bagi bangsa Indonesia adalah....
1. Sebagai pandangan hidup bangsa Indonesia
2. Sebagai kepribadian bangsa Indonesia
3. Sebagai dasar negara Indonesia
4. Sebagai sumber dari segala sumber hukum

13. Sebagai negara hukum, negara Indonesia menerapkan equality before the law atau persamaan kedudukan
dalam hukum yang berarti....
1. Hukum menempati posisi tertinggi di masyarakat
2. Sebagian warga negara bersamaan kedudukannya dalam hukum
3. Semua kebijakan harus sesuai dengan peraturan perundang-undangan
4. Terdapat kesenjangan perlakuan hukum antara pejabat dengan rakyat

14. Berikut ini yang merupakan tantangan penerapan Pancasila di era Orde Baru adalah....
1. Terjadinya pemberontakan DI/TII
2. Kebebasan politik dan kebebasan pers dibatasi
3. Kondisi kehidupan masyarakat yang serba bebas
4. Pembatasan terhadap jumlah partai politik

15. Berikut ini yang merupakan perwujudan nilai dasar Pancasila dari segi nilai persatuan adalah….
1. Menerapkan pola hidup sederhana
2. Mentaati peraturan di masyarakat
3. Bersikap toleransi antar umat beragama
4. Mengutamakan kepentingan negara diatas kepentingan golongan

16. Salah satu cita-cita nasional bangsa Indonesia adalah mewujudkan kemakmuran. Upaya pemerintah untuk
mewujudkan cita-cita tersebut dapat dilakukan dengan cara….
1. Mengembangkan sikap individualisme dan etnosentrisme
2. Menciptakan lapangan pekerjaan sebanyak-banyaknya
3. Memberikan bantuan hukum bagi seluruh masyarakat
4. Memberikan pelatihan kerja untuk menciptakan tenaga terampil

17. Alinea keempat Pembukaan UUD NRI Tahun 1945 memuat prinsip-prinsip negara Indonesia, yaitu….
1. Tujuan negara yang akan diwujudkan oleh pemerintah negara
2. Ketentuan diadakannya Undang-Undang Dasar
3. Bentuk republik yang berkedaulatan rakyat
4. Dasar negara Pancasila

18. Pembagian kekuasaan negara dalam melaksanakan penyelenggaraan negara terdiri atas….
1. Kekuasaan legislatif
2. Kekuasaan eksekutif
3. Kekuasaan yudikatif
4. Kekuasaan normatif

19. Berikut ini yang merupakan ciri-ciri negara yang menganut kedaulatan rakyat adalah….
1. Peraturan negara dibuat untuk kelompok yang duduk dalam pemerintahan
2. Rakyat memiliki hak untuk memilih penguasa negara
3. Rakyat bebas berbuat sekehendaknya untuk mengatur negara
4. Terdapat lembaga perwakilan rakyat yang mencerminkan kehendak rakyat

20. Masyarakat Indonesia mengenal tiga sistem kekerabatan. Salah satunya adalah kekerabatan
matrilineal.Pernyataan yang menunjukkan sistem kekerabatan matrilineal adalah….
1. Garis keturunan dari pihak laki-laki
2. Garis keturunan dari pihak perempuan
3. Dalam keluarga kedudukan laki-laki lebih tinggi dibanding perempuan
4. Dalam keluarga kedudukan perempuan lebih tinggi dibanding laki-laki

21. Upaya untuk mengatasi masalah yang berpotensi konflik dalam masyarakat dapat dilakukan dengan
beberapa cara, diantaranya yaitu….
1. Cara preventif
2. Cara represif
3. Cara kuratif
4. Cara persuasif

22. Berikut ini masalah sosial dalam masyarakat yang disebabkan oleh faktor biologis adalah….
1. Kurangnya fasilitas kesehatan yang layak
2. Tidak seimbangnya antara pendapatan dan pengeluaran
3. Mudahnya masyarakat terjangkit penyakit menular
4. Gaya hidup yang meniru budaya asing

23. Upaya pemerintah dalam rangka memberikan kesejahteraan dalam bidang ekonomi adalah….
1. Pemerintah kabupaten menyediakan sarana fasilitas kesehatan gratis
2. Pemerintah menyalurkan kredit usaha kecil dan menengah melalui bank
3. Sekolah-sekolah di daerah mendapatkan dana bantuan operasional
4. Pemerintah menggalakkan program produksi padat karya

24. Salah satu wujud bela negara adalah dengan adanya sikap rela berkorban. Wujud sikap rela berkorban
sebagai seorang pelajar dapat dilakukan dengan cara….
1. Saat penilaian harian, Evan rela memberikan jawaban kepada teman sekelasnya
2. Setiap minggu, Rasya rela menabung demi bisa membeli peralatan sekolah
3. Ketika berangkat sekolah, Yoga rela terlambat demi menemani temannya berjalan kaki
4. Sebagai ketua OSIS, Dimas selalu meluangkan waktu sepulang sekolah untuk memimpin rapat

25. Keberadaan TNI merupakan salah satu unsur penting dalam bela negara. Yang merupakan peran TNI
dalam upaya bela negara adalah….
1. Mempertahankan kedaulatan negara dan keutuhan wilayah
2. Melindungi kehormatan dan keselamatan bangsa
3. Aktif memelihara perdamaian regional dan internasional
4. Mengamankan tindak kejahatan dan menjaga ketertiban masyarakat

C. Untuk soal nomor 26-30 jodohkanlah pernyataan soal dan jawaban di sampingnya dengan tepat !

Pernyataan soal Jawaban


26. Penjabaran Pancasila secara nyata dalam kehidupan a. Parlementer
sehari-hari
27. Sebagai negara, Indonesia sederajat dengan negara lain, b. Presidensil
yang bebas menentukan arah dan kebijakan bangsa, tanpa
campur tangan negara lain
28. Sistem pemerintahan dimana presiden berkedudukan c. Dimensi realitas
sebagai kepala negara dan kepala pemerintahan
29. Perasaan kelompok dimana kelompoknya merasa dirinya d. Illegal loging / illegal
paling baik, paling benar dan paling hebat dibanding fishing
kelompok yang lain
30. Penjarahan sumber daya alam melalui eksploitasi sumber e. Etnosentrisme
daya alam yang tidak terkontrol sehingga merusak
lingkungan
f. Nasionalisme
g. Kedaulatan negara
h. Berdaulat

Anda mungkin juga menyukai